SERANG, BANPOS – Setelah mendapatkan rekomodasi Surat Kepengurusan untuk kembali menghidupkan cabang olahraga olah raga senam yang sebelumnya sempat fakum, Persatuan Senam Indonedia (PERSANI) Kota Serang, yang saat ini dipimpin Ene Sa’diyah, fokus mencari atlet Senam berbakat, untuk menghadapi kompetisi Porkot 2020.
Demikan yang diungkapkan Sa’ diyah, saat ditemui di Kantor Wilayah Kementrian Agama Banten, Selasa (24/9). “Untuk saat ini, kami sedang mengrekrut atlit baru, karena pada kepengurusan sebelumnya tidak ada peninggalan atlet Senam Indonesia,” ujar Diyah.
Meski pengurusan Persani Kota Serang saat ini terbilang masih baru, namun sudah menyiapkan beberapa formulir untuk mendata para atlet alet Senam Indonesia di bulan September ini. Selain akan mengrekrut para atlet baru. Persani Kota Serang juga akan membuat tempat latihan, serta mencari pelatih Senam Indonesia untuk para atletnya.
“Kami tidak hanya fokus pengrekrutan atlet saja, saat ini juga kami pun sedang mempersiapkan tempat latihannya dan mencari pelatih Senam Indonesia,” katanya.
Usai, masa pengrekrutan Persatuan Senam Indonesia akan mendata kembali para atlit dan para pelatihnya. “Tak hanya para atlit yang harus dipersiapkan, tetapi pelatih pun harus kami persiapkan dan tempat latihan pun sama,” ungkapnya.
Agenda Persani Kota Serang sendiri pada bulan Oktober yaitu, akan ada kegiatan senam setiap minggu pagi di halaman KONI kota Serang yang bertepatan dekat dengan Stadion Maulana Yusuf. Untuk persiapan atlet-atlet Senam Indonesia sendiri, dengan cara menginformasikan lewat Group Senam media Online.
“Jadi dengan cara kita menginfokan lewat group-group, mereka yang sudah ada bakat dibidang Senam dapat terealisasikan,” Jelas Diyah.
Senam yang dilakukan Persani ini bukan semacam senam masyarakat, akan tetapi senam ini merupakan Senam Prestasi dengan kata lain: senam lantai, senam palang sejajar, senam palang bertingkat, lompat meja, dan lain-lain.
Diyah menegaskan bahwa, target utama pada tahun ini adalah harus mempunyai atlit Senam, pelatih Senam, tempat latihan, dan alat-alat untuk atlit berlatih. Persani Kota Serang juga akan mempersiapkan atletnya untuk ajang Gelaran Pekan Olahraga Kota (Porkot) Kota Serang, 2020 mendatang. (RUL/MG-05)
Tinggalkan Balasan