LEBAK, BANPOS – Komunitas pengendara motor yang tergabung dalam Bikers Sadulur Sabatur (BSS) Banten mengadakan tour ke pantai wisata Bagedur Kecamatan Malingping. Acara itu dilaksanakan untuk refreshing dari kesibukan aktivitas masing-masing, sekaligus ikut mempromosikan keindahan alam yang terdapat di Banten bagian selatan.
“Anggota BSS ini yang tercatat ada 200 orang, kegiatan ini diikuti oleh para pensiunan termasuk anggota yang kebetulan sedang libur dari pekerjaan. Ini kita lakukan dalam upaya menjaga kebersamaan di antara sesama anggota, sekaligus memberikan informasi terkait keindahan alam di Banten yang menjadi pilihan bagi penikmat destinasi alam,” kata Ketua BSS, Lili, Kamis (5/10).
Menurutnya, kegiatan tour dengan menggunakan motor tersebut dilakukan secara rutin. “Ya alhamdulillah, hampir sebulan sekali kita gelar ini, mengunjungi daerah-daerah yang dianggap menarik, bahkan kita lakukan ke Yogya dan Sumatera,” ujar Lili. Ia menuturkan, selain tour wisata, BSS sering pula melakukan kegiatan bersifat sosial, seperti santunan bagi anak yatim dan janda dhuafa, serta yang terkena dampak bencana alam.
“Kita juga selalu agendakan kegiatan sosial rutin. Tahun kemarin kami juga sempat memberikan santunan untuk 40 orang mualaf warga Baduy di Kecamatan Leuwidamar, Lebak,” terangnya.
Senada, anggota BSS, Adjie, menyebut kegiatan selalu dilakukannya selalu berkesan. Karena selama perjalanan, kata dia, bisa bebas bersentuhan langsung dengan alam yang dilaluinya serta bersilaturahmi dengan warga daerah lain.
“Pokoknya kami nikmati tanpa harus memikirkan kondisi jalan, meski terkadang harus melewati jalanan yang rusak atau tidak bisa dilalui mobil. Untuk daerah Lebak bagian selatan memang punya daya tarik tersendiri, saya juga pernah ke daerah Citorek hingga nginap di sana,” ungkapnya. (WDO/DZH)
Tinggalkan Balasan