Cegah Kecelakaan Saat Berkendara, Sopir Bus di Terminal Seruni di Tes Urine

CILEGON, BANPOS – Sopir bus yang berada di Terminal Seruni di tes urine satu persatu oleh Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Cilegon. Hal itu dilakukan guna mengantisipasi penyalahgunaan narkoba oleh para sopir bus saat arus mudik lebaran tahun 2022.

Berdasarkan hasil pantauan di lapangan, sejumlah sopir bus satu persatu di tes urine oleh petugas BNNK Cilegon di Terminal Seruni Kota Cilegon.

Kemudian sopir mengisi data diri kepada petugas, lalu diberikan gelas plastik kecil untuk menaruh air seni hasil tes urine.

Kepala BNNK Cilegon, Raden Fadjar Widjanarko, mengatakan kegiatan tes urin ini dalam rangka memastikan keamanan dan kesehatan bagi pengendara mobil yang hendak membawa angkutan mudik.

“Upaya melakukan pengecekan kendaraan terhadap mobil dalam mengantisipasi untuk mencegah kejadian bagi penyalahgunaan atau korban penyalahgunaan narkoba, yang mengakibatkan dampak kecelakaan,” kata Raden kepada awak media saat kegiatan tes urine di Terminal Seruni Kota Cilegon, Rabu (27/4/2022).

Dalam melakukan tes urine maupun narkoba ini, pihaknya melakukan tes urine bukan hanya kepada sopir saja melainkan penumpang juga.

“Kita mendukung kegiatan Polri dan kementrian atau dinas perhubungan dalam rangka menyelamatkan supaya tidak terjadi kecelakaan dalam mengemudi,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Terminal Seruni Kota Cilegon, Cecep Sukarya mengatakan, pada pelaksanaan tes urine yang digelar oleh BNNK Cilegon di Terminal Seruni merupakan kegiatan dadakan. “Iya ini sifatnya mendadak, pengecekan ini baru pertama kali Terminal Seruni,” ungkapnya.

Selain itu, Cecep menambahkan, terkait dengan peserta yang sudah di tes urine terlihat baru 10 sopir. “Kalau untuk jumlah keseluruhan kami tidak mengetahui, diperkirakan baru 10 orang saja yang melakukan tes urine,” katanya.

“Normalnya disini hanya 30 bus yang beroperasi kalau ada bus bantuan sekitar 35 dan 40, yang dites ini hanya random saja sampel tidak semuanya,” tandasnya. (LUK)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *