Wabup Lebak Hadiri Pelantikan Pengurus DPD PGMI Lebak 

  LEBAK, BANPOS – Wakil Bupati (Wabup) Lebak, Ade Sumardi beberapa hari lalu menghadiri giat pelantikan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Guru Madrasah Indonesia (PGMI) Kabupaten Lebak Periode 2022-2027 yang dilaksanakan di Gedung paripurna DPRD Lebak, Kamis (07/07).

      Saat itu dalam sambutannya, Wabup Ade Sumardi mengatakan dengan dilantiknya Pengurus DPD PGMI nantinya akan memberikan kontribusi yang positif terhadap pendidikan di Kabupaten Lebak khususnya dalam pendidikan agama.

      “Mudah-mudahan tugas yang diamanahkan dapat diemban dengan baik sehingga harapan kedepannya dapat lebih memajukan pendidikan di Kabupaten Lebak,” ujar Wabup Ade Sumardi.

      Ade Sumardi berharap, PGMI Kabupaten Lebak tidak mengandalkan iuran dari anggota, namun harus melakukan inovasi, misalnya dengan mendirikan koperasi.

     Wabup juga menyatakan guru agama harus berbangga karena salah satu pendiri negara, Soekarno juga awalnya seorang guru agama.

     “Dulu sewaktu dalam pembuangan penjajah, Bung Karno sempat menjadi guru agama. Jadi, pendiri negara ini dari kalangan guru agama. Jadi guru agama tidak boleh minder atau merasa termarjinalkan,” kata Wabup memberi motivasi.

      Pada bagian, Ade Sumardi juga mengajak PGMI agar bisa menjadi wadah bagi para guru madrasah. Kata dia, ini agar para guru agama mampu bersinergi dengan berbagai pihak, baik dengan sesama organisasi keguruan, pemerintahan, organisasi pendidikan maupun pihak yang lain dalam membangun dan meningkatkan mutu pendidikan.

      “Selamat kepada pengurus DPD PGMI yang baru dilantik.” ujarnya.

      Senada, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenag Banten, Nanang Fatchurrochman berpesan, kepengurusan PGMI ini harus bisa mewadahi keberadaan guru madrasah yang mampu menjadi motor penggerak para guru madrasah menuju profesionalitas.

      “Dengan adanya PGMI ini, sebagai wadah untuk memberikan motivasi dan dorongan bagi para guru madrasah di Lebak mampu menciptakan generasi yang lebih unggul, baik dalam akademik maupun kemajuan akhlak,” tuturnya.

      “Semoga pengurus DPD PGMI yang baru saja dilantik merupakan guru-guru yang telah diamanahi agar bisa membawa insan madrasah menjadi lebih baik, sejahtera dan profesional,” imbuh Nanang.

      Sementara, Ketua DPW PGMI Provinsi Banten Mashudi meminta agar PGMI Lebak memperjuangkan kesejahteraan guru madrasah.

      Mashudi menjelaskan, PGMI di Lebak harus mampu mengakomodir kepentingan-kepentingan strategis guna meningkatkan kompetensi dan kesejahteraan guru-guru madrasah di Lebak.

      Terpisah, Ketua PGMI Lebak, Humaedi Hakim berjanji kepengurusannya akan terus mengenalkan organisasi PGMI ke semua kalangan.  “Masih banyak yang belum tau tentang apa itu PGMI. Program kerja akan segera kita susun, demi kebermanfaatan organisasi ini,” ungkap Humaedi Hakim.

      Dalam acara yang juga dihadiri perwakilan Polres Lebak, Bank Woori serta tamu undangan lainnya itu berlangsung khidmat.

      Diketahui, Pengurus DPD PGMI Lebak yang dilantik hari ini Humaedi Hakim (ketua), Furkon (Wakil ketua) Deden M. Fatih (Sekretaris) Aang (Bendahara) dan belasan pengurus lainnya. (WDO)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *