Penulis: Panji Romadhon

  • Sekjen MPR Harap Kualitas Kerja Jajarannya Meningkat

    Sekjen MPR Harap Kualitas Kerja Jajarannya Meningkat

    JAKARTA, BANPOS – Pejabat eselon I dan II di Lingkungan Sekretariat Jenderal MPR melakukan penandatanganan Perjanjian Kinerja (PK) Tahun 2023 yang berlangsung di Ruang Rapat Sekretaris Jenderal MPR, Rabu (1/2).
    Penandatangan Perjanjian Kinerja (PK) ini dilaksanakan untuk memenuhi Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Permen PAN RB) Nomor 52 Tahun 2014 Tentang Petunjuk Teknis Perjanjian Kerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cara Review Atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah.
    Penandatangan Perjanjian Kinerja (PK) diawali dengan penandatanganan PK eselon IB antara Sekretaris Jenderal MPR Dr. Ma’ruf Cahyono dengan Plt Deputi Bidang Administrasi, Siti Fauziah.
    Setelah itu, dilanjutkan dengan PK eselon II, antara Sesjen MPR dengan Kepala Biro Lingkup Deputi Bidang Pengkajian dan Pemasyarakatan Konstitusi, dan Inspektur.
    Berikutnya dilakukan penandatanganan PK eselon II, antara Plt Deputi Bidang Administrasi dengan Kepala Biro dan Plt Kepala Biro Lingkup Deputi Bidang Administrasi.
    Usai penandatanganan, Sekretaris Jenderal MPR Ma’ruf Cahyono, mengatakan penandatangan Perjanjian Kinerja atau performance agreement ini memiliki konsekuensi, yaitu paling minimal harus tercapai sesuai dengan target kinerja yang telah direncanakan setahun ke depan.
    “Karena itulah, saya mengharapkan kepada masing-masing pemangku kewajiban yang telah menandatangani Perjanjian Kinerja ini memiliki tanggungjawab untuk bisa memenuhi Perjanjian Kinerja,” katanya.
    Untuk itu, Ma’ruf Cahyono meminta para pemangku kewajiban untuk membuat perencanaan dan proyeksi terhadap capaian-capaian kinerja yang ingin diwujudkan dalam satu tahun ke depan. Dalam konteks kinerja, performance agreement sangat mungkin bisa melebihi target kinerja dalam perjanjian atau melebihi apa yang telah direncanakan.
    “Ekspektasi yang melebihi apa yang direncanakan adalah bagian dari prestasi kinerja,” tutur alumni Fakultas Hukum Universitas Jenderal Soedirman ini.
    Untuk mencapai target kinerja, para pemangku kewajiban yang menandatangani Perjanjian Kinerja, lanjut Ma’ruf Cahyono, telah dilengkapi dengan perangkat, yaitu kapasitas sumber daya manusia (SDM).
    Dengan SDM yang memiliki kualitas, kapasitas, dan kemampuan maka perencanaan dan capaian-capaian kinerja dapat direalisasikan. Selain SDM, perangkat lainnya adalah infrastruktur yang memadai.
    Karena itu, setiap unit di Lingkungan Sekretariat Jenderal MPR bisa menggunakan instrument infrastruktur yang sudah memadai ini untuk memonitor suatu pekerjaan secara akurat dan tepat, efektif serta efisien.
    “Performance agreement tidak hanya berbais pada kuantitas, tapi juga kualitas. Efektif dan efisien bisa menjadi tolok ukur untuk melihat perkembangan pelaksanaan pekerjaan dalam rangka pencapaian target-target dalam performance agreement ini,” jelas pria yang sedang menempuh program Doktoral Kajian Strategi Global di Universitas Indonesia ini.
    Perangkat lainnya, adalah sumber daya pembiayaan (keuangan) serta dukungan manajemen terhadap pelaksanaan tugas. Keduanya sebagai sumber daya untuk mendukung implementasi Perjanjian Kinerja.
    “Dukungan Manajemen (Dukman) untuk memperkuat kerja-kerja teknis manajemen. Dukman itu untuk memberdayakan dari aspek manajemen. Kalau Dukman tidak dijalankan maka tugas-tugas kelembagaan berjalan tidak sesuai dengan target kinerja dan perencanaan,” tambahnya.
    Ma’ruf juga menekankan pentingnya meningkatkan kualifikasi kinerja dengan indikator output, outcome, dan kinerja manfaat. Dia mengajak para pemangku kewajiban yang menandatangani Perjanjian Kinerja untuk memulai melaksanakan janji-janji secara berkualitas, tidak hanya berkuantitas.
    “Tidak hanya berkuantitas, tapi juga berkualitas. Mari kita bekerja dengan orientasi yang lebih tinggi, tidak sekadar output, tetapi juga outcome dan kinerja manfaat,” tegasnya.
    Ma’ruf juga mengungkapkan pentingnya unsur-unsur pendukung lainnya, mulai dari struktur maupun non struktur (yaitu kultur atau kebiasaan bekerja seperti integritas, rasa memiliki organisasi, dedikasi, loyalitas, semangat kerja, kerjasama tim, kiat bekerja). Kultur akan mempengaruhi struktur bekerja.
    “Karena itu, perlu dibangun mindset yang kuat sehingga capaian target kinerja yang tidak hanya kuantitas, tapi juga kualitas bisa dilaksanakan,” katanya.
    Memasuki tahun kelima masa jabatan politik di MPR (tahun 2023 dan 2024), Ma’ruf mengingatkan para pemangku kewajiban yang menandatangani Perjanjian Kinerja untuk berpikir tentang apa yang telah dilaksanakan dan legacy yang ditinggalkan.
    “Karena sekarang sudah mau memasuki tahun kelima, mari dengan performance agreement, kita meningkatkan kinerja tidak hanya berkuantitas tapi juga berkualitas,” pintanya.(RMID)

  • Hadir di Kota Serang, Cafe Madre Boutique, Tawarkan Konsep Eropa Harga Lokal

    Hadir di Kota Serang, Cafe Madre Boutique, Tawarkan Konsep Eropa Harga Lokal

    SERANG, BANPOS – Mengusung konsep ala Eropa, Madre Boutique, Cafe & Patisserie hadir menambah destinasi baru di Kota Serang, yang cocok bagi kawula muda yang ingin kongkow bersama rekan atau pasangan sambil menikmati menu makanan ala Prancis yang nikmat dan instagramable.

    Owner Madre Boutique, Cafe & Patisserie, Dania Noviani saat ditemui ditengah acara grand opening Madre yang berlokasi di Jalan Kol Tb Suwandi, Lingkar Selatan, Ciracas, Kecamatan Serang, mengungkapkan bahwa nama Madre yang berarti ’Ibu’ (dalam bahasa Prancis, red) dipilih dikarenakan kosakata yang mudah diingat.

    ”Kenapa memilih nama Madre, jadi nama Madre itu berasal dari bahasa Paris, Prancis yang artinya ibu. Kenapa ibu? aku itu awal bikin brand kaya milih apa yang mewakili diri aku banget,terus juga apa yang bisa membuat orang lebih mudah dan gampang untuk mengingat brand itu bisa nyangkol di pikiran orang. Madre juga mudah untuk diucapkan, mudah diingat dan tentunya mewakili aku sendiri sebagai seorang ibu,” jelasnya saat diwawancarai oleh sejumlah media yang diundang dalam grand opening Madre Boutique, Cafe & Patisserie, Rabu (1/2/2023).

    Adapun dalam acara tersebut, Dania memberikan harga promo yaitu berupa diskon potongan sebesar Rp 20 ribu setiap item di butik dan potongan diskon 20 persen untuk harga setiap menu di cafe, yang berlaku selama 5 hari mulai Rabu 1 Februari hingga 5 Februari 2023.

    ”Meskipun design dan Interiror Madre ini sangat bergaya Eropa, namun untuk makanan dan minuman sangat berjangkau, yaitu untuk menu di cafe dibandrol mulai dari harga Rp 20 ribu, Sedangkan untuk butik yang merupakan barang-barang impor akan dibanderol dari harga Rp150 ribu, sehingga semua kalangan bisa datang ke Madre Boutique, Cafe & Patisserie,” ujarnya.

    Diahkhir wawacara tersebut, Dania berharap Madre Boutique, Cafe & Patisserie miliknya tersebut selalu ramai oleh pengunjung dapat diterima oleh masyarakat di Kota Serang dan sekitarnya. (RUL)

  • Inter Minta Lukaku Didiskon

    Inter Minta Lukaku Didiskon

    JAKARTA,BANPOS – Performa Romelu Lukaku sejak dipinjam Inter Milan dari Chelsea awal musim ini tak kunjung memuaskan. Dia juga banyak didera cedera, sehingga membuatnya hanya tampil empat kali sebagai starter dan empat kali sebagai pemain pengganti.
    Tapi, berkat catatan dua golnya di sepanjang musim ini, pemain asal Belgia itu diprediksi bakal kembali menemukan permainan terbaiknya seperti sedia kala. Tapi, Inter Milan masih sedikit ragu akan hal itu sehingga me¬minta diskon kepada Chelsea andai ingin meminjam Lukaku kembali.
    Padahal, Inter sebetulnya sudah meraup untung banyak saat Lukaku diboyong Chelsea senilai 97,5 juta pounds (sekitar Rp 1,6 triliun) pada 2020/2021. Dikutip dari Football Italia, kemarin, Inter Milan dilapor¬kan ingin mengurangi jumlah bayaran kalau ingin pinjam Lukaku kembali. Total awalnya sebesar 12 juta Euro (sekitar Rp 195 miliar), namun mereka minta diskon ke Chelsea.
    Saat ini, Romelu Lukaku belum bisa ditebak apakah bisa memper¬baiki penampilannya hingga akhir musim nanti. Kalau membaik, ne¬gosiasi antara Inter Milan dengan Chelsea bakal alot.
    Inter Milan butuh striker murni seperti Lukaku. Namun mereka juga tak berencana untuk keluarkan banyak uang untuk mencari striker lain.
    Di sisi lain, Chelsea juga harus mengurangi pengeluaran yang sudah membengkak musim ini. The Blues harus mendapatkan pendapatan agar bisa mengu¬rangi beban dan sanksi Financial Fair Play.
    Meski begitu, dia masih ter¬ikat dengan Chelsea hingga 2026. Karena itu, pilihan mem-injamkan lagi Lukaku menjadi pilihan terbaik saat ini.(RMID)

  • Srikandi Ganjar Banten Gandeng Perempuan Milenial Adakan Beauty Futsal

    Srikandi Ganjar Banten Gandeng Perempuan Milenial Adakan Beauty Futsal

    JAKARTA,BANPOS – Sukarelawan Srikandi Ganjar Banten menggandeng komunitas lokal yang ada di Kota Cilegon untuk menggelar turnamen futsal.
    Uniknya, dalam kegiatan turnamen ini, para peserta merupakan perempuan milenial tersebar dari sejumlah wilayah.
    Koordinator Srikandi Ganjar Banten Ila Kholilannisa mengatakan mereka berkolaborasi dengan komunitas Anbu Futsal untuk menggelar turnamen futsal.
    “Kami adakan beauty futsal yang diikuti ratusan perempuan milenial,” ujar Ila dalam siaran persnya, Senin (30/1).
    Adapun turnamen itu diadakan di GOR Piranha Citangkil, Kecamatan Cilegon, Kota Cilegon, Banten.
    Dalam kegiatan itu, para perempuan milenial sangat bersemangat dan berlomba untuk juara di turnamen beauty futsal.
    Sebab, Srikandi Ganjar Banten menyiapkan sejumlah hadiah menarik bagi para pemenang turnamen.
    “Semuanya berkumpul dan heboh bersama para suporternya. Mereka berkumpul dan bersilaturahmi,” ujar Ila.
    Pada turnamen itu, sukarelawan juga turut menyosialisasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo untuk maju di Pilpres 2024.
    Menurut Ila, turnamen beauty futsal itu juga terinspirasid dari sosok Ganjar Pranowo yang gemar berolahraga.
    Selain itu, Ganjar yang kini menjabat Gubernur Jawa Tengah juga sangat peduli dengan kaum perempuan milenial.
    Devina (22), salah satu peserta beauty futsal mengaku bangga dengan kegiatan yang diadakan Srikandi Ganjar Banten.
    Apalagi kegiatan itu berlangsung lancar dan meriah. Sambutan anak muda pun sangat positif.
    “Ini tentu sangat bermanfaat, selain untuk kesehatan, kami juga bisa saling mengenal dengan anak muda lainnya,” kata dia.(RMID)

  • JK: Jangan Hanya Asing Kita Bangga-Banggakan

    JK: Jangan Hanya Asing Kita Bangga-Banggakan

    JAKARTA, BANPOS – Senayan meminta agar pengelolaan Sumber Daya Alam (SDA) dibenahi. Hal ini penting agar manfaat dari kekayaan sumber daya alam kita betul-betul dapat meningkatkan kesejahteraan rakyat.
    Anggota Komisi VII DPR Mulyanto mengatakan, jangan sampai sumber daya alam kita dikuasai segelintir pengusaha dan investor asing. Tidak boleh masyarakat Indonesia hanya kebagian masalah dan dampak kerusakan lingkungan hidup yang panjang dari pengelolaan sumber daya alam.
    Dia lalu menyinggung konflik berdarah antar kelompok pe¬kerja di perusahaan smelter nikel PT Gunbuster Nickel Industry (GNI) dan berbagai persoalan dari kegiatan tambang ilegal. Be¬lum lagi laporan Bank Indonesia yang menyatakan hasil ekspor barang tambang tidak masuk ke Indonesia.
    “Akibatnya, devisa negara kita anjlok. Padahal cadangan sumber daya alam kita terus dikeruk untuk keuntungan pengusaha tambang tersebut,” ujar Mulyanto, prihatin.
    Terpisah, eks Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) mendorong agar lahan PT Vale bisa segera didis¬tribusikan ke para pengusaha lokal setelah izin perusahaan tambang nikel ini berakhir.
    Dia pun mendorong Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman bersama para gubernur lainnya di Sulawesi, menyiapkan langkah mengambil alih lahan tambang yang dulunya bernama PT International Nickel Corpo-ration (INCO) ini.
    JK menuturkan, paradigma soal investasi sejatinya tidak hanya mengistimewakan inves¬tor asing. Sebab, investasi juga bisa dilakukan oleh para pengusaha lokal.
    Dia lalu menyinggung kondisi terkini pertambangan di Tanah Air, khususnya di Sulawesi Selatan. Salah satunya soal tambang nikel yang ada di Ka-bupaten Luwu Timur.
    “Apa kita di sini. Kita tidak punya tambang. Ada sih di Luwu Timur. Baru akan didistribusi,” ucap JK saat jadi pembicara dalam Silaturahmi dari Pengusaha ke Pengusaha untuk Masa Depan Indah di Soaraja Ball¬room Wisma Kalla Makassar, kemarin.
    JK juga meminta kepada Andi Sudirman Sulaiman bersama Gubernur Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Utara untuk mengambil alih lahan tambang PT Vale yang izin operasinya akan segera berakhir. “Lahan PT Vale harus dikemba¬likan ke masyarakat,” tegasnya.
    JK mengingatkan, konflik pengelolaan sumber daya alam sedapat mungkin harus bisa dimigitasi mengingat potensi konflik sudah sangat mengan¬cam stabilitas ekonomi daerah maupun nasional.
    Dia lalu menyinggung konflik antara pekerja asing dan pekerja lokal yang terjadi di PT GNI di Morowali Utara, Sulawesi Tengah, yang menewaskan dua orang pekerja asing dan pekerja lokal beberapa waktu lalu.
    “Supaya jangan terulang lagi yang lebih besar, konflik yang terjadi di Morowali,” tuturnya.
    Menurutnya, konflik yang terjadi di Morowali Utara dise¬babkan oleh beberapa hal. Per¬tama, keselamatan kerja. Kedua kesejahteraan.
    “Kerja keras, orang tahu semua nikel itu untungnya besar tapi gajinya tetap UMR rakyat biasa,” ujarnya.
    Ketiga, lanjut Ketua Umum Palang Merah Indonesia ini, ketidakadilan karena perbedaan signifikan antara upah tenaga kerja asing dan lokal. Sebab, tenaga kerja asing yang berasal dari China yang bekerja di Mo¬rowali Utara memiliki upah 4-5 kali dibanding pekerja lokal.
    Keempat, karena masalah so¬sial, komunikasi tidak berkem¬bang, kehidupan yang berbeda dan sebagainya.
    “Supaya ini tidak terjadi. Ti¬dak berarti mereka harus pulang, berhenti. Tapi kita harus maju. Jangan kekayaan itu kita hanya mendapatkan upah murah. Harus berkembang,” ungkap JK.
    Pria kelahiran Bone ini mengaku telah berdiskusi dengan para pengusaha di Sul¬sel untuk bisa mengelola tam¬bang tersebut. Pengusaha lokal bisa masuk ke tambang, smelter, hingga produk akhir.
    “Jangan orang asing kita kasih karpet merah. Jangan hanya orang asing kita bangga-banggakan. Wah hebat, ada investasi dari China, ada Inggris dan segala macam. Pandangan pemerintah mesti diubah. Kita bikin listrik, investasinya lebih Rp 10 triliun, hampir semua anak bangsa yang mengerjakan,” tegasnya.(RMID)

  • BRI Journalist Bootcamp 2023, Wujud Kolaborasi Tebarkan Social Value

    BRI Journalist Bootcamp 2023, Wujud Kolaborasi Tebarkan Social Value

    JAKARTA, BANPOS – Untuk mewujudkan visi dan menjalankan proses bisnisnya, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus meng-create value, baik economic maupun social value. Kontribusi nyata yang diwujudkan perseroan, salah satunya dengan menjalin hubungan baik bersama media atau jurnalis di Tanah Air.
    BRI Journalist Bootcamp 2023 menjadi acara kolaborasi antara BRI dengan para jurnalis di Indonesia. Sebanyak 51 peserta jurnalis mengikuti acara gathering di Royal Tulip Golf, Bogor pada 27-28 Januari 2023. Di samping itu, kegiatan dilanjutkan dengan acara “Ini Sekolahku – Jurnalis Mengajar”, di MI Al-Badriyah, Bogor. Acara tersebut sekaligus menjadi bagian dari BRI Peduli.
    BRI Journalist Bootcamp 2023 merupakan rangkaian dari program BRI Fellowship Journalism yang sudah diinisiasi BRI sejak 2013. Pada 2021, program beasiswa untuk jurnalis ini kembali diselenggarakan. Dilatarbelakangi oleh kondisi pandemi yang menyebabkan banyak sektor terpuruk sehingga diharapkan mampu membawa semangat optimisme bagi insan media.
    Corporate Secretary BRI Aestika Oryza Gunarto mengatakan, dengan memberikan ruang pengembangan kompetensi, peserta BRI Fellowship Journalism turut mendorong semangat kebangkitan UMKM (salah satu sektor terdampak), melalui tulisan-tulisan mereka.
    “BRI Journalist Bootcamp 2023 yang merupakan bagian dari program BRI Fellowship Journalism ini diselenggarakan untuk meningkatkan nilai perusahaan. Dengan demikian, perseroan mampu terus berkontribusi menjadi penggerak ekonomi negeri,” ujarnya.
    Program ini bertujuan untuk membantu para jurnalis meraih pendidikan yang lebih tinggi, sehingga bisa meningkatkan kualitas jurnalisme di Indonesia. Selain itu, BRI Fellowship Journalism juga bertujuan untuk membantu Dewan Pers dalam meningkatkan tingkat sertifikasi media dan para jurnalis.
    Aziz Husaini, dari BRI Fellowship Journalism Batch 3, sangat bersyukur dapat terpilih menjadi salah satu peserta beasiswa, mengingat seleksinya diikuti oleh 900-an jurnalis dari berbagai daerah di Indonesia.
    “Beasiswa BRI sangat berguna bagi kita sebagai jurnalis. Jadi memberikan saya pengalaman untuk menempuh pendidikan lagi. Selama ini, BRI concern untuk memberikan kesempatan kepada jurnalis di Indonesia untuk menempuh pembelajaran kembali,” ujarnya.
    Menurutnya, program seperti ini sangat penting bagi jurnalis baik di kantor maupun di lapangan, untuk “refreshing” dan pengembangan pola pikir. Di samping itu, ia juga mengungkapkan bahwa selama mendapat beasiswa, operasional dan layanan BRI juga cepat.
    Dalam rangkaian BRI Journalist Bootcamp 2023, diumumkan pula pemenang lomba menulis. Sebelumnya telah terselenggara lomba penulisan artikel yang bertema edukasi social engineering pada periode 3-20 Januari 2023. Kompetisi diikuti seluruh jurnalis di Indonesia dengan dewan juri Corporate Secretary BRI Aestika Oryza Gunarto, Ketua Komite Etik dan Ombudsman detik.com Sudrajat, Ketua Komisi Pendidikan, Pelatihan, dan Pengembangan Profesi Pers Dewan Pers Periode 2019-2020 Jamalul Insan.
    Total hadiah mencapai ratusan juta rupiah, dan terpilih tiga pemenang utama, yakni Maruf Elrumi dari sportstars.id (Juara I), Zen Teguh dari sindonews.com (Juara II), dan Suwarmin dari Solopos (Juara III). Selain itu, dipilih 5 jurnalis pemenang harapan dan 4 jurnalis terproduktif dengan jumlah artikel terbanyak.(RMID)

  • Bersama Untirta, KPP Serang Barat Gelar Pembekalan SPT Orang Pribadi

    Bersama Untirta, KPP Serang Barat Gelar Pembekalan SPT Orang Pribadi

    SERANG, BANPOS – Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Serang Barat menggelar kegiatan pembekalan dalam rangka persiapan pelaksanaan asistensi pelaporan SPT Tahunan Orang Pribadi tahun 2023, Senin (30/1) di Aula KPP Pratama Serang Barat. Kegiatan tersebut mengundang sebanyak 69 relawan pajak yang berasal dari Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta).

    Kepala KPP Pratama Serang Barat, Triyani Yuningsih, memberikan sambutan sekaligus memberikan motivasi kepada relawan pajak. Pada kesempatan tersebut, ia menyampaikan pesan bahwa relawan pajak harus memiliki integritas yang tinggi dalam membantu wajib pajak dalam asistensi pengisian SPT orang pribadi dan pemadanan NIK-NPWP.

    Ketua Tax Center Untirta, Asih Machfuzhoh, memberikan sambutan sekaligus memberi penjelasan singkat terkait koordinasi antara KPP Pratama Serang Barat dan Untirta dalam kegiatan pencapaian kepatuhan perpajakan. Ia juga menjelaskan tentang jumlah relawan yang dikukuhkan.

    “Kami berkesempatan menyampaikan kompetensi yang menjadi bahan pertimbangan serta alokasi pendayagunaan relawan pajak di berbagai pusat-pusat pajak yang ditentukan oleh pihak KPP,” ujarnya.

    Pada kegiatan ini, hadir juga Fungsional Penyuluh, Slamet Riyanto. Ia memberikan pemaparan secara detail tentang prosedur, ketentuan, dan tata cara pelaksanaan tugas asistensi pelaporan SPT Tahunan.

    Dibuka pula sesi praktik yang didalamnya dilengkapi dengan sesi tanya jawab dan diskusi. Relawan pajak ini akan ditugaskan pada KPP Pratama Serang Barat, Layanan di luar kantor, beberapa tempat umum, perkantoran, dan di kampus Untirta. (MUF)

  • Si Ular Besar Waspada

    Si Ular Besar Waspada

    JAKARTA,BANPOS – Juara bertahan Inter Milan akan menjamu Atalanta pada babak perempat final Coppa Italia 2022/2023. Laga sengit ini akan digelar di Stadio Giuseppe Meazza, dini hari nanti.
    Nerrazurri – julukan Inter Milan, pastinya berambisi menang atas Atalanta untuk mempertahankan predikat juara bertahan. Jika berhasil, mereka akan bertemu pemenangan dari laga Juventus kontra Lazio di semifinal.
    Namun, upaya Inter lolos tidak akan mudah. Mereka bakal bersua tim yang sedang berperforma baik, karena memiliki tren yang lebih baik daripada Inter di awal 2023. Bahkan, Inter perlu menyelesaikan problem pertahanan untuk mencegah tim lawan unggul cepat.
    Lini pertahanan Si Ular Besar itu belakangan kerap gagal mengantisipasi hal tersebut, tapi mulai membaik saat melawan Cremonese di laga terakhir. Di laga itu, mereka menang lewat skor 2-1, tapi harus lebih dulu kebobolan ketika David Okereke mencetak gol di menit ke-11.
    Ditambah lagi, Milan Skriniar tampaknya masih akan diparkir oleh Simone Inzaghi. Bek tang-guh asal Slovakia itu dikabar¬kan segera meninggalkan Inter Milan dan merapat ke Paris Saint-Germain (PSG).
    Kewaspadaan juga perlu dipasang Inter terhadap Atalanta. Karena di babak sebelumnya, Inter membutuhkan extra time untuk mengatasi wakil Serie B, Parma. Inter menang 2-1 melalui gol-gol Lautaro Martinez dan Francesco Acerbi.
    Sementara, gol-gol Ademola Lookman (2), Hans Hateboer, Rasmus Hojlund dan Ethan Ampadu (bunuh diri) memberi Atalanta kemenangan telak 5-2 atas Spezia.
    Inter dan Atalanta sudah ber¬temu sekali musim ini, yakni pa¬da pekan ke-15 Serie A. Waktu itu, main di kandang Atalanta, Inter menang 3-2. Edin Dzeko menyumbang dua dari tiga gol yang dicetak Nerazzurri ke gawang La Dea.
    Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi optimistis bisa men¬galahkan Atlanta. Keyakinan itu muncul karena timnya memi¬liki mental juara usai meraih trofi Super Cup. Trofi itu didapat setelah Inter mengalahkan AC Milan lewat skor 3-0 pada 19 Januari 2023 lalu.
    Coppa Italia adalah kom¬petisi yang harus kami hor¬mati sebaik mungkin. Kami akan menghadapi tim yang sedang dalam kondisi bagus. Tetapi kami akan melakukan segalanya dalam persiapan,” kata Inzaghi seperti dikutip dari laman resmi klub, kemarin
    Dari kubu tamu, Atalanta ter¬golong tim tangguh usai melalui 6 pertandingan terakhir tanpa tersentuh kekalahan. Rapor ini menjadi modal kuat Atalanta menghadapi Inter.
    Di samping tren bagus, Atalanta juga sedang berada dalam masa produktif untuk mencetak gol. Selama Januari 2023, La Dea telah menggelontorkan total 22 gol. Produktivitas Atalanta yang sedang tinggi-tingginya ini bisa kembali dimaksimalkan di Coppa Italia.
    Hanya saja, ketajaman Atalanta di depan gawang belum berbanding lurus dengan catatan clean sheet mereka. Sebelum menang 2-0 atas Sampdoria pe¬kan lalu, gawang La Dea selalu kebobolan di 5 laga setbelumnya. Rawannya pertahanan Atalanta bisa menjadi kelemahan mereka jika tak segera dibenahi.
    Di laga nanti, Inter Milan kemungkinan dapat mengandal¬kan duet Lautaro Martinez dan Joaquin Correa di lini depan.
    Nerazzurri bakal menaruh harapan pada ketajaman Lautaro yang rajin mendulang gol sejak Serie A2022/2023 bergulir lagi usai Piala Dunia 2022.
    Di kubu seberang, Atalanta diprediksi bakal memakai skema 3-4-3. La Dea bisa bergantung pada Ademola Lookman di barisan penyerang yang saat ini berstatus top skor sementara tim dengan raihan 12 gol.
    Di ajang Serie-A, dini hari kemarin, AS Roma digilas pimpinan klasemen Napoli 1-3 di Stadio Diego Armando Maradona.
    Pelatih AS Roma Jose Mourinho tidak terima timnya dikalahkan Napoli. Dia mengklaim, timnya bermain lebih bagus, dan seharusnya jadi pemenang di laga itu.
    Mourinho pun menyebut bahwa sepak bola terkadang memang tidak adil karena tim¬nya lebih layak menang pada pertandingan ini. Sebab, anak buahnya bermain sangat gemi¬lang baik ketika menyerang maupun bertahan.
    “Kami memainkan sepak bola yang sangat bagus sejak menit pertama. Ada periode 10-15 me¬nit setelah gol Osimhen ketika kami merasa tertekan karena tertinggal 0-1,” kata Mourinho seperti dikutip dari Football Italia, kemarin.
    Selain itu, timnya selalu me¬megang kendali, menekan tinggi, memulihkan bola dan bertahan dengan baik.(RMID)

  • Di Hadapan Wisudawan Universitas Terbuka, Bamsoet Ajak Optimalkan Era Society 5.0

    Di Hadapan Wisudawan Universitas Terbuka, Bamsoet Ajak Optimalkan Era Society 5.0

    JAKARTA, BANPOS – Ketua MPR sekaligus Dosen Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Terbuka Bambang Soesatyo menuturkan, setelah era Revolusi Industri 4.0 diperkenalkan oleh Jerman secara global sejak 2011, mengawali tahun 2019 Jepang telah mengenalkan Era Society 5.0 sebagai sebuah peradaban baru. Era Society 5.0 merupakan konsep yang mengimplementasikan teknologi pada Revolusi Industri 4.0 dengan mempertimbangkan aspek humaniora, sehingga dapat menyelesaikan berbagai permasalahan sosial dan menciptakan keberlanjutan.
    Hal itu disampaikan Bamsoet, sapaan akrab Bambang, dalam Wisuda Daerah Lulusan Universitas Terbuka Palembang Periode I Tahun 2023, secara virtual dari Jakarta, Senin (30/1). Turut hadir antara lain, Anggota DPD Dapil Sumatera Selatan Amaliah Sobli, Kepala Unit Pelaksana Teknis Unit Program Belajar Jarak Jauh (UPBJJ) Palembang Meita Istianda, dan Dosen Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Terbuka Hartati.
    Dengan berbagai fasilitas yang dimiliki Universitas Terbuka, sebagai “Cyber University of Indonesia”, Bamsoet yakin para wisudawan telah siap menghadapi tantangan Era Society 5.0. Meskipun demikian, pengembangan harus tetap dilakukan oleh para wisudawan, karena pengetahuan terus berkembang dan akan terus mengalami pembaharuan.
    “Karena itu, setiap wisudawan harus memiliki kompetensi dalam beberapa aspek fundamental, antara lain profesionalitas, daya kompetitif, kompetensi fungsional, keunggulan partisipatif, serta kerja sama,” ujar Bamsoet.
    Ketua DPR ke-20 ini menjelaskan, Society 5.0 adalah masyarakat yang dapat menyelesaikan berbagai tantangan dan permasalahan sosial dengan memanfaatkan berbagai inovasi yang lahir di era Revolusi Industri 4.0. Seperti penggunaan internet untuk segala hal (internet of things), aplikasi kecerdasan buatan (artificial intelligence), pemanfaatan data dalam jumlah besar (big data), dan aplikasi robotik untuk meningkatkan kualitas hidup manusia. Ringkasnya, Era Society 5.0 dapat dimaknai sebagai sebuah konsep masyarakat yang berpusat pada manusia dan berbasis pada kemajuan teknologi.
    “Ada 5 prospek kerja yang sangat potensial, dan perlu dipersiapkan untuk menghadapi Era Society 5.0 di masa depan. Antara lain, pengembang website, pengembang program/aplikasi, ahli pengoptimalan mesin telusur, pembuat konten, dan ahli media sosial,” jelas Bamsoet.
    Wakil Ketua Umum Partai Golkar ini menerangkan, agar bangsa Indonesia tidak tertinggal, dibutuhkan kerjasama dan sinergi yang baik, antara penyedia layanan pendidikan dengan motivasi dari segenap pembelajar. Kesiapan untuk penyedia layanan pendidikan antara lain dilakukan dengan memperbaharui orientasi pembelajaran yang futuristik, memilih model pembelajaran yang tepat, mengembangakan potensi pendidik serta menyediakan sarana-prasarana dan sumber belajar yang futuristik.
    “Berbagai aspek di atas harus diperhatikan dan dikembangkan terus, agar kita dapat beradaptasi dan bertahan di era revolusi yang terus berkembang secara dinamis dari hari ke hari. Manusia adalah makhluk pembelajar, dari mulai lahir hingga masuk liang lahat, maka jangan pernah berhenti untuk belajar,” pungkas Bamsoet.(RMID)

  • Ganjar Ajak Ribuan Nahdliyin Di Temanggung Jaga Kerukunan-Majukan Kehidupan

    Ganjar Ajak Ribuan Nahdliyin Di Temanggung Jaga Kerukunan-Majukan Kehidupan

    JAKARTA,BANPOS – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, menghadiri apel peringatan harlah 100 tahun atau 1 abad berdirinya Nahdlatul Ulama (NU) di Alun-Alun Kabupaten Temanggung pada Selasa (31/1) siang.
    Di hadapan 15 ribu para Nahdliyin yang hadir, Ganjar menyampaikan pentingnya NU sebagai organisasi Islam terbesar di dunia dalam merawat kerukunan dan juga memajukan kehidupan berbangsa dan bernegara.
    Menurut Ganjar, NU telah memberikan banyak kontribusi tidak hanya untuk kegiatan keagamaan saja, tetapi juga banyak sektor lainnya seperti pendidikan, kesehatan hingga politik.
    “Peran Nahdlatul Ulama sangat banyak sekali, sosial, pendidikan, kesehatan, kemasyarakatan sanpai politik. Ini momentum buat kawan-kawan NU untuk bisa berkontribusi menatap masa depan dan terlibat di dalamnya,” kata Ganjar usai acara.
    Pada peringatan 1 abad NU itu, Ganjar juga memotivasi para Nahdliyin yang didominasi oleh para santriwan dan santriwati itu untuk meraih cita-cita setinggi mungkin, terlepas dari pendidikan pesantren yang kini juga semakin berkembang.
    “Anak-anak tadi ada santri, madrasah yang ternyata mereka punya cita-cita tinggi. Saya mau jadi dokter pak, saya mau jadi politisi pak,” ucap Ganjar.
    Ganjar menyebutkan, tak sedikit Nahdliyin lulusan pesantren yang berhasil menjadi tokoh-tokoh penting nasional, baik pada masa sebelum kemerdekaan maupun sesudah merdeka.
    Oleh sebab itu, Ganjar mendorong para santri untuk terus mengembangkan bakat dan keterampilan yang dimiliki.
    “Artinya anak-anak yang di bawah naungan NU punya spirit luar biasa dan sudah banyak contohnya, ada presiden, menteri, pejabat publik, pengusaha, kyai,” jelas Ganjar.
    Ganjar pun mengharapkan, NU tetap mampu menjadi organisasi yang selalu memberikan kedamaian dan kesejukaan dalam setiap kegiatan dan juga ceramahnya.
    “NU selalu memberikan ketenganan pada anak bangsa, ceramah-ceramah menyejukkan dan itu saya kira bisa dijadikan doa,” ujar Ganjar.(RMID)