Pembangunan RSUD 5 Lantai Capai 35 Persen

CILEGON, BANPOS – Hingga awal September 2024, progress pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Cilegon lima lantai telah mencapai 35 persen.

Kepala Bagian (Kabag) Umum RSUD Cilegon Rommy Dwi Rahmansyah mengatakan, hingga saat ini progress pembangunan RSUD lima lantai menunjukan deviasi yang positif.

Dari pembangunan yang ditargetkan hingga 12 Desember, pekerjaan pembangunan diharapkan dapat tepat waktu.

“Proyek Medical Center Progress sudah di 35 persen. Alhamdulillah sesuai dengan rencana pekerjaan di lapangan, deviasi masih positif. Semoga kedepan masih tetap bertahan seperti itu. Pekerjaan selesai di tanggal 12 Desember dan mudah-mudahan juga selesai tepat waktu,” ungkapnya, Selasa (3/9/202).

Lebih lanjut, Rommy mengungkapkan, pekerjaan pembangunan rumah sakit lima lantai yang sudah berlangsung saat ini yakni pemasangan spun pile hingga masuk pembangunan struktur ke lantai 4.

“35 persen berjalan dari bulan Mei, Juni, Juli. Efektif baru tiga bulan lah,” tuturnya.

“Pekerjaan yang sudah berlangsung sekarang spun pile, struktur hingga masuk ke lantai 4. Sisanya pekerjaan struktur yang dominan. Jadi bangunan ini akan selesai, seluruh struktur akan selesai, arsitektur luar, fasat eksteriornya juga harus selesai. Di dalam ada pekerjaan plumbing air kotor, air bersih untuk tahapan yang sekarang,” paparnya.

Kemudian Rommy, menyatakan pembangunan rumah sakit lima lantai menggunakan dua sumber pendanaan yakni APBD Cilegon sebesar Rp28 miliar dan Dana Alokasi Umum (DAU) dari Pemerintah Pusat sekitar Rp22 miliar.

Rommy mengungkapkan, RSUD lima lantai dibangun secara bertahap yang secara keseluruhan membutuhkan anggaran sebesar Rp 111 Miliar. Pada tahap pembangunan saat ini yang berlangsung menggunakan dua sumber pendanaan yakni APBD Cilegon sebesar Rp28 miliar dan Dana Alokasi Umum (DAU) dari Pemerintah Pusat sekitar Rp22 Miliar.

RSUD lima lantai akan mencakup sejumlah fasilitas. Pada lantai satu akan dibangun IGD dan lantai dua sebanyak 5 unit ruang operasi. Sementara lantai 4 dan 5 akan digunakan untuk rawat inap.

“Lantai 1 untuk IGD, lantai dua untuk ruang operasi ada 6, Insya Allah lebih modern dan standar, lantai tiga ICU, lantai 4 dan 5 rawat inap vip dan vvip,” tandasnya. (LUK)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *