Penulis: Magang BANPOS

  • Tim Voli Putri Indonesia Gagal Meraih Gelar Juara

    Tim Voli Putri Indonesia Gagal Meraih Gelar Juara

    JAWA TIMUR, BANPOS – Tim nasional Indonesia gagal meraih gelar juara dan usai setelah kalah dari Vietnam dalam pertarungan lima set 2-3 (18-25, 27-25, 25-21, 20-25, 13-15) pada final Kejuaraan Bola Voli Putri AVC Challenge Cup 2023 di GOR Tri Dharma Gresik, Minggu (25/6/2023) sore.

    Megawati Hangesti Pertiwi dkk. sempat memimpin 2-1 pada tiga set awal. Namun, peraih medali perak di SEA Games Kamboja itu mampu menyusul pada dua set akhir dan memenangkan laga final.

    Hasil ini sekaligus mengulang kekalahan yang sama dialami timnas dari Vietnam pada babak semifinal SEA Games 2023 di Kamboja, Mei lalu, juga dengan skor 2-3.

    Materi pemain Indonesia dan Vietnam yang berlaga pada final AVC Challenge 2023 ini juga sama dengan saat di Kamboja.

    Pelatih tim Indonesia, Alim Suseno mengatakan tim asuhannya mampu menjaga kemenangan pada set keempat yang berjarak tiga poin yakni 9-6.

    “Kuncinya pada set keempat tadi, kita unggul tiga angka (9-6), tapi setelah itu smes dari bola open tidak berhasil dan lawan bisa menyamakan skor,” lanjut Alim Suseno usai laga.

    Kendati kalah, Alim tetap memuji permainan anak asuhnya yang berjuang habis-habisan memberikan perlawanan kepada Vietnam. “Anak-anak sudah memberikan yang terbaik,” ujarnya.

    Berlaga di hadapan sekitar 3.000 orang pendukung yang memenuhi GOR Tri Dharma, Indonesia justru tampil kurang lepas pada set pertama. Meski perolehan angka sempat ketat hingga 11-11, tapi setelah itu Vietnam justru menekan dan memperoleh 11 angka beruntun untuk memimpin 22-11.

    Tertinggal angka sangat jauh membuat tuan rumah kesulitan mengejar dan Vietnam pun mengambil set pembuka dengan skor 25-18.

    Pada set kedua, Alim Suseno melakukan sedikit perubahan dengan menarik keluar Mediol Stiovanny Yoku dan memasukkan Aulia Suci Nurfadila. Perubahan ini cukup berhasil dan Indonesia bisa sedikit unggul dalam perolehan angka, hingga unggul 27-25.

    Kemenangan set kedua membuat motivasi pemain Indonesia meningkat dan tampil makin solid pada set ketiga. Megawati tetap menjadi motor serangan dan membawa timnya unggul jauh 15-7. Vietnam tidak menyerah dan berusaha mengejar, tapi Indonesia kembali menang 25-21.

    Dalam posisi unggul set 2-1, anak asuh pelatih Alim Suseno terlihat semakin nyaman bermain pada set keempat dan sempat memimpin 9-5. Namun, momentum itu gagal dipertahankan dan Vietnam bisa mengejar 9-9.

    Setelah itu, laga sempat ketat, tetapi Vietnam bisa memanfaatkan kesalahan dan kelelahan pemain-pemain tuan rumah untuk berbalik unggul 13-11 dan terus menjaga situasi itu hingga menang 25-20.

    Laga set kelima berlangsung sengit. Vietnam lebih dulu unggul 7-4, tapi Indonesia menyusul dan menyamakan skor 7-7 hingga lawan kembali memimpin 8-7 saat terjadi perpindahan bidang lapangan.

    Vietnam yang mengandalkan Than Thin Thanh Thuy dan Hoang Thi Kieu memperbesar keunggulan 9-7, tapi Indonesia bisa mengejar 9-9, salah satunya melalui smes Megawati.

    Akan tetapi, Vietnam tak kehilangan fokus di tengah sorakan pendukung tuan rumah. Mereka kembali unggul 11-9 dan setelah itu tidak lagi terkejar hingga menyudahi perlawanan Indonesia dengan skor 15-13.

    Dengan sumbangan 23 poin untuk kemenangan Vietnam, Than Thin Thanh Thuy dinobatkan sebagai most valuable player dan best outside hitter. Sementara rekannya Doan Thi Lam Oanh meraih penghargaan best setter dan Dinh Thi Tra Giang sebagai best middle blocker.

    Dari kubu Indonesia, Megawati Hangestri yang mencetak 34 angka meraih penghargaan best opposite, Wilda Siti Nurfadillah (best middle blocker) dan Yulis Indahyani (best libero). Satu penghargaan lagi best outsite hitter diberikan kepada pemain Taiwan Wu Fang Yu.

    Hasil lainnya:

    Hongkong-Makau 3-0 (25-12, 25-12, 25-14)
    Uzbekistan-Filipina 1-3 (14-25, 25-13,18-25, 18-25)
    Iran-Australia 3-1 (25-20, 19-25, 25-18, 25-20)

    Peringkat akhir:
    1. Vietnam
    2. Indonesia
    3. Taipe
    4. India
    5. Iran
    6. Australia
    7. Filipina
    8. Uzbekistan
    9. Hongkong
    10. Mongolia
    11. Makau. (RMID)

  • Chico Bawa Pulang Gelar Juara Tunggal Putra

    Chico Bawa Pulang Gelar Juara Tunggal Putra

    JEPANG, BANPOS – Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo sukses membawa pulang gelar juara tunggal putra turnamen bulutangkis Taiwan Open 2023. Gelar itu diraih, setelah mengalahkan wakil tuan rumah, Su Li Yang 23-21 dan 21-15.

    Bermain di hadapan pendukungnya di Tian-Mu Arena, University of Taipei, Su Li Yang yang menempati peringkat ke-42 dunia, memberikan perlawanan ketat terhadap Chico. Ia bahkan sempat berhasil menyamak­an kedudukan menjadi 20-20, setelah tertinggal dua poin.

    Namun, Chico berhasil men­gatasi situasi di angka kritis. Pe­main Indonesia rangking ke-23 dunia ini akhirnya memenangi game pertama dengan 23-21 setelah dua kesalahan yang di­lakukan Su Li Yang.

    Pada game kedua, duel kedua pemain kembali berjalan sengit. Namun, Chico mampu mengua­sai permainan dan unggul 11-8 di interval game ini. Setelah laga dilanjutkan kembali, Su Li Yang sudah susah mengejar dan semakin tertinggal hingga akhirnya pertandingan berakhir pada menit ke-52 dengan skor 21-15 untuk keunggulan Chico.

    Hasil ini membuat rekor per­temuan kedua pemain menjadi 2-0 untuk keunggulan Chico. Sebelumnya, mereka berhada­pan di turnamen yang sama di babak 16 besar pada 2018. Saat itu, Su Li Yang juga kalah dalam dua game langsung.

    Ini menjadi gelar kedua yang diraih Chico. Sebelumnya, ia menjuarai turnamen BWF Super 500 Malaysia Masters 2022. Ke­menangan ini bisa menjadi awal bagi pemain berusia 25 tahun untuk mengejar gelar lainnya di tahun ini.

    Chico menjadi wakil Indonesia satu-satunya yang meraih gelar juara di turnamen tersebut. Pasalnya, wakil Indonesia di sektor ganda putri yakni pasangan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi gagal memanfaatkan peluang meraih kemenangan.

    Pasangan yang akrab disapa Ana/Tiwi itu mendapat kejutan tak mengenakan setelah keung­gulan mereka direbut oleh ganda putri Korea Selatan Lee Yu Lim/Shin Seung pada babak final yang berlangsung dalam rubber game 21-18, 17-21, 17-21.

    Duo Indonesia yang secara peringkat lebih unggul dibanding Lee/Shin itu memulai pertandingan dengan solid dan mampu mengemas kemenangan gim per­tama. Sayangnya, pola permainan mereka mengendur dan lebih banyak menerima umpan serta serangan pada game kedua. Kalah strategi dan tidak mampu keluar dari tekanan, membuat Ana/Tiwi kesulitan mencetak angka.

    Bahkan pada game ini, duo Indonesia tidak berkesempatan memimpin poin kecuali pada game poin pertama dengan skor 1-0. Selisih skor yang terpaut jauh memaksa Ana/Tiwi untuk melepaskan peluang kemenangan dua gim langsung.

    Situasi mengecewakan terjadi pada gim ketiga ketika Ana/Tiwi punya kesempatan menyabet gelar juara kedua bagi Skuad Merah Putih. Ana/Tiwi mampu menjaga keunggulan 7-3, sebelum akhirnya diperketat oleh Lee/Shin yang bermain cukup ngotot melalui se­rangan-serangan dari zona depan.

    Upaya Ana/Tiwi untuk mem­pertahankan keunggulan akhirnya tembus setelah Lee/Shin menyamakan kedudukan sebanyak empat kali pada skor 10-10 hingga 14-14. Situasi kritis jelang akhir game itu dimanfaatkan ganda Korea untuk memaksa Ana/Tiwi bermain reli yang melelahkan. Akhirnya setelah bertanding selama 73 menit, nasib Ana/Tiwi pada babak final Taiwan Terbuka pun berakhir dengan gelar runner-up. (RMID)

  • Unjuk Gigi CR7 Mulus

    Unjuk Gigi CR7 Mulus

    EROPA, BANPOS – Duel Portugal kontra Islandia di ajang Kualifikasi Euro 2024 menjadi ajang unjuk gigi Cristiano Ronaldo alias CR7. Selain menjadi penentu kemenangan, CR7 sukses mencatatkan penampilan ke-200 bersama Portugal.

    Atas kiprahnya, penyerang Al Nassr itu masuk dalam Guinness Book of World Records sebagai pemain dengan penampilan internasional terbanyak. Piagam penghargaan dari Guinness Book of Record itu diberikan kepada Ronaldo sebelum duel dimulai di Laugardalsvollur.

    Kapten Timnas Portugal itu memecahkan rekor pada 19 tahun 304 hari sejak debut bersama negaranya. Tidak hanya mencatatkan laga ke-200, Ronaldo juga mencetak gol kemenangan bagi Portugal di pertandingan terse¬but jelang waktu normal habis.

    “Saya sangat bahagia, ini satu momen yang Anda tidak menyangka untuk meraih 200 penampilan,” kata Ronaldo.
    Selain jumlah penampilannya yang fantastis, Ronaldo kini sudah mencatatkan 123 gol bersama Portugal.

    “Saya berterima kasih kepada Islandia, masyarakat, fans yang berada di stadion atas penghargaan yang dibuat untuk saya. Juga untuk Timnas Portugal, federasi. Saya sangat bahagia, ini hari yang spesial,” tutur Ronaldo
    Di laga tersebut, Portugal dominan dalam penguasaan bola dan jumlah operan, tapi Islandia pun cukup efektif dalam seran¬gan balik. Barulah di menit ke-89, Ronaldo bisa mencetak gol kemenangan Portugal.

    Hasil ini tidak mengubah posisi Portugal di puncak klasemen sementara Grup J Kualifikasi Euro 2024. Portugal unggul dua poin dari Slovakia di peringkat dua

    Ronaldo layak dinobat¬kan sebagai pemain terbaik alias Man of The Match dalam pertandingan ini.
    Dia bisa saja menambah tore¬hannya menjadi dua gol andai satu tembakannya tidak mem¬bentur tiang. Dengan 36 sentu¬han, Ronaldo bermain efektif selama 90 menit.

    Kapten Timnas Portugal ini mencatatkan 67 persen umpan sukses dan satu umpan kunci untuk membuka peluang tim.
    Pelatih Timnas Portugal Roberto Martinez mengaku sangat puas dengan kemenan¬gan yang didapat timnya atas Islandia dalam lanjutan Grup J Kualifikasi Piala Eropa 2024 itu. Martinez menilai, tim asuhannya pantas meraih hasil tersebut.

    Meski begitu, Portugal harus susah payah meraih kemenangan saat melawat ke markas Islandia di Stadion Laugardalsvollur, Reykjavik, Islandia.

    Usai laga, Martinez mengakui hasil tersebut bisa tercapai kare¬na kerja keras maksimal yang di¬lakukan anak asuhnya. Pasalnya, para pemain kelelahan, karena hanya memiliki waktu persia¬pan kurang lebih tiga hari usai melawan Bosnia-Herzegovina pada Minggu (18/6) lalu.

    “Hari ini kami menang den¬gan permainan yang bagus, tapi tidak spektakuler. Pertandingan yang sulit karena 72 jam setelah pertandingan melawan Bosnia. Tim lelah, tetapi tidak secara fisik, lebih pada lelah mental,” tutur Martinez.

    Martinez mengatakan, Islandia merupakan tim yang sulit dika¬lahkan karena memiliki gaya permainan yang solid. (RMID)

  • Pake Nomor 10, Rossonerri Datangkan Guler

    Pake Nomor 10, Rossonerri Datangkan Guler

    ITALIA, BANPOS – AC Milan dikabarkan akan mendatangkan pemain Turki, Arda Guler ke San Siro pada bursa musim panas ini. Keinginan Rossonerri julukan Milan ini guna memenuhi posisi nomor 10 dalam tim.

    Perekrutan ini merupakan bagian upaya
    skuad pasca ditinggal Direktur Teknik Paolo Maldini dan Ricky Massara. Kini, fokus klub adalah merekrut pemain dengan nominal murah, bahkan gratis, daripada dana mahal.

    Terutama yang masih muda, untuk di proyeksikan jangka panjang. Sejumlah pemain yang tidak terpakai dalam skuad arahan Stefano Pioli juga bakal dijual untuk menstabilkan finansial klub.

    Dikutip dari Football Italia, kemarin, salah satu fokus yang bakal dibenahi juara Liga Italia 2021-2022 itu adalah pos gelandang serang dan winger. Hal ini tak lepas dari Brahim Diaz yang dipanggil kembali oleh Real Madrid.

    Pemanggilan itu didasari keputusan Marco Asensio yang memilih hengkang dan bergabung dengan Paris Saint Germain (PSG). Rossonerri sejatinya bisa saja mematenkan status Diaz jika memenuhi harga yang diminta Madrid.

    Namun, langkah tersebut urung dilakukan. Gantinya, AC Milan bakal aktif bekerja mencari suksesor pemain asal Spanyol tersebut. Salah satunya mengarah ke Turki, untuk mendapatkan jasa pemain Fenerbahce, Arda Guler.

    Untuk mendapatkan Arda Guler, AC Milan tidak akan memboyongnya dengan status pinjaman, melainkan rekrutan secara permanen. Guler dianggap sebagai pemain yang layak untuk mengisi pos yang ditinggalkan oleh Brahim Diaz.

    Bahkan untuk mengisi kekurangan di beberapa lini. Apalagi, jersey nomor 10 juga tengah lowong pasca kepergian Diaz.

  • Pemerintah Janji Perkuat Bisnis Pelaku Usaha Kecil

    Pemerintah Janji Perkuat Bisnis Pelaku Usaha Kecil

    JAKARTA, BANPOS – Pemerintah siap menindaklanjuti hasil penelitian Small Firm Diaries (SFD), yang menaruh perhatian terhadap pelaku usaha kecil di Indonesia. Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian berkomitmen untuk memperkuat pelaku usaha kecil sebagai bagian dari tulang punggung ekonomi nasional.

    Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Digital, Ketenagakerjaan, dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah, Kemenko Perekonomian Mohammad Rudy Salahuddin menilai, penelitian SFD yang dilakukan MicroSave Consulting (MSC) Indonesia bersama Pusat Penelitian Financial Access Initiative (FAI) dari New York University memberi gambaran yang penting tentang bisnis masyarakat kecil.

    Dari penelitian itu Pemerintah berkomitmen untuk terus mendukung pertumbuhan pelaku usaha kecil. Terutama, yang berskala Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) secara berkesinambungan. “Melalui berbagai dukungan untuk UMKM Pemerintah ingin UMKM naik kelas karena ini sesuai amanah Presiden Joko Widodo,” ujarnya dalam peluncuran hasil studi SFD di Jakarta, kemarin.

    Dukungan yang dilakukan seperti menyiapkan berbagai program pembangunan dan perumusan kebijakan yang strategis, terarah, dan berkeadilan. Terutama, pasca Indonesia dilanda pandemi Covid-19 dalam kurun waktu lebih dari dua tahun.

    “Kami mengapresiasi kerja sama jangka panjang dalam penelitian SFD ini sebagai bentuk dukungan kepada koperasi dan UMKM untuk pulih pasca pandemi,” tuturnya

    Dari penelitian ini, pihaknya bisa lebih berhati-hati dan memiliki gambaran lebih matang dalam menyusun kebijakan untuk mendukung UMKM.

    Pemerintah melalui kebijakannya akan fokus meningkatkan pertumbuhan UMKM dan membantunya untuk bisa bersaing di pasar global.

    “Kami berharap kerja sama yang telah terjalin selama ini dapat terus berlanjut. Sehingga berdampak yang luas bagi pertumbuhan usaha mikro kecil dan menengah di Indonesia, baik dalam hal merancang produk, sinergi kemitraan, maupun solutif atas berbagai tantangan,” papar Rudy.

    Country Director, MSC Indonesia Grace Retnowati memaparkan, penelitian Small Firm Diaries Indonesia mengidentifikasi usaha kecil sebagai bagian tengah yang tak terlihat di antara kategori usaha mikro dan usaha besar.

    Fakta terungkap bahwa tipe bisnis usaha kecil umumnya hanya mempekerjakan antara 1 hingga 20 pekerja.

    Meski kecil tapi UMKM bisa memberikan kontribusi penting bagi perekonomian lokal.

    Dalam penelitian itu juga terungkap bahwa mayoritas usaha kecil cenderung memprioritaskan stabilitas usaha agar beriringan dengan pertumbuhan.

    Risiko yang mereka hadapi dan kurangnya dukungan yang memadai kerap menghalangi UMKM untuk berinvestasi lebih ke dalam bisnisnya.

    “Biaya yang meningkat dan pendapatan yang tidak stabil merupakan risiko utama bagi stabilitas usaha kecil, dan secara luas, pekerja mereka,” ungkap Grace.

    Studi ini menemukan bahwa Sekitar tiga perempat 76 persen dari usaha kecil di Indonesia melaporkan memiliki pinjaman dalam berbagai bentuk. Termasuk pinjaman informal.

    Jumlah ini lebih tinggi dibandingkan dengan negara lain yang diteliti. Bank pemerintah menjadi sumber pinjaman yang paling umum yakni 41 persen dari semua pinjaman yang tercatat.

    “Ini karena adanya program pinjaman subsidi Pemerintah yaitu Kredit Usaha Rakyat atau KUR,” katanya.

    Fakta lain dari penelitian SFD adalah, hampir separuh karyawan usaha kecil mengaku pernah kekurangan makan dalam setahun terakhir.

    Kondisi ini sangat rawan terjadi bagi seluruh pelaku UMKM di berbagai wilayah.

    Grace berharap penelitian SFD bisa ikut berkontribusi dalam membantu Pemerintah Indonesia untuk menyusun berbagai kebijakan. Khususnya dalam mendorong geliat pelaku UMKM.

    “Kami ingin SFD bisa memberi manfaat dalam memberi masukan terhadap penyusunan kebijakan berbasis bukti,” harap Grace.

    Sekadar informasi, SFD adalah proyek penelitian global yang dilakukan antara tahun 2021 hingga 2023 di tujuh negara.

    Yakni Kenya, Nigeria, Uganda, Ethiopia, Indonesia, Fiji, dan Kolombia. Studi ini bertujuan meningkatkan pemahaman tentang bagaimana usaha kecil bisa mengatasi tantangan untuk berkembang dalam ekonomi modern.

    “Harapannya dengan kebijakan dan dukungan yang tepat bisa secara langsung berkontribusi pada pengurangan kemiskinan,” terangnya.

    Di setiap negara, tim peneliti lapangan mengunjungi sekelompok pemilik usaha kecil setiap minggu selama satu tahun untuk mengumpulkan data kuantitatif dan kualitatif tentang arus keuangan mereka.

    Informasi ini memberikan gambaran tentang pengambilan keputusan ekonomi, strategi, dan keterbatasan usaha kecil saat mereka menghadapi situasi yang tidak pasti.(RMID)

  • Erick Thohir Ibarat Kartu As

    Erick Thohir Ibarat Kartu As

    JAKARTA,BANPOS – Elektabilitas Menteri BUMN Erick Thohir di bursa cawapres terus meroket. Dipasangkan dengan capres mana pun, elektabilitas Erick tetap tinggi. Ibaratnya, Erick adalah kartu As yang menjadi kunci kemenangan capres.

    Tingginya elektabilitas Erick bisa dilihat dari survei terbaru yang dilakukan Indonesia Political Opinion (IPO). Survei IPO ini digelar 5 sampai 13 Juni 2023 dengan menggunakan random kish grid paper. Metode ini memiliki tingkat kesalahan (margin of error) 2.90 persen, dengan tingkat akurasi data 95 persen.

    Dalam survei tersebut, Erick meraup suara tertinggi dibanding kandidat cawapres lain dalam simulasi dipasangkan dengan tiga capres; Ganjar Pranowo-Erick, Prabowo Subianto-Erick dan Anies Baswedan-Erick.

    Saat berpasangan dengan Ganjar, perolehan suara Ketua Umum PSSI itu mencapai 26,8 persen. Selanjutnya, saat dipasangkan dengan Prabowo, Erick meraup 21,4 persen. Sedangkan berpasangan dengan Anies Baswedan mendapat 20,5 persen.

    Hal sama juga didapati IPO ketika responden diberi pertanyaan siapa yang layak menjadi wakil presiden apabila Pilpres dilaksanakan hari ini. Hasilnya, pada simulasi pertanyaan semi terbuka dengan 20 pilihan nama cawapres, nama Erick Thohir menempati urutan pertama dengan tingkat elektabilitas sebesar 15,5 persen.

    Kenapa elektabilitas Erick terus meroket? Menurut Direktur Eksekutif IPO, Dedi Kurnia Syah, tingginya elektabilitas Erick karena menjadi salah satu menteri kepercayaan Presiden Jokowi. Kedekatan dengan Jokowi itu, kata dia, membuka peluang Erick cocok mendampingi capres mana pun. Terutama dengan Ganjar Pranowo, capres yang diusung koalisi PDIP.

    “Kedekatan Erick Thohir dengan Presiden Joko Widodo menjadi daya tarik untuk disandingkan bersama Ganjar,” jelas Dedi dalam keterangannya, kemarin.

    Dia bilang, angka dukungan agar mantan bos Inter Milan itu mendampingi Ganjar menjadi yang tertinggi jika dibandingkan bersama capres lain, seperti Prabowo atau Anies.

    “Untuk cawapres dari nama-nama yang kami tawarkan ke publik, tertinggi Erick Thohir. Ia tetap konsisten berada di atas jika disandingkan dengan Ganjar Pranowo,” ungkapnya.

    Juru Bicara PAN Valeryan Bramasta merespons positif hasil survei yang dikeluarkan IPO. Kata Valen, tidak ada yang meragukan kualitas dan kapabilitas Erick. Makanya sejak awal, lanjut dia, PAN ngotot untuk mendorong Erick sebagai cawapres untuk Ganjar maupun Prabowo.

    “Pak Erick Thohir sebagai salah satu dari sekian nama yang sering muncul di masyarakat. Tentu perlu dipertimbangkan oleh pimpinan partai yang ada di Indonesia saat ini,” jelas Valen saat dihubungi Rakyat Merdeka, kemarin.

    Meskipun baru berkecimpung di dunia politik praktis, Erick sudah memiliki segudang pengalaman dan prestasi. Di Pilpres 2019, Erick yang ditunjuk sebagai Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf Amin terbukti sukses.

    “Ditambah lagi dengan pengalaman Pak Erick sebagai teknokrat yang mampu membawa Indonesia untuk bersaing dalam kancah internasional,” terangnya.

    Dengan berbagai kelebihan itu, lanjut Valen, PAN tidak kaget kalau Erick bakal jadi rebutan capres yang ada saat ini. “Jadi saya rasa masuk akal kalau Pak Erick akan jadi rebutan para bakal capres ke depan,” pungkasnya. (RMID)

  • Lewandowski Mau Pensiun Di Barcelona

    Lewandowski Mau Pensiun Di Barcelona

    SPAYOL, BANPOS – Setelah merumput satu musim di La Liga, bintang sepak bola asal Polandia, Robert Lewandowski, mengaku betah

    bersama Barcelona. Bahkan, dia berencana pensiun bersama La Blaugrana – julukan Barcelona.
    Sang striker berusia 34 tahun itu bergabung dari Bayern Munchen pada musim panas tahun lalu. Musim pertamanya

    berjalan begitu indah. Dia pun berharap bisa pensiun di Camp Nou.
    “Waktu pensiun saya? Sudah dekat. Sangat mungkin bahwa saya akan mengakhiri karier di Barcelona. Saya dan keluarga merasa sangat nyaman,” ungkap Lewandowski dilansir dari 90min.

    Lewandowski mencetak 33 gol dari 46 laga di musim 2022/2023 ini untuk Barcelona. Jauh lebih sedikit dibandingkan musim sebelumnya ketika dia mengukir 50 gol dari 46 pertandingan untuk Bayern Munchen.
    Meski begitu, dia kerasan di Barcelona dan mera – sa Blaugrana adalah klub yang tepat. “Setelah kontrak saya

    berakhir, baru nanti dipikirkan apakah ingin tetap bermain atau tidak,” ujar Lewandowski.
    Lewandowski terikat kontrak hingga musim panas 2026 bersama Barcelona. Masih ada setidaknya tiga musim lagi hingga kontraknya habis. (RMID)

  • Maucash Sukses Meriahkan Gelaran Localicious 2023

    Maucash Sukses Meriahkan Gelaran Localicious 2023

    JAKARTA, BANPOS – Maucash, platform fintech pembiayaan dengan kategori Peer-to-Peer (P2P) berbasis teknologi, dengan sukses turut serta menjadi salah satu sponsor utama dan pengisi booth dalam acara Localicious 2023.

    Localicious 2023 merupakan perayaan yang dinantikan oleh masyarakat. Amitra, Spektra, Astrapay, DanaAstra, FIFAstra, dan tentu saja Maucash, terlibat dengan menghadirkan booth unik mereka.

    Acara ini menampilkan lomba menarik setiap harinya dan dihadiri oleh bintang tamu yang ternama.

    Maucash hadir sebagai bagian dari FIFGroup dalam acara Localicious 2023 ini untuk ikut merayakan momen spesial ulang tahun FIFGroup yang ke-34.

    Selama empat hari berlangsungnya acara, Maucash membuka booth dengan beragam aktivitas menarik yang diselenggarakan setiap harinya.

    Lomba-lomba seru seperti lomba makan, lomba mewarnai tas, game online, dan karaoke telah berhasil menciptakan atmosfer gembira yang menghibur para pengunjung.

    Total hadiah senilai Rp 2.500.000,00 berupa Voucher MAP juga telah berhasil diberikan kepada para pemenang lomba.

    Selain itu, Maucash juga menyediakan minuman gratis dan merchandise eksklusif bagi pengunjung yang mengunduh dan melakukan registrasi di aplikasi Maucash.

    Dalam rangka meningkatkan kebersamaan dengan pengunjung, terdapat undian photobooth yang akan diadakan bagi mereka yang memfollow akun Instagram Maucash dan melakukan tag Maucash di story Instagram pribadi mereka dengan total hadiah Rp 1.000.000 untuk 5 orang pemenang.

    Maucash juga menawarkan promo menarik berupa Cashback AstraPay sebesar Rp 100.000,00 dengan jaminan persetujuan limit dalam waktu 1 jam bagi pengunjung yang melakukan aplikasi limit di booth Maucash.

    Dengan demikian, Maucash hadir tidak hanya sebagai solusi keuangan yang andal, tetapi juga memberikan pengalaman menyenangkan bagi pengunjung Localicious 2023.

    Localicious 2023 telah berhasil menciptakan pengalaman yang tak terlupakan bagi pengunjung dengan menampilkan beragam makanan lezat dan rangkaian acara yang menghibur.

    Melalui kerja sama yang erat dengan FIFGroup dalam acara Localicious 2023, Maucash senantiasa menunjukkan komitmen mendalam dalam membantu memenuhi kebutuhan pembiayaan yang beragam.

    Serta, memberikan akses keuangan yang mudah dan cepat kepada masyarakat Indonesia. Adapun Localicious 2023 digelar dalam acara perayaan ulang tahun FIFGroup yang ke-34.

    Acara berlangsung pada tanggal 1 hingga 4 Juni 2023 di Plaza Parkir Timur Senayan, GBK. JKT 48 tampil pada tanggal 2 Juni 2023 untuk menyemarakkan Localicious 2023.

    Sedangkan Hivi menghibur pada tanggal 3 Juni 2023, dan Wali menjadi pengisi acara puncak dan penutup pada tanggal 4 Juni 2023.(RMID)

  • Les Parisiens Ultimatum Mbappe

    Les Parisiens Ultimatum Mbappe

    JAKARTA,BANPOS – Klub raksasa Prancis, Paris Saint Germain (PSG) dikabarkan telah mengultimatum Kylian Mbappe, terkait perpanjangan kontrak. Sang pemain diminta teken kontrak sampai 2025, agar tidak pergi dengan status bebas transfer di akhir musim 2023/2024.

    Desakan Les Parisiens -ju­lukan PSG- ini tak lepas dari kontrak jangka pendek yang diberikan PSG kepada Mbappe awal musim lalu. Kontrak itu hanya berlaku hingga 2024, dengan opsi perpanjangan satu musim. Sedangkan Mbappe, belakangan diisukan bakal hengkang, sehingga opsi per­panjangan semusim itu sulit direalisasikan.

    Sebetulnya, Mbappe sudah beberapa kali membantah kabar dia akan cabut dari PSG musim panas 2023 ini. Sang winger ini mau menuntaskan kontraknya yang tersisa sampai akhir musim 2023/2024.

    Dilansir dari The Times, PSG tidak rela kalau Kylian Mbappe pergi ketika kontraknya habis. Itu berarti, PSG tidak akan dapat cuan, karena Mbappe cabut den­gan status bebas transfer.

    Muncul kabar, PSG mengulti­matum Mbappe, ketika pemain berusia 24 tahun itu memberikan tanda tangan kontrak jangka pendek. Dia diminta tanda tan­gan perpanjangan kontrak sam­pai musim panas 2025!

    Dengan begitu, PSG bisa men­jual Mbappe di jendela-jendela transfer mendatang. Rumornya, PSG akan membuka harga jual Mbappe mulai dari angka 100 juta Euro atau setara Rp 1,6 triliun.

    Kini, PSG berada di ujung tanduk. Mbappe sudah nyatakan bertahan dan belum ada tawaran klub lain yang mau memboyong­nya. PSG mau tak mau harus bera­ni tawarkan Mbappe ke klub-klub lain, sebelum kontrak si pemain habis. Waktunya cuma di bursa transfer musim panas ini!

    Bisa sih dilakukan di bursa transfer musim dingin 2024 nanti. Namun dipastikan, harga Mbappe akan turun drastis, karena status kontraknya yang sudah tersisa beberapa bulan lagi. (RMID)

  • Tiba Di Yogyakarta, Rodriguez Langsung Gabung Skuad Persib

    Tiba Di Yogyakarta, Rodriguez Langsung Gabung Skuad Persib

    YOGYAKARTA, BANPOS Skuad asing Persib Bandung semakin lengkap setelah pemain asal Spanyol, Alberto Rodriguez Martin tiba di Indonesia. Rodriguez langsung bergabung dengan Persib yang tengah menjalani tur pramusim di Yogyakarta, pada Kamis (22/6).

    Bek berpaspor Spanyol ini mendarat di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Tangerang setelah menempuh penerbangan hampir 24 jam dari Barcelona. Dia langsung melanjutkan perjalanan menuju Yogyakarta.

    Mengaku cukup lelah dengan perjalanan panjang dari negaranya, dia antusias menjejakkan kaki untuk pertama kalinya di Indonesia. Ia pun merasa gembira karena kini menjadi bagian dari keluarga Pangeran Biru.

    “Terima kasih atas sambutannya. Setelah menyelesaikan semua persyaratan, akhirnya saya bisa bergabung bersama tim di Indonesia. Itu tentunya membuat saya merasa senang saat ini,” kata Alberto setibanya di Yogyakarta.

    Bek yang sebelumnya memperkuat klub kasta 2 Liga Spanyol, CD Lugo ini dijadwalkan segera menjalani rangkaian latihan dalam tur pramusim di Kota Gudeg.

    Dalam akun Instagram pribadinya, Rodriguez mengunggah video di akun ofisial Persib, ia menuliskan keterangan dalam kolom komentar yang menjelaskan bahwa dirinya telah datang dan siap untuk memperkuat tim Maung Bandung.
    “Hallo Bobotoh @albertoguezmartin sudah sampai, Vamos,” tulisnya dalam akun @albertoguezmartin, Kamis (22/6).
    Deputi CEO PT Persib Bandung Bermartabat,

    Teddy Tjahjono mengungkapkan, Rodriguez direkrut dengan durasi kontrak selama satu tahun dengan opsi perpanjangan.

    “Pelatih Luis Milla membutuhkan bek tengah untuk memperkuat lini pertahanan Persib dan merekomendasikan nama pemain ini,”

    kata Teddy.
    Rodriguez merupakan pemain kelahiran Las Palmas, 31 Desember 1992. Pemain berusia 30 tahun dengan tinggi 1,91 meter ini akan melengkapi materi bek tengah yang biasa ditempati oleh Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Achmad Jufriyanto dan Rachmat Irianto. (RMID)