Penulis: Tusnedi Azmart

  • Ungkap Peredaran Sabu, Polisi Nyamar Jadi Pembeli Lalu Tangkap Pengedarnya

    Ungkap Peredaran Sabu, Polisi Nyamar Jadi Pembeli Lalu Tangkap Pengedarnya

    PABUARAN, BANPOS- Menyamar sebagai pembeli, personil Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Serang berhasil meringkus pengedar sabu berinisial MG (27) warga Desa Kadubeurem, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang.

    Tersangka ditangkap saat bertransaksi di samping rumahnya, Jumat (8/1/2022) sore. Dari tersangka MG, diamankan barang bukti satu paket kristal bening yang diduga sabu, 1 set alat hisap sabu (bong) serta 1 timbangan elektrik.

    Kasatresnarkoba AKP Michael K Tandayu menjelaskan penangkapan tersangka berawal dari adanya informasi dari warga yang resah karena ada pengedar narkoba di kampungnya.

    “Penangkapan ini bermula dari informasi masyarakat. Berbekal dari laporan itu, Ipda Maulana Ritonga langsung bergerak melakukan penyelidikan,” terang Michael K Tandayu kepada awak media, Minggu (9/1/2022).

    Setelah mendapat identitas tersangka, petugas mencoba menghubungi dengan berpura-pura sebagai pembeli. Gayung bersambut, tersangka menyetujui untuk memberikan keinginan petugas.

    “Sesuai waktu dan tempat yang diinginkan yaitu sekitar pukul 17:00, petugas langsung datang ke lokasi transaksi yang berada di samping rumah tersangka,” kata Kasatresnarkoba.

    Setelah bertemu dan transaksi berlangsung, petugas langsung melakukan penangkapan. Mengetahui konsumennya adalah petugas, tersangka sempat membuang barang bukti 1 paket sabu yang dipesan petugas ke sawah namun berhasil ditemukan.

    “Begitu transaksi berlangsung tersangka langsung ditangkap tapi sempat membuang paket sabu yang kita pesan ke sawah tapi kita temukan,” tambahnya.

    Setelah tersangka diamankan, petugas langsung melakukan penggeledahan di rumah tersangka dan mengamankan 1 set alat hisap sabu, timbang elektroni serta beberapa plasti klip bening. Setelah itu, tersangka diamankan ke Mapolres Serang untuk dilakukan pemeriksaan.

    Dari pemeriksaan, tersangka MG diketahui merupakan residivis mantan warga binaan Rutan Pandeglang. Tersangka MG diketahui baru bebas pada 2020 setelah menjalani hukuman 3 tahun penjara dalam kasus yang sama.

    “Dengan alasan sulit mendapatkan pekerjaan, tersangka selepas bebas kembali ke bisnis lama nya karena hanya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,” terang Michael seraya mengatakan pihaknya masih mengembang kasus tersebut. (RED)

  • Pengumuman! Pemerintah Buka Lagi Umrah 8 Januari

    Pengumuman! Pemerintah Buka Lagi Umrah 8 Januari

    JAKARTA, BANPOS- Ada kabar baik buat jemaah umrah. Pemerintah berencana memberangkatkan jemaah umrah lagi mulai besok atau 8 Januari 2022.

    Begitu kata Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama, Hilman Latief di Jakarta, Kamis (6/1/2022).

    Karena masih dalam masa pandemi Covid-19, penyelenggaraan umrah dilaksanakan dengan pengendalian dan pengawasan terhadap kepatuhan protokol kesehatan secara ketat, baik di Tanah Air maupun di Arab Saudi.

    “Tujuannya untuk mengedepankan perlindungan dan keselamatan jemaah,” ujar Hilman.

    Menurut Hilman, pihaknya telah menggelar rapat lintas Kementerian/Lembaga berkaitan dengan Penyelenggaraan Ibadah Umrah tahun 1443 H pada 3 Januari 2022. Hilman juga sudah mendapat arahan dari Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas terkait keharusan penerapan protokol kesehatan ketat.

    “PPIU (Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah) yang akan memberangkatkan jemaah umrah juga wajib melaporkan keberangkatan melalui SISKOPATUH,” tegas Hilman.

    Ketentuan lainnya, kata Hilman, keberangkatan dipiroritaskan bagi PPIU yang menggunakan penerbangan langsung (direct flight) melalui Bandara Soekarno Hatta. Kepulangan jemaah umrah juga harus mengikuti kebijakan yang telah ditetapkan oleh Satgas Penanganan Covid-19 Nasional.

    Menurut dia, keberangkatan empat penerbangan awal mengacu Kebijakan Umrah Satu Pintu (one gate policy) dengan menggunakan asrama haji Jakarta sebagai lokasi screening kesehatan dan titik awal keberangkatan yang dikoordinasikan oleh asosiasi PPIU.

    “Kanwil Kemenag Provinsi dan Kemenag Kab/Kota wajib melakukan pengawasan keberangkatan jemaah umrah di wilayah kerjanya,” sambungnya.
    Hilman menambahkan, pihaknya telah bersurat kepada PPIU dan Kanwil Kemenag Provinsi se-Indonesia terkait dengan ketentuan penyelenggaraan ibadah umrah di masa pandemi ini. (DIR/AZM/RMID)

  • Personel Polres Metro Tangerang Kota akan dapat Siraman Rohani setiap Minggu dari Ulama

    Personel Polres Metro Tangerang Kota akan dapat Siraman Rohani setiap Minggu dari Ulama

    TANGERANG, BANPOS- Kombes Pol Komarudin yang resmi menjabat sebagai Kapolres Metro Tangerang Kota menggantikan Kombes Deonijiu mencanangkan dua program unggulan, yakni Program Unggulan Tangerang Akur dan Program Utama Gema Cisadane.

    Program Tangerang Akur lebih kepada internal, diharapkan anggota-anggota Polres Metro Tangerang Kota bisa Akuntabel, Kreatif, Unggul, dan Religius.

    Dalam Rangka mengimplementasikan program Tangerang Akur, akan dilakukan siraman rohani kepada anggota.

    “Dalam rangka mengimplementasikan program Tangerang Akur, Tangerang Akur itu Tangerang yang diharapkan personel personel polres metro Tangerang ini yang akuntabel kreatif unggul dan religius. Jadi kita juga butuh siraman rohani untuk anggota,”ujar Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Komarudin, Kamis (6/1/2022).

    Kapolres menjelaskan kegiatan tersebut akan dilakukan setiap seminggu sekali, yakni pada hari Kamis setiap minggunya.

    “Kalo kegiatan ini akan kita lakukan Seminggu sekali di hari Kamis,”katanya.

    Kapolres mengungkapkan kegiatan yang akan dilakukan yakni yasinan dan siraman rohani yang akan dilakukan oleh ulama-ulama secara bergiliran.

    “Yang muslim diisi dengan kegiatan yasinan dan siraman rohani dari ulama – ulama yang nanti akan bergiliran, kemudian anggota anggota yang beragama nasrani juga kita kegiatan yang sama,” jelasnya.

    Untuk diketahui Program Akur bertujuan untuk penataan di internal atau personil Polri untuk melaksanakan tugas ke depan. (RED)

  • Rano Karno Ikut Bantu Salurkan Sembako dari Puan Maharani untuk Masyarakat Tangerang

    Rano Karno Ikut Bantu Salurkan Sembako dari Puan Maharani untuk Masyarakat Tangerang

    TANGSEL, BANPOS- Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Rano Karno bersama struktur partai PDI Perjuangan di Tangerang Raya membagikan beras dari Ketua DPR RI Puan Maharani. Beras ini diberikan ke masyarakat sebagai wujud solidaritas dan gotong-royong dalam membantu rakyat atas dampak penurunan kesejahteraan selama pandemi covid-19.

    ”Saya di sini hadir sebagai anggota Fraksi PDI Perjuangan didampingi jajaran pengurus DPC, atas kepedulian dari Ketua DPR RI Mbak Puan Maharani. Mbak Puan mengirim beras ini sekaligus menitipkan salam untuk Bapak/Ibu semua. Semoga Bapak/Ibu senantiasa diberi kesehatan.” kata Rano Karno saat pembagian beras di Tangerang Selatan, Senin (3/1/2022).

    Jumlah beras yang disalurkan melalui Rano Karno berjumlah tak kurang dari 2.000 paket atau setara dengan 10 ton beras. Pendistribusian beras tersebut dilakukan di 20 titik yang tersebar di wilayah Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, dan Kabupaten Tangerang. Selain melalui struktur partai, pendistribusian juga melibatkan tokoh masyarakat dan tokoh agama pada masing-masing wilayah.

    Penyaluran 2.000 paket beras dari Puan Maharani ini disebut Rano Karno sebagai upaya untuk terus meningkatkan kepedulian dan mendekatkan diri antara wakil rakyat dan kader PDI Perjuangan dengan warga atau konstituennya. “PDI Perjuangan harus terus hadir di tengah masyarakat dan memberi manfaat kepada rakyat” ujar Rano Karno. (*)

  • Saat Tinjau Gebyar Vaksinasi Massal, Kapolda Bangga Antusiasme Masyarakat

    Saat Tinjau Gebyar Vaksinasi Massal, Kapolda Bangga Antusiasme Masyarakat

    SERANG, BANPOS- Kapolda Banten Irjen Pol Rudi Heriyanto Adi Nugroho kembali meninjau kegiatan gebyar vaksinasi massal yang digelar jajaran Polres Serang di lapangan sepak bola Desa Lontar, Kecamatan Tirtayasa dan di Gedung PGRI Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten Serang, Selasa (28/12/2021).

    Dalam kunjungannya, Jenderal bintang dua ini mengaku bangga melihat antusiasme masyarakat untuk mendapatkan vaksinasi kekebalan tubuh dari serangan virus corona.

    “Kami bangga melihat antusiasme masyarakat yang begitu tinggi meski harus mengantri untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19,” ungkap Kapolda.

    Dalam kunjungan di Gedung PGRI, mantan Kepala Divisi Hukum Polri ini sempat berbincang dengan sejumlah peserta vaksinasi. Dalam bincang-bincang, Kapolda menanyakan apa yang dirasakan saat divaksin dan asal daerah peserta.

    “Harapan saya melalui kegiatan vaksinasi massal serentak ini dapat membentuk Herd Immunity Nasional dan mencegah terjadinya cluster Covid-19 baru,” kata Rudi Heriyanto.

    Kapolda Banten menyampaikan bahwa kegiatan vaksinasi massal ini serentak dilaksanakan di seluruh polres jajaran Polda Banten. Ini merupakan wujud nyata untuk mencapai target 70 persen guna terbentuknya Herd Immunity Nasional.

    “Dalam kegiatan ini Polda Banten juga menghadiri zoom meeting vaksinasi massal serentak yang dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo,” kata Alumni Sekolah Perwira 1993.

    Di tempat yang sama, Kapolres Serang AKBP Yudha Satria menambahkan dalam vaksinasi massal ini, pihaknya menyiapkan 2.000 vaksin dengan vaksinator sebanyak 22 orang, diantaranya 10 Polres Serang dan Polda Banten, 2 vaksinator dari TNI dan relawan sebanyak 10 vaksinator.

    Dalam gerai vaksinasi massal di dua lokasi ini, lanjut Kapolres, pihaknya menyediakan door prize berupa sepeda, televisi, setrikaan, kipas, blender, dispancer serta peralatan elektronik lainnya. Hadiah door prize hanya diperuntukkan bagi masyarakat yang menjalani vaksinasi.

    “Selain hadiah door prize, kami pun menyiapkan 2.000 paket sembako untuk peserta, baik yang mendapatkan maupun yang tidak mendapat door prize. Pokoknya masyarakat yang mengikuti vaksinasi paling tidak akan mendapatkan paket sembako,” kata Yudha Satria.

    Dalam kesempatan itu, Kapolres mengimbau kepada masyarakat yang belum melaksanakan vaksinasi segera datang di tempat yang telah disiapkan Polri maupun pemerintah. Begitupun dengan masyarakat yang ingin melaksanakan vaksinasi dosis 2.

    “Bagi yang sudah menjalani vaksinasi tetap patuh melaksanakan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah agar pandemi Covid-19 ini segera hilang. Sebab vaksinasi tidak menjamin seseorang kebal terhadap penyakit tanpa diikuti prokes,” tandasnya.

    Sementara itu Kabid Humas Polda Banten AKBP Shinto Silitonga mengatakan pada hari ini Polda Banten melaksanakan vaksinasi serentak dengan target 16.500 dosis yang tersebar pada 50 titik di Polres dan Polresta jajaran Polda Banten.

    “Untuk penyebaran titik vaksinasi pada hari ini yakni Polres Lebak 25 titik lokasi vaksin, Polres Pandeglang 20 titik lokasi vaksin, Polres Serang 2 titik lokasi vaksin, Polres Serang Kota 1 titik lokasi vaksin, Polres Cilegon 2 titik lokasi vaksin dan Polresta Tangerang 2 titik lokasi vaksin,” kata Shinto. (MUF)

  • Gelar Vaksinasi Massal, Polres Serang Siapkan Door Prize dan Paket Sembako

    Gelar Vaksinasi Massal, Polres Serang Siapkan Door Prize dan Paket Sembako

    SERANG, BANPOS- Mendukung percepatan herd immunity menuju Indonesia sehat sesuai target pemerintah, personel Polres Serang menggelar vaksinasi massal di dua lokasi di Kecamatan Tirtayasa, Selasa (28/12/2021).

    Dua lokasi yang dijadikan vaksinasi massal yaitu lapangan sepak bola Desa Lontar Kecamatan Tirtayasa serta gedung PGRI Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten Serang.

    Kapolres Serang AKBP Yudha Satria mengatakan bahwa kegiatan vaksinasi dilaksanakan sebagai target mempercepat realisasi target program pemerintah yaitu vaksinasi kepada warga masyarakat di wilayah hukum Polres Serang dalam rangka memberi kekebalan tubuh dari virus corona.

    “Dalam kegiatan sosial ini disiapkan 1.500 dosis vaksin untuk 1500 target vaksinasi dosis satu dan dua. Peserta vaksinasi cukup menunjukkan KTP asli,” terang Kapolres kepada awak media, Senin (27/12/2021).

    Dalam gerai vaksinasi massal di dua lokasi ini, lanjut Kapolres, pihaknya menyediakan doorprize berupa sepeda, televisi, setrikaan, kipas, blender, dispancer serta peralatan elektronik lainnya. Hadiah door prize hanya diperuntukkan bagi masyarakat yang menjalani vaksinasi.

    “Selain hadiah door prize, kami pun menyiapkan paket sembako yang diperuntukan bagi peserta vaksinasi yang tidak mendapatkan door prize. Pokoknya masyarakat yang mengikuti vaksinasi paling tidak akan mendapatkan paket sembako,” kata Yudha Satria.

    Dalam kesempatan itu, Kapolres mengimbau kepada masyarakat yang belum melaksanakan vaksinasi segera datang di 2 tempat yang telah disiapkan. Begitupun dengan masyarakat yang ingin melaksanakan vaksinasi dosis 2.

    “Bagi yang sudah menjalani vaksinasi tetap patuh melaksanakan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah agar pandemi Covid-19 ini segera hilang. Sebab vaksinasi tidak menjamin seseorang kebal terhadap penyakit tanpa diikuti prokes,” tandasnya. (RED)

  • 2 Pabrik Tembakau Gorila Dibongkar Satresnarkoba Polres Serang di Tahun 2021

    2 Pabrik Tembakau Gorila Dibongkar Satresnarkoba Polres Serang di Tahun 2021

    SERANG, BANPOS- Sebanyak 132 tersangka yang terdiri dari 5 bandar, 102 pengedar dan 25 pengguna narkoba berhasil diamankan personil Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Serang sepanjang Januari hingga Desember 2021.

    Dari pengungkapan tersebut didapat barang bukti berupa ganja seberat 3.481,51 gram, sabu sebanyak 107,828 gram, tembakau gorila 693,44 gram, ekstasi 40 butir, tramadol sebanyak 4.446 butir, hexymer sebanyak 12.520 butir, alprazolam dan rixlona masing-masing 5 butir.

    Kapolres Serang AKBP Yudha Satria menjelaskan jumlah tersangka yang berhasil diamankan sebanyak 132 orang dan 5 diantaranya merupakan bandar Jumlah tersangka ini lebih tinggi dibanding tahun 2020 sebanyak 121 orang.

    “Ada kenaikan sebanyak 11 tersangka dibanding pengungkapan tahun 2020 yang hanya 121 tersangka. Begitupun dengan barang bukti narkoba yang diamankan naik signifikan,” ungkap Kapolres kepada awak media, Jumat (24/12/2021).

    Kapolres menjelaskan dari jumlah 101 tindak pidana yang berhasil diungkap dua diantaranya penggerebegan 2 pabrik tembakau gorila dan cairan liquid rokok elektrik (vape) berbahan narkotika di Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang dan Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang pada Selasa (7/9) dan Rabu (6/10).

    “Dari 2 lokasi pabrik tembakau gorila dan vape ini, tim satresnarkoba yang dipimpin Ipda Rian Jaya Surana berhasil mengamankan 5 tersangka, berikut barang bukti bahan baku serta peralatan pembuatan tembakau gorila dan vape serta hasil produksi yang siap dipasarkan,” terang Kapolres didampingi Kasatresnarkoba Iptu Michael K Tandayu.

    Kapolres menjelaskan pabrik tembakau gorila dan vape di Kecamatan Ciruas baru berjalan satu bulan dengan tersangka DM (43). Sedangkan pabrik tembako gorila, vape dan sinte di Kecamatan Cipocok Jaya berhasil diamankan 4 tersangka yaitu RK (24), AM (21), YP (24), dan RS (29).

    “Untuk pabrik narkoba di Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang ini sudah berjalan 2 tahun dengan omset mencapai ratusan juta rupiah setiap bulannya,” kata Kapolres.

    Lebih lanjut Kapolres menjelaskan para pelaku memasarkan hasil produksinya yang mengandung narkotika golongan 1 itu melalui media sosial instagram.

    Untuk tembakau gorila dijual dengan kisaran harga Rp450 ribu per 5 gram hingga Rp 100 juta per 3 kilogram. Sedangkan untuk liquid vape yang mengandung narkotika dijual dengan kisaran harga Rp400 ribu per 5 ml hingga Rp1,1 juta per 15 ml.

    Sementara untuk bibit yang mengandung narkotika dijual kisaran harga Rp10 juta per 5 gram dan Rp320 juta per 300 gram.

    “Konsumennya tidak hanya di Banten tapi sudah menyebar hampir di setiap provinsi termasuk Papua. Untuk pengiriman barang terlarang ini, tersangka biasa menggunakan jasa ekspedisi,” kata Yudha Satria.

    Dalam kasus pembuatan narkoba ini, ke lima tersangka telah dikenakan Pasal 113 ayat 1 UU Narkotika No 35 tahun 2009.

    “Para pelaku dipidana penjara paling singkat 5 tahun dan paling lama 15 tahun dengan denda paling banyak Rp10 miliar,” ujar Alumni Akpol 2002.

    Dalam kesempatan yang sama Kapolres Serang AKBP Yudha Satria mengimbau kepada masyarakat untuk terus membantu kepolisian memerangi narkoba. Terlebih Provinsi Banten ini merupakan trans Jawa Sumatera dan daerah penyangga Ibu Kota negara yang rawan terhadap penyelundupan narkoba.

    “Peran masyarakat sangat dibutuhkan untuk mempersempit ruang gerak para bandar narkoba. Sekecil apapun informasi akan kita tindaklanjuti. Kami juga mengingatkan pada masyarakat untuk menjauhi narkoba, apapun bentuk nya,” pinta Kapolres. (AZM)

  • Cek Kesiapan Ops Lilin Maung 2021, Polres Serang Gelar Pasukan

    Cek Kesiapan Ops Lilin Maung 2021, Polres Serang Gelar Pasukan

    SERANG, BANPOS- Wakil Bupati Serang Pandji Tirtayasa memimpin apel gelar pasukan dalam rangka Operasi Lilin Maung 2021 di halaman Markas Polres Serang, Kamis (23/12).

    Apel gelar pasukan ini juga dihadiri Kapolres Serang AKBP Yudha Satria, PJU dan Kapolsek jajaran Polres Serang, personil Kodim 0602, Dinas Perhubungan, Dinas Satpol PP, Dinas kesehatan, personil Damkar dan PMI Kabupaten Serang serta Saka Bhayangkara Polres Serang.

    Wakil Bupati Serang Panji Tirtayasa membacakan amanat Kapolri mengatakan bahwa apel gelar pasukan dilaksanakan sebagai pengecekan akhir terhadap kesiapan pelaksanaan Operasi Lilin 2021 dalam rangka pengamanan perayaan Natal 2021 dan Tahun baru 2022, baik pada aspek personel maupun sarana prasarana, serta keterlibatan unsur terkait seperti TNI, Pemda, dan Mitra Kamtibmas lainnya.

    Dikatakan Panji Tirtayasa, Polri bersama instansi terkait akan menyelenggarakan Operasi Lilin 2021 selama 10 hari, mulai dari tanggal 24 Desember 2021 S/d 02 Januari 2022.

    Operasi ini mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif secara humanis, serta penegakan hukum secara tegas dan profesional, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid- 19, sehingga masyarakat dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan rasa aman dan nyaman.

    “Hal ini sejalan dengan tema ‘Melalui apel gelar pasukan Operasi Lilin Maung 2021 kita tingkatkan sinergi polri dengan instansi terkait dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman pada perayaan natal 2021 dan tahun baru 2022 di tengah pandemi covid – 19,” kata Panji.

    Selaku pemimpin apel gelar pasukan Ops Lilin maung 2021 Wakil Bupati (Wabup) Serang Pandji Tirtayasa mewakili Bupati, didampingi Kapolres Serang melakukan pemeriksaan pasukan serta penyematan pita tanda dimulainya Operasi Lilin 2021, kepada anggota perwakilan dari setiap Satuan.

    Sementara itu, Kapolres Serang AKBP Yudha Satria menjelaskan dalam Operasi Lilin Maung, pihaknya menerjunkan 138 personil dari berbagai satuan fungsi yang akan ditempatkan di 5 Pos pengamanan (Pospam) dan 1 Pos Pelayanan Terpadu.

    Ke lima Pospam di Simpang Asem Cikande, Akses gerbang tol Cikande, gerbang tol Ciujung, Simpang Pasar Ciruas dan Perbatasan Rangkasbitung- Tunjung Teja. Sedangkan Pos Pelayanan Terpadu berada di gerbang Kawasan Industri Modern Cikande.

    Kapolres menambahkan dalam menjalankan tugas Operasi Lilin, Polres Serang tidak melakukan penyekatan, bahkan pihaknya juga tidak memberlakukan ganjil genap pada kendaraan.

    “Ganjil genap tidak dilakukan, hanya untuk destinasi wisata, sementara di wilayah kita tidak ada tempat wisata,” tegasnya.

    Dalam kesempatan itu, Kapolres mengimbau agar warga lebih baik di rumah saja, pada saat libur Nataru, agar terhindar dari penyebaran virus Covid-19 serta membantu pemerintah dalam mencegah terjadi klaster baru pandemi Covid-19.

    “Jika tidak ada keperluan mendesak, baiknya di rumah saja. Ini untuk kesehatan dan keselamatan kita bersama,” tegasnya. (MUF)

  • Buruh Duduki Kursi Gubernur, Brigade 98 Desak Kapolri Evaluasi Kapolda Banten

    Buruh Duduki Kursi Gubernur, Brigade 98 Desak Kapolri Evaluasi Kapolda Banten

    SERANG, BANPOS- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo didesak untuk melakukan evaluasi terhadap Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto Adi Nugroho, desakan ini menyusul aksi pendudukan kursi Gubernur Banten diduduki oleh buruh.

    Hal ini disampaikan oleh Kordinator Brigade 98, Jeje Sudrajat, Rabu (22/12/2021).

    “Menyikapi aksi pendudukan kursi Gubernur oleh buruh, Kami menilai harus ada langkah tegas dari Kapolri terhadap kinerja Kapolda Banten,” kata Jeje.

    Menurut Jeje, aparat Kepolisian tidak siap dalam menghadapi aksi yang digelar oleh buruh. Sehingga berujung pada pendudukan kursi Gubernur Banten yang ada di ruang kerja Gubernur.

    “Karena kecolongan dan tidak siap dalam menghadapi kegiatan buruh tersebut. Maka sudah sepatutnya Kapolri mengevaluasi Kapolda Banten. Karena jika tidak ada dievaluasi, maka kedepan akan terjadi peristiwa serupa,” katanya.

    Untuk diketahui, Aksi demo buruh tuntut kenaikan upah di Provinsi Banten, memanas. Pagar betis yang dilakukan pengamanan dalam (pamdal) bergabung dengan kepolisian di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B) bobol.

    Ratusan buruh merangsek masuk ke melalui gerbang areal kawasan KP3B yang dikelilingi pagar besi setinggi 3 meter itu. Bahkan buruh berhasil masuk ke ruang kerja gubernur Banten Wahidin Halim, setelah berhasil menerobos penjagaan di gerbang kedua khusus menuju kantor ruang kerja gubernur.

    “Mana gubernurnya. Wahhh…enak amat ini ruang kerja gubernur,” teriak salah seorang pendemo.

    Ardani salah seorang buruh mengatakan, demo ini merupakan akumulasi persoalan dari tuntutan ke MB akan upah.

    “Terlebih setelah gubernur Banten Wahidin Halim, menyatakan pengusaha cari pegawai baru saja, kalo buruh tidak mau,” katanya.

    Demo ribuan buruh tersebut, mengakibatkan arus lalu–lintas di sejumlah ruas jalan di Kota Serang macet. Diantaranya, ruas jalan KH Nawawi al-Bantani, Jalan Raya Serang Petir dan Jalan Raya Serang Pandeglang mecet hingga tiga kilometer.

    Pengaturan lalu–lintas yang dilakukan petugas polisi tak berhasil mengurai kemacetan. Padahal sudah disarankan oleh petugas untuk jalur alternatif.

    Demo ini berlangsung bersamaan dengan kehadiran Kapolri Jendral Polisi Sigit Prabowo ke Kota Serang, Banten.

    “Bisa jadi konsentrasi petugas keamanan langsung menuju ke sana,” kata Dodo, salah seorang warga. (RED)

  • Penerapan Percepatan Pelayanan Karantina Cilegon Diapresiasi

    Penerapan Percepatan Pelayanan Karantina Cilegon Diapresiasi

    CILEGON, BANPOS – Implementasi program Strategi Nasional Pencegahan Korupsi (Stranas PK) melalui kerangka pemangkasan layanan Karantina Pertanian Cilegon di Pelabuhan Cigading, Kota Cilegon Banten pada Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) menuai banyak respon positif.

    Dimana program ini mampu memberikan efektifitas waktu layanan sebanyak 85,7 persen atau menjadi 7 hari kerja dan efesiensi biaya pemungutan PNBP dan pemeriksaan tindakan karantina menjadi satu kali.

    Tim Stranas PK Badan Karantina Ihsan Nugroho memberikan apresiasi kepada Karantina Pertanian Cilegon yang telah berhasil menjalankan program percepatan layanan di pelabuhan.

    Dimana Pelabuhan Cigading Banten merupakan satu diantara 10 pelabuhan yang menjadi target pelaksanaan Stranas PK di Badan Karantina Pertanian tahun 2021.

    Diketahui penerapan percepatan layanan merupakan implementasi dari Instruksi Presiden Nomor 5 Tahun 2020 tentang Penataan Ekosistem Logistik Nasional (ELN) dan sesuai amanat Undang-undang Nomor 21 Tahun 2019 tentang Karantina Hewan Ikan dan Tumbuhan.

    “Karantina Pertanian Cilegon sudah cukup leading karena penerapan percepatan pada komoditas curah pertama kali diterapkan di Cilegon, sementara itu pada penerapan sebelumnya menggunakan komoditas dan atau media pembawa dari produk pertanian yang disimpan dalam kontainer,” terang Ihsan.

    Sementara itu, Kepala Karantina Pertanian Cilegon Arum Kusnila Dewi menjelaskan bahwa penerapan percepatan layanan telah dilakukan dan sudah dirasakan manfaatnya oleh 21 penggunaan jasa karantina, 8 Perusahaan Pengurusan Jasa Kepabeanan, 13 Fumigastor dan pelaku usaha lainnya.

    Dikatakan dia, pelaksanaan kegiatan percepatan layanan dilakukan berdasarkan analisa risiko dan kajian-kajian penyakit sesuai media pembawa yang ada. Efektif pelayanan Perkarantinaan dan Bea Cukai secara terintegrasi yang dirasakan oleh para mitra dan sertifikasi karantina dapat langsung diterbitkan di pelabuhan selama tidak ada temuan Organisme Pengganggu Tumbuhan Karantina (OPTK).

    “Manfaat penerapan percepatan langsung dirasakan oleh pengguna jasa karantina. Layanan karantina saat ini lebih cepat dengan biaya yang lebih murah. Sehingga produktivitas perusahaan semakin dirasakan oleh konsumen,” tandasnya. (LUK)