Ichsan Soelistio Gelar Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan

DALAM rangka Sosialisasi 4 Pilar kebangsaan, Anggota DPR RI Ichsan Soelistio  fraksi genjot mensosialisasikan di  Kabupaten Serang, Sabtu (20/5). Pada kesempatan tersebut di hadiri oleh Tenaga Ahli DPR RI Tini Bayanti, Toko Pemuda Kabupaten Serang, Isma’il dan para peserta lainnya. 

Tenaga Ahli DPR RI Tini Bayanti, menjelaskan bahwasanya sosialisasi 4 Pilar kebangsaan ini sangat lah penting untuk disampaikan kepada masyarakat. “Agar dapat menjaga persatuan dan kesatuan sesama anak bangsa, apalagi ini sudah memasuki tahun-tahun politik, ” ujarnya. 

Sementara itu Tokoh Pemuda Kabupaten Serang, Isma’il mengungkapkan 4 pilar kebangsaan ini harus menjadi pijakan bagi seluruh elemen anak bangsa didalam kehidupan b3bangsa dan bernegara, apalagi tantangan bangsan Indonesia saat ini sangat begitu luar biasa. 

“Bahkan ada kelompok-kelompok yg menganut faham ideologi trans Nasional dan mereka masih mau hidup diatas bumi Pertiwi ini, padahal para founding father bangsa ini sudah melakukan ‘konsensus’,” ungkapnya. 

“Kesepakatan bersama bahwa ideologi bangsa kita adalah Pancasila sebagai falsafah kita didalam berbangsa dan bernegara, dan ternyata tdk ada satupun dari Lima Sila tersebut yg bersebrangan dengan pandangan seluruh agama yg diakui di republik ini,” imbuhnya. (AZM)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *