JAKARTA, BANPOS – Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) menyatakan siap mendukung Pemerintah untuk menyediakan jaringan internet di daerah tertinggal, terdepan dan terluar (3T) dengan memaksimalkan dana Universal Service Obligation (USO).
Ketua Umum Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), Muhammad Arif mengatakan, filosofi Undang-Undang Telekomunikasi adalah memberikan penyediaan jaringan dan atau jasa telekomunikasi.
Dalam Undang-Undang Telekomunikasi pasal 16 ayat 1 dijelaskan, setiap penyelenggara jaringan telekomunikasi dan atau penyelenggara jasa telekomunikasi wajib memberikan kontribusi dalam pelayanan universal. Di ayat 2 dijelaskan kontribusi pelayanan universal tersebut berupa penyediaan sarana dan prasarana telekomunikasi dan atau kompensasi lain.
Selanjutnya di dalam PP 52 Tahun 2000 pasal 26, disebutkan bahwa Kewajiban Pelayanan Universal dapat berupa penyediaan jaringan dan atau jasa telekomunikasi, kontribusi dalam bentuk komponen biaya interkoneksi, atau kontribusi lainnya.
Menurutnya, selama ini Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) hanya fokus pada kewajiban pelayanan universal pada bentuk kompensasi lainnya yaitu berupa dana USO sebesar 1,25 persen dari pendapatan kotor operator.
“Pemerintah harus mengubah arah kebijakan berubah dan operator diminta menghidupkan layanan telekomunikasi di daerah USO. APJII siap membantu Pemerintah untuk mewujudkan kesetaraan akses digital di Indonesia,” kata Arif dalam keterangan tertulis, Selasa (17/1).
Menurutnya, Presiden Jokowi dapat mempertimbangkan skema pendanaan dan pembangunan jaringan telekomunikasi di daerah 3T. Ada baiknya, pembangunan jaringan telekomunikasi di daerah 3T dikembalikan pada filosofi UU 36 Tahun 1999.
Lebih baik operator ditugaskan membangun langsung di daerah 3T lalu diperhitungkan sebagai kontribusi pelayanan universal penyediaan jaringan dan atau jasa telekomunikasi karena masih banyak daerah di Indonesia yang membutuhkan layanan telekomunikasi.
“Oleh karena itu APJII meminta agar Pemerintahan Presiden Joko Widodo dapat meredefinisi ulang kriteria daerah dan skema pembangunannya tujuannya agar pembangunan dapat dilaksanakan seefektif mungkin,” ungkap Arif.
Berdasarkan data Kominfo masih ada 12.548 desa di Indonesia yang belum mendapatkan layanan Telekomunikasi. Dari jumlah tersebut, 9.113 desa berada di daerah terdepan, tertinggal dan terluar (3T). Sisanya 3.435 merupakan desa non 3T yang tidak komersial. Dengan masih banyaknya daerah yang belum mendapatkan akses ke internet. APJII mendesak Pemerintah melakukan terobosan dalam membangun jaringan telekomunikasi di daerah 3T.
Dalam memberikan layanan di daerah 3T, menurut Arif, pendekatan yang paling utama adalah jangkauan atau pemerataan akses internet terlebih dahulu. Setelah pemerataan terjadi, target bandwidth yang dapat direncanakan berada pada level basic dengan kisaran bandwidth 3 sampai 8 Mbps per user atau 12 sampai 25 Mbps per keluarga baru direalisasikan. Di internal APJII dikenal dengan istilah coverage over quality.
Selain itu agar pembangunan yang dilakukan BAKTI Kominfo dikemudian hari tepat sasaran dan transparan, Arif meminta agar ketika melakukan perencanaan dan pembangunan jaringan telekomunikasi, seluruh pemangku kepentingan dilibatkan. Arif melihat selama ini pembangunan dan transparansi progress capaian pembangunan BTS yang dilakukan BAKTI Kominfo tak dilakukan.
“Karena seluruh penyelenggara jasa telekomunikasi memberikan sumbangan USO, kedepannya APJII secara intens dapat dilibatkan dalam perencanaan dan pembangunannya bersama stakeholder yang lain. Memang BAKTI Kominfo memiliki dewan pengawas. Namun dengan adanya kasus korupsi ini kami mempertanyakan tugas dan fungsi mereka selama ini yang berasal dari Kominfo dan Kemenkeu. Kedepannya seluruh pemangku kepentingan dapat dapat dilibatkan secara aktif. Dan progres pembangunan diumumkan secara berkala kepada publik,” pungkas Arif.(RMID)
Penulis: Panji Romadhon
-
APJII Dukung Pemerintah Sediakan Internet Di Daerah 3T
-
Musra XIII Jatim Bukti Dukungan Untuk Moeldoko Nyapres Menguat
JAKARTA, BANPOS – Musyawarah Rakyat (Musra) XIII di Surabaya Jawa Timur menunjukkan fenomena menarik dengan ramainya dukungan terhadap calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) yang berasal dari Jawa Timur (Jatim), khususnya Moeldoko.
Jika pada beberapa Musra sebelumnya nama Moeldoko mencuat pada hasil e-voting sebagai salah satu calon cawapres yang paling dikehendaki peserta, pada Musra XIII di Jatim ini terlihat dengan hadirnya ribuan pendukung militan Moeldoko secara langsung.
Mereka menggunakan atribut dukungan terhadap Moeldoko sehingga menegaskan dukungannya terhadap Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko.
Menanggapi fenomema ini Sekretaris Jenderal (Sekjen) salah satu Organ militan Jokowi Diddy Budiono menyambut baik dan menyatakan sangat memahami jika Moeldoko mendapat dukungan luas.
“Kiprah Pak Moeldoko yang memiliki kinerja baik sebagai Kepala Staf Kepresidenan yang merupakan putra daerah asli Jatim menjadi dasar kuat bagi pendukungnya,” ujar Diddy yang juga Biker sehingga hampir selalu hadir di MUSRA, touring menggunakan sepeda motor dalam keterangannya, Selasa (17/1).
Kata Didy, Moeldoko berhasil mengimplementasikan semua kebijakan-kebijakan dan visi misi Jokowi ke langkah-langkah kongkret.
“Di samping itu terlihat sosok Pak Moeldoko sangat mengakar di Jawa Timur bahkan saya melihat Pak Moel jadi tokoh yang dianggap kebanggan warga Jatim. Karena Jatim adalah barometer Indonesia, pengaruh kuat Pak Moel di Jatim menunjukkan pengaruhnya yang kuat di Indonesia,” ungkap Diddy.
Senanda dengan itu, Gagut Hemi Nugroho, seorang pedagang cabe yang hadir dalam kesempatan tersebut juga memberikan komentar soal kiprah Moeldoko yang dianggapnya sangat luar biasa dan sebagai salah satu putra terbaik Jatim serta layak menjadi capres di Pemilu 2024 nanti.
“Pak Moeldoko adalah putra terbaik Jatim jadi wajar masyarakat Jatim menginginkan tokoh terbaiknya menjadi pemimpin bangsa dan negara untuk masa yang akan datang,” ujar Gagut.
Menurut Gagut yang juga menjadi sahabat petani cabe dan sayuran ini, Moeldoko adalah sosok yang memiliki perhatian besar terhadap pertanian.
“Saya selaku sahabat petani berharap beliau bisa membawa kesejahteraan petani di masa yang akan datang, petani makmur pedagang ikut makmur,” jelasnya.
“Selama ini keluh kesah petani ke pedagang pinjam dana untuk pemeliharan tanaman. Jika petani gagal panen pinjaman petani ke pedagang tertunda,” tambahnya.
Secara kinerja di Kantor Staf Presiden (KSP), Dia menilai Moeldoko sebagai pribadi yang lugas, tegas, tidak banyak basa basi, dan selalu meredam masalah-masalah besar yang terjadi di negara ini.
“Pak Moeldoko adalah simbol stabilitas nasional,” terangnya.
Dalam kesempatan yang sama, Ivan seorang petani milenial peserta dari Bojonegoro ikut memunculkan nama Moeldoko sebagai Calon Presiden 2024 nanti. Alasannya, Moeldoko sering turun ke bawah dan dekat dengan petani, dan beliau juga peduli dengan masyarakat kecil.
“Saya sebagai petani muda milenial, mendukung Bapak Moeldoko menjadi presiden,” harapnya.
Di arena Musra XIII Jawa Timur juga terpantau sekitar 3000 massa pendukung Moeldoko yang turut hadir dengan sebagian besar mengenakan kaos bergambar sosok Moeldoko dengan tulisan #jatimkompak.
Tidak cuma Moeldoko, sejumlah nama tokoh nasional juga diungkapkan para peserta Musra Surabaya yang datang dari seantero Jatim itu.
Rangkaian forum Musra Indonesia pertama diadakan di Kota Bandung pada Agustus 2022. Kemudian berlanjut ke 10 provinsi lainnya plus Hong Kong hingga Musra ke-13 di Mall Grand City, Surabaya.
Musra Surabaya dihadiri sekitar 6.000 orang warga Jatim. Forum penyampaian pendapat rakyat tersebut diawali dengan paparan akademisi. Kemudian dilanjutkan dengan mendengarkan aspirasi peserta dan e-voting capres dan cawapres.
Musra Indonesia digelar oleh 17 organisasi relawan pendukung Presiden Jokowi. Musra akan digelar lagi antara lain di Yogyakarta, Sorong, dan Semarang. Musra Indonesia dijadwalkan tuntas pada Maret 2023 di Jakarta.(RMID) -
Liga 1 Indonesia
JAKARTA, BANPOS – Berstatus tim debutan Liga 1, Persis Solo bertekad terus bangkit memperbaiki memperbaiki peringkat di klasemen sementara Liga 1 musim 2022/2023.
Anak asuh Leonardo Medina sendiri mengawali putaran kedua dengan hasil imbang 1-1 saat dijamu Dewa United FC di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, akhir pekan lalu. Hasil ini membuat Persis masih berada di peringkat ke-12 dengan 20 poin.
Dan hasil satu poin dari laga lawan Dewa United FC tentunya bakal menjadi pelajaran berharga bagi Persis untuk memetik poin maksimal di laga pekan ke-19 nanti. Adalah Persija Jakarta yang sudah menanti Fabiano Beltrame dkk pada laga di Stadion Maguwoharjo Sleman pada Kamis (19/1/2023) mendatang.
Sebagai informasi, Stadion Maguwoharjo Sleman memang menjadi home base Persis di putaran kedua musim ini karena Stadion Manahan Solo tengah dalam perbaikan untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-20 pada bulan Mei-Juni 2023 mendatang.
“Kami akan terus mencoba untuk menjalani setahap demi setahap dengan harapan Persis dapat terus lebih kuat. Ini juga akan membuat posisi di klasemen lebih baik lagi,” kata pelatih Persis, Leonardo Medina. Performa yang kurang memuaskan di laga lawan Dewa United FC disebutnya akan coba kembali diasah untuk dapat lebih baik lagi.
“Kami masih ada waktu untuk menyiapkan laga berikutnya. Juga masih ada pertandingan-pertandingan lainnya untuk dapat tampil terus lebih baik. Kami akan terus melangkah tahap demi tahap untuk lebih baik lagi,” tegas Leonardo Medina.(RMID) -
Ketua MPR Apresiasi Pagelaran Wayang Orang ‘Pandowo Boyong’ Panglima TNI-Kapolri
JAKARTA, BANPOS – Ketua MPR sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengapresiasi inisiasi Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menyelenggarakan Wayang Orang ‘Pandowo Boyong’, di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Minggu malam (15/1). Pagelaran ini dalam rangka memperingati Hari Dharma Samudera TNI AL. Pagelaran diselenggarakan Mabes TNI AL berkolaborasi dengan Laskar Indonesia Pusaka (LIP) yang didirikan Jaya Suprana dan grup wayang orang Bharata.
“Pemeran utamanya antara lain Panglima TNI Laksamana Yudo Margono yang berperan sebagai tokoh Bima Sena dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebagai Prabu Puntadewa. Pagelaran ini juga menjadi bukti soliditas dan sinergitas TNI-Polri, tidak hanya dalam menjaga kedaulatan, pertahanan, dan keamanan bangsa, melainkan juga dalam memajukan seni dan budaya bangsa,” ujar Bamsoet, sapaan akrab Bambang, usai menyaksikan Wayang Orang ‘Pandowo Boyong’ itu.
Ketua DPR ke-20 ini menjelaskan, para pemeran wayang orang tersebut melibatkan para pejabat utama TNI AL, TNI AD, TNI AU, serta 450 prajurit TNI AL. Antara lain, KSAL Laksamana Muhammad Ali sebagai Batara Baruna, KSAD Jenderal Dudung Abdurachman sebagai Batara Brama, KSAU Marsekal Fadjar Prasetyo sebagai Eyang, dan Ketua Umum Dharma Pertiwi Vero Yudo Margono sebagai Dewi Nagagini.
“Wayang orang ini menceritakan tentang lakon Pandawa Boyong, yang ketika lima orang ksatria bersaudara boyongan (pindah) dari Alengka yang dikuasai Kurawa ke Astinapura untuk memerdekakan diri dari kekuasaan Kurawa. Mereka kemudian harus berperang melawan Kurawa yang jumlahnya jauh lebih besar dan memiliki persenjataan lebih banyak. Namun berkat kesungguhan yang didasarkan niat baik, Pandawa dapat memenangkan perang,” jelas Bamsoet.
Wakil Ketua Umum FKPPI ini menerangkan, pagelaran wayang orang ini juga mengandung pesan moral untuk mengajak masyarakat agar lebih memahami, menghayati dan mengamalkan Pancasila. Bahkan sosok dalam Pandawa Lima pun relevan dengan semangat dan nilai-nilai Pancasila.
“Pagelaran wayang orang ini menjadi salah satu wujud konkret dalam merawat dan mentransformasikan ideologi Pancasila dari rumusan ideal abstrak menjadi praktik kolektif kenegaraan, kebangsaan, dan kemasyarakatan. Mengingat Pancasila sebagai sistem nilai dan ideologi negara bukan sekadar bahan untuk dihafal atau dimengerti saja. Melainkan perlu diterima dan dihayati, serta dipraktekkan sebagai kebiasaan. Salah satunya bisa melalui pagelaran seni dan budaya,” pungkas Bamsoet.(RMID) -
Pajak Daerah Tembus Rp 209 T, Sri Mul Happy
JAKARTA, BANPOS – Menteri Keuangan, Sri Mulyani mengatakan, pajak daerah pada 2022 tembus Rp 209,47 triliun. Jumlah ini tumbuh 5,1 persen jika dibanding periode sama tahun sebelumnya yang mencapai Rp 199,31 triliun.
“Perekonomian daerah mulai membaik, kita lihat perpajakan di daerah menguat dengan Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang luar biasa,” ungkap Sri Mul dalam Rakornas Kepala Daerah dan Forkopimda tahun 2023 yang dikutip dari Antara, di Jakarta, Selasa (17/1).
Dengan realisasi tersebut pajak daerah mendominasi PAD dengan kontribusi sebesar 72,6 persen, yang disusul dengan realisasi lain-lain PAD yang sah sebesar 21,4 persen, hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah (PKD) yang dipisahkan sebesar 3,3 persen, dan retribusi daerah 2,7 persen.
Sri Mul menjelaskan, peningkatan pajak daerah, terutama terjadi pada jenis pajak konsumtif yakni pajak hiburan yang naik 212,74 persen (yoy) dari Rp 480 miliar menjadi Rp 1,49 triliun serta pajak hotel yang tumbuh 89,09 persen (yoy) dari Rp3,21 triliun menjadi Rp 6,07 triliun.
Kemudian terdapat pula pajak restoran yang naik 40,59 persen (yoy) dari Rp 8,49 triliun menjadi Rp 11,94 triliun, serta pajak parkir yang tumbuh 34,92 persen (yoy) dari Rp 800 miliar menjadi Rp 1,09 triliun.
Dengan perbaikan pajak daerah tersebut, kata dia, implikasinya adalah kepada inflasi, apalagi jika masyarakat mulai melakukan konsumsi dan mobilitas, namun barangnya tidak ada sehingga menyebabkan kenaikan harga.
“Ini yang harus kita cegah pada saat masyarakat mulai melakukan kegiatan maka sisi produksi dan suplai, terutama mengenai logistik dan distribusi, menjadi sangat penting,” ucap Sri Mul.
Selain pajak daerah, hasil PKD yang dipisahkan berhasil tumbuh 1,4 persen (yoy) dari Rp9,48 triliun menjadi Rp 9,61 triliun berkat kontribusi kenaikan bagian laba atas penyertaan modal pada perusahaan milik swasta dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).
Sementara untuk retribusi daerah dan lain-lain PAD yang sah masih terkontraksi masing-masing 7,5 persen (yoy) dari Rp 8,48 triliun menjadi Rp 7,84 triliun dan 22,7 persen (yoy) dari Rp 79,74 triliun menjadi Rp 61,61 triliun.(RMID) -
Gandeng Moeldoko, Kans Airlangga Presiden 2024 Semakin Besar
JAKARTA,BANPOS – Pengamat politik dari Universitas Mulawarman (Unmul) Samarinda, Budiman mengatakan hasil survei yang menempatkan elektabilitas Menko Perekonomian Airlangga Hartarto di posisi teratas dalam berlaga di Pilpres 2024 merupakan hal wajar.
Pasalnya, Airlangga telah melakukan langkah nyata melalui kinerjanya dalam mengatasi perekonomian di tengah hantaman pandemi Covid-19.
“Ya Pak Airlangga unggul misalnya di survei Citra Network Nasional (CNN) karena kerja nyatanya sebagai Menko Perekonomian dalam menangani ekonomi ditengah Covid-19,” kata Budiman kepada wartawan, Selasa (17/1).
Dia menyebut peluang menang Airlangga di Pilpres 2024 semakin besar jika berduet dengan Kepala Kantor Staf Presiden (KSP), Moeldoko. Karena keduanya memiliki peran masing-masing untuk mendapat dukungan dari masyarakat.
“Peran keduanya membuka peluang menang Pilpres 2024, untuk mendapat dukungan dari masyarakat,” ungkapnya.
Selain itu, juga survei CNN menunjukkan bahwa pasangan Airlangga-Moeldoko sebagai pilihan masyarakat agar keduanya memimpin Indonesia, untuk melanjutkan kepemimpinan pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin.
Pengalaman Moeldoko sebagai mantan Panglima TNI dan Kepala KSP saat ini juga membantu Airlangga dalam memperkuat milter.
“Survei CNN bukti Masyarakat ingin Airlangga-Moeldoko sebagai presiden-wakil presiden 2024,” jelas dia.
Sebelumnya, lembaga survei Citra Network Nasional (CNN) melakukan simulasi pasangan capres-cawapres di Pilpres 2024. Hasilnya, pasangan Airlangga Hartarto-Moeldoko 30,2 persen. Disusul pasangan Prabowo Subianto-Muhaimin Iskandar 22,2 persen.
“Tempat ketiga Puan Maharani-Ganjar Pranowo 21,2 persen, Anies Baswedan-Agus Harimurti Yudhono 12,6 persen dan tidak memilih sebanyak 13,8 persen,” ujar Direktur Eksekutif CNN, Muhammad Dandy.
Taji Airlangga bukan cuma berpasangan dengan Moeldoko. Di simulasi kedua survei CNN, pasangan Airlangga-Ridwan Kamil juga menjadi jawara dengan 27,6 persen.
“Prabowo Subianto-Khofifah Indar Parawansa dipasangkan maka dipilih sebanyak 27,3 persen dan pasangan Ganjar Pranowo-Puan Maharani dipilih sebanyak 23,7 persen. Sedangkan pasangan Anies Baswedan-Ahmad Heryawan dipilih sebanyak 14,7 persen dan yang tidak memilih sebanyak 6,7 persen,” tutur dia.
Diketahui, sampel survei CNN mengunakan metode multistage random sampling dengan jumlah sampel 2200 warga negara Indonesia yang sudah berusia di atas 17 tahun, dan tersebar di 34 provinsi.
Hasil Survei ini memiliki margin of error kurang lebih 2.08 dengan confidence level 95 persen. Survei dilakukan sejak 27 Desember 2022-9 Januari 2023.(RMID) -
Lawan Madura United, Sato Siap Jaga Kesucian 10 Laga Persib
JAKARTA, BANPOS – Persib Bandung bakal melakoni laga penting lawan Madura United pada lanjutan Liga 1 pekan ke-19. Jika menang, Pangeran Biru akan menduduki posisi kedua klasemen sementara.
Saat ini, Madura United di peringkat kedua klasemen dengan 36 poin. Sementara Persib di posisi kelima dengan 33 poin. Kemenangan bakal membawa Persib menggeser posisi MU.
Bek Daisuke Sato memastikan, para pemain akan berjuang habis-habisan pada laga yang akan digelar di Stadion Gelora Ratu Pamelingan Pamekasan, Jumat 20 Januari 2023.
Sato menegaskan, pertandingan tersebut sangat penting untuk Persib. Di laga ini, Persib bertekad melanjutkan catatan apik tak terkalahkan dalam 10 pertandingan terakhir.
“Kami paham, semua pertandingan sama pentingnya. Setiap pertandingan itu seolah laga final bagi kami dan tentunya laga-laga besar lainnya akan tiba. Ini menjadi laga besar yang harus kami hadapi. Jadi, kini kami harus bersiap menatap mereka,” kata Sato.
Ia mengaku sudah melupakan kemenangan 1-0 dari Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), 11 Januari 2023. Saat ini sudah fokus menghadapi Madura United.
“Setelah memainkan big match melawan Persija, kami tidak bisa bersantai secara mental, karena ada pertandingan penting lainnya yaitu menghadapi Madura menanti. Mereka tim besar, kami menaruh respek pada mereka tapi tentunya kami pergi ke sana untuk meraih tiga poin,” ucapnya.
Setelah beristirahat dua hari, para pemain sudah menggelar latihan di Stadion Siliwangi, Kota Bandung. Pekan lalu, program latihan berlangsung untuk persiapan pertandingan melawan Bhayangkara FC yang akhirnya mengalami penundaan.
Dalam sesi latihan kali ini, tiga pemain masih berlatih terpisah. Mereka adalah Febri Hariyadi, Reky Rahayu, dan Rachmat Irianto yang berlatih di samping lapangan bersama fisioterapi Benidektus Adi Prianto.
Sementara itu, Marc Klok pun tak hadir karena sakit. Begitu juga Zalnando dan David Rumakiek yang masih menjalani pemulihan setelah operasi.
Latihan dimulai dengan pemanasan, penguasaan bola hingga skema menyerang dan bertahan.(RMID) -
Nasib Pemain Kian Tak Jelas
JAKARTA, BANPOS – Senayan menyesalkan keputusan Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) yang menghentikan kompetisi Liga 2 dan Liga 3. Penghentian kompetisi tersebut dinilai menunjukkan inkonsistensi federasi dalam mengelola liga sepak bola di Indonesia.
Ketua Komisi X DPR Syaiful Huda menilai, keputusan PSSI menghentikan kompetisi Liga 2 dan Liga 3, lalu menghapus degradasi Liga 1 bukanlah hal mengejutkan. Sebab, keputusan-keputusan kontroversial tersebut sudah sekian kali terjadi Air.
“Keputusan menghentikan Liga 2 dan 3, lalu menghapus degradasi di Liga 1 sudah pasti akan memunculkan protes dari pemain dan pemilik klub,” ujar Huda dalam keterangannya, kemarin.
Huda mengatakan, pemilik klub Liga 2 dan Liga 3 sudah pasti merasakan ketidakadilan karena harapan untuk bisa naik ke Liga 1 pupus begitu saja. Bahkan, nasib pemain kian tidak jelas karena tidak bisa bermain dan mendapatkan fasilitas sesuai kontrak.
Politikus PKB ini menilai, kontroversi penghentian Liga 2 dan Liga 3 menjadi bukti ketidakjelasan tata kelola kom¬petisi sepak bola di Indonesia. Maka wajar saja jika prestasi tim nasional tidak kunjung mem¬baik. Padahal, federasi sudah melakukan banyak langkah instan dengan melakukan natu¬ralisasi pemain dari berbagai negara.
“Prestasi timnas yang baik salah satunya harus lahir dari organisasi yang sehat, transparan, dan akuntabel. Kualitas liga atau kompetisi itu juga me¬nentukan prestasi timnas yang baik,” jelasnya.
Huda menekankan pasca ter¬jadinya Tragedi Kanjuruhan Malang, para pemangku kepentingan sepak bola di Indonesia mestinya melakukan evaluasi pengelolaan sepak bola di Tanah Air. “Harus ada perubahan men¬dasar terkait tata kelola kompe-tisi, kejelasan kepemilikan klub, hingga kejelasan kualifikasi pengurus federasi,” saran dia.
Nyatanya, kata Huda, jatuhnya korban di Kanjuruhan hingga 135 jiwa tidak cukup menjadi pengingat bahwa sepak bola Indonesia membutuhkan pe¬rubahan mendasar. Sehingga ada keputusan kompetisi diputar dan sekarang sebagian dihentikan kembali.
Untuk itu, Komisi X DPR kata Huda, akan memanggil
Kemen¬terian Pemuda dan Olah Raga (Kemenpora) serta PSSI. Perlu ada penjelasan alasan penghen¬tian roda kompetisi Liga 2 dan Liga 3 di Indonesia. “Kami juga akan kembali mempertanyakan arah perbaikan pengelolaan sepak bola di Tanah Air,” ujar Huda.
Sebelumnya, Sekretaris Jen¬deral (Sekjen) PSSI Yunus Nusi menyebut, ada tiga alasan Liga 2 musim 2022/2023 resmi dihen¬tikan. Pertama, adanya permin¬taan dari mayoritas klub Liga 2 untuk menghentikan liga. Hanya saja, tidak disebutkan secara detail berapa klub yang menga¬jukan hal ini.
Kedua, lanjut Yunus, peng¬hentian Liga 2 karena menye¬suaikan dengan rekomendasi tim Transformasi Sepak Bola Indonesia usai Tragedi Kan¬juruhan. “Tim ini menyebut sarana dan prasarana klub Liga 2 belum memenuhi syarat yang ditetapkan,” ujar Yunus dalam keterangannya, kemarin.
Alasan ketiga, sesuai dengan Peraturan Polisi (Perpol) nomor 10 tahun 2022. Dalam Perpol itu disebutkan periode perizinan kompetisi maksimal 14 hari se¬belum waktu pertandingan.
Seperti diketahui, Kompetisi Liga 2 musim 2022/2023 tidak akan dilanjutkan. Keputusan ini diambil Komite Eksekutif (Exco) PSSI setelah menggelar rapat yang berlangsung di Kan¬tor PSSI, GBK Arena, Kamis (12/1).
Kompetisi Liga 2 2022/2023 diikuti 28 tim yang terbagi dalam tiga grup. Kompetisi Liga 2 musim ini telah diputar sejak 28 Agustus 2022. Setiap kon¬testan rata-rata sudah melakoni lima hingga tujuh pertandingan musim ini. Tetapi, kompetisi Liga 2 akhirnya dihentikan se¬mentara karena Tragedi Kanju¬ruhan. Dan kini Liga 2 musim 2022/2023 resmi dihentikan total.(RMID) -
Kelima Kali, Kementerian Investasi Hadirkan Paviliun Indonesia Di WEF 2023
JAKARTA, BANPOS – Untuk kelima kalinya, Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) bekerja sama dengan Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) menghadirkan Paviliun Indonesia (Indonesia Pavilion) di sela-sela perhelatan World Economic Forum (WEF) 2023 di Davos, Swiss.
Mengangkat tema “Transformasi Ekonomi Berkelanjutan melalui Hilirisasi Industri dan Kemitraan Inklusif” (Sustainable Economic Transformation through Downstream Industry and Inclusive Partnership), Paviliun Indonesia 2023 yang bertempat di Promenade 55, Davos, Swiss akan berlangsung pada 16-20 Januari 2023.
“Ini merupakan ajang pemerintah Indonesia di tingkat global, untuk menyampaikan agenda investasi berkelanjutan, yang selalu disampaikan Bapak Presiden. Kami ingin menegaskan pada dunia, bahwa Indonesia mendorong pembangunan yang lebih inklusif, adil, dan merata bagi semua pihak,” ujar Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia dalam keterangannya, Senin (16/1).
Bahlil juga mengungkapkan, penyelenggaraan Paviliun Indonesia ini telah menjadi tradisi.
Acara lima hari yang diprakarsai pemerintah Indonesia ini memungkinkan delegasi Indonesia dan internasional untuk saling berinteraksi, dan melakukan pertemuan. Serta menghadiri sesi panel yang didukung oleh berbagai Kementerian/Lembaga dan juga perwakilan dari dunia usaha.
“Kami mendorong hilirisasi industri, agar nilai tambah dari sebuah investasi dirasakan masyarakat di sekitar lokasi investasi,” papar Bahlil.
“Ini juga bagian dari kolaborasi investor dengan UMKM lokal, agar terjadi pemerataan investasi hingga ke daerah. Melalui sesi-sesi yang ada di Paviliun Indonesia, kami ingin menyampaikan pesan tersebut,” imbuhnya.
Paviliun Indonesia secara resmi dibuka pada hari ini, Selasa 17 Januari 2023 oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Menteri Investasi/Kepala BKPM, Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN), Duta Besar Republik Indonesia di Bern, Duta Besar Republik Indonesia di Jenewa, dan Ketua Umum KADIN.
Setiap harinya akan diselenggarakan sesi diskusi panel yang disiarkan secara daring pada kanal YouTube Kementerian Investasi-BKPM.
Dengan topik yang beragam serta menghadirkan pembicara dari mulai pejabat setingkat menteri, pejabat tinggi Kementerian/Lembaga, Duta Besar, serta Chief Executive Officer (CEO) dan eksekutif dari berbagai perusahaan terkemuka baik di Indonesia maupun internasional.
Seperti Pertamina, Bank Mandiri, EMTEK, Bakrie Group, Lippo Group, Grab, dan lainnya.
Masih dalam satu rangkaian partisipasi Indonesia dalam WEF 2023, pemerintah Indonesia juga akan menggelar Indonesia Night pada Rabu 18 Januari 2023.
Indonesia Night merupakan sebuah acara yang menampilkan ragam budaya, hiburan, dan kuliner Indonesia. Sekaligus menjadi ajang berjejaring antara delegasi WEF dari berbagai negara.
Sejak pertama kali menyelenggarakan Paviliun Indonesia pada WEF tahun 2018, Kementerian Investasi/BKPM selalu berkolaborasi dengan Kementerian/Lembaga lainnya dan melibatkan partisipasi dari pihak swasta dalam menampilkan berbagai keunggulan Indonesia melalui berbagai ajang interaktif di Paviliun Indonesia.
Tahun ini, Kementerian Investasi/BKPM melibatkan partisipasi dari WIR Group dan GoTo untuk menyemarakkan Paviliun Indonesia 2023. (RMID) -
Andi Gani Tegaskan Arvindo Bukan Inisiator Musra Jatim
JAKARTA, BANPOS – Ketua Dewan Pengarah Musra Indonesia Andi Gani Nena Wea terkejut ada yang mengaku sebagai inisiator dalam Musra XIII di Jawa Timur.
“Inisiator Musra adalah pimpinan 18 organ relawan Jokowi dan tidak ada nama Arvindo Noviar di dalamnya,” tegas Andi Gani di Jakarta, Selasa (17/1).
Andi Gani menjelaskan, tidak ada istilah Inisiator di Musra XIII Jawa Timur. “Justru yang ada itu panitia daerah yang dipimpin Fauzi sebagai ketuanya,” katanya.
Ia menegaskan, Musra sendiri merupakan forum yang digelar relawan Jokowi, untuk menghimpun keinginan elemen masyarakat akar rumput, terkait calon presiden dan calon wakil presiden pada Pemilu Presiden 2024 mendatang.
Sejauh ini, kata Andi Gani, muncul banyak tokoh yang dijagokan dalam perhelatan Musra. Ada yang mendukung Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, Arsjad Rasjid, Airlangga Hartarto, Mahfud MD, dan banyak lagi lainnya.
“Dan kami kaget munculnya nama Budiman Sujatmiko ini. Karena, hasil e-voting Musra Jawa Timur juga kan belum diumumkan sampai saat ini,” jelasnya.
Ketua Panitia Nasional Musra Indonesia Panel Barus menambahkan, tidak ada nama Arvindo Noviar dalam jajaran inisiator Musra. “Kami membantah klaim tersebut,” katanya.
Panel menjelaskan, Musra Jawa Timur yang digelar di Grand City Surabaya memang dihadiri 6 ribu peserta dari berbagai elemen masyarakat. Baik itu dari petani, nelayan, buruh, wong cilik, dan lainnya.
Namun, Panel menegaskan, nama tokoh yang disebut yaitu, Budiman Sudjatmiko tidak muncul dalam perhelatan Musra Jawa Timur.
“Nama itu tidak muncul dalam pernyataan peserta di forum Musra. Sementara, hasil e-voting juga belum terlihat ada nama itu,” ucapnya.
Sebelumnya, Arvindo Noviar yang mengaku sebagai inisiator Musra Jawa Timur ini mendukung politisi PDI Perjuangan Budiman Sudjatmiko sebagai tokoh yang layak maju jadi calon presiden. Panitia nasional Musra membantah pernyataan dari Arvindo soal itu. (RMID)