Singo Edan Pagari Pemain Asingnya Kontrak 2 Tahun

Arema FC ogah kehilangan pemain asingnya lagi selepas hengkangya Carlos Fortes. Singo Edan resmi memperpanjang kontrak tiga pemain asingnya yakni gelandang asal Jepang, Renshi Yamaguchi, Adilson Maringa dan Sergio Silva.

Khusus soal Renshi, manajemen klub asal Malang ini rupanya kepincut karena selalu menjadi pilihan utama pelatih Eduardo Almeida di lini tengah Arema FC.

Kemampuannya dalam membaca permainan lawan dan memutus alur serangan lawan membuat manajemen bergerak cepat untuk mengamankan pemain eks pemain klub Thailand, Lampang FC tersebut.

Bersama Arema FC, Renshi Yamaguchi telah mengemas 31 kali penampilan dan menjadi pemain yang memiliki rasio tackle paling tinggi di BRI Liga 1 2021/2022 dengan 71 kali tackle sukses.

Dia mengaku senang bisa kembali bergabung dengan Arema FC yang musim depan menargetkan gelar juara dan mengapresiasi dukungan yang diberikan oleh para suporter.

“Terima kasih atas dukungan anda (suporter) di musim ini. Senang rasanya bisa menjadi bagian dari tim Arema FC,” ujar pemain berusia 29 tahun.

Kehadiran Renshi membuat lini tengah Arema FC begitu solid. Dia berduet bersama Jayus Hariono maupun Hanif Sjahbandi membuat lini tengah Arema FC menjadi tembok kokoh yang sulit ditembus lawan.

Usai mengamankan jasa ketiga pilar asingnya manajemen Arema FC masih berburu satu striker asing untuk melengkapi kuota pemain asing. Striker asing tersebut akan diplot mengisi posisi yang ditinggalkan striker mereka musim lalu, Carlos Fortes yang memilih berlabuh ke PSIS Semarang. [IPL/RM.id]

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *