Penulis: Tusnedi Azmart

  • Kemenpora Siap Dukung PSSI Sukseskan Gelaran Piala Dunia U-20

    Kemenpora Siap Dukung PSSI Sukseskan Gelaran Piala Dunia U-20

    Kemenpora bakal memberikan dukungan PSSI mempersiapkan Indonesia menjadi tuan rumah penyelenggaraan Piala Dunia FIFA U-20 tahun 2023 mendatang.

    Federation International Football Association (FIFA) dijadwalkan akan mengecek langsung kesiapan Piala Dunia U-20 di Indonesia dalam waktu dekat. Plt. Sesmenpora Jonni Mardizal ingin hal itu dapat dipersiapkan dengan matang.

    “Intinya dalam waktu dekat ini FIFA akan mengadakan kunjungan ke Indonesia, namun sebelumnya ada rapat koordinasi dengan FIFA melalui virtual,” kata Plt. Sesmenpora Jonni Mardizal usai memimpin rapat persiapan penyelenggaraan Piala Dunia FIFA U-20 tahun 2023 di Auditorium Wisma Menpora, Jakarta, Selasa (12/4).

    “Jadi, jelang itu kita adakan rapat ini kita undang internal kita, PSSI, Kemensesneg, Kemenkumham, Kemenkeu, Kementerian PUPR, Kemenaker, Dirut PPK GBK dan teman-teman dari provinsi penyelenggara (DKI Jakarta, Bali, Sumsel, Jateng, Jabar, Jatim secara virtual). Kita ingin koordinasi sejauh mana persiapan mereka dan kesiapan dari kota-kota itu dalam penyelenggaraan FIFA U-20/2023,” tambahnya.

    Menurut Jonni, ada banyak kemajuan dari persiapan di provinsi penyelenggara, hanya ada sedikit masalah minor yang bisa secepatnya diperbaiki. “Dari hasil rapat ini cukup produktif, ada kemajuan luar biasa dari hasil kunjungan PSSI terhadap lapangan tempat penyelenggaraan maupun latihan. Secara umum bagus dan baik hanya ada sedikit perbaikan minor tidak begitu prinsip,” urainya.

    Sementara terkait Keppres dan Inpres penyelenggaraan Piala Dunia U-20, menurutnya segera akan ada pembaharuan.

    “Terkait Keppres dan Inpresnya akan segera kita perbaharui. Untuk substansinya perlu bantuan PSSI yang tahu dan apa keinginan FIFA tentu akan kita akomodir, agar nanti tidak masalah dan penyelenggaraan berjalan lancar,” pungkasnya.

    Sekjen PSSI Yunus Nusi sampaikan terima kasih kepada Menpora Amali dan Kemenpora atas undangan rapat koordinasi menjelang Piala Dunia U-20/2023 ini.

    “PSSI mengucapkan terima kasih kepada Menpora RI dan Kemenpora, hari ini kami telah diundang dalam rangka untuk meeting tentang persiapan Piala Dunia FIFA U-20 tahun 2023,” ujarnya.

    “Pertemuan ini sangat bermanfaat bagi kami, untuk suksesnya Piala Dunia nanti dan semoga bisa ditindaklanjuti di tingkat kementerian dan kami optimis pertemuan hari ini telah membuahkan hasil dan kontribusi yang baik untuk persiapan Piala Dunia 2023 yang akan datang,” harap Yunus.

    Kedatangan delegasi FIFA pada Juni di Indonesia lanjutnya, akan juga dipersiapkan dengan baik agar kedatangan FIFA dapat dipergunakan dan dimanfaatkan semaksimal mungkin.

    “Infrastruktur semuanya kita harap di Januari 2023 stop tidak ada kegiatan apapun. Kami meminta kepada kawan-kawan provinsi dan kota di bulan Januari tidak ada lagi pemanfaatan kegiatan di lapangan yang diperbaiki untuk kepentingan selain PSSI dan FIFA,” ujarnya.

    Indonesia ditunjuk menjadi tuan rumah Piala Dunia FIFA U-20. Pesta sepakbola sedunia untuk kelompok umur di bawah 20 tahun itu sejatinya berlangsung tahun 2021, namun karena pandemi Covid-19 akhirnya diundur 2 tahun kemudian. [IPL/RM.id]

  • Aji Santoso Maksimalkan Kuota Pemain Muda

    Aji Santoso Maksimalkan Kuota Pemain Muda

    Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso bakal merekrut pemain-pemain muda masuk tim inti Persebaya di musim Liga 1 2022/2023.

    Menurut Aji, saat ini komposisi pemain Persebaya Surabaya untuk menghadapi musim depan sudah mencapai 80 persen. Kebutuhan tim menurutnya tinggal 20 persen yang akan dicoba dengan memaksimalkan kuota pemain muda.

    “Tinggal sedikit, pokoknya lumayan lah presentasenya pemain asing sama pemain lokal. Itu sudah hampir 80 persen. Pokoknya kebutuhan tim secara keseluruhan ini insya Allah sudah 80 persen,” tandasnya.

    Pekan-pekan ini, Aji bakal blusukan mencari pemain muda. Termasuk saat memantau laga uji coba tim Porprov Surabaya melawan tim Elite Pro Academy Persebaya U-20 di Stadion Gelora 10 November, Surabaya, Senin (11/4/2022) sore kemarin.

    Dia menyebut ada beberapa pemain muda yang memenuhi kriterianya. Namun dia masih ingin mengamati progress permainan yang ditunjukkan pemain muda tersebut sebelum nantinya bergabung dengan tim berjuluk Bajul Ijo.

    “Ya ada sih beberapa yang sementara kelihatan lumayan. Cuma kan saya ngambil paling tidak kualitasnya harus sesuai dengan keinginan saya,” ujar pelatih berusia 52 tahun.

    Sementara untuk berapa jumlah pemain muda yang akan direkrut, Aji Santoso belum bisa memastikan. Dia memastikan bahwa pemain muda yang potensial dan prospek bagi masa depan tim terutama bagi pemain asli Surabaya atau Jawa Timur akan disodori kontrak jangka panjang bersama Persebaya Surabaya.

    “Kalau seumpama ada beberapa pemain bagus sih tidak ada masalah. Ada 2, 3, 4 kalo bagus tidak apa-apa. Kalau bagus tidak apa-apa bisa kita kontrak jangka panjang. Apalagi kalau anak Surabaya atau Jatim tidak masalah,” beber eks juru taktik Persela Lamongan. [IPL/RM.id]

  • Wow, Barcelona Rayu Lewandowski Gaji Rp 1,4 Miliar Per Hari

    Wow, Barcelona Rayu Lewandowski Gaji Rp 1,4 Miliar Per Hari

    Barcelona belum menyerah menggaet Robert Lewandowski. Kabar terbaru, Blaugrana sudah menyiapkan gaji selangit buat pemain asal Bayern Muenchen ini.

    Dilansir SkySport, Presiden Barcelona Joan Laporta dan agen Lewandowski sudah bertemu membahas rencana transfer.

    Barcelona dikabarkan tertarik memboyong Robert Lewandowski ke Camp Nou dan siap menggelontorkan dana 60 juta euro atau sekitar Rp 930 miliar untuk mewujudkan transfer ini.

    Bahkan Laporta sudah menawarkan kontrak selama tiga musim di Barcelona dengan iming-iming gaji 33 juta euro atau sekira Rp 530 miliar permusim atau setahun.

    Itu artinya jika dihitung perhari, Barca akan menggaji Lewandowski Rp 1,4 Miliar per hari.

    Namun kepindahan Lewandowski ke Barcelona masih bergantung kepada keputusan Bayern.

    Bayern masih berpeluang besar menahan Lewandowski karena penyerang 33 tahun ini masih terikat kontrak hingga satu tahun ke depan. Langkah Barcelona memboyong Lewandowski pada bursa transfer musim panas mendatang bakal sulit andai Bayern mengambil langkah ini.

    Lewandowski sendiri masih sangat diandalkan Bayern hingga musim ini. Ia total telah mengemas 340 gol dari 369 penampilan dengan Bayern. Ia berperan besar membawa Bayern meraih sembilan gelar Bundesliga dan satu trofi Liga Champions. [IPL/RM.id]

  • Jiper Lawan Tim Kuat, STY Gembleng Mental Timnas U-19

    Jiper Lawan Tim Kuat, STY Gembleng Mental Timnas U-19

    Pelatih timnas Shin Tae-yong terus menggembleng mental timnas U-19 jelang persiapan laga uji coba terakhir melawan tim B senior Daegu FC.  STY tak mau anak asuhnya jiper jika menghadapi tim tim kuat.

    “Saya ingin pemain melakukan permainan sesuai yang diinginkan pelatih. Kebiasaan pemain saat ini kalau bertemu dengan tim-tim yang lebih kuat dari kita, sudah takut di awal, dan tidak bisa bermain dengan kepercayaan diri yang tinggi. Jadi semoga saja di pertandingan nanti kepercayaan diri mereka meningkat dan bisa melakukan permainan yang kita mau,” kata STY di laman resmi PSSI.

    STY juga menerapkan instensitas latihan tinggi, baik saat latihan pagi dan sore hari di Lapangan Riverside Soccer field, Daegu, Korea Selatan (11/4).

    Pada latihan sore, pelatih timnas Shin Tae-yong kembali memberikan latihan organisasi tim yang kadang pemain Garuda Nusantara belum bisa melaksanakan intruksi dengan baik.

    Selain latihan organisasi, tim U-19 juga diberikan latihan finishing, baik itu shooting ball saat berhadapan langsung, maupun dikombinasikan dengan kemungkinan bola datang kepada pemain untuk bisa cetak gol.

    “Untuk latihan pagi hanya dasar-dasar saja, namun di latihan sore fokusnya di latihan taktik, dan gerakan-gerakan bagaimana bisa keluar dari pressing lawan,” katanya.

    Shin Tae-yong berharap pemain percaya diri saat menghadapi tim yang levelnya di atas mereka, dan bisa menjalankan semua instruksi yang dia berikan dengan baik saat pertandingan.

    Kondisi Garuda Nusantara saat ini semakin membaik, meski ada dua pemain yang mengalami cedera ringan pada pergelangan kaki yakni Kakang Rudianto dan Alex Kamuru.

    “Memang ada beberapa pemain yang cedera, tapi suasana tim baik, jadi memang ini adalah pemusatan latihan yang panjang jadi sepertinya latihan pemain fokusnya menurun, tapi saya akan berusaha untuk membuat agar para pemain bisa fokus sampai pertandingan terakhir dan bisa kembali bermain dengan baik,” jelas Shin.

    Uji coba terakhir melawan Tim B Senior Daegu FC rencananya akan berlangsung di Stadion DBG Daegu Park, Daegu, Korea Selatan (13/4) pukul 15.00 waktu setempat. [IPL/RM.id]

     

  • Jelang SEA Games 2021, Pelatih Timnas Voli: Semua Tim Sama Kuat

    Jelang SEA Games 2021, Pelatih Timnas Voli: Semua Tim Sama Kuat

    Pelatih timnas voli putra Indonesia di SEA Games 2021, Jeff Jiang, mengatakan, semua tim yang bertanding event dua tahunan itu sama kuat.

    Menurutnya hal ini tidak menjadi masalah bagi Indonesia berada satu grup dengan Vietnam, Myanmar, dan Malaysia.

    “Semua tim sama kuat, tetapi di grup A, Vietnam tampaknya bakal menjadi tim yang paling kuat. Saya akan lakukan yang terbaik untuk tim Indonesia,” ujar Jeff Jiang, Selasa (12/4).

    Menurut Jeff, meski juara bertahan, Indonesia tidak boleh meremehkan lawan. “Kita harus berpikir dan menerapkan strategi yang tepat untuk lolos ke semifinal. Kita harus melewati grup, hanya dua tim terbaik yang bisa lolos ke semifinal,” ujar pelatih yang bernama asli Jiang Jie ini.

    Jeff lebih jauh mengatakan, Thailand, Filipina, dan Kamboja, yang tergabung di Grup B, juga tidak bisa diremehkan. “Kita akan bertemu dua di antara mereka (di semifinal), tetapi tentu kita belum tahu siapa yang akan lolos. Tidak bisa mengatakan, Thailand atau Filipina yang akan lolos. Semua punya peluang,” katanya. Pada pertandingan pertama, Indonesia akan menghadapi Myanmar, kemudian bertemu Vietnam, dan terakhir berjumpa Malaysia. “Untuk memastikan lolos ke semifinal, tentu kita harus memenangi semua laga,” ujar pelatih yang mengantarkan Bogor Lavani juara Proliga 2022 ini.

    Di bagian putri, hanya ada 5 tim yang bertanding di SEA Games 2021. Di laga pertama, Indonesia akan bertemu Vietnam, berikutnya menghadapi Malaysia, Thailand, dan terakhir Filipina.

    “Thailand masih yang terbaik di Asia Tenggara. Untuk lolos ke final, kita harus memenangi tiga pertandingan,” kata asisten pelatih timnas putri, Alim Suseno.

    Dua tim teratas dalam klasemen terakhir akan memastikan diri tampil di final, sedangkan peringkat tiga dan empat, akan berebut perunggu.[WUR/RM.id]

  • Bawa 2 Ons, Kurir Sabu Dicokok Di Gerbang Tol Serang Barat

    Bawa 2 Ons, Kurir Sabu Dicokok Di Gerbang Tol Serang Barat

    SERANG, BANPOS- Kurir narkoba yang sudah 8 bulan keluar masuk Kota Serang membawa sabu dari Jakarta berhasil diamankan personil Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Serang.

    Tiga pelaku kurir narkoba yang mengendarai kendaraan Toyota Avanza berhasil disergap saat keluar jalan tol, tepatnya di gerbang tol Serang Barat, Kecamatan Taktakan, Kota Serang.

    Ketiga pelaku yang diamankan yaitu CWP (21) warga Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang, BI (24) warga Kecamatan Serang, Kota Serang dan SP (29) warga Kecamatan Kasemen, Kota Serang.

    “Ketiga pelaku yang merupakan warga Kota Serang ketika akan keluar jalan tol. Dari ketiganya diamankan barang bukti sabu seberat 2 ons dari dalam tas,” ungkap Kasatresnarkoba Iptu Michael K Tandayu saat menggelar ekspose di Mapolres Serang, Selasa (12/4/2022).

    Michael K Tandayu menjelaskan sebelum penangkapan, pihaknya terlebih dahulu mendapat informasi bahwa akan ada pengiriman sabu dari Jakarta yang akan diedarkan di wilayah Serang.

    Berbekal dari informasi tersebut, Tim Satresnarkoba yang dipimpin Ipda Rian Jaya Surana langsung melakukan penyergapan. Karena para kurir diperkirakan akan menggunakan jalan tol, para personil melakukan pemantauan di sekitar rest area.

    “Sekitar pukul 19:00, mobil yang dicurigai itu melintas dan petugas langsung membuntuti mobil pelaku dan menangkapnya saat mobil akan keluar jalan tol di gerbang Serang Barat,” terang mantan Kanit Resmob Polda Banten.

    Michael menjelaskan CWP mengaku dalam 8 bulan sudah 6 kali mengambil sabu di Jakarta atas perintah C (DPO). Setiap kali mengambil sabu minimal 2 ons bahkan yang pertama pada bulan Juli sebanyak 5 ons. Modusnya, para kurir mengambil sabu di dalam kamar hotel yang sudah dipesan.

    Setelah mendapatkan sabu, para kurir inipun kembali ke Kota Serang dan akan menyimpan sabu yang dibawanya ditempat yang nantinya akan ditentukan oleh sang bandar. Dalam aktivitas ambil dan simpan narkoba ini, kurir mendapat upah Rp3 juta sekali ambil.

    “Yang berhubungan langsung dengan bandar sabu yaitu CWP namun tidak bertemu hanya sebatas komunikasi lewat telepon. Pelaku diupahi untuk sekali mengambil sabu sebesar Rp3 juta,” paparnya.

    Akibat perbuatannya, pelaku di jerat Pasal 114 ayat 2 jo Pasal 112 ayat 2, dengan ancaman hukuman pidana paling singkat 8 tahun, paling lama maksimal seumur hidup. Dengan denda minimal Rp1 miliar dan maksimal Rp10 miliar.

    [contact-form][contact-field label=”Nama” type=”name” required=”true” /][contact-field label=”Surel” type=”email” required=”true” /][contact-field label=”Situs web” type=”url” /][contact-field label=”Pesan” type=”textarea” /][/contact-form]

  • Tur Asia, Menlu Kanada Bawa Rencana Strategi Indo-Pasifik

    Tur Asia, Menlu Kanada Bawa Rencana Strategi Indo-Pasifik

    Menteri Luar Negeri Kanada Melanie Joly tengah melakukan tur di kawasa Asia. Selain membahas kerja sama ekonomi bilateral dan G20, Menlu Joly juga membawa agenda lain. Yaitu memperkenalkan strategi Indo-Pasifik yang dibawa Kanada.

    “Kanada sedang dalam pengembangan strategi Indo-Pasifik pertamanya,” ujarnya dalam diskusi bersama Dr Dino Patti Djalal, Pendiri dan Ketua Foreign Policy Community of Indonesia (FPCI), Senin petang (11/4/2022).

    Joly mengatakan, pengembangan strategi Indo-Pasifik yang ditawarkan Kanada adalah agenda utama yang dibawanya dalam tur Asianya kali ini. “Ini ada di mandat saya, saat disumpah Perdana Menteri Justin Trudeau,” ujarnya.

    Bagi Kanada, kawasan Indo-Pasifik adalah wilayah ekonomi kritis dan memiliki kepentingan strategis yang meluas, jauh melampaui wilayah itu sendiri yang diakui Kanada. Kawasan ini juga sebagian besar mengalami pertumbuhan ekonomi dan kekuatan politik, sementara banyak populasi dunia berada di wilayah ini.

    Mantan Menteri Warisan Kanada (2015–2018) ini menyampaikan, Kanada berniat untuk menjalin kemitraan di bidang perdagangan dan ekonomi dengan negara di kawasan, termasuk Indonesia.

    Bagi Kanada, jelasnya, kawasan Indo-Pasifik penting untuk investasi dan produksi perdagangan, lantaran rantai pasokan penting berasal dan mengalir melalui wilayah ini.

    “Kanada, sedang bekerja keras memperdalam kemitraan perdagangan dan ekonomi kami untuk keuntungan bersama, mengingat skala ikatan kami dengan kawasan ini. Kita harus memastikan, keterlibatan kita komprehensif dan sangat terintegrasi,” jelas mantan Anggota Parlemen Kanada untuk wilayah Ahuntsic-Cartierville, Kanada.

    Selain itu, ia juga menyampaikan, kerja sama dengan Indonesia penting dalam mewujudkan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG), pembangunan kembali setelah pasca pandemi Covid-19, dan perubahan iklim di usia hubungan bilateral yang sudah mencapai 70 tahun.

    “Tidak ada wilayah yang lebih penting daripada Indo-Pasifik dalam memenuhi komitmen, perubahan iklim dunia,” tambah Joly.

    Kanada menurutnya juga berupaya mewujudkan hubungan kemitraan yang strategis, inklusif dan terbuka. Terutama di tengah panasnya isu dunia akibat perang Rusia dan Ukraina.

    “Kanada berkomitmen meningkatkan keterlibatan diplomatik, keamanan, perdagangan dan ekonomi kami di kawasan ini, untuk memastikan kami dapat memperoleh kesempatan bagi warga Kanada dan memajukan prioritas bersama kami,” bebernya.

    Di samping pesisir Pasifik dan kedekatan geografis, lanjut Joly, Kanada dan kawasan Indo-Pasifik berbagi sejarah, kebudayaan dan hubungan antar-warga yang signifikan. “

    Hari ini dan di tahun-tahun yang akan datang, kemakmuran, keamanan dan kesejahteraan warga Kanada akan semakin terkait dengan perkembangan ekonomi, sosial dan politik kawasan Indo-Pasifik,” pungkasnya. [DAY/RM.ID]

  • Menlu Kanada: Undang Ukraina Ke G20

    Menlu Kanada: Undang Ukraina Ke G20

    Belakangan Indonesia tengah dipusingkan oleh desakan Barat. Yaitu agar memboikot Presiden Rusia, Vladimir Putin, dalam konferensi tingkat tinggi Group of Twenty, G20, di Nusa Dua, Bali pada 23 hingga 24 Oktober nanti.

    Presiden Amerika Serikat dan beberapa pemimpin negara Barat lain bahkan mengancam, tidak akan menghadiri acara puncak G20, jika Putin tetap hadir di acara tersebut.

    Terkait hal ini, Menteri Luar Negeri Kanada Melanie Joly mengakui, Indonesia sedang dalam tekanan dan tanggung jawab besar. Hal ini dia sampaikan dalam diskusi virtual bersama Dr Dino Patti Djalal, Pendiri dan Ketua Foreign Policy Community of Indonesia (FPCI), Senin petang (11/4/2022).

    “Ini tanggung jawab besar dan Indonesia menjalaninya dengan baik sejauh ini. Indonesia tidak pernah memperkirakan hal ini (invasi Rusia) bakal terjadi di masa keketuaannya,” ujar mantan Menteri yang bertanggung jawab atas Inisiatif Pembangunan Ekonomi Federal untuk Ontario Utara (2019–2021) ini.

    Joly pun menyarankan, agar Indonesia mengundang Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky untuk hadir di KTT G20. “Sebagai jalan tengah, Indonesia sebaiknya undang Presiden Zelensky,” ujarnya.

    Menurut Joly, invasi Rusia ke Ukraina pada 24 Februari telah mengubah dunia, dan isu ini sudah sepatutnya dibahas dalam berbagai kesempatan. “Pesan-pesan yang disampaikan Presiden Zelensky telah bergaung di seluruh dunia. Dampak dari pesan-pesannya harus terus dilanjutkan,” terangnya.

    Perempuan yang juga pernah menjadi Menteri Pariwisata, Bahasa Resmi dan La Francophonie (2018–2019) ini menyatakan, invasi Rusia ke Ukraina telah membajak agenda-agenda penting, yang akan disampaikan Indonesia dalam KTT G20 2022.

    “Sebelumnya saya bersama (Menlu) Retno telah membahas masalah ini, dalam mencari cara, bagaimana masalah ini bisa ditangani dengan baik,” ungkapnya, yang menilai agenda Rusia-Ukraina sebaiknya turut dibahas dalam KTT G20 nanti.

    Mengenai ketegangan Rusia-Ukraina saat ini, Joly menekankan, sikap Kanada tidak berubah. Kanada terus memberikan tekanan maksimal kepada Rusia. Sikap ini terus disuarakan kepada semua negara mitra, termasuk Indonesia. “Kami tidak bisa melakukan business as usual dengan Rusia. Perang ini harus diakhiri dulu,” tegasnya, di kantor FPCI.

    FPCI adalah organisasi politik luar negeri non partisan, non politik dan independen, yang didirikan untuk membahas dan memperkenalkan isu-isu hubungan internasional kepada banyak pihak terkait di Indonesia, seperti diplomat, duta besar, pejabat pemerintah, akademisi, peneliti, bisnis, media, dosen, think tank, mahasiswa dan media.

    Didirikan pada 2014 oleh Dino Patti Djalal (Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat periode Agustus 2010 hingga 17 September 2013 dan Wakil Menteri Luar Negeri hingga Juli hingga Oktober 2014), juga dikutip dari laman resminya, FPCI dibentuk untuk mengembangkan internasionalisme Indonesia, agar lebih mengakar di seluruh nusantara dan memproyeksikan dirinya ke seluruh dunia. [DAY/RM.ID]

  • Kanada Mau Perkuat Kemitraan Dengan ASEAN

    Kanada Mau Perkuat Kemitraan Dengan ASEAN

    Organisasi negara-negara di Asia Tenggara (ASEAN) dinilai sebagai mitra kuat di kawasan, untuk dijadikan mitra kerja sama dalam menghadapi tantangan global. Kanada pun menyampaikan keinginannya meningkatkan hubungan kerja sama.

    Hal ini disampaikan Menteri Luar Negeri Kanada, Melanie Joly dalam diskusi virtual yang diadakan Foreign Policy Community of Indonesia (FPCI), Senin (11/4). “Saya tahu, tantangan kedepan tidak dapat diremehkan. Namun tantangan tersebut harus diatasi dengan bekerja sama. Kanada berharap dapat memperdalam keterlibatan kami dengan Indonesia dan ASEAN, mitra regional,” ujarnya.

    Menurut Menlu berusia 43 tahun itu, dunia menghadapi banyak tantangan yang menjadi perhatian bersama. Seperti perubahan iklim, pemanasan global, kekerasan, intoleransi, ekstremisme serta pertumbuhan ekonomi.

    “Saat ini, Rusia melakukan invasi ke Ukraina yang telah membahayakan stabilitas dunia dan semua aturan yang terkait dengan multilateralisme yang menjaga prinsip kedaulatan, perdamaian, dan hak asasi manusia,” lanjut Joly.

    Menurutnya, dunia perlu mengisolasi rezim Rusia sebagai satu-satunya cara untuk mengakhiri perang. “Orang-orang di Ukraina kehilangan nyawa dan warga sipil Ukraina telah dibombardir,” kata anggota Partai Liberal ini.

    Sejauh ini, ujar Joly, Kanada terus menawarkan bantuan militer dan kemanusiaan kepada Ukraina. “Kami terlibat dengan Ukraina maupun Rusia untuk perundingan damai. Harus ada solusi diplomatik untuk mengakhiri konflik,” lanjutnya.

    Joly juga mengatakan, Kanada dapat memainkan peran penting dalam membantu kawasan Indo-Pasifik dan mengatasi tantangan lain. “Kerja sama antara Indonesia dan Kanada dapat membuat perubahan positif,” ujar alumni Université de Montréal, Kanada dan University of Oxford Inggris ini.

    Dia mengatakan, Kanada dihuni oleh masyarakat multilkultural dengan latar belakang beragam. “Kami sepakat tentang pentingnya memajukan keberagaman dan inklusivitas, termasuk perempuan dan anak-anak,” simpulnya.

    Kanada kini sedang mengejar perjanjian perdagangan bebas dengan Indonesia dan ASEAN. “Kesepakatan komprehensif dan ambisius antara Kanada dan Indonesia dapat tumbuh. Kami berkunjung ke Indonesia untuk mendengar perspektif Indonesia tentang wilayah Indo-Pasifik,” lanjut mantan Menteri Pembangunan Ekonomi dan Bahasa Resmi (2019–2021) ini.

    Joly mengatakan, pendekatan Kanada ke kawasan ini akan didukung oleh visi Indo-Pasifik yang bebas, terbuka, dan inklusif. “Kami percaya pentingnya ASEAN. ASEAN adalah pusat strategi Indo-Pasifik,” pungkasnya. DAY[RM.ID]

  • Nonton Film Dibayar Rp 34 Juta Per Hari

    Nonton Film Dibayar Rp 34 Juta Per Hari

    Kabar gembira datang lagi bagi para pecinta film. Bisa mendulang uang sambil menjalankan hobi menonton.

    Program ini ditawarkan penyedia layanan nonton film streaming MagellanTV. Bagi siapa saja yang mau menonton film dokumenter kriminal selama dua hari, bakal dibayar 2.400 dolar AS per hari, atau sekitar Rp 34,4 juta.

    Ini merupakan ketiga kalinya platform itu menawarkan pekerjaan tersebut. Sebelumnya, mereka menawarkan hal yang sama pada 2020 dan 2021.

    Tak cuma uang, MagellanTV juga menawarkan langganan gratis selama satu tahun. Para kandidat cuma diminta menonton film dokumenter yang bercerita soal kriminal, serta membagikannya di media sosial.

    “Para kandidat harus meminati dunia film kriminal, tidak boleh takut saat menonton pembunuhan, dan tayangan-tayangan paling mengerikan serta tidak boleh takut pada aktivitas paranormal,” ujar pihak MagellanTV, dilansir United Press Internasional.

    Adapun film-film dokumenter yang akan ditonton kandidat terpilih berjudul, Murder Maps, Lady Killers, 10 Steps to Murder, Nurses Who Kill, Murder on the Internet, 21st Century Murder and CyberCrimes with Ben Hammersley. Batas waktu melamar hingga 18 April mendatang. Semoga berhasil. [PYB/RM.ID]