Penulis: Gina Maslahat

  • Dani Pedrosa, Dapat Wildcard di San Marino

    Dani Pedrosa, Dapat Wildcard di San Marino

    _SIRKUIT_

     

    TIM Red Bull KTM Factory Racing mengonfirmasi bahwa legenda MotoGP Dani Pedrosa akan kembali ke lintasan sebagai wildcard di Grand Prix San Marino, yang bakal bergulir di Sirkuit Misano pada 8 hingga 10 September.

    Dikutip dari laman resmi tim, Rabu, Pedrosa akan bergabung dengan dua pebalap utama tim lainnya yakni Brad Binder dan Jack Miller untuk MotoGP putaran ke-12 musim ini.

    Itu akan menjadi penampilan kompetitif antara ketiga pebalap tersebut di atas motor RC16 sejak 2018. Pedrosa pun baru-baru ini turun balapan di MotoGP Spanyol pada akhir bulan April lalu dan mencatatkan pencapaian yang baik.

    Di Jerez, pebalap berusia 37 tahun itu finis di posisi ketujuh dalam balapan utama dan posisi enam pada balapan sprint. Sebelumnya di tahun 2021, Pedrosa juga merebut posisi ke-10 di GP Austria.

    Mantan juara dunia dan pemilik 31 kemenangan MotoGP sekaligus 112 podium itu dinilai masih kompetitif meski sudah pensiun dari MotoGP.

    “Akhir pekan Dani di Misano akan diikuti oleh tes IRTA pertengahan musim resmi kedua dan terakhir di tempat tersebut pada hari Senin (26/6). Ia juga sebelumnya merayakan empat podium dan dua kemenangan di San Marino,” kata tim Red Bull KTM Factory Racing.

    Sementara itu, performa KTM menjadi sorotan di MotoGP musim ini menyusul upayanya mematahkan dominasi tim pabrikan dan satelit Ducati. Pada balapan terakhir di Jerman, Miller menjadi satu-satunya pebalap di luar tim Ducati yang finis di posisi enam besar.

    “Ya, mereka memang (berada dalam performa) bagus saat ini, dan itu tidak diragukan lagi. Tapi, mereka tidak akan selalu (berada dalam penampilan) yang selalu baik. Kami akan mengejar mereka,” kata Miller.

    Sebelumnya, di MotoGP Italia, rekan satu tim Miller yakni Binder, memecahkan rekor kecepatan tertinggi di MotoGP sepanjang masa. Rekor itu ia catatkan di balapan sprint di Italia, dengan kecepatan 366,1km/jam.

    Rekor sebelumnya dicetak oleh Jorge Martin (Pramac Ducati) pada tahun 2022 di sirkuit yang sama, yakni Sirkuit Mugello, Italia, dengan kecepatan 363,6km/jam.

  • Pemanfaatan Tahura Ditolak Dinas Lingkungan Hidup

    Pemanfaatan Tahura Ditolak Dinas Lingkungan Hidup

    SERANG, BANPOS – Rencana Dinas Pariwisata (Dispar) Provinsi Banten dalam membangun kebun binatang dengan memanfaatkan kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Carita Pandeglang, sepertinya akan menuai batu ganjalan dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Banten.
    Menurut Kepala DLHK Provinsi Banten Wawan Gunawan, pembangunan kebun binatang itu akan menyebabkan alih fungsi lahan Tahura yang notabene adalah kawasan konservasi.
    Oleh karenanya, ia menentang alih fungsi kawasan Tahura sebagai kebun binatan. Bahkan, Wawan menilai pembangunan kebun binatang dengan memanfaatkan kawasan konservasi merupakan hal yang keliru.
    “Taman Hutan Raya (Tahura) Banten itu salah satunya ada kawasan konservasi , kalau untuk tahap pembangunan nya ada di zona pemanfaatan itu bisa saja. Tapi kan nggak bisa dijadikan alih fungsi nantinya. Kawasan Taman Hutan Raya dijadikan Taman Safari mah atuh salah,” terangnya
    Ia berkaca pada Taman Nasional Ujung Kulon (TNUK) yang semestinya harus dijaga dan pemanfaatannya pun juga terbatas.
    “Nggak bisa itu mah kawasan konservasi. Kalau dari dulu juga atuh udah aja Taman Nasional Ujung Kulon yang sudah ada flora dan fauna yang dijadikan Taman Safari, kan gak bisa itu konservasi juga,” imbuhnya.
    Meski begitu, Wawan sebenarnya tidak menentang rencana pemanfaatan kawasan Tahura sebagai objek destinasi wisata masyarakat, sejauh hal itu tidak membuat kawasan Tahura mengalami alih fungsi lahan.
    Selain itu Wawan juga menjelaskan, jika nantinya memang Tahura dialihfungsikan sebagai kebun binatang, maka hal yang dikhawatirkannya adalah tidak adanya lagi kawasan penyangga penyerapan air bagi kawasan sekitar.
    Sebab selama ini, kawasan konservasi Tahura sudah menjadi kawasan penyangga penyerapan air yang manfaatnya dapat dinikmati oleh masyarakat sekitar.
    “Karena ada beberapa kan seperti Taman Hutan Raya Banten ini sebagai penyangga, nanti untuk tanggapan air. Kalau dijadikan alih fungsi gimana? Itu kan untuk serapan air-serapan air untuk beberapa masyarakat, beberapa perusahaan nantinya,” jelasnya.
    Tidak hanya sebagai kawasan serapan air, Tahura juga disiapkan sebagai titik kumpul masyarakat Carita dan sekitarnya dalam mengantisipasi terjadinya tsunami.
    Sehingga bila lahan kawasan tersebut sudah dialih fungsi, maka hal itu dinilai akan merugikan masyarakat juga.
    “Dan itu Taman Hutan Raya Banten itu sebagai penampung, apabila terjadinya tsunami kumpulnya di situ. Kalau dijadikan Taman Safari, atuh yang kena tsunami larinya kemana?,” katanya.
    Terpisah, menanggapi adanya pertentangan mengenai rencana pemanfaatan Tahura sebagai kebun binatang di Provinsi Banten, Pj Gubernur Banten Al Muktabar mengatakan bahwa dirinya butuh waktu untuk mencermati rencana pembangunan tersebut.
    “Ya nanti kita lihat secara menyeluruh sesuai fungsi-fungsi lahan dan sesuai kemanfaatan bagi daerah, dan tentu kita hitung juga bagi masyarakat setempat. Jadi hal-hal yang terkait dengan baik bagi provinsi, lalu tidak ada hal yang melanggar peraturan perundangan itu basis analisis untuk menentukan agenda itu berkembang atau ditingkatkan, atau eksploitasi dan eksplorasi yang lebih besar dan lebih luas,” ucapnya.
    Namun Al Muktabar tidak menutup kemungkinan, jika memang berdasarkan perhitungannya, Tahura rupanya berpotensi dapat menjadi sumber pemasukan lain bagi Provinsi Banten maka bukan tidak mungkin rencana pembangunan tersebut akan dilaksanakan di sana.
    “Oh ya, kan tadi pendapatan itu pola nya dua intensifikasi yang sudah ada ditingkatkan, ekstensifikasi hal-hal baru. Sesuai dengan kewenangan-kewenangan tadi apabila itu berkembang dalam wadah Badan Usaha Daerah atau lain-lain dan juga jangan lupa bahwa pendapatan itu tidak selalu harus dimiliki langsung oleh pemilik kewenangan, oleh provinsi. Kalau saya melihat  bila memang pendapatan itu berkontribusi ke peningkatan pendapatan ke masyarakat secara langsung, kenapa tidak?,” tegasnya
    Akan tetapi ia mengingatkan dalam pemanfaatannya, sebisa mungkin tidak menyebabkan kerugian bagi siapapun, termasuk masyarakat.
    “Sebesar-besar untuk kemakmuran rakyat dan tidak melanggar peraturan perundang-undangan,” tandasnya.(MG-01/PBN)

  • Ronaldo dan Haaland Gacor

    Ronaldo dan Haaland Gacor

     

    SERANG, BANPOS – Cristiano Ronaldo dan Erling Haaland sama-sama tampil garang saat meble tim nasionalnya masing-masing. Kedua pemain itu mencetak gol dalam laga Kualifikasi Euro 2024, Rabu (21/6) dini hari WIB.

     

    Gol telat Cristiano Ronaldo menjadi gol satu-satunya Portugal, saat memastikan kemenangan atas Islandia 0-1 di Kualifikasi Euro 2024 Grup J. Tapi sebelum gol itu tercipta, Ronaldo tampak frustasi dan ngamuk-ngamuk. Hingga dihadiahi kartu kuning oleh wasit menit 83.

     

    Pemain yang digelari GOAT ini sebenarnya sudah terlihat emosi sejak babak pertama. Pasalnya, ia  tampak kurang mendapatkan asupan umpan dari lini belakang. Padahal sepanjang laga, Portugal tampil mendominasi penguasaan bola. Yakni 72 persen berbanding 28 persen bola.

     

    Sekalinya dapat umpan di akhir babak pertama, yakni menit ke 43, ia malah terjebak offside. Emosinya meluap di menit ke 45, saat timnya tak mendapat sepakan pojok setelah bola dibuang oleh bek Islandia ketika berduel dengan Ronaldo.

     

    Semenit kemudian, CR7 kembali ngamuk ke wasit gara-gara Pepe disikut oleh pemain Islandia Alfred Finnbogason. Beruntung, pemain Islandia dihukum kartu kuning, sementara Ronaldo dapat nasihat dari wasit. 

     

    Meskipun sudah ngamuk-ngamuk, pemain Al-Nassr itu tetap saja gagal mencetak gol hingga turun minum. 

     

    Di babak kedua, Ronaldo kian frustasi. Lantaran beberapa peluang yang diterimanya gagal dikonversi jadi gol. Seperti menit 49. Sundulannya ke arah gawang malah mengarah di atas mistar. Begitupun di menit 69, sepakannya ke arah gawang juga masih melambung.

     

    Puncaknya di menit ke 86. Saking kesalnya, Ronaldo tampak seperti meremas bola yang digenggamnya dengan wajah meringis. Sebabnya ia mengalami hand ball gara-gara menerima umpan di depan gawang.

     

    Rentetan kemarahan Ronaldo itu, berhasil ditutup dengan happy ending. Setelah ia berhasil mencetak gol di menit 89, berkat sundulan Goncalo Inacio. Gol itu tercipta setelah barisan pemain Islandia sedikit longgar, usai W. Þ. Willumsson dihukum kartu merah menit ke 80.

     

    Namun Portugal sempat harap-harap cemas. Karena gol semata wayang itu diduga turut diwarnai off-side saat Inacio mengirim umpan ke Ronaldo. Beruntung setelah dicek lewat VAR, gol tersebut dinyatakan sah oleh wasit.

     

    Gol semata wayang ini selain berhasil memastikan Portugal menang atas Islandia juga mengukuhkan negaranya menjadi pemuncak grup J Kualifikasi Euro 2024.

     

    Kemenangan ini terasa sempurna, sebab sebelum laga, Ronaldo juga mendapat piagam penghargaan dari Guinness Book of World Records. Karena ia tercatat sebagai pesepakbola pertama yang tampil 200 kali untuk tim nasional.

     

    Di laga terpisah, Erling Haaland  makin kinclong bersama timnas Norwegia. Dia mencetak dua gol membawa Norwegia menang atas Siprus dengan skor 3-1. Laga kualifikasi Piala Eropa 2024 Grup A mempertemukan Norwegia vs Siprus digelar di Ulleval Stadium.

     

    Norwegia agresif sejak awal dan langsung memimpin gol pada menit ke-12. Haaland mengirim bola yang dituntaskan menjadi gol oleh Ole Solbakken lewat sepakan kaki kirinya.

     

    Haaland memperbesar keunggulan lewat sepakan penalti pada menit ke-56. Haaland mencetak gol dari eksekusi tendangan penalti.

     

    Striker Man City itu menggetarkan jala Siprus untuk kedua kalinya empat menit berselang. Striker Manchester City itu menuntaskan umpan Martin Odegaard di kotak penalti lewat tembakan kaki kirinya. Norwegia menjauh 3-0.

     

    Siprus memperkecil kedudukan di injury time melalui gol Grigoris Kastanos. Laga berakhir untuk kemenangan Norwegia 3-1.

     

    Kemenangan ini membawa Norwegia naik ke posisi ketiga Grup A dengan 4 poin. Siprus masih belum beranjak dari juru kunci tanpa meraih poin.

     

    Berkat 2 gol tersebut, Haaland tampil garang dengan 65 gol (56 gol + 9 assist) selama musim 2022-2023. Jumlah itu membuat Haaland melewati konstribusi gol milik Messi. La Pulga diketahui terlibat dalam 63 gol di musim yang sama (38 gol dan 25 assist ketika membela PSG dan timnas Argentina).(ENK/RMID)

  • Tiga Ganda Campuran ke Babak 32 Besar

    Tiga Ganda Campuran ke Babak 32 Besar

     

    SERANG, BANPOS – Dari Empat pasangan ganda campuran Indonesia yang berlaga di Taipei Open 2023 tiga diantaranya lolos ke babak berikutnya. Sedangkan satu yang gugur di babak awal adalah pasangan Adnan Maulana/Nita Violina Marwah.

    Ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas lolos dari babak pertama Taipei Open 2023 setelah mengalahkan pasangan Australia Kenneth Zee Hooi Choo/Gronya Somerville dengan dua gim langsung, Rabu.

    Pertandingan yang menjadi pertemuan perdana kedua pasangan itu berakhir dengan skor 21-16, 21-14 dan hanya berlangsung dalam 29 menit.

    “Soal kualitas lawan, bisa saya katakan juga tidak jauh. Lawan bermain bagus hari ini. Kami bisa memetik kemenangan mungkin karena kami lebih siap tampil di tengah lapangan,” kata Rinov melalui keterangan tertulis PP PBSI di Jakarta.

    Pada babak pertama turnamen BWF Super 300 itu, ganda campuran peringkat 14 dunia itu hanya menghadapi sedikit kendala pada permainan mereka hari ini.

    Duet Indonesia tersebut bermain lebih unggul dari segi teknik dan strategi, sehingga bisa menutup pertandingan dengan cepat.

    “Alhamdulillah kami bisa bermain baik dan bisa memetik kemenangan dalam pertandingan hari ini. Permainan kami hari ini juga normal-normal saja. Kami bisa mengeluarkan pola permainan,” ungkap Rinov.

    Pada babak 16 besar, Rinov/Tari bakal berhadapan dengan sesame pasangan Indoensia, Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata. Rinov mengatakan bahwa ia dan Tari siap untuk menghadapi siapapun pada babak kedua. Bagi mereka yang terpenting ialah menjaga kebugaran dan persiapan sebaik mungkin.

    “Untuk menghadapi pertandingan babak kedua besok, kami hanya perlu persiapan untuk menjaga kondisi, makan yang baik, dan istirahat yang cukup,” ujar Rinov.

    Sementara itu, pasangan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang menempati pool terbawah juga lolos ke babak kedua Taipei Open 2023. Rehan/Lisa melaju berbekal kemenangan dua gim langsung dari Vinson Chiu/Jennie Gai asal Malaysia, 21-16, 21-12.

    Rehan/Lisa lolos dari babak 32 besar Taipei Open 2023 berkat kemampuan mereka memahami kelemahan lawan dari pertemuan sebelumnya.

    “Untuk permainan tadi kami merasa sudah keluar. Apalagi kami pernah melawan mereka. Jadi kami tahu celah mereka di sebelah mana,” kata Rehan melalui keterangan resmi PP PBSI di Jakarta, Rabu.

    Ganda campuran peringkat ke-32 itu juga sebelumnya dikalahkan Rehan/Lisa pada pertemuan perdana yang terjadi di Orleans Masters 2023, April lalu. Rehan menilai Vinson/Jennie adalah pasangan yang cukup menyulitkan, karena mampu mengembalikan setiap pukulan yang mereka layangkan.

    Selain itu, dalam pertandingan babak pertama yang berdurasi 31 menit tersebut Rehan/Lisa masih beradaptasi dengan kondisi lapangan. Hal tersebut terjadi karena suasananya berbeda dibanding saat latihan satu hari sebelumnya.

    “Bicara soal kualitas lawan, lumayan juga. Shuttlecock ke mana diarahkan, bisa dikembalikan. Jadi kami harus lebih siap lagi,” ungkap Rehan.

    Tantangan juga dirasakan oleh Lisa, meski dia dan Rehan sudah mempersiapkan strategi yang akan dipakai saat menghadapi Vinson/Jennie.

    “Ya kami sudah siap dari awal mau main seperti apa. Dan lawan adalah pemain tunggal, jadi lumayan tidak gampang mati. Meskipun begitu, secara keseluruhan kami tidak begitu sulit meraih kemenangan,” ujar Lisa.

    Dari evaluasi laga pembuka hari ini, faktor pertahanan menjadi poin yang harus diperhatikan untuk menghadapi babak-babak selanjutnya.

    “Secara permainan, kurang lebih sudah keluar semua. Cuma di pertahanan, kami berdua masih kurang baik. Tadi untuk menang, kami tetap menyerang terus,” kata Lisa memaparkan.

    Tak hanya itu, kemampuan menjaga fokus juga mereka garis bawahi agar tidak banyak membuat kesalahan sendiri.

    “Untuk persiapan di babak kedua, saya ingin besok lebih fokus lagi, dan tidak banyak membuat kesalahan sendiri,” kata Rehan menambahkan.(ENK/ANT)

     

  • Semua Berhak Tahu, Yang Tahu Tahu Aja

    Semua Berhak Tahu, Yang Tahu Tahu Aja

    Redaktur BANTEN POS, Debaj Ghoorofie

    SETIAP tanggal 28 September, masyarakat se-Dunia memperingati Hari Hak untuk Tahu. Peringatan tersebut menjadi penanda bahwa masyarakat memang berhak tahu akan informasi-informasi yang sifatnya publik.

    Di Provinsi Banten, mungkin juga daerah lainnya, setiap OPD memperingati Hari Hak untuk Tahu dengan membentangkan spanduk ucapan di depan kantor mereka, yang dapat diartikan bahwa mereka berkomitmen untuk memenuhi hak masyarakat terkait dengan informasi. Namun, apa benar masyarakat berhak tahu atas informasi-informasi badan publik, khususnya di Provinsi Banten?

    Diketahui, Indonesia meregulasi secara spesifik hak masyarakat untuk tahu, melalui pengesahan Undang-undang Nomor 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik, yang mengklasifikasikan informasi menjadi tiga yakni serta-merta, berkala dan setiap saat. Diantara tiga informasi itu, ada informasi yang dikecualikan.

    Asas informasi publik sebagaimana termaktub pada Undang-undang tersebut ialah bersifat terbuka dan dapat diakses oleh siapapun (Pasal 2 ayat 1), dan cara-cara memperoleh informasi publik harus dengan cepat dan tepat waktu, biaya ringan, dan cara sederhana (Pasal 2 ayat 3).

    Merujuk pada Bab IV Undang-undang KIP, prinsipnya semua informasi yang ada pada Badan Publik ialah informasi publik. Kecuali yang dikecualikan, setelah dilakukan uji konsekuensi atas informasi itu.

    Sebetulnya kalau membaca Undang-undang tersebut, masyarakat benar-benar diberikan hak yang cukup besar untuk mengakses informasi-informasi publik. Mulai dari struktur organisasi sampai perencanaan dan penggunaan anggaran. Dan simpel dalam memohonkan informasinya.

    Namun faktanya, untuk bisa mengakses informasi publik tidaklah mudah. Terlepas dari prosedur permohonan informasi yang memang telah diatur, dalam prosesnya kerap menghadapi masalah. Mulai dari ketidakpahaman Badan Publik akan informasi publik, hingga keengganan Badan Publik untuk memberikan informasi yang berstatus informasi publik.

    Sebagai contoh, saya pernah mengajukan permohonan informasi kepada Biro Umum Provinsi Banten, terkait dengan dokumen informasi publik. Permohonan informasi yang saya ajukan tidak dapat diterima, karena diklaim masuk dalam daftar informasi yang dikecualikan. Padahal, PTUN telah memutuskan bahwa informasi tersebut adalah informasi publik.

    Hingga saat ini, keberatan yang saya ajukan kepada atasan PPID atas jawaban Biro Umum belum juga keluar. Terhitung sejak permohonan informasi pertama saya ajukan hingga saat ini, telah berlalu satu bulan lebih. Informasinya sih, uji konsekuensi telah memutuskan agar informasi tersebut diberikan. Akan tetapi ada pihak-pihak tertentu yang bersikeras untuk tidak membukanya.

    Jika demikian, apakah benar ‘semua berhak tahu’ apabila untuk tahu saja masih menghadapi berbagai rintangan dan hambatan? Semua berhak tahu? Kalau kata anak gaul zaman sekarang mah, YTTA (Yang Tahu Tahu Aja). (*)

    BalasTeruskan
  • Victor Lindelof, Tetap Setan Merah

    Victor Lindelof, Tetap Setan Merah

    _CORNER_

     

    SPEKULASI Victor Lindelof bakal cabut dari Manchester United (MU) tampaknya hanya berita hoaks. Sang bek justru dikabarkan akan memperpanjang kontraknya di Old Trafford dalam waktu dekat.

     

    Isu bakal hengkangnya Lindelof sempat memanas lantaran sang pemain minim diberikan waktu bermain di sepanjang musim 2022/2023.

     

    Dia menghabiskan banyak waktu di bangku cadangan karena kalah bersaing dengan Raphael Varane dan Lisandro Martinez.

     

    Sejumlah tim elite Eropa bahkan sempat dikaitkan dengan Lindelof. Tapi, isu itu tampaknya bakal hilang karena sang pemain saat ini ternyata dikabarkan sedang menegosiasikan kontrak baru di skuat MU.

     

    Dikutip dari The Sun, kemarin, selama negosiasi Lindelof diwakili sang agen. Hal itu dilakukan karena kontrak sang bek akan habis 2024. Alhasil, manajemen MU atas permintaan dari Erik Ten Hag menego Lindelof untuk memperpanjang kontraknya.

     

    Menurut laporan itu, ada beberapa alasan mengapa Lindelof menerima ajakan negosiasi kontrak baru di MU. Pertama, ia merasa sudah mendapatkan kepercayaan dari Erik Ten Hag.

     

    Sehingga ia cukup optimistis bisa bersaing untuk posisi bek tengah utama MU di musim depan. Selain itu, Lindelof cukup antusias dengan proyek yang sedang dikerjakan Ten Hag.

     

    Ia percaya, manajer asal Belanda itu akan mengembalikan kejayaan MU sehingga ia ingin ambil bagian di sana. Jika Lindelof memutuskan bertahan, maka ini akan jadi kabar baik bagi MU.

     

    Pasalnya MU sudah ditinggal Phil Jones dan Axel Tuanzebe, sementara Harry Maguire berpotensi menyusul cabut dari Old Trafford. Jadi stok bek tengah mereka sangat terbatas saat ini.(ENK/RMID)

  • Pemuda Jangan Terkotak-kotak

    Pemuda Jangan Terkotak-kotak

    Pemuda Kota Cilegon diminta tidak terkotak-kotak dan harus hadir dalam pembangunan Kota Cilegon. Hal itu disampaikan Rizki Putra Sandika yang resmi dilantik menjadi Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Cilegon periode 2023-2026 oleh Sekretaris KNPI Provinsi Banten Martua Nainggolan di Greenotel, Kota Cilegon, Selasa (20/6).
    Dalam kepengurusannya, Rizki mengklaim terdapat keterwakilan seluruh Organisasi Kemasyarakatan dan Pemuda (OKP) mulai dari kemahasiswaan dan unsur pemuda potensial.
    “Makanya saya harap di era baru ini pemerintah hadir di tengah pemuda untuk bersama-sama dan jangan ada pengkotak-kotakan di level pemuda karena bisa menghambat pemberdayaan pemuda-pemuda yang potensial,” ujarnya.
    Untuk itu, pihaknya bakal segera berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk memfasilitasi ruang ekspresi kepemudaan seperti kelompok pemuda kreatif atau pemuda inovatif karena menurutnya kelompok tersebut belum di rangkul oleh KNPI.
    “Jadi selain gerakkan KNPI nya jalan, kelompok-kelompok milenial juga jalan. Sehingga kehadiran KNPI ini bisa bermanfaat,” ujarnya.
    Di tempat yang sama, Sekretaris KNPI Provinsi Banten, Martua Nainggolan mengucapkan selamat kepada Rizki atas dilantiknya menjadi ketua serta kepengurusan yang baru KNPI Cilegon.
    “Saya harap dengan pengurus baru ini lebih baik lagi dari pengurus sebelumnya dan dapat berkomunikasi baik dengan pemerintah agar lebih baik kedepannya,” ujarnya.
    Pada kesempatan ini, dirinya juga meminta kepada pengurus yang baru harus aktif di setiap kegiatan sebagaimana dari tema yang digagas yakni reformasi, jadi harus ada perubahan.
    Diketahui, berlangsungnya pelantikan KNPI Cilegon periode 2023-2026 tersebut, sebelumnya Rizki terpilih setelah berhasil mengungguli pesaingnya Arianto dalam sidang Pleno ke-5 di Musyawarah Daerah (Musda) ke-VIII yang digelar pada beberapa bulan lalu di The Royale Krakatau.(LUK/PBN)

  • Inovasi TTG Menginspirasi Kabupaten Tapin

    Inovasi TTG Menginspirasi Kabupaten Tapin

    CILEGON, BANPOS – Walikota Cilegon, Helldy Agustian, dan sejumlah Kepala Dinas Kota Cilegon dengan hangat menyambut kunjungan puluhan rombongan studi tiru dari Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan ke Pemerintah Kota Cilegon. Kunjungan ini bertujuan untuk belajar tentang Inovasi Teknologi Tepat Guna (TTG) yang dimiliki oleh Kota Cilegon, Selasa (20/6).
    Dalam kesempatan tersebut, Helldy, yang merupakan kepala pemerintahan Kota Cilegon, sangat bangga dan bersyukur karena inovasi teknologi tepat guna yang dimiliki oleh Kota Cilegon kembali menjadi proyek percontohan bagi wilayah lain. Ia dengan tulus berbagi pengetahuan kepada seluruh rombongan yang hadir, termasuk Kepala Inspektorat Kabupaten Tapin Kalimantan Selatan, Unda Ansori, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Tapin, Drs Rahmadi, Camat se-Kabupaten Tapin, Kasi Perekonomian Kecamatan se-Kabupaten Tapin, dan Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD) Kecamatan Piani.
    “Alhamdulillahirobbilalamin, kami kembali kedatangan tamu, kali ini dari Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan,  yang dipimpin langsung oleh Pak Inspektorat Unda Ansori. Kami mengucapkan terima kasih karena mereka ingin berkunjung langsung ke posyantek yang ada di Kota Cilegon. Ini adalah bukti bahwa pemerintah Kota Cilegon selalu melakukan inovasi, dan inovasi ini, Insyaallah, dapat menular ke kabupaten/kota lain di Indonesia, termasuk di Kabupaten Tapin,” ujar Helldy.
    Sementara itu, Kepala Inspektorat Kabupaten Tapin Kalimantan Selatan, Unda Ansori, mengungkapkan bahwa tujuan kunjungannya bersama puluhan rombongan dari Kabupaten Tapin ke Kota Cilegon adalah untuk belajar sekaligus meminta masukan terkait teknologi tepat guna yang telah diraih oleh Kota Cilegon beberapa waktu lalu.
    “Yang jelas, kami ingin meminta masukan dari Pemerintah Kota Cilegon terkait teknologi tepat guna yang telah diraih oleh Kota Cilegon saat di Bandar Lampung kemarin. Hal ini dapat menular dan akan kami terapkan di wilayah kami,” kata Unda Ansori, yang berasal dari Menes, Kabupaten Pandeglang.
    Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Tapin, Rahmadi, menambahkan bahwa kunjungan kerja ini bertujuan untuk belajar dan memperluas wawasan dirinya dan masyarakat Kabupaten Tapin dalam mengelola Posyantek agar dapat menghasilkan inovasi teknologi tepat guna yang bermanfaat.
    “Saya sangat bersyukur atas kunjungan kerja kami yang sangat diterima oleh Pemerintah Kota Cilegon. Kami ingin belajar bagaimana mengelola Posyantek yang kami miliki agar dapat menghasilkan inovasi teknologi yang bermanfaat bagi masyarakat. Kami juga ingin memanfaatkan sumber daya alam dan sumber daya manusia yang ada sesuai dengan lingkungan masing-masing. Ketika wawasan kami terbuka, kami yakin akan muncul inovasi dan teknologi baru dari pemerintah, baik itu dalam sosialisasi, pemberian modal, maupun bantuan. Ini akan mempercepat proses inovasi dan pengembangan teknologi tepat guna di daerah kami,” kata Rahmadi.
    Dengan kunjungan rombongan studi tiru ini, Kota Cilegon semakin diakui sebagai pusat inovasi teknologi tepat guna yang dapat memberikan manfaat bagi wilayah lain di Indonesia. Pemerintah Kota Cilegon berkomitmen untuk terus mengembangkan teknologi ini dan mendukung penerapannya di daerah lain guna kemajuan dan kesejahteraan bersama.(LUK/PBN)

  • Verifikasi Dokumen Bacaleg Rampung

    Verifikasi Dokumen Bacaleg Rampung

    CILEGON, BANPOS – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cilegon menyebutkan proses verifikasi administrasi (vermin) dokumen 556 bakal calon anggota legislatif (bacaleg) yang diajukan partai politik di daerah itu saat ini sudah rampung.
    “Alhamdulillah, saat ini proses verifikasi administrasi dokumen 556 bacaleg yang didaftarkan oleh 18 parpol peserta Pemilu 2024 di Kota Cilegon sudah selesai,” kata Kepala Divisi Teknis KPU Kota Cilegon, Urip Haryantoni saat ditemui di kantornya, Selasa (20/6).
    Urip menjelaskan bahwa verifikasi administrasi dokumen bacaleg tersebut sesuai dengan tahapan pemilu terhitung 15 Mei hingga 23 Juni 2023.
    Dikatakan Urip, bahwa hasil verifikasi administrasi berkas bacaleg yang dilakukan pihaknya itu akan diserahkan kepada masing-masing parpol guna dilakukan perbaikan dengan waktu yang diberikan selama 10 hari, mulai 26 Juni hingga 9 Juli. Kemudian 10 Juli sampai 6 Agustus verifikasi administrasi perbaikan dokumen persyaratan bacaleg. Setelah itu penyusunan DCS 6 Agustus sampai 11 Agustus pencermatan rancangan DCS. 12 Agustus sampai 18 Agustus penyusunan dan penetapan DCS. Dan pada 19 Agustus sampai 23 Agustus pengumuman DCS.
    “Setelah itu di tanggal 23 terakhir kita akan pleno, setelah itu 24 dan 25 kita akan lakukan penyerahan berkas perbaikan setelah diserahkan kepada masing-masing peserta Pemilu,” ujar Urip.
    Menurut Urip, kendati sudah menyelesaikan verifikasi administrasi, pihaknya masih akan melakukan klarifikasi kepada sejumlah pihak yang telah menerbitkan dokumen syarat pencalonan guna mengetahui keabsahannya.
    Meski begitu, Urip tidak menampik dalam pelaksanaan vermin itu terdapat beberapa temuan. Salah satunya, adanya peserta yang belum melengkapi beberapa persyaratan yang diminta, termasuk di dalamnya adanya double caleg yang mendaftar.
    “Ada beberapa syarat Ijazah ada yang belum dikasih contohnya kan, berarti dia posisinya BMS (Belum Memenuhi Syarat). Nah tiba-tiba di perbaikan ya mereka perbaikan atau ada beberapa yang masih belum lengkap ya berarti itu nanti akan dilengkapi perbaikan di masa perbaikan itu,” ucap Urip.
    Kendati demikian, proses tahapan Pemilu sedang berjalan dan hasilnya akan disampaikan kepada masing-masing peserta Pemilu hingga dilaksanakannya perbaikan berkas untuk pemilu tersebut.
    “Total Bacaleg untuk DPRD Kota Cilegon yang mendaftar ke KPU Kota Cilegon pada Pemilu 2024 nanti sebanyak 556 Bacaleg. Semuanya, sampai saat ini masih dalam proses pendaftaran yang hasilnya nanti akan disampaikan kepada publik,” tandasnya.(LUK/PBN)

  • Inspektorat Buka Posko Pengaduan, Ada KIP Bodong di Afirmasi

    SERANG, BANPOS – Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) saat ini telah menimbulkan sejumlah temuan. Salah satu kasus terbaru melibatkan peserta PPDB yang berani melakukan manipulasi pada jalur Afirmasi dengan memanfaatkan Kartu Indonesia Pintar (KIP) palsu.
    Ketua Panitia PPDB SMAN 1 Kota Serang, Agus Dahyar menyampaikan dalam proses verifikasi ditemukan adanya siswa yang melakukan kecurangan dengan mengupload KIP bodong alias palsu pada jalur Afirmasi.
    “Dari kuota yang ditetapkan itu untuk jalur afirmasi sebanyak 15 persen dari total penerimaan siswa, jadi dari 432 siswa yang akan diterima, itu kurang lebih sekitar 60 an dari jalur afirmasi. Sejauh ini baru delapan yang sudah mendaftar,” ujarnya, Selasa (20/6).
    “Dari delapan orang tersebut oleh verifikator yang diverifikasi ada sebanyak enam orang yang diterima dan dua orang ditolak. Adapun yang ditolak tersebut karena yang pertama, karena adanya pemalsuan KIP, yang kedua adanya siswa yang salah mengisi sekolah tujuannya, yaitu siswa ini mau masuk SMK akan tetapi malah mengklik SMA,” jelasnya
    Dirinya juga menyampaikan bahwa pada saat melakukan verifikasi berkas yang sebelumnya telah di upload siswa tersebut,  jajarannya menanyai akan kebenaran KIP tersebut dan siswa yang bersangkutan pun mengakui hal tersebut.
    “Jadi begitu dilihat di zoom in si kartunya tersebut kelihatan kalau di edit, baik dari background gambarnya dan juga terlihat seperti adanya kertas yang ditimpa, jadi adanya editing dan yang bersangkutan juga datang mengakui hal tersebut, makanya kita tolak. Jadi, orangnya datang untuk verifikasi, kita tanya dan mengakui,”  ungkapnya.
    Agus menuturkan, bahwasanya, mungkin karena besarnya keinginan siswa tersebut untuk bersekolah ke SMAN 1 Kota Serang dengan melalui jalur afirmasi lantas melakukan berbagai cara.
    ”Mungkin karena saking inginnya sekolah disini, bahkan kalau tidak salah, siswa itu pun bukan orang kota serang,” tuturnya.
    Sementara itu, Inspektorat Provinsi Banten mengaku akan mulai bergerak melakukan pengawasan, serta sosialisasi terhadap masyarakat terkait upaya pencegahan tindak kecurangan dalam proses penerimaan peserta didik baru (PPDB) tingkat SMA/SMK/Sederajat tahun 2023 ini.
    Kepala Inspektorat Provinsi Banten Tranggono menjelaskan, nantinya pihak inspektorat akan menggandeng pihak Aparat Penegak Hukum (APH) dalam menjalankan tugasnya itu.
    ”Kami akan melakukan sosialisasi dengan Saber Pungli, Pak, dimana kita bekerja sama dengan Polda dengan Kejaksaan, nah kita minta ini loh, kita undang kepala sekolah, kita undang panitianya, kita sampaikan hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan,” ucapnya.
    Tranggono juga mengingatkan kepada pihak sekolah dan para guru, jika memang nanti kedapatan terlibat dalam tindak kecurangan tersebut, maka bukan tidak mungkin ancaman yang akan diterima adalah hukuman berupa pemecatan dari jabatannya saat ini.
    Harapannya dengan upaya penindakan tegas tersebut, oknum guru enggan untuk ikut terlibat dalam kecurangan PPDB tahun ini.
    ”Kita ingatkan kembali, kaitannya dengan kode etik, baik kode etik guru, maupun kode etik daripada ASN. Nah konsekuensi dari kode etik itu tadi, bisa tadi kita ingatkan dengan mereka, ada hukuman ringan, sedang berat, sampai dengan pemecatan itu yang kita ingatkan terus Pak. Jadi kita lebih pada bagaimana pencegahan itu sehingga tidak terjadi pak,” imbuhnya.
    Tidak hanya melakukan sosialisasi, Kepala Inspektorat Provinsi Banten itu pun menjelaskan, pihaknya nanti akan segera membuka posko pengaduan masyarakat terkait masalah itu.
    Nantinya, Tranggono menjelaskan, Inspektorat akan membuka layanan pos pengaduan dengan menempatkan kota aduan di setiap sekolah-sekolah yang ada di Provinsi Banten.
    ”Salah satunya itu, jadi memang tadi yang saya sampaikan bahwa pencegahan tadi saya sampaikan kepada pelaksanaannya, baik kepala sekolah maupun panitianya. Dan juga berikutnya adalah kita membuka kotak pos pengaduan, nanti mungkin bisa dilihat,” terangnya.
    ”Jadi kalau ada hal-hal yang terkait hal tersebut ini yang kita komunikasikan. Nah bisa jadi karena tadi pak, komunikasi tadi akan kita investigasi, apakah ini karena mungkin kurangnya sosialisasi, kurangnya pemahaman, dan lain sebagainya,” tambahnya.
    Tranggono menyatakan, aduan masyarakat akan segera ditanggapi oleh pihak Inspektorat dan APH.
    ”Jadi kita bekerjasama dengan Polda dengan Kejaksaan Tinggi untuk menindaklanjuti,” tandasnya
    Sementara itu, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Cilegon melakukan pemantauan untuk mencegah adanya siswa titipan dalam PPDB tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri di sejumlah sekolah di Kota Cilegon, Selasa (20/6). Sekolah yang dilakukan pemantauan yaitu SMP Negeri 1, 2 dan 5 Kota Cilegon
    Kepala Dindikbud Kota Cilegon Heni Anita Susila mengatakan, pemantauan dilakukan seiring berlangsungnya penerimaan PPDB dari jalur prestasi, afirmasi dan perpindahan orang tua yang dibuka sejak 19 Juni hingga 21 Juni 2023 mendatang. Sementara untuk jalur zonasi akan dibuka pada 26 hingga 28 Juni.
    Menjawab isu maraknya siswa titipan, Heni memastikan hal itu tidak akan terjadi karena seluruhnya akan dilakukan sesuai prosedur dengan melibatkan seluruh pihak untuk melakukan pengawasan.
    Tak hanya masyarakat, Dindikbud Kota Cilegon juga melibatkan Ombudsman Perwakilan Provinsi Banten untuk mengawasi PPDB tahun ini.
    “Sekarang itu diawasi Ombudsman juga kan, semua dipantau oleh semua kalangan. Apalagi zonasi, tidak bisa orang dari wilayah mana masuk kemana. Kami ingin semua berjalan sesuai aturan,” kata Heni.
    Kepala SMP Negeri 2 Cilegon Nurhayati Mansyur mengatakan, pada tahun ajaran 2023/2024 pihaknya menerima 320 siswa yang terdiri dari 10 rombongan belajar (rombel).
    “Kita selalu siap ketika orang tua meminta bantuan mendaftar, ada seperti yang harusnya masuk prestasi jalur non akademis, daftarnya prestasi akademis,” tuturnya.
    Kepala SMP Negeri 1 Cilegon Reny Damayanti mengatakan, SMP Negeri 1 Cilegon menyediakan 7 rombel. “224 kuota siswa baru. Prestasi 30 persen, 5 persen perpindahan tugas orang tua dan 15 persen afirmasi. 50 persen zonasi,” ujarnya.
    Reny tak menampik banyak calon siswa yang masih datang ke sekolah meski PPDB sudah berlangsung secara online. “Kalau ada yang datang ke sekolah menanyakan langkah-langkah kita jawab, kita juga buka layanan tanya jawab secara online,” tuturnya.
    Reny memastikan tidak ada siswa titipan semua berjalan secara transparan.
    Terpisah, Kepala SMP Negeri 5 Cilegon Ratnawati Hasibuan mengatakan pihaknya telah mengikuti keputusan dari Dindikbud Cilegon untuk PPDB “Iya kalau kuota kita itu ada sebanyak 9 rombel dikali 32 siswa, jadi ada kuota sebanyak 288 siswa,” tandasnya.
    Sementara itu, Masyarakat meminta kepada penyelenggara pendidikan  baik SMA sederajat dan SMP agar tidak melanggar aturan dalam penyelenggaraan PPDB tahun ajaran 2022/2024.
    Permintaan tersebut disampaikan agar adanya dugaan siswa didik baru titipan atau membeli kursi kepada oknum tidak bertanggung jawab tidak lagi terjadi seperti tahun-tahun sebelumnya.
    “Harapan kami sebagai masyarakat, tentunya orang tua murid atau siswa yang akan mendaftarkan anak ke sekolah, tidak lagi ada permainan dalam penerimaan PPDB tahun ini. Karena hampir setiap tahun masyarakat mendapatkan informasi adanya siswa atau murid yang diduga titipan dari oknum masyarakat,’ kata warga Serang Sundi.
    Ia menjelaskan, banyak masyarakat yang ingin bersekolah milik pemerintah, selain secara ekonomi terjangkau, juga dengan tempat tinggal sangat dekat. “Harus diakui kalau sekolah di swasta itu biayanya lebih tinggi, belum lagi kalau sekolahnya jauh, maka harus mengeluarkan biaya lebih banyak lagi seperti ongkos angkot atau menyewa ojek. Ini kan menambah biaya,’ ujarnya.
    Senada diungkapkan oleh Iwan. Dirinya berharap tidak lagi ada informasi dugaan orang kuat atau orang penting yang diberikan jatah  disekolah-sekolah dituju. “Harapan kami tidak ada lagi dugaan siswa yang bersekolah itu karena memang memiliki pengaruh. Padahal kalau dilihat dari persyaratannya semuanya tidak memenuhi. Kasian kan ada orang tidak mampu, atau benar-benar dekat rumahnya dengan sekolah, tapi dinyatakan tidak memenuhi syarat, dengan alasan sudah penuh,” ungkapnya.(MG-01/MG-02/RUS/LUK/PBN)