DALAM upaya mengoptimalkan serta menguatkan SDM dan menjaga kekompakan pengurus, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Serang melakukan Press Tour ke beberapa Lokasi di Pulau Jawa. Pelaksanaan Press tour tersebut sekaligus dirangkai dengan kegiatan Rapat Kerja atau Konferensi Kerja PWI Kota Serang.
Kegiatan tersebut, digelar di 3 Provinsi, yakni Wilayah Yogyakarta, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Beberapa Lokasi yang menjadi tempat pelaksanaan Press Tour PWI Kota Serang, diantaranya Malang, Bromo, Kota Batu, hingga Yogyakarta.
Dalam laporanya, Ketua Panitia Pelaksana Iman Esa Firmansyah mengatakan, 40 Peserta mengikuti Kegiatan Presstour, bahkan Ketua dan Sekretaris PWI Banten turut serta dalam kegiatan Press Tour yang digelar oleh PWI Kota Serang.
“Kegiatan ini berjalan dengan lancar, ini merupakan program tahunan PWI Kota Serang, karna setelah pandemi melanda jadi tertunda,” jelasnya.
Kegiatan ini, lanjut Iman Esa Firmansyah harusnya setiap tahun tapi karena dunia dilanda pandemi Covid – 19 jadi tertunda dan di tahun 2022 ini bisa terlaksana.
“Kami ucapkan juga kepada para panitia dan pengurus PWI Kota Serang yang sudah bekerja agar kegiatan dapat terlaksana,” ucapnya.
Ketua PWI Kota Serang, Teguh Akbar Idham mengatakan, pada prinsipnya jajaran pengurus PWI Kota Serang ingin mengoptimalkan kinerja dan kekompakan SDM dari jajaran PWI Kota Serang, kegiatan ini juga sebagai program tahunan yang sudah direncana sebelumnya.
“Alhamdulilah, kegiatan Press Tour ini berjalan Lancar, kita juga di Support oleh Pemerintah Kota Serang, Bank BJB, Universitas Primagraha, Dinas PUPR, dan beberapa pihak yang sudah ikut mensukseskan rangkaian kegiatan Press Tour, dan Rapat Kerja PWI Kota Serang,” ungkap Akbar.
Akbar menambahkan, pelaksanaan Rapat Kerja pertama dilaksanakan di Kaki Gunung Semeru, yang berlokasi di Jawa Timur.
“Selanjutnya kita juga akan ke Yogyakarta sebagai tujuan terakhir kegiatan Pres Tour, dan Rapat Kerja PWI Kota Serang,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua PWI Provinsi Banten, Rian Nopandra, didampingi Sekretaris Nasrudin mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan jajaran pengurus PWI Kota Serang.
“Ini wujud Kekompakan Teman-teman PWI, Khususnya di wilayah Kota Serang, yang dengan kompak melaksanakan Kegiatan Rapat Kerja dibarengi dengan Press Tour ke Beberapa Lokasi di wilayah Pulau Jawa,” ujarnya.
Ketua PWI Banten yang akrab disapa Opan ini berharap, agar pengurus PWI di Kota/Kabupaten yang ada di Provinsi Banten, bisa terus mengoptimalkan kinerja dalam berorganisasi.
“Di era saat ini selain melaksanakan program kerja, saya juga berharap teman-teman dapat membuat ide-ide kreatif yang kemudian dapat berguna bagi tumbuh kembang organisasi dan juga masyarakat tentunya,” tandas Opan.(ENK)
Tinggalkan Balasan