Tersingkir Di Babak Awal, Fajri Dan Jojo Angkat Koper

SINGAPURA, BANPOS – Ganda putra peringkat satu dunia, Fajar Alfian/ Muhammad Rian Ardianto alias Fajri dan tunggal putra Jonatan Christie harus angkat koper lebih cepat. Mereka tersingkir di babak awal badminton Singapura Open 2023.

Fajri disingkirkan ganda putra Inggris Ben Lane/Sean Vendy dengan dua gim, 15-21, 18-21. Sedangkan, Jojo panggilan akrab Jonatan Christie ditak­lukkan pebulutangkis tunggal putra andalan China, Shi Yu Qi, 19-21, 12-21.

Bermain di Singapore Indoor Stadium, Singapura, kemarin, Fajar/Rian tampil di bawah performanya. Mereka kerap melakukan kesalahan sendiri sehingga menguntungkan ganda putra Inggris itu. Fajar yang biasa sebagai playmaker den­gan bola- bola net ciamik tidak terlihat dalam pertandingan BWF level super 750 berhadiah 850.000 dolar Amerika atau setara Rp 12,6 miliar ini.

Begitu pula dengan Rian Ardianto tak terlihat smash menggelegarnya. Justru, pasan­gan Ben Lane/Sean Vendy mem­berikan bola-bola tinggi, yang justru akhirnya membuat Fajri mati sendiri. Menurunnya, per­forma Fajri itu sudah terlihat dari Malaysia Masters 2023, bulan lalu.

Peraih juara All England 2023 ini pun harus kalah di babak awal dari ganda putra Korea Selatan (Korsel), Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae. Nasib apes juga dirasakan tunggal putra, Jonatan Christie. Jojo harus terhenti di tangan andalan China, Shi Yu Qi.

Peraih medali emas Asian Games 2018 ini harus menyerah dua set langsung 19-21, 12-21. Pada babal pertama, Jojo sem­pat memberikan perlawanan terhadap Shi Yu Qi. Keduanya kejar-kejaran angka. Tapi, di poin akhir Jojo harus kelihangan poin dan akhirnya kalah dengan 19-21.

Tapi, di set kedua, Jojo kerap melakukan kesalahan sendiri. Bola smash yang seharusnya masuk, eh malah keluar. Ini tentu saja menguntungkan lawan. Akhirnya, Shi Yu Qi mengakhiri set kedua dengan 12-21.

Kesalahan yang sama dirasa­kan pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emmanuella Widjaja. Pasangan yang kerap dipang­gil Deglo ini kalah dari wak­il Denmark, Mathias Thyrri/Amalie Magelund juga dengan dua set, 17-21, 19-21. Meski demikian, diharapkan pada hari kedua Singapura Open 2023, wakil-wakil Indonesia bisa ber­jaya. (RMID)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *