Penulis: Magang BANPOS

  • Ribuan Produk Tangerang Diekspor ke Taiwan

    Ribuan Produk Tangerang Diekspor ke Taiwan

    TANGERANG, BANPOS – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang bersama dengan Universitas
    Muhammadiyah Tangerang (UMT), melepas ekspor ribuan produk makanan hasil Industri Kecil
    Menengah (IKM) di daerah setempat ke Taiwan.

    ”Hari ini kami melepas dua brand yakni Ubaey mengekspor keripik tempe sebanyak 1.050 pcs, dan
    Husna Food yang mengekpor seblak instan sebanyak 500 pcs juga bakso aci instan sebanyak 1.500 pcs,”
    kata Kepala Disperindag Kabupaten Tangerang, Resmiyati Marningsih, Senin (28/8).

    Menurut dia, pelepasan produk IKM ini merupakan kolaborasi antara Pemerintah Daerah dengan
    Perguruan Tinggi dalam menunjang keberlangsungan pembangunan perekonomian nasional. Kendati
    demikian, pihaknya pun akan terus mendukung potensi-potensi usaha kecil menengah yang berorientasi
    ekspor yang ada di Kabupaten Tangerang.

    ”Disperindag Kabupaten Tangerang juga telah memberikan dukungan dengan pelatihan dan pembinaan
    melalui kerjasama dengan berbagai pihak. Maka dari itu, Pemkab Tangerang akan terus mendukung IKM
    yang ada agar dapat memasarkan produknya di pasar global,” ujarnya.

    Sementara, Rektor Universitas Muhammadiyah Tangerang, Ahmad Amarullah, menyampaikan apresiasi
    kepada Pemerintah Kabupaten Tangerang karena telah melibatkan perguruan tinggi dalam
    meningkatkan daya saing produk lokal.

    Menurutnya, kolaborasi yang telah dilakukan ini bisa terus berjalan sehingga nantinya dapat terus
    mendorong dan memperkuat produk dalam negeri ke pasar internasional.

    ”Kami berharap kerjasama ini dapat terus berlanjut karena ini merupakan sebuah peningkatan dari
    UMKM menjadi IKM yang naik kelas karena sudah melakukan ekspor, tentunya kami sangat berharap ini
    terus berlanjut baik dari sisi jumlah dan juga varian,” tandasnya. (DZH/ANT)

  • Ribuan Warga Ikuti Jalan Sehat Bersama PT Indo Raya Tenaga

    Ribuan Warga Ikuti Jalan Sehat Bersama PT Indo Raya Tenaga

    CILEGON, BANPOS – Ribuan warga dari empat wilayah kelurahan di Kecamatan
    Pulomerak, Kota Cilegon, yakni Kelurahan Tamansari, Mekarsari, Lebakgede dan Suralaya
    mengikuti jalan sehat Fit and Fun with Indo Raya Tenaga (IRT), yang digelar masih dalam
    rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-78, Sabtu (26/8).

    Camat Pulomerak Ade Hoero Sanjaya mengatakan, warga dari empat wilayah kelurahan yang
    menjadi peserta jumlahnya mencapai 1.200 orang. Dengan mengelilingi jalur perkampungan
    sekitar sepanjang 3 kilometer.

    "Alhamdulillah setelah bertahun-tahun COVID-19. Kami warga Pulomerak akhirnya bisa
    kembali memeriahkan HUT RI ke-78 dengan disupport IRT selaku pelaksana proyek PLTU 9
    dan 10," katanya.

    Hoero menambahkan, pihaknya juga mengapresiasi kontribusi IRT pada wilayah Pulomerak,
    baik dalam penyerapan tenaga kerja dan tumbuhnya perekonomian warga dari pembangunan
    PLTU 9 dan 10. 

    "Kami tentu mengapresiasi jalan sehat yang digelar IRT. Ada juga puluhan hadiah menarik
    yang diberikan untuk warga. Pembangunan  PLTU 9 dan 10 memberikan kontribusi nyata

    yakni terhadap penyerapan tenaga kerja dan tumbuhnya ekonomi warga sekitar," kata Hoero.
    Sementara itu, Deputi General Manager IRT Kardi Bin Kasiran menjelaskan kegiatan jalan
    sehat ini sengaja dilakukan untuk membangun kebersamaan antara IRT dengan warga

    sekaligus untuk mengenalkan adanya pembangunan PLTU 9 dan 10 yang sedang berjalan.
    "Ini kami lakukan untuk membangun kebersamaan dan berbagi kebahagiaan dengan
    masyarakat. Sekaligus untuk mengenalkan proyek PLTU 9 dan 10 yang merupakan proyek

    strategis nasional, bahwa PLTU yang kami bangun ramah lingkungan," katanya.
    Pelaku UMKM Sambel Kretek sekaligus warga Suralaya, Yuli mengatakan bahwa kegiatan

    jalan santai dan senam bersama hari cukup meriah, dan masyarakat sangat antusias. “Saat ini
    saya di stand UMKM menjajakan sambel kretek, alhamdullilah bisa menjadi ajang promosi
    produk kami, dan diharapkan kegiatan seperti ini sering dilakukan pihak PT IRT, “ urainya.

    Dibagian lain, Ketua Karang Taruna Lebakgede, Ahmad Rismanto mengapresiasi kegiatan
    yang dilakukan Pemerintah Kota Cilegon dan PT IRT dalam rangka bersinergi dengan
    masyarakat Pulomerak khususnya dan Kota Cilegon pada umumnya. “Jalan sehat dan senam

    sehat hari ini cukup semarak sekali, apalagi ditambah doorprize dengan hadiah-hadiah yang
    menarik yang dibagikan kepada masyarakat,” kata Rismanto.

    Ditambahkan Rismanto, bahwa rute jalan santai yang digelar pagi ini sangat bagus untuk
    dilewati, mengingat lokasinya berada di perbukitan wilayah Lebakgede, tentunya alamnya

    masih asri. “Lebakgede masih banyak titik untuk menikmati udara segar, karena berada di
    wilayah perbukitan dan masih banyak pohon-pohon besar. Seperti perbukitan Cipala, yang
    udaranya masih segar,” tutupnya. (LUK/AZM)

  • Perkumpulan Bedak Saung Salurkan Air Bersih di Pasirkadu

    Perkumpulan Bedak Saung Salurkan Air Bersih di Pasirkadu

    PANDEGLANG, BANPOS – Pasca kebakaran yang terjadi di Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Iftida, Desa Pasirkadu, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Pandeglang, beberapa waktu lalu. Sejumlah relawan kebencanaan, bekerjasama dengan jajaran Muspika setempat menyalurkan bantuan air bersih.

    Penyaluran bantuan air bersih tersebut dilakukan karena puluhan warga setempat mengalami Krisis air bersih untuk kebutuhan sehari-hari.
    Ketua Perkumpulan Boedak Saung Kabupaten Pandeglang, Ilman menyatakan, lokasi penyaluran bantuan air bersih tepatnya di Kampung Cimadur, Desa Pasirkadu.

    “Alhamdulillah, bantuan ini diharapkan bermanfaat bagi masyarakat sekitar, khususnya yang terdampak,” kata Ilman kepada wartawan, Senin (28/8).

    Dijelaskannya, untuk masyarakat yang terdampak di Ponpes Al-Iftida sekitar 35 orang santri. Bantuan air bersih tersebut juga dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar lainnya.

    “Untuk santri yang terdampak sebanyak 35 orang, bantuan air bersih juga dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar,” ungkapnya.

    Ketua KSB Kecamatan Sukaresmi, Yoki menambahkan, Ponpes Al-Iftida tersebut menjadi korban kebakaran pada Minggu (20/8) lalu. Selain air bersih, masih ada beberapa kebutuhan lagi untuk dipenuhi untuk membangun Ponpes tersebut.

    “Kebutuhan lainnya yaitu, kayu, bilik, genteng, asbes, GRC, serta beberapa bahan material lainnya untuk membangun kembali Ponpesnya,” katanya.

    Menurutnya, kejadian kebakaran di Ponpes Al-Iftida tersebut sudah dikoordinasikan dengan Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Pandeglang, Aparat Desa dan Kecamatan, serta pihak terkait lainnya.

    “Sudah dikoordinasikan dengan Dinsos dan pihak terkait lainnya,” ungkapnya.(dhe/pbn)

  • Muscab Muhammadiyah Pontang Gunakan E-Voting

    Muscab Muhammadiyah Pontang Gunakan E-Voting

    PONTANG, BANPOS – Pimpinan Cabang Muhammadiyah Pontang dan Pimpinan Cabang Aisyiyah
    Pontang mengadakan Musyawarah Cabang (Musycab) yang ke-11. Uniknya, dalam pemilihan
    formatur pada Muscab kali ini menggunakan sistem e-voting.

    Kegiatan ini dihadiri Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Banten Syamsudin, Ketua Pimpinan
    Daerah Muhammadiyah Kabupaten Serang, Mabrur AMS Muspika Kecamatan Pontang dan jamaah

    Muhammadiyah yang tersebar di Kecamatan Pontang. Kegiatan ini dipusatkan di aula Pusat Dakwah
    Muhammadiyah (PuSDAM) Cabang Pontang.

    Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Pontang Abu Bakar dalam sambutannya menyampaikan
    bahwa Musyab adalah musyawarah lima tahunan dalam rangka untuk mengevaluasi organisasi,
    merumuskan kebijakan organisasi dan memilih pimpinan yang baru.

    “Saya juga berharap pimpinan Muhammadiyah selanjutnya dalam merumuskan kebijakan organisasi
    lebih mengedepankan kebutuhan ummat dan memperhatikan perkembangan zaman.

    Agar keberadaan Muhammadiyah benar-benar menjadi maslahat untuk ummat dan masyarakat,”
    katanya.

    Syamsudin dalam tausyiahnya mengatakan Muhammadiyah lahir untuk bisa memberikan manfaat
    untuk ummat. Jadi, pimpinan Muhammadiyah nanti harus bisa memberikan manfaat untuk
    persyarikatan, ummat dan bangsa.

    Sementara itu, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Serang Mabrur menjelaskan
    Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) yang dibangun sebagai ikhtiar Muhammadiyah dalam
    membantu ummat.

    “Maka, semua karyawan dan staf yang bekerja di AUM wajib turut serta membesarkan
    Muhammadiyah salah satunya aktif dalam kegiatan dakwah Muhammadiyah,” katanya.
    Pemilihan pimpinan dalam Musycab Muhammadiyah Pontang menggunakan e-voting. Dari 27 calon
    tetap pimpinan terpilih 9 anggota formatur yaitu:

    1. Amrullah Aftah

    2. Ahmad Muhith

    3. Mulyadi

    4. Farid Supriadi

    5. Khaerudin

    6. Panca Sugara

    7. Mustarsidi

    8. Tb.Tusyadi

    9. Ahmad Syaefudin

    Hasil rapat formatur menetapkan Amrullah Aftah sebagai Ketua, Farid Supriadi sebagai Sekretaris
    dan Mustarsidi, sebagai Bendahara Pimpinan Cabang Muhammadiyah Pontang periode 2022-2027.

    Sementara itu dalam Musycab Aisyiyah Pontang menetapkan Yumnah, sebagai Ketua dan Hajiyah,
    sebagai sekretaris Pimpinan Cabang Aisyiyah Pontang periode 2022-2027. (AZM)

  • Ribuan Warga Ikuti Jalan Sehat Bersama PT Indo Raya Tenaga

    Ribuan Warga Ikuti Jalan Sehat Bersama PT Indo Raya Tenaga

    CILEGON, BANPOS – Ribuan warga dari empat wilayah kelurahan di Kecamatan
    Pulomerak, Kota Cilegon, yakni Kelurahan Tamansari, Mekarsari,

    Lebakgede dan Suralaya mengikuti jalan sehat Fit and Fun with Indo Raya Tenaga (IRT), yang digelar masih dalam
    rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-78, Sabtu (26/8).

    Camat Pulomerak Ade Hoero Sanjaya mengatakan, warga dari empat wilayah kelurahan yang
    menjadi peserta jumlahnya mencapai 1.200 orang. Dengan mengelilingi jalur perkampungan
    sekitar sepanjang 3 kilometer.

    "Alhamdulillah setelah bertahun-tahun COVID-19. Kami warga Pulomerak akhirnya bisa
    kembali memeriahkan HUT RI ke-78 dengan disupport IRT selaku pelaksana proyek PLTU 9
    dan 10," katanya.

    Hoero menambahkan, pihaknya juga mengapresiasi kontribusi IRT pada wilayah Pulomerak,
    baik dalam penyerapan tenaga kerja dan tumbuhnya perekonomian warga dari pembangunan
    PLTU 9 dan 10. 

    "Kami tentu mengapresiasi jalan sehat yang digelar IRT. Ada juga puluhan hadiah menarik
    yang diberikan untuk warga. Pembangunan  PLTU 9 dan 10 memberikan kontribusi nyata
    yakni terhadap penyerapan tenaga kerja dan tumbuhnya ekonomi warga sekitar," kata Hoero.

    Sementara itu, Deputi General Manager IRT Kardi Bin Kasiran menjelaskan kegiatan jalan
    sehat ini sengaja dilakukan untuk membangun kebersamaan antara IRT dengan warga
    sekaligus untuk mengenalkan adanya pembangunan PLTU 9 dan 10 yang sedang berjalan.

    "Ini kami lakukan untuk membangun kebersamaan dan berbagi kebahagiaan dengan
    masyarakat. Sekaligus untuk mengenalkan proyek PLTU 9 dan 10 yang merupakan proyek
    strategis nasional, bahwa PLTU yang kami bangun ramah lingkungan," katanya.

    Pelaku UMKM Sambel Kretek sekaligus warga Suralaya, Yuli mengatakan bahwa kegiatan
    jalan santai dan senam bersama hari cukup meriah, dan masyarakat sangat antusias.

    “Saat inisaya di stand UMKM menjajakan sambel kretek, alhamdullilah bisa menjadi ajang promosi
    produk kami, dan diharapkan kegiatan seperti ini sering dilakukan pihak PT IRT, “ urainya.

    Dibagian lain, Ketua Karang Taruna Lebakgede, Ahmad Rismanto mengapresiasi kegiatan
    yang dilakukan Pemerintah Kota Cilegon dan PT IRT dalam rangka bersinergi dengan
    masyarakat Pulomerak khususnya dan Kota Cilegon pada umumnya. “Jalan sehat dan senam

    sehat hari ini cukup semarak sekali, apalagi ditambah doorprize dengan hadiah-hadiah yang
    menarik yang dibagikan kepada masyarakat,” kata Rismanto.

    Ditambahkan Rismanto, bahwa rute jalan santai yang digelar pagi ini sangat bagus untuk
    dilewati, mengingat lokasinya berada di perbukitan wilayah Lebakgede, tentunya alamnya
    masih asri.

    “Lebakgede masih banyak titik untuk menikmati udara segar, karena berada di
    wilayah perbukitan dan masih banyak pohon-pohon besar. Seperti perbukitan Cipala, yang
    udaranya masih segar,” tutupnya. (LUK/AZM)

  • Disdikbud Kota Serang Banjir Temuan BPK

    Disdikbud Kota Serang Banjir Temuan BPK

    SERANG, BANPOS – Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) RI Perwakilan Banten
    menemukan adanya sejumlah temuan pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan
    (Disdikbud) Kota Serang.

    Temuan tersebut di antaranya berkaitan dengan pertanggungjawaban Belanja Dana
    Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Tahun Anggaran 2022 belum didukung dengan
    bukti yang sah.

    Berkaitan dengan hal itu, berdasarkan hasil uji petik terhadap delapan sekolah yang
    menjadi sampel dalam pemeriksaan tersebut, BPK mendapati adanya temuan
    berupa surat pertanggungjawaban (SPJ) terhadap penggunaan anggaran sebesar
    Rp55,2 juta tidak didukung oleh bukti pengeluaran dari pihak ketiga.

    Pihak sekolah hanya melampirkan surat perintah pembayaran dari Kepala Sekolah
    atau kuitansi internal dalam SPJ tersebut sebagai buktinya.

    Tidak hanya itu saja, BPK juga mendapati adanya temuan lain yakni, SPJ terhadap
    penggunaan anggaran sebesar Rp68,4 juta tidak ada.

    Selain masalah penggunaan dana BOS, temuan lain yang berhasil didapat adalah
    soal dana Bantuan Operasional Penyelenggaraan Pendidikan Anak Usia Dini (BOP
    PAUD) yang belum disetorkan ke Kas Negara akibat tidak terserap.

    Sebelumnya, empat lembaga PAUD di Kota Serang menyatakan diri tidak bersedia
    menerima Dana BOP PAUD dengan nilai total sebesar Rp26,8 juta.

    Karena hal itulah kemudian keempat lembaga PAUD tersebut melakukan
    pengembalian terhadap dana tersebut kepada Kas Daerah Pemerintah Kota
    (Pemkot) Serang.

    Hanya saja, berdasarkan hasil laporan pemeriksaan BPK, Pemkot Serang belum
    melakukan pengembalian dana BOP PAUD tersebut kepada Kas Negara sebesar
    Rp26,8 juta.

    Saat dikonfirmasi mengenai sejumlah temuan tersebut, Kepala Disdikbud Kota
    Serang Tb Suherman mengatakan, pihaknya telah melakukan upaya penyelesaian
    terhadap temuan-temuan itu.

    Termasuk juga penyelesaian terhadap dugaan kasus tidak membayar pajak
    penggunaan BOS Tahun Anggaran 2022 oleh bendahara BOS.

    ”Sudah semua kita selesaikan bahkan kemarin juga dugaan tentang SPJ BOS tahun
    2022 bahkan dugaan belum membayar pajak kami sudah selesaikan STS (surat
    tanda setoran) nya” katanya kepada BANPOS saat ditemui usai menggelar apel
    pagi di lapangan Puspemkot Serang pada Senin (28/8).

    Ia pun juga menambahkan, tidak hanya melakukan penyelesaian secara
    administratif, Disdikbud juga telah melakukan penyelesaian terhadap sejumlah
    temuan tersebut secara materil dengan melakukan pengembalian.

    ”Jadi ada administrasi ada juga yang bersifat materi. Sudah selesai” tandasnya.
    (MG-01/AZM)

  • Masyarakat Pulomerak Dapat Bantuan Air Bersih

    Masyarakat Pulomerak Dapat Bantuan Air Bersih

    CILEGON, BANPOS – DPD KNPI Kota Cilegon mendistribusikan air bersih untuk masyarakat di Kelurahan Mekar Sari Kecamatan Pulomerak Kota Cilegon, Senin (28/8).

    Ketua DPD KNPI Kota Cilegon Rizki Putra Sandika mengatakan kegiatan ini digelar di beberapa titik yakni Lingkungan Tembulun, Lingkungan Gunung Batur dan Lingkungan Cipala dengan total 10 mobil tangki air.

    “Untuk tahap pertama kita salurkan di Lingkungan Tembulung sebanyak 4 mobil tangki kurang lebih totalnya 32 ton air,” ujarnya.
    Kegiatan penyaluran air bersih yang diinisiasi oleh DPD KNPI yang bekerjasama dengan Ditkrimsus Polda Banten untuk membantu meringankan kebutuhan air di wilayah di Kota Cilegon yang sulit mendapatkan air bersih dari dampak El Nino.

    “Kami ucapkan terimakasih kepada jajaran Ditkrimsus Polda Banten dan pengurus KNPI Kota Cilegon yang sudah ikhlas bersama-bersama turun tangan membantu masyarakat yang sulit mendapatkan air bersih dari dampak Elnino dan kemarau panjang,” ungkap Rizki.

    Rizki juga menceritakan bahwa distribusi terkait air bersih untuk masyarakat di wilayah pegunungan kesulitan, karena jarang ada yang mau supir tangki air ke wilayah disini.

    “Menurut informasi warga disini (red-Tembulum) dikirim air melalui mobil tangki ke wilayah sini 4 tahun lalu, dan baru sekarang bisa dikirim lagi,” katanya.

    DPD KNPI Kota Cilegon juga mendorong seluruh stakeholder maupun pihak Industri di Kota Cilegon untuk lebih memperhatikan terkait masyarakat yang membutuhkan air bersih.

    “Kami mengajak seluruh stakeholder maupun pihak Industri untuk bergotong royong membantu dan mencari solusi terkait kebutuhan air bersih masyarakat di Kota Cilegon yang membutuhkan, dan pemuda hari ini harus turun tangan berkarya nyata untuk menjawab aspirasi rakyat, kami yakin Pemuda bisa diandalkan,” tandas Rizki.

    Salah satu masyarakat pemuda Tembulum Oji Sugiawan mengucapkan terimakasih atas inisiasi DPD KNPI Kota Cilegon yang telah menyalurkan air bersih kepada warga masyarakat yang membutuhkan.

    “Masyarakat disini merasa terbantu dan antusias hingga malam hari warga bergantian mengambil air yang telah didistribusikan, kami ucapkan terimakasih kepada DPD KNPI Kota Cilegon yang bekerjasama dengan Ditkrimsus Polda Banten atas bantuan air bersih kepada masyarakat Tembulun,” katanya.(LUK/PBN)

  • Sekda Entus Pamit Pensiun ke Jajaran

    Sekda Entus Pamit Pensiun ke Jajaran

    SERANG, BANPOS – Sekda Kabupaten Serang, Tubagus Entus Mahmud Sahiri berpamitan kepada
    seluruh pejabat dan pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Sekretariat Daerah (Setda)
    Pemkab Serang jelang purnabakti setelah 40 tahun mengabdi, terhitung sejak 1 September
    mendatang.

    Menjelang akhir masa baktinya, Entus melaksanakan giat Apel Pagi di depan Kantor Setda Kabupaten
    Serang pada Senin, 29 Agustus 2023.

    Apel tersebut diikuti seluruh Asisten Daerah (Asda), Staf Ahli, para Kepala Bagian (Kabag) dan
    Kasubag, serta fungsional yang ada di lingkungan Setda Pemkab Serang.

    Dalam amanatnya, Entus mengatakan bahwa apel yang dipimpinnya merupakan apel terakhir,
    karena per 1 September sudah memasuki masa pensiun. Entus pun mengucapkan terima kasih atas
    kerjasama para Asda, Staf Ahli, Kabag, Kasubag, serta tenaga fungsional dan non ASN yang ada di
    lingkungan Setda.

    ”Apa yang sudah kita capai itu semua atas kerjasama seluruh pegawai. Mudah-mudahan apa yang
    sudah kita lakukan bernilai ibadah. Mohon maaf jika saya ada kesalahan dan kekhilafan, serta
    ketidakmampuan dalam memfasilitasi selama menjabat. Nanti kekurangan bisa ditingkatkan oleh
    Sekda baru” ucap mantan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia
    (BKPSDM) Kabupaten Serang ini.

    Dirinya menyampaikan bahea setda mempunyai fungsi koordinasi dengan seluruh kegiatan di
    Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di lingkungan Pemkab Serang. Oleh karena itu, ia
    meminta, kemampuan komunikasi dan koordinasi dalam memfasilitasi kepentingan OPD harus terus
    ditingkatkan.

    Diketahui, Setda mempunya fungsi memfasilitas dan membantu Bupati dan Wakil Bupati dalam
    melaksanakan pemerintahan, mulai dari perencanaan sampai pelaporan.

    ”Kalau tidak ada kemampuan memfasilitasi, fungsi koordinasi juga sulit. Jadi, mohon kompetensi
    dalam mengkoordinasi seluruh kepentingan OPD harus terus ditingkatkan, bukan hanya
    melaksanakan bersifat administrasi saja, tetapi juga pembangunan SDM (sumber daya
    manusianya)” ujarnya.

    Entus juga mengingatkan agar fungsi koordinasi dan wawasannya harus lebih luas dan menguasai
    seluruh urusan pemerintahan. Selain itu, ia mengaku bangga, karena selama menjalankan tugas di
    Setda, jajarannya sudah menjalankan fungsinya dengan baik.

    Kendati demikian, Entus mengingatkan agar tidak berpuas diri, tetapi terus mengasah kemampuan
    dan fungsi koordinasi untuk memfasilitasi kepentingan yang ada. Dirinya juga meminta, saat
    pergantian kepemimpinan dilakukan dengan baik.

    ”Siapapun Sekdanya nanti, yang mengganti saya harus kita dukung, baik Pj maupun definitif,
    dimohon rekan-rekan agar tetap melaksanakan tugas dengan baik bersama pejabat baru” ucapnya.

    Mantan Ajudan Bupati era MA Sampurna itu juga mengatakan, masa pensiun sudah pasti
    merupakan keniscayaan sebuah organsiasi. Entus juga bersyukur, selama menjalankan tugas sebagai
    Sekda mendapat dukungan baik dan menjalankan tugas sesuai kemampuan, serta puas atas apa
    yang sudah dilakukan.

    ”Ini hari ke-1.868 hari saya menjabat sebagai Sekda. Pesan saya, jaga intensitas kerja kita. Kalau mau
    berhenti, turunkan kecepatan, jangan sampai berhenti mendadak, mendadak itu tidak enak. Kita
    tidak tahu kapan berakhir dan landing pesawat dengan soft. Jadi, kerja harus sesuai ritme, jangan
    berhenti mendadak, itu gak bagus”ungkapnya.

    Selain itu, dirinya mengaku bahagia dan enjoy memasuki masa pensiun. Menurutnya, tidak tidak
    ada kepuasan yang sempurna, tetapi itu kenyataan yang harus dihadapi.

    ”Banyak bersyukur dan bahagia ketika memasuki masa purna tanpa ada gangguan mental. Kita
    kendalikan dan kelola mental dengan baik. Pensiun bukan berhenti beraktivitas, tapi berganti,
    rutinitas kerja diganti aktivitas lain. Doanya semoga pergantian aktivitas bisa menyesuaikan dengan
    baik” tandasnya. (CR-01/AZM)

  • Jalan Sehat PT IRT Meriah Cilegon

    Jalan Sehat PT IRT Meriah Cilegon

    CILEGON, BANPOS – Ribuan warga dari empat wilayah kelurahan di Kecamatan Pulomerak, Kota Cilegon, yakni Kelurahan Tamansari, Mekarsari, Lebakgede dan Suralaya mengikuti jalan sehat Fit and Fun with Indo Raya Tenaga (IRT), yang digelar masih dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-78, Sabtu (26/8).

    Camat Pulomerak Ade Hoero Sanjaya mengatakan, warga dari empat wilayah kelurahan yang menjadi peserta jumlahnya mencapai 1.200 orang. Dengan mengelilingi jalur perkampungan sekitar sepanjang 3 kilometer.

    “Alhamdulillah setelah bertahun-tahun COVID-19. Kami warga Pulomerak akhirnya bisa kembali memeriahkan HUT RI ke-78 dengan disupport IRT selaku pelaksana proyek PLTU 9 dan 10,” katanya.

    Sementara itu, Deputi General Manager IRT Kardi Bin Kasiran menjelaskan kegiatan jalan sehat ini sengaja dilakukan untuk membangun kebersamaan antara IRT dengan warga sekaligus untuk mengenalkan adanya pembangunan PLTU 9 dan 10 yang sedang berjalan.

    “Ini kami lakukan untuk membangun kebersamaan dan berbagi kebahagiaan dengan masyarakat. Sekaligus untuk mengenalkan proyek PLTU 9 dan 10 yang merupakan proyek strategis nasional, bahwa PLTU yang kami bangun ramah lingkungan,” katanya.

    Pelaku UMKM Sambel Kretek sekaligus warga Suralaya, Yuli mengatakan bahwa kegiatan jalan santai dan senam bersama hari cukup meriah, dan masyarakat sangat antusias. “Saat ini saya di stand UMKM menjajakan sambel kretek, alhamdulillah bisa menjadi ajang promosi produk kami, dan diharapkan kegiatan seperti ini sering dilakukan pihak PT IRT, “ urainya.

    Dibagian lain, Ketua Karang Taruna Lebakgede, Ahmad Rismanto mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Pemerintah Kota Cilegon dan PT IRT dalam rangka bersinergi dengan masyarakat Pulomerak khususnya dan Kota Cilegon pada umumnya.

    “Jalan sehat dan senam sehat hari ini cukup semarak sekali, apalagi ditambah doorprize dengan hadiah-hadiah yang menarik yang dibagikan kepada masyarakat,” kata Rismanto.(LUK)

  • Kapolres Bagi-bagi Penghargaan

    Kapolres Bagi-bagi Penghargaan

    LEBAK, BANPOS – KAPOLRES Lebak membagikan sejumlah penghargaan kepada para personelnya, melalui program Best Police of The Month Tingkat Polres Lebak Periode Bulan Maret 2023. Penghargaan itu dibagikan di Lapangan Mapolres Lebak, Senin (28/8).

    Diketahui, penghargaan tersebut diserahkan kepada dua personel Polres Lebak yaitu Bripka Anggra yang merupakan anggota Seksi Keuangan Polres Lebak, dan Brigpol Apriyanto yang merupakan anggota Bagian Perencanaan Polres Lebak.

    Kapolres Lebak, AKBP Suyono, mengatakan bahwa pemberian penghargaan Best Police of The Month tersebut diberikan dengan kategori kinerja dan dedikasi terbaik tingkat Polres Lebak.

    Menurutnya, pencapaian prestasi ini dapat memberikan inspirasi nilai suri tauladan dan memotivasi seluruh anggota, untuk meningkatkan kinerja dalam memberikan pengabdian yang tulus dan terbaik kepada masyarakat, bangsa dan negara.

    “Saya berharap pencapaian tersebut tidak membuat kita terlena, karena dinamika serta tantangan tugas dan tuntutan masyarakat ke depan semakin kompleks. Momentum ini untuk terus konsisten melakukan perbaikan kultural untuk mengikis perilaku koruptif, arogansi dan kekerasan, meningkatkan kinerja dengan memperkuat Harkamtibmas, mendekatkan pelayanan prima kepada masyarakat dan meningkatkan profesionalisme penegakan hukum,” ujar Suyono dalam keterangan yang diterima BANPOS.

    Suyono menjelaskan, seluruh personel Polres Lebak harus mampu meneguhkan keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan yang maha esa, sebagai landasan komitmen moral dalam pelaksanaan tugas.

    “Tingkatkan profesionalisme dan laksanakan tugas dengan penuh keikhlasan, serta dekatkan Polri kepada masyarakat. Pelihara solidaritas, serta tingkatkan integritas diri sebagai institusi polri, dengan menjunjung tinggi nilai-nilai pancasila, tribrata dan catur prasetya,” jelasnya.

    “Hindari tindakan kontra produktif yang dapat menurunkan kepercayaan terhadap Polri,” tandasnya. (MYU/DZH)