SERANG, BANPOS – DPP Partai Demokrat menerjunkan Satuan Tugas (Satgas) Monitoring Pilkada ke seluruh daerah di tanah air. Tak terkecuali di tanah jawara yakni Provinsi Banten.
Diterjunkannya Satgas tersebut sebagai upaya memastikan struktur partai baik di tingkatan DPD, DPC hingga ranting mengamankan kemenangan dari para calon kepala daerah baik gubernur/wakil gubernur, walikota/wakil walikota dan bupati/wakil bupati yang diusung dan didukung partai yang berlambang merci tersebut.
Ketua Badan Pemenangan Pemilu dan Pilkada (Bappiluda) DPD Demokrat Banten, Azwar Anas menuturkan bahwa kunjungan dari tim satgas DPP yang diketuai oleh Syahrial Nasution sebagai Koordinator Wilayah Jawa 1 tersebut dalam rangka upaya memonitor kesiapan pemenangan pilkada Banten.
“Kedatangan tim, yakni dalam rangka memastikan kesiapan Demokrat Banten dalam memenangkan pasangan calon yang diusung Partai Demokrat, ” ujar Azwar kepada wartawan, Minggu ( 3/11/2024).
Azwar mengatakan, kunjungan tersebut baginya merupakan salah satu simbol bahwa Partai Demokrat solid dalam memenangkan pasangan calon baik di tingkat kota/kabupaten maupun provinsi. Sebab, dalam upaya pemenangan para calon dalam menghadapi pilkada, tidak hanya dilakukan oleh mesin partai pada tingkat DPD maupun DPC.
“Dengan konsolidasi ini, kita persiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan dalam rangka pemenangan para paslon,” ucapnya.
“Baik DPD, DPC-DPC, itu persiapannya seperti apa dalam memenangkan calon yang di usung dalam pilkada dan bagaimana calon terhadap kita juga,” tandasnya. (MPD)
Tinggalkan Balasan