Stadion Old Trafford markas Manchester United (MU) dini hari nanti, bakal terasa panas. Setan Merah sedang harap-harap cemas menunggu sang tamu asal Spanyol, Atletico Madrid.
MU akan menjamu Atletico di leg kedua 16 besar Liga Champions. Keduanya butuh kemenangan untuk bisa lolos ke perempat final, setelah di leg pertama ditahan imbang 1-1 di Wanda Metropolitano, kandang Atletico.
Namun, kecemasan MU sedikit berkurang karena striker Christiano Ronaldo mulai kembali menunjukkan ketajamannya. Buktinya, di laga tersebut CR7 berhasil menciptakan hattrick saat menghadapi Tottenham Hotspurs.
Dengan demikian, CR7 memberi harapan bagi penggemar MU untuk memerahkan stadion Old Trafford. Bagi MU, kejayaan Eropa adalah satu-satunya peluang mereka yang tersisa untuk meraih gelar musim ini.
Di leg pertama lalu, Ronaldo tidak bisa berbuat banyak. Penampilannya yang lemah sebagai sosok yang frustrasi dan terisolasi di depan publik Atletico.
Manajer MU, Ralf Rangnick berharap CR7 bisa memberikan kontribusi penuh ketika saat menaklukkan Tottenham. “Dia (Ronaldo) menunjukkan dengan pasti bahwa dia secara fisik mampu melakukan itu. Kami juga harus mengakui bahwa tidak selalu seperti itu dalam beberapa minggu dan bulan terakhir,” kata Rangnick.
Sementara itu, Atletico Madrid juga mendapatkan dorongan moral sebelum bertandang ke Old Trafford dengan mengalahkan Cadiz 2-1 di Wanda Metropolitano pada Sabtu (12/3) dini hari WIB. Kemenangan itu mengantarkan Los Rojiblancos julukan Atletico ke peringkat empat klasemen La Liga dengan poin yang sama dengan Barcelona di peringkat tiga dengan 51 poin. Penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann, mengatakan timnya harus berjuang saat melawan Setan Merah demi bisa meraih kemenangan dan lolos ke perempat final. Ia berujar timnya percaya diri menghadapi pertandingan ini.
“Kami berharap menang dan lolos, kami memiliki tim yang bisa melakukannya. Kami harus berjuang di tiap detik,” kata Griezmann.
Menurutnya, pertandingan melawan MU adalah laga yang indah untuk dimainkan sekaligus laga yang penting. “Kami tahu banyak penggemar datang. Bagi kami ini adalah pertandingan yang sangat penting, di mana kami harus menang untuk bisa lolos dan mudah-mudahan ini akan menjadi malam yang luar biasa,” ujar mantan pemain Barceloa itu.
Laga ini bisa menjadi pertandingan menentukan bagi MU yang berada dalam pertarungan sulit untuk tempat keempat di Liga Premier, mirip dengan Chelsea musim lalu, yang kemudian memenangkan kompetisi. Sepanjang perjalanan Liga Champions musim ini, Setan Merah hanya mempertahankan satu clean sheet. [JON/RM.id]
Tinggalkan Balasan