SERANG, BANPOS – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Banten memperkirakan pada Pemilu 2024 nanti jumlah pemilih akan mengalami penurunan sekitar 34 ribu lebih.
Hal itu disampaikan langsung oleh Koordinator Divisi Data dan Informasi KPU Provinsi Banten Agus Sutisna dalam Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih (Mutarlih) pada Jumat (19/5).
Menurut Agus Sutisna, berdasarkan pemutakhiran data pemilih sementara hasil perbaikan (DPSHP), data pemilih di Pemilu 2024 nanti akan mengalami penurunan sebanyak kurang lebih 34 ribu pemilih.
”Jumlah pemilih mengalami penurunan 34 ribuan lebih,” kata Agus.
Agus menjelaskan penurunan jumlah pemilih terjadi, karena adanya laporan serta tanggapan dari masyarakat mengenai kondisi terkini.
”Misalnya dalam rentan waktu kurang lebih 1 bulan, ada yang meninggal kemudian ada yang data ganda terutama, lalu kemudian juga ada pindah domisili dan lain-lain. Sehingga mau tidak mau itu harus kita TMS kan, tidak memenuhi syarat, itu yang kemudian mengakibatkan terjadinya pengurangan jumlah DPS ke DPSHP.” terangnya.
Namun meski data pemilih mengalami penurunan, Agus juga menjelaskan pada musim Pemilu 2024 nanti akan ada penambahan jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kabupaten Lebak.
Ia menerangkan, Kabupaten Lebak mengalami penambahan jumlah TPS sebanyak 4 TPS.
”Tapi TPS nya nambah menjadi menambah 4 TPS,” imbuhnya.
Melihat adanya fenomena seperti itu, Agus menjelaskan hal itu masih terus akan berubah-ubah hingga jelang musim Pemilu 2024 dimulai.
Sehingga atas hal tersebut Agus beserta timnya akan terus melakukan pemutakhiran Data Pemilih Sementara (DPS) hingga menjadi Data Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP).
”Sehingga data masih tetap akan dinamis, masih dimungkinkan terjadi perubahan meskipun kami meyakini walaupun ada perubahan tapi tidak terlalu banyak,” jelasnya.
Akan tetapi, sambung Agus, untuk TPS ia meyakini data akan berakhir di angka 33.315 TPS se Provinsi Banten. Jika pun ada penambahan, Agus yakin tidak akan begitu signifikan.
”Bahkan kalo TPS Insyaallah terkunci di 33.315 kalaupun ada penambahan mungkin tidak akan banyak,” tandasnya.(MG-01/PBN)
Caption Photo:
KPU Provinsi Banten menyampaikan progres data pemilih hasil pemutakhiran (MUTARLIH) pada Jumat (19/5)
Tinggalkan Balasan