ITALIA, BANPOS – Kedutaan Besar Republik Indonesia di Roma, Italia berpartisipasi kembali dalam pameran Artigiano in fiera 2022 yang dibuka resmi pada 3-11 Desember 2022, di Fiera Milano (Rho), Italia.
Paviliun Indonesia tahun ini menghadirkan Restoran Indonesia, Cinta Rasa, yang difasilitasi Atase Perdagangan dan ITPC Milan; produk khas Sulawesi Utara oleh Pemprov Sulawesi Utara; dan paket wisata dari Fieschi Travel Genoa.
Selain itu, untuk pertama kalinya, tahun ini KBRI Roma menghadirkan juga panggung Indonesia yang menampilkan musik Kolintang oleh Pemda Minahasa Utara, musik Angklung oleh KBRI Roma, dan penampilan tari tradisional oleh Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) di Milan.
Pameran Artigiano in fiera merupakan salah satu pameran retail internasional tahunan terbesar di Italia yang menampilkan food and beverages, fesyen dan tekstil, furnitur dan aksesori perabotan, pahatan, lukisan, perhiasan, permata, dan kerajinan taTahun ini, Artigiano in fiera diikuti 2.350 peserta dari 84 negara di seluruh dunia. Dalam kondisi normal, Artigiano in fiera biasanya dihadiri lebih dari satu juta pengunjung.
Dalam pidato pembukaan Paviliun Indonesia, Kepala Perwakilan RI di Roma, Kuasa Usaha Lefianna Hartati Ferdinandus menyampaikan, konsep dari Paviliun Indonesia tahun ini adalah untuk mengajak para pengunjung mengenal Indonesia lebih dalam melalui penampilan musik kolintang, angklung, tari tradisional, produk khas Indonesia, serta kuliner Nusantara.
Acara pembukaan dilanjutkan dengan pemotongan pita bersama dengan CEO Ge.Fi. Gestione Fiere Spa., Gabriele Alberti, Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Utara, Wali Kota Manado, Wali Kota Tomohon, Bupati Minahasa Utara, dan Ketua Dekranasda Provinsi Sulawesi Utara.
Pada hari pertama, Paviliun Indonesia telah dipadati pengunjung. yang sangat antusias ingin mencicipi kuliner Nusantara. Terlihat dari antrean yang mengular sejak sebelum bukanya Restoran Cinta Rasa. Restoran itu menyajikan di antaranya Rendang, Sate Ayam, Soto Ayam, Botok Tempe, hingga Nasi Uduk.
Penampilan perdana musik kolintang di panggung Indonesia juga telah sangat menarik antusiasme pengunjung yang hadir dengan berbagai lagu pop internasional yang dimainkan.(RM.ID)
Tinggalkan Balasan