Sepeninggal Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Lebak Ahmad Tohawi karena pensiun pada 1 Oktober 2021. Hingga saat ini jabatan Kepala Kantor Kemenag Lebak masih kosong.
Kekosongan jabatan Kepala Kantor Kemenag Lebak selama satu bulan lebih sejak H. Akhmad Tohawi pensiun, tidak menyurutkan semangat kerja pegawai dilingkungan Kemenag setempat. Hal itu, tidak lepas dari sosok Akhmad Tohawi melalui pesan terakhir saat melepas jabatan sebagai Kepala Kantor karena pensiun.
Hal tersebut disampaikan Bagian Analis Kepegawaian dilingkungan Kemenag Lebak H. Budi, Selasa (9/11) yang didampingi Kasubag Tata Usaha, Sudirman.
Menurut Budi, sosok Akhmad Tohawi selama menjadi Kepala Kantor Kemenag Lebak tidak saja tegas dalam tindakan, tapi juga apik dalam setiap pengambilan kebijakan sehingga tercipta kondusifitas dan harmonisasi antar pegawai.
“Andil pak Akhmad Tohawi sangat besar dan berarti bagi kami, karena beliaulah kami tetap harmonis dan terciptanya kondusifitas dilingkungan Kemenag Lebak,” katanya.
Ditanya soal kekosongan Kepala Kantor Kemenag Lebak selama satu bulan ini dan sosok yang mungkin memegang tongkat komando di Kemenag Lebak, Budi menyebut kebijakan tersebut berada di Kepala Kantor Kementerian Agama Wilayah (Kakanwil) Banten.
“Waduh kalau soal itu, ranahnya ada di pak Kanwil. Kami belum tahu siapa yang akan menjadi pimpinan kami (Kepala Kantor Kemenag Lebak). Informasinya minggu-minggu ini ada pelantikan,” kilah Budi.
Senada disampaikan Kasubag Tata Usaha Kemenag Lebak, Sudirman. Bahwa kabar terdengar olehnya, minggu-minggu ini kekosongan jabatan Kepala Kantor Kemenag Lebak akan segera terisi dan kursinya tidak lagi kosong.
Namun, Sudirman juga mengaku belum mengetahui siapa nama yang akan menduduki kursi jabatan Kepala Kantor Kemenag. Dikatakan Sudirman, walaupun belum ada Kepala Kantor kegiatan tetap berjalan seperti biasanya.
“Iya, kabarnya minggu-minggu ini, gak tahu siapa, tunggu saja nanti juga ada dan tahu. Kegiatan Alhamdulillah tetap berjalan seperti biasa,” katanya.
Kabar yang berhembus kursi jabatan strategis Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Lebak menjadi rebutan, dan sejumlah pihak berlomba menjadi yang terbaik berharap menjadi dan diangkat menjadi Kepala Kantor Kemenag Lebak. (CR-01/PBN)
Tinggalkan Balasan