Penulis: Diebaj Ghuroofie

  • Adhi Mazda Terpilih Sebagai Ketua IJTI Pengda Banten

    Adhi Mazda Terpilih Sebagai Ketua IJTI Pengda Banten

    TANGERANG, BANPOS- Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Pengda Banten sukses menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke IV , yang dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Sabtu (25/5/2024).

    Dalam perjalanan musyawarah tersebut, Adhi Mazda jurnalis CNN, akhirnya terpilih sah secara aklamsi menjadi ketua yang dihadiri oleh ketua umum IJTI Pusat, Herik Kurniawan dan 55 anggota IJTI Provinsi Banten.

    “Alhamdulillah, atas amanah teman-teman jurnalis TV, saya siap mengemban tugas menjadi Ketua IJTI di Banten,” kata Adhi.

    Adhi menambahkan, bahwa dalam kepemimpinannya akan membawa organisasi IJTI Banten ke iklim jurnalisme sehat dan menjaga pokok-pokok etika jurnalis televisi.

    “Saya akan memberikan yang terbaik dan membangun program kerja mengembangkan cita-cita IJTI, diantaranya membentuk kepengurusan IJTI di kabupaten dan kota, serta mencari sekretariat yang bisa menjadi tempat berkumpul semua anggota IJTI Banten,” kata Adhi Mazda dalam sambutannya.

    Menurutnya, jurnalis televisi yang sudah cukup lama bertugas itu juga berkomitmen untuk membawa organisasi IJTI Banten bermanfaat terus berkolaborasi dan sinergi.

    Sementara itu, Ketua Umum IJTI, Herik Kurniawan menyampaikan dikepemimpinan ketua IJTI Banten yang baru, semoga membawa semangat menghasilkan perubahan positif bagi roda organisasi kedepan.

    “IJTI Banten sudah kembali di nahkodai, kedepannya harus bisa menghasilkan perubahan positif” ucapnya. (DHE)

  • AMPI Banten Minta Qodari Diam, Jangan Bikin Gaduh Kondisi Pasca-pilpres

    AMPI Banten Minta Qodari Diam, Jangan Bikin Gaduh Kondisi Pasca-pilpres

    SERANG, BANPOS – Ketua Umum Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Banten, Tb. Udrasengsana, meminta Direktur Eksekutif Indo Barometer, M. Qodari, untuk diam dan tidak lagi membuat gaduh di masyarakat.

    Hal itu disampaikan oleh pria yang akrab disapa Kak Udra, menyikapi pernyataan Qodari yang mengkritik Golkar dan menyebut partai nomor urut 4 di Pemilu 2024 itu bisa menjadi ‘brutus’ atau pihak yang berkhianat.

    Udra menegaskan, Partai Golkar di bawah kepemimpinan Airlangga Hartanto, selalu mengajarkan dan menekankan prinsip soliditas dan loyalitas pada pemerintahan Presiden Joko Widodo, dan terus menjaga prinsip itu hingga masa Pemerintahan Prabowo-Gibran.

    “Semua orang tahu, Partai Golkar adalah salah satu partai yang pertama mendukung saat deklarasi Prabowo-Gibran. Jadi rasanya tuduhan yang diberikan ke Partai Golkar itu sangat aneh dan agak konyol menurut saya,” ujarnya, Jumat (24/5).

    Ia menuturkan, proses Pilpres 2024 dengan segala dinamikanya telah selesai, dengan hasil kemenangan yang diraih oleh Pasangan Prabowo-Gibran.

    Walaupun sempat mendapat gugatan yang dilayangkan ke MK, namun telah diputuskan bahwa gugatan ditolak sehingga mengukuhkan kemenangan dari Paslon nomor urut 02 itu.

    Bahkan Udra mengatakan, apa yang disampaikan Qodari itu tidak selalu benar, dan kerap kali meleset. Seperti survei yang dirilis oleh lembaga yang dipimpin oleh Qodari pada 21 Maret 2021.

    Padar rilis tersebut, hasil survei Partai Golkar hanya akan mendapatkan 7,7 persen pada Pemilu 2024. Namun surveinya meleset, Partai Golkar mendapat 15,29 persen suara di Pemilu 2024.

    “Pilpres sudah selesai, KPU telah menetapkan Presiden Terpilih. Lebih baik kita semua fokus untuk Indonesia yang lebih baik, bersiap untuk menjalankan pemerintahan dengan sebaik-baiknya, gak perlu lagi membuat kegaduhan seperti itu,” tandas Udra. (DZH)

  • Baznas Provinsi Banten Verifikasi Faktual Lazisku

    Baznas Provinsi Banten Verifikasi Faktual Lazisku

    SERANG, BANPOS – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Banten melakukan kunjungan ke Sekretariat Lembaga Amil Zakat Infaq Shadaqah Kemandirian Umat (LAZISKU) Banten untuk melaksanakan verifikasi data faktual terkait pembangunan lembaga tersebut.

    Kunjungan ini dilakukan sebagai bagian dari proses persiapan Lazisku Banten dalam menjalankan program tahunan yang sudah direncanakan.

    Rapat bulanan yang berlangsung pada kesempatan tersebut dipimpin oleh Makmun Muzakki, selaku Ketua Lazisku Banten.

    Pada kesempatan tersebut Makmun Muzakki menyampaikan bahwa perkembangan pembangunan Lazisku Banten sudah berjalan dengan sangat baik.

    “Progres dalam membangun Lazisku Banten sudah sedemikian maksimal berjalan,” ujar Makmun Muzakki, pada Rabu (22/5).

    Rapat dan verifikasi ini diharapkan dapat menjadi landasan yang kuat bagi Lazisku Banten untuk terus berkembang dan memberikan kontribusi nyata dalam pemberdayaan masyarakat di Provinsi Banten.

    “Dengan adanya dukungan dan pengawasan dari Baznas Provinsi Banten, kami dari Lazisku Banten optimis dapat menjalankan program-program yang direncanakan dengan baik dan efektif, sesuai dengan prinsip transparansi dan akuntabilitas yang tinggi,” jelas pria yang kerap disapa Zaki.

    Tim verifikasi dari Baznas Provinsi Banten juga memberikan penilaian positif terhadap kemajuan yang telah dicapai oleh Lazisku Banten. Mereka menyatakan bahwa secara administrasi kelembagaan, Lazisku Banten sudah memenuhi sebagian besar persyaratan.

    Namun, mereka juga mencatat ada beberapa aspek yang perlu dilengkapi untuk memastikan kesiapan Lazisku Banten dalam memulai program-program di masa depan.

    “Secara administrasi kelembagaan, Lazisku Banten sudah terpenuhi, tinggal beberapa kekurangan harus dilengkapi untuk memulai program ke depan,” ungkap perwakilan tim verifikasi Baznas Provinsi Banten, Nur Faizah.

    Proses verifikasi ini merupakan langkah penting bagi Lazisku Banten untuk memastikan bahwa semua persyaratan dan standar kelembagaan telah terpenuhi sebelum meluncurkan program tahunan mereka.

    “Program-program yang direncanakan oleh Lazisku Banten diharapkan dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi masyarakat, terutama dalam pengelolaan dan distribusi zakat, infaq, dan sedekah,” ucap Nur Faizah. (BAR)

  • Resmi Dilantik, Agus Mulyana Pimpin HIPMI Kabupaten Tangerang Masa Bhakti 2024-2027

    Resmi Dilantik, Agus Mulyana Pimpin HIPMI Kabupaten Tangerang Masa Bhakti 2024-2027

    TANGERANG, BANPOS – Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Tanggerang menggelar pelantikan dan Rakercab di Hotel Vivare Tangerang, Rabu (22/5).

    Pelantikan tersebut juga dihadiri oleh Dandim 0510, Pj Bupati Tangerang yang diwakili Sekda Kabupaten Tangerang, Kapolres, Kejari dan Ketua Umum BPP HIPMI dan Ketua Umum HIPMI Provinsi Banten.

    Ketua Umum BPC Hipmi Kabupaten Tanggerang periode 2024-2027, M. Agus Mulyana, mengucapkan terima kasih kepada seluruh kader yang telah mendukung dan menyukseskan Rakercab HIPMI Kabupaten Tangerang.

    “Saya ucapkan terima kasih kepada kader-kader Hipmi yang sudah mendukung acara ini,” ucapnya.

    Agus mengatakan, ke depan pihaknya akan berkolaborasi dengan pemerintah daerah, untuk bersama-sama membangun Kabupaten Tangerang gemilang dan Indonesia Emas.

    “HIPMI Kabupaten Tangerang mempunyai kader yang besar untuk menjadi pengusaha dan bisa membangun Indoseia Emas,” katanya.

    Terlebih menurutnya, Kabupaten Tangerang mempunyai potensi yang sangat luar biasa, sehingga kota seribu industri ini menjadi primadona bagi para investor.

    “Jadi jangan sampai kita ini seperti pribahasa ‘Tikus Mati di Lumbung Padi’, oleh karena itu Hipmi Kabupaten Tangerang akan terus melakukan kolaborasi dengan Pemkab Tangerang,” ungkapnya.

    Sementara itu, Sekda Kabupaten Tangerang, Maesyal Rasyid, mengatakan bahwa kemajuan bangsa baik tingkat daerah maupun pusat, peran pemuda sangatlah dibutuhkan.

    “Saya ucapkan selamat kepada Ananda Agus Mulyana yang terpilih menjadi Ketua Umum BPC HIPMI Kabupaten Tangerang,” ujarnya.

    Ia beraharap, dengan keberadaan HIPMI di Kabupaten Tangerag, maka dapat menggali potensi di Kabupaten Tangerang dan dapat bekerjasama dengan pemerintah daerah.

    “Saya berharap setelah dilantik BPC HIPMI Kabupaten Tanggerang segera melakukan rapat untuk agenda ke depan, dan kami pemerintah daerah akan mendukung kegiatan-kegiatan HIPMI di Kabupaten Tangerang,” tandasnya. (DZH)

  • Diskominfo Cilegon dan KIM Bangun Sinergi Maksimalkan Informasi Pembangunan

    Diskominfo Cilegon dan KIM Bangun Sinergi Maksimalkan Informasi Pembangunan

    CILEGON, BANPOS – Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo) Kota Cilegon menggelar Ngobras alias ‘Ngobrol Santai Bareng Kelompok Informasi Masyarakat’, di Aula Kecamatan Jombang, Rabu (22 Mei 2024).

    Acara dihadiri Kepala Dinas Kominfo Kota Cilegon Agus Zulkarnain, Kepala Bidang Informasi Komunikasi Publik (IKP) Diskominfo Kota Cilegon Ipung Ernawati Setianingrum, Camat Jombang Burhanudin, Ketua Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Kota Cilegon Irwan Setiawan dan anggota KIM se-Kecamatan Jombang.

    Kepala Diskominfo Kota Cilegon Agus Zulkarnain mengatakan, saat ini Pemkot Cilegon dibawah kepemimpinan Walikota Helldy Agustian dan Wakil Walikota Sanuji Pentamarta sudah melakukan banyak hal untuk masyarakat baik dalam bentuk fisik maupun non-fisik, terutama pembangunan sumber daya manusia (SDM) melalui bidang pendidikan.

    “10 janji politik Pak Wali dan dan Pak Wakil Wali Kota sudah direalisasi semua walau masih ada yang belum 100 persen seperti pembangunan ruang terbuka publik. Semua ini butuh sosialisasi yang baik di tengah masyarakat dan KIM mesti bisa mengambil peran di sini,” ujar Agus Zul begitu ia biasa disapa.

    Sementara Kepala Bidang IKP Diskominfo Kota Cilegon Ipung Ernawati Setianingrum menambahkan, KIM adalah mitra strategis Diskominfo untuk menjembatani informasi antara pemerintah dan masyarakat maupun sebaliknya.

    “Ke depan, KIM mesti lebih kerja keras lagi mensosialisasikan pembangunan baik melalui media sosial maupun melalui pemberdayaan informasi masyarakat. Makanya eksistensi KIM juga perlu dukungan dari kecamatan, yang akan berperan mensosialisasikan hasil pembangunan kepada masyarakat,” terang Ipung.

    Sementara itu, Ketua KIM Kota Cileogn Irwan Setiawan mengatakan, saat ini kepengurusan KIM di kecamatan se-Kota Cilegon sudah habis. Pihaknya pun sengaja menggelar “Ngobras” bersama Diskominfo untuk menjaring pengurus baru.

    “Jadi sekarang kita akan bentuk pengurus baru KIM di kecamatan dan kelurahan di Jombang. Saya berharap ada pelibatan orang-orang humas di masing-masing instansi kecamatan dan kelurahan agar memudahkan koordinasi,” kata Irwan.

    Di tempat yang sama, Camat Jombang Burhanudin mengapresiasi kehadiran Diskominfo dan juga KIM Kota Cilegon. Ia pun siap mendukung pembentukan pengurus KIM di wilayahnya agar membantu kerja-kerja pemerintah dalam pembinaan informasi di tengah masyarakat.

    “KIM ini sangat strategis dan bisa dioptimalkan dalam setiap kegiatan. Banyak program Pemkot Cilegon seperti Salira, beasiswa full sarjana, UHC dan modal bergulir yang bisa diinformasikan kepada masyarakat,” ungkap Burhanudin.

    Ia meminta ke depan jajaran KIM agar bisa dibekali dengan kartu tanda anggota (KTA), seragam hingga sekretariat. Hal itu agar dalam menjalankan tugasnya, anggota KIM bisa lebih baik lagi. (ADV)

  • Pemkot Cilegon Raih Penghargaan Dengan Jumlah Peserta KB Baru Terbanyak

    Pemkot Cilegon Raih Penghargaan Dengan Jumlah Peserta KB Baru Terbanyak

    CILEGON, BANPOS – Capaian kinerja dengan jumlah peserta baru terbanyak pada program Keluarga Berencana (KB) oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon, menjadi salah satu ketegori penghargaan dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Banten.

    Selain penghargaan tersebut, Pemkot Cilegon juga meraih lima penghargaan sekaligus dari BKKBN Provinsi Banten.

    Apresiasi penghargaan ini diberikan kepada Pemkot Cilegon saat Rapat Kerja Daerah Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting, yang dirangkai dengan pemberian penghargaan kepada kabupaten/kota se-Provinsi Banten, di salah satu hotel di Kota Serang, Selasa (21 Mei 2024).

    Keenam penghargaan yang diraih Pemkot Cilegon antara lain terbaik I kategori kabupaten/kota dengan penyelenggaraan audit stunting, terbaik II kategori kabupaten/kota dengan jumlah peserta baru KB terbanyak, terbaik III kategori kabupaten/kota dengan capaian KB Pasca Persalinan (PP) terbaik.

    Selain itu, Cilegon juga meraih terbaik III kategori kabupaten/kota dengan capaian Dana Alokasi Khusus (DAK) Subbidang KB fisik tahun 2023, terbaik III kategori kabupaten/kota dengan pendampingan keluarga berisiko stunting di elsimil tertinggi, serta terbaik III kategori kabupaten/kota dengan capaian DAK Subbidang KB fisik 2023.

    Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3KP2KB) Kota Cilegon Lia Nurlia Mahatma seusai menerima penghargaan mengaku bangga atas apresiasi yang diberikan BKKBN Provinsi Banten kepada Pemkot Cilegon dan jajarannya.

    “Tentu saja kami bahagia mendapat penghargaan seperti ini. Ini adalah bentuk apresiasi kepada kami yang selama ini sudah mendukung program BKKBN baik dalam hal penurunan stunting maupun meningkatkan program KB,” ujar Lia Mahatma.

    Lia mengungkapkan, meski penghargaan yang diterima tidak terbaik I, tetapi ia tetap bersyukur karena prestasi dan pencapaian sekecil apapun harus tetap dihargai dan menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kinerja.

    “Kami berharap setelah ini bisa terus mengoptimalkan dan meningkatkan capaian indikator penurunan stunting dan juga meningkatkan keluarga berkualitas di Kota Cilegon,” ucap Lia. (ADV)

  • Napi Lapas Rangkasbitung Dilatih Jadi Tukang Kayu dan Penjahit

    Napi Lapas Rangkasbitung Dilatih Jadi Tukang Kayu dan Penjahit

    LEBAK, BANPOS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Rangkasbitung terus berupaya untuk meningkatkan keterampilan warga binaannya dengan menggelar berbagai pelatihan.

    Pada Selasa (21/5), Lapas ini mengadakan dua pelatihan sekaligus yakni pelatihan perkayuan dan pelatihan menjahit angkatan kedua.

    Pelatihan perkayuan merupakan program unggulan yang telah menghasilkan berbagai produk berkualitas tinggi.

    Kepala Lapas Kelas III Rangkasbitung, Suriyanta Leonardo Situmorang, menjelaskan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk membekali narapidana dengan keterampilan praktis yang dapat digunakan setelah mereka bebas.

    “Narapidana harus mencapai kompetensi pelatihan. Mereka yang lulus akan mendapatkan sertifikat pelatihan, yang bisa digunakan untuk menciptakan usaha mandiri atau mencari pekerjaan,” ujar Suriyanta.

    Kasubsi Pembinaan, Eka Yogaswara, menambahkan bahwa pelatihan ini diikuti oleh 20 orang dan telah menghasilkan produk-produk yang dipasarkan dengan merk resmi Pasthika. “Produk best seller kami adalah gitar, yang sudah memiliki kualitas sangat baik. Pelatihan ini memberikan potensi bagi warga binaan untuk masa depan mereka,” kata Eka.

    Selain gitar, pelatihan perkayuan juga menghasilkan produk seperti meja, kursi, asbak, lumpang, dan cobek.
    Sementara itu, pelatihan menjahit angkatan kedua juga dimulai pada hari yang sama, diikuti oleh 20 narapidana setelah angkatan pertama sukses meluluskan peserta pada Maret lalu. Suriyanta menjelaskan bahwa pelatihan menjahit ini penting untuk memberikan bekal keterampilan yang bermanfaat bagi warga binaan.

    “Keahlian menjahit akan sangat bermanfaat sebagai sumber pencaharian atau untuk dimanfaatkan setelah mereka bebas,” jelasnya.

    Eka menegaskan bahwa pelatihan menjahit ini mengikuti kurikulum Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) pada Kementerian Ketenagakerjaan, memastikan peserta dilatih dari dasar hingga mahir.

    “Pelatihan ini memungkinkan warga binaan untuk terus berkarya dan berkontribusi nyata bagi negara dan diri mereka sendiri,” kata Eka.
    Semua warga binaan yang mengikuti pelatihan dan dinyatakan lulus akan mendapatkan sertifikat resmi dari LPK, yang dapat menjadi bukti keterampilan yang bermanfaat setelah mereka bebas. (MYU/DZH)

  • 100 Pemuda Se-Indonesia Bela Negara di Lebak

    100 Pemuda Se-Indonesia Bela Negara di Lebak

    LEBAK, BANPOS – Sebanyak 100 pemuda dari 36 provinsi yang ada di Indonesia mengikuti kegiatan Bakti Pemuda Nusantara yang diselenggarakan oleh Kementrian Pemuda dan Olahraga di Kabupaten Lebak. Diketahui, 100 peserta tersebut akan disebar di 10 Desa yang ada di Kecamatan Sobang.

    Diketahui, 100 peserta tersebut telah melalui seleksi yang ketat dari 800 peserta yang berasal dari Sabang hingga Merauke.

    Asissten Deputi Kemenpora, Edi Nurinda Susila, mengatakan bahwa program tersebut merupakan kerjasama antara Kementrian Pemuda dan olahraga dengan Kementrian Pertahan Republik Indonesia.

    “Kegiatan kolaborasi ini adalah sebuah program yang mana diharapkan dapat memberikan atensi bagi anak-anak muda untuk ikut membela negara,” kata Edi kepada BANPOS, Selasa (21/5).

    Ia menjelaskan, bela negara bukan semata-mata berperang dengan angkat senjata. Namun, dengan wujud bakti kerja nyata kepada negara adalah merupakan sebuah aksi bela negara.

    “Bela negara ini adalah sebuah kewajiban bagi seluruh rakyat, apalagi anak muda yang dipersiapkan untuk masa depan negara,” jelasnya.

    Sementara itu, Kepala Dispora Kabupaten Lebak, Asep Komar Hidayat, mengatakan bahwa pihaknya mengapresiasi program nasional Pemuda Bela Negara tersebut.

    Ia menjelaskan, dirinya akan mengadopsi kegiatan tersebut dan berkoordinasi dengan instansi-instansi pemerintah terkait untuk mengembangkan potensi pemuda yang ada di Kabupaten Lebak.

    “Jumlah pemuda di Lebak ini ada sekitar 400 ribu sekian jiwa atau sepertiga dari populasi penduduk yang ada di Kabupaten Lebak. Tentunya ini menjadi sebuah program yang sangat baik untuk meningkatkan kapasitas para pemuda,” tandasnya. (MYU/DZH)

  • Prestasi Walikota Helldy Dalam Inovasi Bidang Pendidikan, Dipuji Jamintel Kejagung Reda Mathovani

    Prestasi Walikota Helldy Dalam Inovasi Bidang Pendidikan, Dipuji Jamintel Kejagung Reda Mathovani

    JAKARTA, BANPOS – Suasana hangat dan penuh keakraban, tampak terlihat kala Walikota Cilegon Helldy Agustian bertemu dengan Jaksa Agung Muda Bidang Intelijen (Jamintel) Kejaksaan Agung, Reda Manthovani.

    Keduanya bertemu pada ajang Grand Duo Award Indonesia Property & Bank Award XVIII dan Indonesia MYHome Award VII di sebuah hotel di Jakarta, Senin (20/5/2024) malam.

    Kedua pejabat tersebut hadir untuk menerima penghargaan. Helldy Agustian dinobatkan sebagai Tokoh Pejabat Inovatif Pendorong Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) melalui Pendidikan, sedangkan Reda Manthovani dianugerahi penghargaan sebagai Tokoh Pejabat Peduli Dana Desa.

    Dalam kesempatan tersebut, Helldy mengungkapkan bahwa ia sudah lama mengenal mantan Kepala Kejaksaan Negeri Cilegon Reda Manthovani.

    “Saya kenal Pak Reda Manthovani sudah lama, karena kita sama-sama alumni dari Universitas Pancasila, Jakarta. Dia dari jurusan fakultas Hukum, sedangkan saya dari fakultas Ekonomi,” ujar Helldy yang juga Ketua DPC Partai Gerindra Kota Cilegon.

    Helldy menyebutkan bahwa Reda Manthovani juga pernah berkarir di Banten sebagai Kajari Cilegon pada tahun 2012, serta sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Banten, sebelum menjabat sebagai Jaksa Agung Muda Bidang Intelijen (Jamintel) Kejaksaan Agung,” ucap Helldy.

    Sementara itu, Reda Manthovani memberikan pujian kepada Walikota Cilegon Helldy Agustian. Ia menilai penghargaan yang diterima Helldy sebagai Tokoh Pejabat Inovatif Pendorong Peningkatan SDM melalui Pendidikan sangat layak diberikan.

    “Penghargaan yang diterima Walikota Cilegon, Helldy Agustian, sudah sangat layak. Kepedulian beliau terhadap masyarakat dalam menciptakan pembangunan dan kemajuan di Kota Cilegon sangat patut diapresiasi,” ungkap Reda.

    Reda menambahkan bahwa Helldy adalah pemimpin yang inovatif dan kreatif dalam menjalankan pemerintahan di Kota Cilegon. Banyak informasi yang ia dengar tentang prestasi-prestasi yang diraih pada kepemimpinan Helldy dalam membangun Kota Cilegon selama masa jabatannya.

    “Itu sangat bagus menurut saya. Satu kalimat untuk Walikota Cilegon Helldy Agustian, ‘Bisa Membangun Kota Cilegon Lebih Baik’,” ucap Reda.

    Untuk diketahui, bertemunya kedua pejabat ini tidak hanya memperkuat hubungan baik antara keduanya. Akan tetapi juga menjadi momen penting untuk mengapresiasi upaya keduanya melalui berbagai program inovatif dan pembangunan berkelanjutan. (ADV)

  • Apeksi Komwil III Komitmen Tingkatkan Iptek Generasi Muda Menuju Indonesia Emas 2045

    Apeksi Komwil III Komitmen Tingkatkan Iptek Generasi Muda Menuju Indonesia Emas 2045

    CILEGON, BANPOS – Isu utama bonus demografi dan sejumlah tantangnnya mulai di bahas dalam forum Asosiasi Pemerintahan Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) Komisariat Wilayah (Komwil) III di Kota Depok, Jawa Barat, pada Kamis (16/5).

    Indonesia menghadapi tantangan besar dalam upaya memaksimalkan bonus demografi. Berbagai strategi perlu dibangun dalam mencetak generasi muda yang produktif untuk mencapai Indonesia Emas 2045.

    Ketua Apeksi Komwil III Helldy Agustian yang juga Walikota Cilegon mengatakan, populasi usia 16-30 tahun sebanyak lebih dari 65 juta atau 24 persen dari total penduduk. Jumlah yang besar itu perlu dikelola agar tercapai bonus demografi menjelang torehan Indonesia Emas pada 2045.

    “Pembangunan manusia menjadi prioritas untuk menuju generasi muda unggul dan berbudaya, serta menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi,” tandas Helldy pada acara Gala Dinner Apeksi Komwil III Tahun 2024, di salah satu hotel di Depaok, beberapa waktu lalu.

    Helldy yang juga Ketua DPC Partai Gerindra Kota Cilegon mengungkapkan kegembiraannya dapat menggelar pertemuan bersama 24 pemerintah kota se-Komwil III Apeksi di Kota Depok. Terlebih, Depok ibarat saudara dengan Kota Cilegon karena dilahirkan pada waktu yang sama, yakni 27 April 1999.

    Menurutnya, hasil pertemuan Apeksi Komwil III di Depok tersebut nantinya akan dibawa ke Rakernas XVII Apeksi di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur pada Juni mendatang.

    “Tentunya kita berharap isu-isu yang dibahas pada kesempatan kali ini akan dibahas lebih lanjut pada Rakernas XVII Apeksi di Balikpapan, sehingga nantinya akan ada rekomendasi yang kita sampaikan ke pusat,” paparnya.

    Sejumlah usulan mengemuka pada Raker Apeksi Komwil III seperti pembangunan sumber daya manusia, pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta pembangunan ekonomi.

    “Rekomendasi yang kita buat Insya Allah bermanfaat, dan kita akan perjuangkan sebagai usulan secara nasional,” ucapnya.

    Sementara itu, Asisten Administrasi Umum Setda Provinsi Jawa Barat Kusmana Hartadji yang mewakili PJ Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin Kusmana Hartadji menilai bahwa Apeksi memiliki peran penting bagi kemajuan dan kesejahteraan kota-kota di Indonesia.

    Hal itu karena Apeksi menjadi forum bagi para wali kota untuk saling bertukar informasi, pengalaman, serta ide dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan publik, dan pembangunan di daerahnya masing-masing.

    “Pemerintah Provinsi Jawa Barat berkomitmen untuk terus mendukung kemajuan dan perkembangan Apeksi. Kami yakin bahwa Apeksi dapat memainkan peran penting dalam menunjukkan kolaborasi dan sinergi antar-kota di Indonesia untuk mencapai tujuan bersama, yaitu memujudkan kota-kota yang maju, sejahtera dan berkelanjutan,” terang Kusmana, sebagaimana dirilis Diskominfo Kota Cilegon.

    Kusmana berharap rapat yang digelar Apeksi Komwil III dapat menghasilkan ide dan gagasan baru yang lebih konkret untuk mengatasi permasalahan perkotaan di Indonesia.

    “Mudah-mudahan ide dan gagasan yang dihasilkan dalam forum ini dapat diwujudkan untuk kemajuan kota dan kesejahteraan rakyat,” ungksp Kusmana.

    Di tempat yang sama, Wali Kota Depok Mohammad Idrus mengatakan bahwa keberadaan Apeksi merupakan bentuk nyata dari kolaborasi para pemimpin kota.

    Tak sedikit masalah-masalah yang dihadapi masing-masing kota bisa diselesaikan setelah ada kerja sama antar-kota.

    “Era kita ini sekarang adalah era kolaborasi, maka kerjasama lintas batas menjadi kunci dalam inovasi dan penyelesaian masalah-masalah perkotaan yang dihadapi setiap masing-masing kota,” tutur Idris. (ADV)