SERANG, BANPOS – Walikota Serang, Syafrudin, mengimbau masyarakat untuk serentak ‘menggelapkan’ Kota Serang dengan memadamkan lampu selama satu jam pada Minggu (5/6/2022).
Bukan tanpa alasan, imbauan tersebut dikeluarkan oleh mantan Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Serang itu untuk mendukung peringatan Hari Lingkungan Hidup se-Dunia.
Imbauan itu pun dikeluarkan dalam surat resmi bernomor 660/560-DLH/2022 tentang Gerakan Satu Jam Padamkan Lampu “Earth Hour” dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tingkat Kota Serang Tahun 2022.
“Dalam rangka mendukung gerakan hemat energi dan antisipasi perubahan iklim global dan sebagai dukungan terhadap pelaksanaan peringatan Hari Lingkungan Hidup sedunia tahun 2022, dihimbau kepada seluruh lapisan masyarakat dan dunia usaha untuk dapat melakukan ha-hal sebagai berikut,” tulis surat edaran yang dikeluarkan pada Kamis (2/6/2022).
Imbauan yang ditujukan kepada seluruh lapisan masyarakat, mulai dari tingkat RT/RW hingga ke tingkat Kecamatan, serta perusahaan swasta dan daerah di Kota Serang, untuk memadamkan lampu di lokasi masing-masing pada Minggu (5/6/2022).
“Partisipasi dalam mendukung kegiatan tersebut dengan cara mematikan lampu serta perangkat elektronik yang tidak perlu selama satu jam pada pukul 20.30-21.30 WIB,” tulisnya.
Terlepas dari kegiatan seremoni memadamkan lampu selama satu jam pada momentum Hari Lingkungan Hidup se-Dunia, Syafrudin pun mengimbau kepada masyarakat untuk dapat berperilaku hemat energi dalam kehidupan sehari-hari.
“Antara lain dengan mematikan listrik yang tidak diperlukan dan mengunakan listrik secara bijak,” tandasnya. (DZH)
Tinggalkan Balasan