TANGERANG,BANPOS – Kota Tangerang yang terus mengalami peningkatan pasien Covid-19 tertinggi akhir-akhir ini, dimana para pasien yang dirawat di RS baik swasta ataupun RSUD Kota Tangerang, bahkan pemerintah daerah membuat rumah isolasi di setiap kecamatan guna meminimalisir penyebaran virus Covid-19.
Karena itu Satgasda Lawan Covid19 DPRD Kota Tangerang berkerja sama dengan Satgas Lawan Covid19 DPR RI yang juga Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) Sufmi Dasco Ahmad, berikan bantuan kepada Pemerintah Kota Tangerang berupa ratusan obat herbal “HERBAVID19” .
Bantuan obat herbal tersebut yang digelar diaula Kominfo Pusat Pemerintahan Kota Tangerang tersebut diterima langsung oleh Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah yang didampingi Wakil Walikota Tangerang, Sachrudin.
Dalam kesempatan tersebut turut hadir ketua DPRD Kota Tangerang, Gatot Wibowo, Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang, Turidi Susanto yang juga koordinator Satgasda Lawan Covid19 DPRD Kota Tangerang, serta Tengku Iwan dan Kosasih.
Arief mengatakan bahwa bantuan herbavid yang pertama dibagikan sudah banyak didistribusikan, dan dirasakan di badan lebih enak.
“Untuk itu, saya koordinasikan melalui pimpinan DPRD Kota Tangerang untuk meminta tambahan ke Pak Dasco, sebagai ketua DPR RI,” ujar Arief pada awak media, Jumat (2/20).
“Ini adalah bantuan Herbavid19 yang ke dua kali untuk kami sebanyak 200 pcs, saya atas nama pemerintah kota Tangerang mengucapkan terimakasih kepada Pak Sufmi Dasco yang telah membatu warga kami ” imbuh Arief.
Di tempat yang sama, Ketua DPRD Kota Tangerang, Gatot Wibowo juga sangat berterimakasih atas perhatian DPR RI yang telah memberikan bantuan obat herbal.
“Kita sangat berterimakasih kepada Pimpinan DPR RI yang sudah mau memperhatikan kita-kita di Pemerintahan Kota Tangerang,” terangnya.
Sementara itu Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang, Turidi Susanto mengatakan, kemasan yang sekarang memang berbeda. Namun isi obat herbal tersebut tetap sama dan dengan racikan yang lebih disempurnakan.
“Ya memang kemasan yang sekarang berbeda dengan sebelumnya. Sudah dikemas lagi ke kemasan botol plastik untuk sekali minum dengan racikan yang lebih disempurnakan. InsyaAllah kami akan berikan tambahan lagi selama masih banyak pasien positif di kota Tangerang,” jelas turidi.
“Kegiatan ini tindak lanjut dari kegiatan sebelumnya, kami bersama satgasda lawan covid19 DPRD Kota Tangerang bersama Satgas Lawan Covid19 DPR RI akan terus membantu pasien positif Covid19 agar bisa secepatnya bisa disembuhkan,” tutup turidi. (SUG)
Tinggalkan Balasan