Penulis: Panji Romadhon

  • Pencegahan Perkawinan Anak Dapat Minimalisir Perceraian

    Pencegahan Perkawinan Anak Dapat Minimalisir Perceraian

    LEBAK, BANPOS – Pencegahan Perkawinan terhadap anak dapat meminimalisir terjadinya perceraian yang terjadi akibat Pernikahan Dini.

    Pencegahan tersebut dapat dilakukan dengan cara memberikan edukasi dan pembekalan terhadap kedua pasangan, yang masih berada di bawah umur layak melakukan perkawinan.

    Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Pengadilan Agama Rangkasbitung, Saiful, saat menjadi narasumber dalam kegiatan sosialisasi Pencegahan Perkawinan Anak di aula Kantor DP3AP2KB Kabupaten Lebak, Selasa (18/7).

    Saiful mengatakan, Pengadilan Agama Rangkasbitung telah melakukan kerjasama dengan DP3AP2KB dan Dinas Kesehatan terkait Pencegahan Perkawinan Anak tersebut.

    “Kalau di Pengadilan Agama ada namanya Dispensasi Kawin, yang dimana persyaratan nanti kita lihat kriteria dari calon pengantin di bawah umur ini setelah mendapatkan izin dari dua instantsi tersebut,” kata Saiful.

    Ia menjelaskan, selain mencegah terjadinya perceraian, hal tersebut juga dilakukan demi kebaikan anak.

    Dalam hal ini, lanjutnya, kesiapan kesehatan, psikologis hingga finansial menjadi pokok pemahaman yang harus diberikan kepada anak baik oleh orang tua, orang dewasa hingga pemerintah.

    Saat ditanya terkait maraknya masyarakat yang memilih nikah siri, Saiful menerangkan, saat ini masyarakat harus terus diberikan pemahaman tentang Substansi Hukum, Struktur Hukum dan Budaya Hukum.

    “Menurut saya, tentang hal ini semua stakeholders harus membantu membumikan hukum itu sehingga menjadi budaya masyarakat. Jadi, pemahaman masyarakat harus kita cerahkan dengan pemahaman yang lebih bernuansa kontekstual yang menjamin kemaslahatan,” terang Saiful.

    Saiful berharap, seluruh pihak dapat menyampaikan pemahaman tersebut mulai dari lingkungan terkecil, seperti di keluarga, RT/RW, Desa, kemudian di lingkungan Pendidikan, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dapat memiliki komitmen yang sama untuk mencegah perkawinan anak.

    “Karena memang berdasarkan penelitian-penelitian, perkawinan anak itu banyak mendatangkan kemudharatan bagi anak,” tandasnya. (MYU/DZH)

  • Kelas Bergengsi Mandalika Racing Series, Astra Honda Kuasai Podium

    Kelas Bergengsi Mandalika Racing Series, Astra Honda Kuasai Podium

    JAKARTA, BANPOS – Pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) berhasil mempertahankan podium tertinggi di kelas sport 250cc dan kelas Superbike & National Super Sport pada dua race di seri kedua kejuaraan Nasional (Kejurnas) Mandalika Racing Series (MRS) yang berlangsung pada 15-16 Juli 2023. Para pebalap tampil impresif sejak sesi kualifikasi dengan menempati posisi lima besar di dua kelas yang diselenggarakan di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Nusa Tenggara Barat.

    Pada kelas sport 250cc, Rheza Danica Ahrens dan Veda Ega Pratama menyumbang podium pertama dan kedua secara beruntun pada dua race. Rheza yang start dari posisi pertama dan Veda yang memulai balapan dari posisi ketiga bersaing ketat untuk memberikan prestasi terbaik pada gelaran balap motor tingkat nasional.

    Pada race pertama (15/6), Rheza langsung memberikan kemampuan terbaiknya sejak balapan dimulai dengan meninggalkan para pebalap lain dan fokus terhadap jalannya balap hingga mencapai garis finis di posisi pertama. Veda Ega Pratama yang start dari posisi ketiga harus berjuang keras menghadapi rombongan pertama.

    Dengan tekad yang kuat mempersembahkan podium, ia dapat menyodok ke posisi kedua dan mempertahankan posisi hingga balapan selesai. Dua pebalap lainnya yang turun pada kelas sport 250cc yakni M.K.Ramadhipa dan Herjun Atna Firdaus yang start di posisi ke-4 dan ke-7 tidak dapat menyelesaikan balapan karena terjatuh saat berjuang memperebutkan posisi podium.

    Pada race kedua yang diselenggarakan hari Minggu (16/7), keempat pebalap Astra Honda di kelas sport 250cc kembali bersaing dengan 16 pebalap nasional lainnya. Rheza memimpin jalannya balap dengan kembali meninggalkan pebalap lainnya dan Veda yang tampil gemilang mampu menyusul rider terdepan.

    Pada lap akhir, kedua pebalap saling beradu kecepatan untuk meraih podium pertama hingga menyentuh garis finis dan akhirnya menempati posisi pertama dan kedua. Herjun Atna Firdaus dan M.K.Ramadhipa berhasil menuntaskan balapan dan menempati posisi 11 dan 17.

    “Saya bersyukur bisa kembali meraih dua kali podium tertinggi di Mandalika ini. Semoga konsistensi saya bisa terus terjadi sampai putaran akhir nanti,” ujar Rheza.

    Dengan hasil ini, Rheza berhasil menempati peringkat satu pada klasemen sementara dengan catatan 100 poin sedangkan Veda berada di posisi kedua dengan catatan 60 poin. Sedangkan M.K.Ramadhipa dan Herjun Atna Firdaus mampu catatankan 22 poin dan 5 poin dengan menempati posisi ke-8 dan ke-21.

    Selain Rheza dan Veda yang tampil adidaya di ajang MRS pada kelas kelas Superbike & National Super Sport, pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT) M. Adenanta Putra yang pertama kali menyicipi persaingan balap motor di sirkuit kebanggaan Indonesia juga berhasil mempersembahkan dua podium tertinggi. Dengan menunggangi Honda CBR600, dia memulai balapan grid pertama berdasarkan waktu tercepat yakni 1:43.500 yang didapatkan pada lap ke-8.

    Pebalap asal Magetan ini tidak terbendung dengan meninggalkan para pebalap lainnya sejak awal balapan hingga akhirnya finis di posisi pertama pada race pertama. Pada race kedua, Adenanta kembali tampil gemilang dengan menyuguhkan kemampuan terbaiknya dan kembali meraih podium pertama.

    “Senang sekali saya dapat menyelesaikan kejuaraan di Mandalika ini dengan double podium. Mudah-mudahan bisa menjadi tambahan modal untuk saya di kejuaraan selanjutnya,” ungkap Adenanta.

    General Manager Marketing Planning and Analysis AHM, Andy Wijaya, mengatakan keikutsertaan pada ajang ini merupakan hal bagus bagi para pebalap untuk terus mengasah kemampuannya dan memberikan bekal semangat bagi para pebalap untuk mendapatkan berbagai pembelajaran dalam mengarungi balapan di musim ini.

    Menurutnya, daya juang tinggi para pebalap dapat dilihat dengan menghadirkan kemampuan terbaiknya pada setiap kejuaraan yang diikutinya, baik ditingkat Nasional hingga Internasional.

    “Kami berharap kesempatan ini dapat menjadi momentum para pebalap untuk memberikan prestasi terbaik dan mengasah kemampuan hingga nantinya dapat mengharumkan nama bangsa Indonesia di kancah balap tingkat dunia,” kata Andy.

    Balapan Mandalika Racing Series akan kembali dilakoni oleh para pebalap pada bulan November dan menjadi seri pamungkas. Seluruh rangkaian balapan tetap digelar di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Nusa Tenggara Barat. (MUF)

  • Alhamdulillah, Tradisi ‘Royal Rumble’ Ortu Siswa Berebut Kursi di SDN Komplek Warunggunung Berjalan Lancar

    Alhamdulillah, Tradisi ‘Royal Rumble’ Ortu Siswa Berebut Kursi di SDN Komplek Warunggunung Berjalan Lancar

    LEBAK, BANPOS – Setelah melewati masa libur sekolah dan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), Beberapa sekolah di Kabupaten Lebak mulai kembali menjalankan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) pada Senin (17/7).

    Seperti yang dilakukan oleh Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1, 3 dan 4 di Selaraja, Kecamatan Warunggunung.
    Diketahui, SD tersebut berada dalam satu lingkup yang sama dan disebut sebagai SDN Komplek.

    Terdapat momen unik yang terjadi di kelas 1 pada SDN Komplek. Di mana sejumlah orang tua murid saling berebut dan menentukan tempat duduk, bagi masing-masing anaknya agar mendapatkan tempat yang nyaman.

    Berdasarkan pantauan BANPOS, para orang tua tersebut sengaja datang lebih awal untuk memasuki ruang kelas dan saling menyusun meja yang sebelumnya telah disusun oleh pihak sekolah.

    Alhasil, guru pun mengkoordinir orang tua untuk kembali merapihkan kondisi ruang kelas tersebut. Tidak ada keributan selama proses rebutan kursi itu.

    Orang tua murid, Anisa, mengatakan bahwa hal tersebut merupakan peristiwa yang sering terjadi di awal sekolah bagi murid kelas 1.

    “Sudah biasa, hal ini sering dilakukan agar anak kita bisa belajar dengan nyaman apalagi kalau di (bangku) depan, bisa fokus,” jelas Anisa.

    Sementara itu, salah seorang guru, Rusmani, mengatakan bahwa ketiga sekolah tersebut sudah mulai melakukan KBM Tahun Ajaran 2023/2024.

    Menurutnya, seluruh siswa-siswi terlihat antusias memulai kembali KBM setelah melewati masa libur selama dua pekan.

    “Alhamdulillah mereka antusias, kita berharap mereka dapat terus semangat dalam belajar sampai kapanpun,” kata Rusmani kepada BANPOS.

    Salah satu murid asal SD 4 Selaraja, Adara mengatakan, dirinya senang dapat kembali berkumpul dan belajar bersama teman-temannya di sekolah.

    “Seneng bisa main dan belajar bareng lagi,” singkatnya. (MYU/DZH)

  • Dindik Kota Tangerang Pelototi Pelaksanaan MPLS

    Dindik Kota Tangerang Pelototi Pelaksanaan MPLS

    TANGERANG, BANPOS – Dindik Kota Tangerang melakukan pemantauan pada hari pertama masuk sekolah sekaligus hari pertama pelaksanaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tingkat SD dan SMP.

    Pemantauan itu guna tidak ada pelaksanaan MPLS yang menyimpang, dan mengarah pada perpeloncoan.

    Kepala Dinas Pendidikan (Dindik), Kota Tangerang, Jamaluddin, turun untuk melakukan pemantauan MPLS di SMPN 16 Kota Tangerang, yang juga tengah menjadi gedung sementara SMPN 34 Kota Tangerang pada Senin (17/7).

    Dalam pelaksanaan pemantauan itu, Jamaluddin pun menjadi pembina upacara. Dalam amanatnya, Jamaluddin menegaskan bahwa tidak boleh terjadi perpeloncoan dalam kegiatan MPLS di sekolah manapun di Kota Tangerang.

    Oleh karena itu, Jamaluddin menegaskan kepada para peserta didik baru, agar tidak perlu takut dalam menghadapi pekan pertama masuk sekolah.

    “MPLS harus dikonsep dengan menyenangkan, seluruh kakak kelas juga harus turut serta memberikan kenyamanan untuk adik kelas, dalam proses pengenalan lingkungan sekolah. Bahkan, MPLS harus jadi momen yang menyenangkan, terkesan dan tak terlupakan oleh seluruh siswa,” tegas Jamaluddin.

    Ia pun menjelaskan, dalam MPLS seluruh sekolah sudah disurati untuk menggelar berbagai kegiatan positif. Mulai dari wawasan adwiyata mandala, pola belajar efektif, kesadaran berbangsa dan bernegara, pembinaan iman dan takwa, serta pembinaan perilaku sekolah sehat.

    Pada hari terakhir MPLS, Jamal menuturkan bahwa sekolah-sekolah juga akan menggelar unjuk bakat. Hal ini semacam ekspos ekstrakurikuler, agar para siswa baru mengenal dan tertarik memilik ekskul yang diinginkan atau disenangi.

    “Saya juga berharap, orang tua atau wali murid dapat bekerjasama dengan sistem pendidikan ini. Diharapkan, dapat berkolaborasi dengan pihak sekolah, sehingga pembinaan di sekolah dapat diteruskan dan dikuatkan di rumah. Terlebih, anak juga tidak merasa kebingungan dengan pola pendidikan di rumah dan sekolah,” imbaunya. (DZH)

  • Koperasi di Tangsel Aktif Banget

    Koperasi di Tangsel Aktif Banget

    SERPONG, BANPOS – Ratusan koperasi yang berada di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) tercatat memiliki tingkat keaktifan yang tinggi. Bahkan, prospek pertumbuhannya terus meningkat setiap tahun.

    Hal itu disampaikan oleh Walikota Tangsel, Benyamin Davnie, usai menjadi pembina apel di Peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-76 Tingkat Kota Tangsel, di Lapangan Cilenggang, Senin (17/7).

    “Saya yakin koperasi di Tangerang Selatan berkembang sangat luas, karena pertumbuhan ekonomi kita kan terus nanjak setelah Covid-19,” ucapnya.

    Bahkan menurutnya, dari 500 koperasi yang ada di Kota Tangsel, sebanyak 400 koperasi memiliki tingkat keaktifan yang sangat tinggi.

    “Ada beberapa koperasi yang nilai tumbuhnya sudah sampai miliaran, baru mulai dan sebagainya. Pertumbuhan koperasi sampai 18-20 persen,” terangnya.

    Benyamin menuturkan, koperasi ini memiliki fungsi untuk meningkatkan kesejahteraan anggota dan masyarakat. Oleh karenanya, koperasi menyelenggarakan berbagai usaha serta layanan sesuai kebutuhan anggota.

    “Pemiliknya anggota koperasi, keuntungannya dibagikan ke seluruh anggota koperasi. Kemudian maju mundurnya juga ditentukan anggotanya. Justru rugi kalau tidak ikut koperasi,” kata Benyamin.

    “Jadi koperasi sebagai perusahaan di mana anggota sebagai pemilik dan pengguna jasanya. Dengan menyatukan kepentingan di bawah koperasi, efisiensi kolektif dapat dilakukan,” tambahnya.

    Oleh karena itu, posisi tawar terhadap pasar dapat ditingkatkan. Serta konsolidasi sumber daya untuk berbagai usaha dapat diselenggarakan.

    “Dimana dengan mengusung semangat pemajuan koperasi kunci kesejahteraan masyarakat. Kita harus bangga berkoperasi untuk Indonesia maju,” tandasnya. (DZH)

  • Sekda Cilegon Maman Intruksikan Pegawai PPPK Dan PNS Langsung Bekerja

    Sekda Cilegon Maman Intruksikan Pegawai PPPK Dan PNS Langsung Bekerja

    CILEGON, BANPOS – Ratusan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang baru saja dilantik agar langsung kerja.

    Pelantikan dan penyerahan SK kepada para tenaga PPPK dan PNS ini dilaksanakan di
    Aula Diskominfo Kota Cilegon, Jumat 14 Juli 2023 lalu.

    Pengarahan dan penyerahan SK diikuti oleh 790 orang yang terdiri dari 69 PNS, 218 PPPK tenaga kesehatan, dan 503 PPPK, dan tenaga Guru. Dalam amanahnya, Maman menginginkan PNS dan PPPK yang baru mendapatkan SK dapat langsung bekerja. Bahkan tancap gas demi kemajuan Kota Cilegon.

    “Saya tekankan para PPPK dan PNS dapat mengemban tugas dan bekerja secara maksimal, karena di tangan PNS dan PPPK inilah calon-calon pengganti kami, dalam memajukan daerah dan melayani masyarakat,” tandas Maman.

    Namun demikian Maman mengingatkan agar dalam bekerja, PNS dan PPPK harus tetap memperhatikan peraturan yang berlaku dan sesuai tugas pokok dan fungsinya.

    “Saya berharap sekali untuk perbaikan Kota Cilegon ada di tangan-tangan kalian semua, sesuai dengan uraian tugas dan fungsinya masing-masing agar menjadi Cilegon yang lebih baik dari apa yang sudah kita raih saat ini,” ujar Maman.

    Sementara itu Yanne Yanuarti sebagai salah satu PPPK dari tenaga kesehatan memberikan kesan dan pesannya setelah dilantik. Dia mengaku senang karena apa yang dinantikannya bisa dipegang, yakni SK pengangkatan.

    “Tentu senang banget dan berterima kasih buat semuanya yang sudah ikut berjuang dan mendoakan,” ucap Yanne.

    Yanne juga berharap tugas yang diembannya sekarang dapat memberikan keberkahan dan kemajuan, khususnya bagi masyarakat Kota Cilegon.

    “Saya berharap, mudah-mudahan bisa amanah, dan menjadi berkah untuk kita semua serta tetap mengikuti peraturan sesuai PPPK,” tutur Yanne.(ADV)

  • 2.500 Pelari dan Komunitas Difabel Ikuti J&T Connect Run di GBK

    2.500 Pelari dan Komunitas Difabel Ikuti J&T Connect Run di GBK

    JAKARTA, BANPOS – Sebagai brand jasa pengiriman yang muda, aktif, dan hangat, J&T Express menggelar J&T Connect Run dengan tema ‘Run Together, Share the Future’ yang sukes diikuti hingga 2.500 peserta lari di Plaza Timur Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Sabtu 16 Juli 2023.

    Kemeriahan acara juga diikuti oleh teman-teman dari komunitas difabel untuk bergerak bersama membawa manfaat positif.

    Semangat peserta semakin memuncak setelah melakukan pemanasan di area race village. Kegiatan diawali dengan kategori 10k Run Express, dan 10k Run Master (45+) selanjutnya disusul dengan kategori 5k Fun Run.

    Keuntungan acara ini didonasikan untuk saudara kita penyandang disabilitas dan penyerahan dilakukan secara sombiolis melalui Yayasan Kitabisa.

    Key Account Manager J&T Express, Iwan Senjaya, mengungkapkan bahawa kegiatan ini diadakan bukan hanya sekedar lari, melainkan untuk memberikan manfaat kepada sesama.

    “J&T Connect Run merupakan penghubung untuk bersama-sama melakukan kegiatan yang positif. Selain mendapatkan kebugaran dan memacu potensi diri dari olahraga lari, melalui kegiatan ini kami turut mendukung teman-teman penyandang disabilitas yang memiliki semangat luar biasa”, ujarnya.

    Semua peserta lari mendapatkan Race Pack berisi Jersey, Medali, BIB, timing chip, tas serut, hand sanitizer, jas hujan, serta buku panduan lari yang dikrimkan ke alamat masing-masing melalui pengiriman J&T Express, sehingga tidak perlu antrian panjang untuk mendapatkan perlengkapan lari.

    Hal ini mendapatkan respon positif dari para pelari, dan antusias yang tinggi dari masyarakat. Selanjutnya, pemenang pada setiap kategori mendapatkan hadiah total Rp100 juta rupiah.

    Jumlah pemenang terbanyak mulai dari kategori 10k Run Express, finisher pertama mendapatkan Rp12 juta, finisher kedua sebesar Rp10 juta, finisher ketiga sebesar Rp8 juta, finisher keempat sebesar Rp4,5 juta, dan finisher kelima sebesar Rp3 juta. sedangkan untuk kategori 10k Run Master (45+), finisher pertama mendapatkan Rp5 juta, finisher kedua sebesar Rp3 juta, dan finisher ketiga sebesar Rp1,5 juta.

    Pada kategori 5k Fun Run, berkesempatan mengikuti J&T Connect Run Challenge, yaitu dengan mengunggah foto atau video menarik di akun Instagram atau TikTok sesuai persyaratan yang berlaku. Kemudian, 3 pemenang beruntung akan mendapatkan hadiah uang tunai total Rp3 juta yang diumumkan tanggal 18 Juli 2023.

    “Semua peserta dan pengunjung menikmati keseruan games yang tersedia, serta tidak ketinggalan di akhir acara dimeriahkan oleh penampilan special dari Kunto Aji,” tandas Iwan. (MUF)

  • Para Calon Kepala Dinas Ditatar Cara Menjadi Pelayan Masyarakat

    Para Calon Kepala Dinas Ditatar Cara Menjadi Pelayan Masyarakat

    CILEGON, BANPOS – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cilegon Maman Mauludin menilai bahwa masyarakat membutuhkan pelayanan yang cepat, efisien dan berkualitas.

    Oleh karena itu, Maman meminta agar para peserta lelang jabatan eselon II untuk mengedepankan profesionalisme kerja dan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

    Demikian disampaikan Maman saat memberikan Pengarahan Peserta Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon Tahun 2023 di Aula Setda II Kota Cilegon, Jumat 14 Juli 2023 lalu.

    “Masyarakat itu membutuhkan pelayanan yang cepat, efisien, dan berkualitas. Oleh karena itu, saya harap kepada para peserta seleksi yang terpilih nanti dapat memiliki kompetensi dan integritas yang tinggi, bertanggung jawab dalam menjalankan tugas serta terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tandas Sekda kota Cilegon Maman Mauludin sebagaimana dirilis Diskominfo Kota Cilegon.

    Dalam hal ini, Maman mengucapkan rasa terimakasih dan apresiasi terhadap antusiasme para peserta JPT.

    “Saya ucapkan terimakasih dan apresiasi atas antusias para peserta yang sudah hadir. Lakukan uji kompetensi nanti dengan sebaik mungkin,” ucap Maman.

    Menurutnya, pengarahan tersebut merupakan bagian dari proses yang harus diikuti oleh para peserta JPT yang telah dinyatakan lulus seleksi pemberkasan.

    “Ini merupakan bagian dari proses yang harus dijalani oleh para peserta. Dimana, setelah dinyatakan lulus seleksi berkas peserta akan menjalani uji Kompetensi. Oleh karena itu, sebelum pelaksanaannya kita beri pengarahan dulu agar pada saat pelaksanaan uji kompetensi nanti, para peserta dapat benar – benar memahami terkait teknis pelaksanaan dan mekanisme uji kompetensinya,” tuturnya.

    Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Mutasi, Promosi, dan Penilaian Kinerja Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Cilegon Dhani Karna Rajasha menjelaskan bahwa Assesment atau uji kompetensi akan berlangsung selama satu hari dengan melibatkan 12 peserta yang terbagi dalam empat kelompok. Untuk diketahui, Assesment Center Yogyakarta hanya mampu melaksanakan 12 orang per hari.

    Para peserta akan terbagi dalam empat kelompok, sehingga akan ada empat hari yang berbeda – beda. Ada formulir yang harus diisi yang disiapkan dari Assessment Center.

    “Untuk pembagian kelompok nanti akan dilakukan oleh pak Sekda Maman Mauludin,” tandasnya. (ADV)

  • Walikota Tangerang Bakal Sanksi Sekolah yang Gelar Perpeloncoan Berkedok MPLS

    Walikota Tangerang Bakal Sanksi Sekolah yang Gelar Perpeloncoan Berkedok MPLS

    TANGERANG, BANPOS – Walikota Tangerang, Arief R. Wismansyah, mewanti-wanti kepada pihak sekolah untuk tidak melaksanakan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang mengarah pada tindak perpeloncoan.

    Orang nomor satu di Kota Tangerang itu pun mengancam akan memberikan sanksi tegas, apabila kedapatan sekolah yang melaksanakan MPLS yang mengarah pada tindak perpeloncoan atau perundungan.

    “Sekolah harus melaksanakan MPLS dengan hal-hal yang mendidik dan menyenangkan bagi para siswa,” ujar Arief di Alun- Alun Ahmad Yani, Kota Tangerang, Minggu (15/7).

    Terkait MPLS, Arief menuturkan bahwa Pemkot Tangerang telah mengeluarkan aturan dan penjelasan yang tertuang dalam Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang No. 800/Kep.163-Dispendik/2023.

    Dalam surat keputusan tersebut, dijelaskan bahwa MPLS adalah kegiatan pertama masuk sekolah untuk pengenalan program, sarana dan prasarana sekolah, cara belajar, pemahaman konsep, pengenalan diri, dan pembinaan awal kultur sekolah.

    “Jadi silahkan sekolah mengemasnya dengan cara – cara yang kreatif dan baik, agar para siswa-siswi baru bisa merasa aman dan nyaman di sekolah,” tuturnya.

    Arief juga mengaku tak segan untuk memberikan sanksi bagi sekolah mulai dari tingkat TK, SD hingga SMP, yang kedapatan melakukan tindakan yang berbau perploncoan di masa MPLS.

    “Bagi sekolah yang melanggar aturan, akan diberikan sanksi tegas,” tandasnya. (DZH)

  • Lepas Peserta KKM, Rektor Uniba Minta Kelompok Jaga Kekompakan

    Lepas Peserta KKM, Rektor Uniba Minta Kelompok Jaga Kekompakan

    SERANG, BANPOS – Sebanyak 1.200 mahasiswa Universitas Bina Bangsa (Uniba) melaksanakan program Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) pengabdian kepada masyarakat di tiga kabupaten kota yaitu Kabupaten Serang, Kota Serang, dan Kota Cilegon.

    Tema KKM tahun 2023 ini yakni “Peningkatan Kualitas Masyarakat Dengan Cipta Inovasi, Rekam Jejak, Kebermanfaatan, Hilirisasi dan Aksi Nyata”. Peserta KKM dilepas langsung oleh Rektor Uniba Furtasan Ali Yusuf di lapangan Kampus Uniba, Sabtu (15/7).

    Rektor Uniba, Furtasan Ali Yusuf, mengatakan setiap kelompok harus menjaga kekompakan kelompoknya dan ketua kelompok harus bertanggung jawab terhadap kegiatan kelompoknya.

    “Yang pertama kepada ketua kelompok kalian sudah dipercaya oleh kelompoknya dan punya tanggung jawab lebih dari yang lain maju tidaknya kelompok itu. Harus bertanggung jawab atas keutuhan kelompoknya,” kata Furtasan saat memberikan arahan kepada peserta KKM, Sabtu (15/7/2023).

    Selain itu, dikatakan Furtasan, selama dua bulan kegiatan KKM berlangsung, harus membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat setempat.

    “Kedua, selama kegiatan berlangsung selama dua bulan, jaga kekompakan kelompok dan masing-masing bangun komunikasi dengan masyarakat. Jaga nama baik diri sendiri, keluarga, universitas dan semuanya,” ungkapnya.

    Ia juga berpesan kepada mahasiswa yang mengikuti KKM, agar bisa cepat beradaptasi dengan stakeholder terkait agar bisa membangun komunikasi yang baik dalam pelaksanaan KKM.

    “Minggu pertama kalian harus sudah silaturahmi dengan stakeholder (terkait) dengan pak camat pak lurah, kemudian RT, RW, ketua pemuda, karang taruna, posyandu semua harus didatangi. Jadi datang harus assalamualaikum dan pulangnya harus ditangisi, karena kita sangat bermanfaat disana,” ucap anggota DPRD Provinsi Banten ini.

    Sementara itu, Ketua Kelompok KKM 24 Uniba Desa Kelapian, Kecamatan Pontang, Rama Nugraha, siap mengabdi untuk masyarakat selama 40 hari kedepan.

    “Kami siap mengabdi ke masyarakat dan program yang telah direncanakan cocok diterapkan di Desa Kelapian. Dan kita harus jaga kekompakan kelompok dan jaga kesehatan,” tandasnya. (LUK/DZH)