LEBAK, BANPOS – Bupati Lebak, Iti Octovia Jayabaya mengapresiasi jajaran Komite Olimpiade Nasional Indonesia (KONI) Lebak dan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Lebak atas suksesnya pelaksanaan Bupati Lebak Cup Tahun 2021.
“Meskipun event ini dilaksanakan pasca PPKM, namun dalam pelaksanaannya kami tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Terima kasih buat Dispora dan KONI Lebak,” ujar Iti Octavia Jayabaya.
Menurut Iti, event pertandingan tersebut dapat menjadi motivasi bagi KONI dan masyarakat untuk lebih meningkatkan kualitas setiap Cabang Olahraga (Cabor) di Kabupaten Lebak.
“Untuk mendukung hal ini, baik masyarakat maupun atlet di bawah naungan KONI bisa lebih giat untuk berlatih dan bisa membawa nama baik kabupaten lebak di tahun akan datang,” pesannya.
Sementara Ketua KONI Lebak, Yeppy Wahyu Wandiana mengaku kagum atas antusias warga yang mengikuti berbagai Cabor di event tersebut sekaligus menutup kejuaraan di Stadion Ona Rangkasbitung, Kecamatan Rangkasbitung, bertempat di Stadion Ona Rangkasbitung, Minggu petang (19/12).
“Saya kagum, ternyata masyarakat Kabupaten Lebak begitu sangat mencintai olahraga. Selain sebagai wadah untuk menemukan potensi atlet, kejuaraan ini juga bisa menjadi strategi promosi cabor,” harapnya.
Dikatakan Yeppy, Lebak punya banyak talenta atlit yang bisa dikembangkan ke depannya.
“Seperti kita tahu, Kabupaten Lebak memiliki beberapa atlet telah sukses berprestasi baik di tingkat daerah, nasional dan internasional,” sambungnya.
Pihaknya pun mengucapkan terimakasih atas dukungan Bupati Lebak yang sudah memberikan sumbangan hadiah untuk Cabor sepakbola juara 1, sebesar Rp 7juta, juara 2 sebesar Rp5 juta, juara 3 sebesar Rp3 juta dan juara 4 sebesar Rp1 juta.
Adapun untuk Bola Volli putra juara 1 Rp 4 juta, juara 2 Rp 3 juta dan juara 3 Rp 2 juta. Untuk putri nominal hadiahnya sama dengan putera. Adapun untuk dayung, juara umum 1 Rp 3 juta, jjuara umum 2 Rp 2 juta, juara umum 3 Rp 1,5 juta, untuk peringkat 4 sampai dengan 6 masing-masing Rp 1 juta dan untuk peringkat 7 Rp 500 ribu, total hadiah keseluruhan Rp 44 juta.
“Sekali lagi terima kasih saya ucapkan kepada ibu bupati. Mudah-mudahan atlit Lebak akan lebih maju dan meningkat lagi. Saya kagum, ternyata masyarakat Kabupaten Lebak begitu sangat mencintai olahraga. Mudah-mudahan atlit lebak akan lebih maju dan meningkat lagi membawa harum nama kabupaten lebak,” tandasnya.(WDO/PBN)
Tinggalkan Balasan