Penulis: Panji Romadhon

  • Bangun Solidaritas Pemuda Tetap Produktif Ditengah Pandemi

    Bangun Solidaritas Pemuda Tetap Produktif Ditengah Pandemi

    SERANG, BANPOS – Gerakan Pramuka Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) mengadakan kegiatan Dialog Pemuda Nasional secara daring dalam rangka Refleksi HUT Pramuka dan Dirgahayu Republik Indonesia tahun 2020.

    Dalam kegiatan tersebut, diangkat tema ‘Solidaritas Pemuda Untuk Tetap Produktif di Era Pembiasaan Baru.’ Kegiatan ini dilaksanakan secara daring pada aplikasi google meet dan live streaming melalui kanal YouTube BANPOS TV.

    Kegiatan tersebut menghadirkan pembicara, tokoh pemuda milenial, Ketua Bidang Pemberdayaan Minat dan Bakat Pemuda Rumah Milennials, yang juga merupakan Purna Ketua Dewan Kerja Nasional, Yudha Adyaksa.

    Pemateri lainnya adalah Anggota Bidang Penelitian dan Evaluasi Dewan Kerja Nasional Gerakan Pramuka, Ahmad Syaifullah, dan Bendahara Dewan Kerja Daerah Gerakan Pramuka Banten, Saefullah.

    Ketua Gugus Depan Gerakan Pramuka Untirta, Suwaib Amiruddin menyatakan, maksud tema kegiatan adalah sebagai bentuk kepedulian pramuka terhadap kondisi bangsa hari ini sehingga menjadi solusi dari permasalahannya.
    “Kita sama-sama membangun solidaritas dengan rasa kekeluargaan, kebersamaan dan gotong royong guna memberikan solusi dari permasalahan dengan aktifitas produktif,” jelas akademisi Untirta ini.

    Sementara itu, Ketua Dewan Racana Sultan Ageng Tirtayasa Gerakan Pramuka Untirta, Yoga Rhomana menambahkan, tujuan kegiatan tersebut adalah untuk meningkatkan semangat pemuda untuk tetap produktif di masa pandemi.

    “Menumbuhkan rasa solidaritas pemuda dalam mencintai negeri dengan berbagai kegiatan produktif, serta berbagi pengalaman dan pengetahuan tentang produktifitas pemuda saat ini, agar tetap bermanfaat untuk orang lain.” Kata Yoga .

    Kegiatan dialog interaktif yang terbagi dalam 3 sesi dengan topik pembicaraan berbeda ini berjalan dengan lancar dengan penuh antusias peserta yang terdiri dari berbagai wilayah di Indonesia.
    Salah seorang peserta asal Denpasar, Bali, Rosmayana berharap kegiatan tersebut tidak hanya dilaksanakan sekali saja, namun dapat terus berkelanjutan dan dapat diterapkan dalam kehidupan yang saat ini sedang dalam masa pandemi.

    “Semoga dengan kegiatan ini bisa memotivasi semua kalangan pemuda terutama kaum Milenial untuk tetap produktif, walaupun banyak kegiatan yang terbatas, tetapi tidak mengurangi pemberian manfaat yang luas,” tandasnya.(RLS)

  • Gowes ‘Beramal’ Untuk Veteran Kemerdekaan

    Gowes ‘Beramal’ Untuk Veteran Kemerdekaan

    CILEGON, BANPOS – LAZ Harapan Dhuafa bersama Cilegon Night Ride (komunitas gowes sepeda di malam hari), menggelar acara night ride “Go Beramal” yaitu gowes sambil donasi, yang diperuntukkan bagi para veteran kemerdekaan.

    Kegiatan tersebut juga sebagai salah satu bentuk mengkampanyekan untuk ramah lingkungan dan menjaga kesehatan dengan bersepeda, tentunya dibarengi dengan kegiatan kemanusiaan. Jalur untuk para penggowes Rangkas Night Ride yaitu start dari Bonakarta Cilegon – Finish di Alun-Alun Cilegon.

    “Harapannya dengan adanya kegiatan sepeda ambil beramal menjadi motivasi untuk banyak pihak agar mulai hidup sehat dengan bersepeda dan beramal, berbagi kepada mereka yang membutuhkan,” ungkap Sopian, Branch Manager LAZ Harapan Dhuafa.

    Sopian menambahkan, bahwa kegiatan gowes sambil beramal ini akan menjadi kegiatan rutin yang dijalankan, setelah sebelumnya sukses dengan Serang Night Ride dan Rangkas Night Ride. Kegiatan “Go Beramal” ini juga menjadi program khusus ditengah pandemi untuk mengajak para masyarakat menjaga kesehatannya dan berbagi kepada sesama.

    Dalam pelaksanaannya, para peserta gowes tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dan berkoordinasi dengan banyak pihak terkait agar pelaksanaan night ride bisa berjalan lancar dan sesuai aturan.

    “Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada Laz Harfa yang berkenan untuk menjadi mitra dalam goes malam kita yang ke lima belas pertemuan. Semoga kerja sama kita pada kali ini bisa menjadi awal yang berkelanjutan untuk tetap memberikan impact positif kepada masyrakat,” ujar Ivan selaku Penggerak CNR.

    Donasi akan diberikan untuk para veteran pejuang kemerdekaan, sebagai bentuk kado kebahagiaan untuk mereka yang telah berjuang memberikan kemerdekaan hingga saat ini.

    “Bagus banget ini, jadi gak cuma sekedar gowes sepeda, tapi juga ada kegiatan sosialnya, ada gerakan donasinya. Saya pribadi sangat mensupport kegiatan ini, jadi selain bersepeda, kita juga bisa membantu orang lain melalui gerakan donasi.” Pungkas Deni salah satu peserta Night Ride. (RUL)

  • Tidak Gunakan Pakaian Dinas, Tatu Dilaporkan ke Bawaslu

    Tidak Gunakan Pakaian Dinas, Tatu Dilaporkan ke Bawaslu

    SERANG, BANPOS – Bakal Calon Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah dilaporkan ke Bawaslu Kabupaten Serang bersama beberapa pejabat lainnya. Tatu yang merupakan petahana ini dituding tidak beretika karena telah mendompleng program-program pemkab yang menguntungkan dirinya yang akan mencalonkan kembali pada pilkada 2020 nanti.

    Laporan ini dilakukan oleh PAC Partai Demokrat Kecamatan Ciomas dengan dugaan pelanggaran UUD 10 tahun 2016 tentang Pilkada pasal 71 ayat (1) dan ayat (3) kepada Bawaslu Kabupaten Serang, Jumat (21/8).

    Sebanyak tiga laporan disampaikan kepada Bawaslu terkait dugaan pelanggaran yang dilakukan oleh pasangan petahana.

    Kuasa hukum PAC Partai Demokrat Kecamatan Ciomas, Ferry Renaldy mengatakan, yang dilaporkan pihaknya adalah, Camat Pabuaran, Bupati dan Wakil Bupati Serang, Kepala UPTD SDN Cilongok dan SDN Citiis.

    Ketiga laporan tersebut dikarenakan, petahana melakukan sosialisasj keberhasilan program-program pembangunan, menjelang dilaksanakannya pilkada. Namun, dalam sosialisasi tersebut, petahana tidak menggunakan pakaian resmi dinas sebagai Bupati dan Wakil Bupati, sedangkan program yang disosialisasikan adalah program Pemerintah Kabupaten Serang.

    “Ini kan berbicara program, pasalnya sama. Menurut kami, hal itu jelas sekali bahwa spanduk tersebut bagian daripada program” ujarnya kepada BANPOS, Jumat (21/8).

    Ferry menegaskan, jika Bawaslu Kabupaten Serang beralasan bahwa belum masuk tahapan pemilu, karena belum ada pendaftaran. Namun, dengan tidak digunakannya pakaian dinas resmi dalam spanduk sosialisasi tersebut harusnya dapat dengan cermat disikapi oleh Bawaslu dan perangkat dibawahnya.

    “Ini harusnya bisa juga terlihat oleh Panwascam ataupun pengawas lapangan ini bisa ditindak langsung. Adapun yang mengungkapkan bahwa hal ini belum masuk tahapan atau apa, tapi kami permasalahkan. Karena Bupati kok fotonya tidak resmi, harusnya pakai baju putih ada topinya, pakaian dinas. Dan pada prinsipnya tidak ada yang tidak tahu bahwasanya memang akan maju sekali, dan ini ujian kepada Bawaslu sebenarnya,” jelas Fery.

    Fery menegaskan, lebih beretika kalau memang spanduk itu dipasangi logo standar dan berbicara Pemkab itu lebih beretika. Dengan kejadian tersebut, ia menilai petahana tidak beretika.

    “Jadi yang disoal yaitu memakai pakaian tidak resmi untuk foto program, kemudian mensosialisasikan keberhasilan program. Kalau berbicara keberhasilan program, bukan Bupati atau Wakil Bupatinya sendiri yang sosialisasi masing-masing , tapi seluruh Pemkab,” jelasnya.

    Sementara itu, Ketua Bawaslu kabupaten Serang, Yadi mengatakan bahwa pihaknya telah menerima berkas laporan yang dilaporkan oleh Ketua PAC Partai Demokrat Kecamatan Ciomas yang didampingi oleh Fery Reynaldi. Selanjutnya, pihaknya kemudian akan memeriksa berkas tersebut apakah sudah memenuhi syarat formil dan materil atau belum.

    “Kalau sudah memenuhi, maka akan kami register untuk kemudian ditindaklanjuti paling lama tiga hari kemudian dan akan diproses,” katanya.

    Diketahui, spanduk sosialisasi yang dipermasalahkan adalah terkait program 212 beasiswa penghafal Alquran yang terpasang di Kantor Kecamatan Pabuaran. Kemudian Spanduk sosialisasi program Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) yang terpasang di gedung SDN Cilengok dan Citiis.(MUF/PBN)

  • Ansor PAC Padarincang Gaungkan Cinta Bangsa dan Negara

    Ansor PAC Padarincang Gaungkan Cinta Bangsa dan Negara

    PADARINCANG, BANPOS – Untuk memperkuat regenerasi organisasi, Pengurus Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor Padarincang menggelar Konferensi Anak Cabang ke II. Konferensi tersebut dilangsungkan di Villa Lalita Karang Bolong.

    Dalam kegiatan yang bertemakan ‘Meneguhkan Khidmat Pemuda Ansor Dalam Membela Ulama, Bangsa, dan Negara’ itu, GP Ansor Padarincang berkomitmen untuk terus menggaungkan cinta terhadap bangsa dan negara.

    Ketua pelaksana, Zaki Fakhri mengatakan dalam sambutannya bahwa konferensi tersebut merupakan upaya untuk meningkatkan kualitas organisasi, agar dapat terus mengabdi kepada masyarakat.

    “Pelaksanaan Konferensi Anak Cabang GP Ansor ini untuk meningkatkan kualitas stuktural maupun kultural, khususnya berperan untuk masyarakat Padarincang, dan tentunya meningkatkan semangat dalam menjaga tubuh Nahdlatul Ulama,” ujarnya, Jumat (21/8).

    Sementara itu Ketua PAC Ansor Padarincang, Ismatullah, berharap dengan adanya kepengurusan yang baru hasil dari konferenai ini, dapat memberikan energi baru terhadap organisasi. Karena menurutnya, para pengurus baru merupakan kader yang sudah berpengalaman dalam berorganisasi.

    “Dan tentunya di pengurusan selanjutnya harus lebih berperan terutama menyampaikan dakwah Ahlussunnah waljamaah. Karena mayoritas masyarakat Padarincang dalam menjalankan ke-NU-an hanya sebatas kultur saja, belum memahami betul NU secara struktur maupun Kultur,” terangnya.

    Maka dari itu, Ismatullah mengatakan bahwa hal tersebut yang harus menjadi peran Ansor maupun Banser dalam menyampaikan Aswaja kepada masyarakat dan dapat menjaga akidah dengan baik dan benar.

    “Ansor harus terdepan dalam bidang bermasyarakat dan keagamaan.
    Dan tentunya Ansor dan Banser Padarincang lebih tajam lagi dalam mengembangkan sumber daya manusia secara merata. Terus mengawal kebijakan pemerintah dan selalu bersinergi kalau ada kebijakan pemerintah yang kurang baik,” katanya.

    Senada disampaikan oleh Ketua Ansor Cabang Serang, Alfi. Ia mengatakan bahwa Ansor dan Banser merupakan organisasi kepemudaan dan kemasyarakatan yang terus menggaet pemuda milenial yang cinta terhadap bangsa dan negara.

    Selain itu, Ansor harus terus memegang teguh Ahlussunnah waljamaah dan terus berperan khususnya membangun sumber daya manusia dan terus menggairahkan semangat organisasi dan kaderisasi untuk menjaga keutuhan nilai-nilai Ahlussunnah waljamaah.

    “Dan untuk memajukan organisasi tentunya kepengurusan selanjutnya harus sepaham sejalan dan seirama. Semangat tinggi untuk memajukan organisasi, khususnya Ansor dan Banser di Padarincang,” tandasnya. (DZH)

  • Helldy-Sanuji Tetap Maju di Pilkada Cilegon

    Helldy-Sanuji Tetap Maju di Pilkada Cilegon

    CILEGON, BANPOS – Rasa sujud syukur dan bahagia diungkapkan Helldy Agustian, usai kembali mengantongi Surat Keputusan (SK) rekomendasi pencalonan dari DPP Partai Beringin Karya (Berkarya) di bawah kepemimpinan Muchdi Purwopranjono, untuk perhelatan pilkada sebagai bakal calon Walikota Cilegon tahun 2020, bersama wakilnya Sanuji Pentamarta, yang merupakan Ketua DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Banten.

    Saat ditemui usai memberikan SK kepada pasangan Haji (Helldy – Sanuji), Muchdi Purwopranjono berharap, jika nanti terpilih, Helldy-Sanuji untuk dapat memimpin Kota Cilegon dengan hati dan tidak korupsi.

    “Rekomendasi ini, karena berdasarkan hasil survei yang telah kita lakukan dan juga karena pak Helldy ini merupakan kader kita (Berkarya). Untuk itu, saya berharap kepada pak Helldy dan pak Sanuji punya komitmen untuk memajukan serta mensejahterkan masyarakat Cilegon. Dan yang paling terpenting adalah jangan sampai lakukan tindakan korupsi, karena korupsi itu menjadi musuh negara yang saat ini harus kita lawan,” katanya.

    Usai mengantongi SK rekomendasi dari DPP Partai Berkarya, Helldy Agustian yang ditemui mengatakan, bahwa perjalanannya di perhelatan Pilkada Kota Cilegon sangatlah panjang dan tidak mudah baginya. Sebab, dirinya pernah mencalonkan diri beberapa kali, namun berakhir kandas. Dan pada pilkada tahun 2020 ini, dirinya bertekad untuk memenangkannya serta membuat perubahan di Kota Cilegon.

    “Alhamdulillah, Partai Berkarya secara resmi tetap mengusung saya dan Pak Sanuji untuk maju di perhelatan pilkada Kota Cilegon, dan kami siap untuk menghadapi itu,” kata Helldy, Rabu (19/8).

    Helldy menjelaskan, bahwa sempatnya terjadi dualisme kepemimpinan di kubu partainya, hal tersebut merupakan bagian dari dinamika politik. Namun, itu telah terjawab sudah dengan dikeluarkannya rekomendasi dari DPP Berkarya untuk melaju berkompetisi di Pilkada Kota Cilegon 2020 ini.

    “Semoga Allah meridhoi perjalanan kami, sehingga tidak ada halangan lagi sampai ke pendaftaran, minta doanya saja,” ujarnya.

    Ketua DPD Partai Berkarya Kota Cilegon, Sabihis, yang tampak hadir dalam kegiatan tersebut menyambut baik keluarnya SK rekomendasi DPP partai Berkarya untuk pencalonan pasangan Helldy Sanuji di Pilkada Kota Cilegon.

    “Turunnya SK rekomendasi DPP partai Berkarya tersebut patut kita syukuri dan langkah kedepan yang akan dilakukan adalah merapatkan barisan hingga ranting di bawah untuk berjuang dan solid memenangkan pasangan Helldy-Sanuji (Haji) menjadi Walikota dan Wakil Walikota Cilegon” ungkapnya.

    Adapun terkait adanya Pelaksana Tugas (PLT) Ketua DPW Partai Berkarya Prov. Banten oleh Putu yang membuat SK kepada Evi Silvi Yuniatul Hayati sebagai PLT ketua DPD Partai Berkarya Kota Cilegon, Sabihis menjelaskan bahwa sesuai dengan arahan DPP Partai Berkarya bahwa tugas dari PLT DPW tersebut hanya 1 yaitu untuk mempersiapkan dan melaksanakan Musyawarah Wilayah (Muswil) sebagai panitia untuk menetapakan pencalonan Ketua DPW definitif, kemudian segera menyelenggarakan Musyawarah Daerah (Musda) untuk pencalonan ketua DPD,

    “Artinya bahwa, yang namanya PLT DPW itu tidak ada kewenangan untuk menunjuk atau membuat SK PLT DPD dan mengurusi PILKADA, Ini diperjelas oleh Sekretaris Jendral (Sekjen) Partai Berkarya Badaruddin Andi Picunang, saat Rakernas di Surabaya, 14-16 Agustus 2020 bahwa untuk kepengurusan DPW dan DPD harus ada Perwakilan dari anggota DPRD minimal sebagai ketua, sekretaris atau bendahara,” kata Sabihis.

    Diketahui, bahwa SK rekomendasi pasangan walikota dan wakil walikota dengan nomor : SK-005/PILKADA/DPP-BERKARYA/VIII/2020 tersebut, diberikan dan ditandatangani langsung oleh Muchdi Purwopranjono sebagai Ketua Umum Partai Berkarya dan Sekretaris Jendral (Sekjen) Partai Berkarya Badaruddin Andi Picunang, di jalan Brawijaya IX, no 1, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

    Sementara itu, DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Cilegon langsung bersikap usai mendengar bahwa pasangan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Cilegon, Helldy Agustian dan Sanuji Pentamarta, mendapat SK rekomendasi DPP partai Berkarya.

    “Kepada masyarakat, PKS memastikan serius menghadapi pilkada tahun ini. Dan kepada teman-teman di tim, saya mengimbau untuk segera melaksanakan apa yang sudah menjadi cita-cita dan agenda yang sudah ditetapkan tim pemenangan. Dengan kabar baik ini, semoga keinginan masyarakat untuk mendapatkan pemimpin baru agar Kota Cilegon yang modern dan bermartabat segera terwujud,” terang Ketua DPD PKS Cilegon, Abdul Ghoffar, dalam keterangan persnya di Kantor Sekretariat DPD PKS Cilegon, Rabu (19/8) malam.

    Ketua Bidang Perempuan DPD PKS Cilegon Nurrotul Uyun menambahkan bahwa kepastian rekomendasi dari DPP Berkarya merupakan bagian dari upaya PKS agar pasangan Helldy dan Sanuji dapat terus melenggang di kontestasi Pilkada Cilegon.

    “Hari ini adalah jawaban atas apa yang sudah kita lakukan. Dan semoga ini akan menjadi sebuah awal yang baik bagi kami untuk terus melanjutkan apa yang kami rencanakan terkait dengan mekanisme dan kelanjutan pilkada itu sendiri. Kami ingin menghadirkan sosok alternatif pemimpin baru yang bisa menghantarkan Cilegon jauh lebih baik ke depan,” pungkasnya. (LUK/RUL)

  • Warga Suralaya Siap Menangkan Pasangan Ati- Sokhidin

    Warga Suralaya Siap Menangkan Pasangan Ati- Sokhidin

    BANPOS,CILEGON – Warga Suralaya, Kecamatan Pulomerak sepakat memberikan dukungan untuk pasangan calon Walikota Cilegon, Ratu Ati Marliati-Sokhidin. Pernyataan dukungan kepada PAS itu disampaikan mereka pada Rabu (19/8).

    Selain warga Suralaya, tokoh masyarakat dari sejumlah daerah, Lebak Gede, Tamansari, Mekarsari, juga menyatakan dukungan secara terbuka. Mereka menyatakan dukungan itu karena Pasangan Ati-Sokhidin yang diusung Partai Golkar, Gerindra, Nasdem dan PKB, adalah calon pasangan walikota yang paling pas dan rasional.

    Pernyataan dukungan para tokoh masyarakat itu disampaikan langsung di depan Ratu Ati Marliati yang didampingi Ketua Relawan RAM, Isro Mi’raj. Isro menyebut dukungan yang terus berdatangan adalah bukti bahwa calon pasangan Ratu Ati Marliati-Sokhidin adalah calon walikota yang diinginkan masyarakat Kota Cilegon.

    “Dukungan yang terus mengalir ini nyata, buka kaleng-kalengan. Masyarakat kita sudah pintar dan tahu siapa calon walikota yang mampu membawa kota ini kearah yang lebih baik. Kesuksesan yang sudah ada harus dilanjutkan, itu point-nya,” ujar Isro.

    Pada bagian lain, dua warga yang mengaku kader Partai Demokrat Cilegon bersilaturahim ke Posko Relawan RAM di Taman Cilegon Indah (TCI), Kecamatan Cibeber. Keduanya adalah Sanudin dan Nasuki. Mereka bertemu dengan Tim Relawan RAM dan menyatakan dukungan kepada Pasangan Ati-Sokhidin (PAS).

    Kepada wartawan, Sanudin yang mengatasnamakan pribadi menyatakan dukungan kepada Pasangan Ati-Sokhidin karena mengikuti nuraninya sendiri. “Tidak ada paksaan, tidak ada ajakan, tidak pula karena desakan. Ini murni panggilan hati saya,” tandas Sanudin.

    Sementara itu, Nasuki yang mengaku sebagai Pengurus Ranting Demokrat Suralaya menegaskan, pilihan politik dirinya adalah hak konstitusional sebagai warga negara. “Saya mendukung Ibu Ati dan Pak Sokhidin karena saya menilai keduanya dekat dengan masyarakat, mengayomi dan merakyat,” terang Nasuki.

    Saat disinggung soal sanksi karena tidak sejalan dengan partai yang mengusung calon lain, Nasuki siap menerima konsekuensi itu. “Saya siap menerima sanksi itu. Ini konsekuensi logis dari sebuah proses demokrasi,” ungkap Masuki.

    Sementara Sekjen Relawan RAM, Irfan Ali Hakim mengatakan, arus dukungan yang terus mengalir adalah bukti nyata sebagai dukungan publik terhadap kemenangan Ati- Sokhidin.(BAR)

  • Polda Banten Musnakan 303 Kg Ganja Asal Aceh

    Polda Banten Musnakan 303 Kg Ganja Asal Aceh

    SERANG, BANPOS – Sebanyak 303 kilogram barang bukti narkotika jenis ganja, berhasil dimusnakan dengan cara dibakar oleh jajaran Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Banten, Rabu (19/8/2020).

    Kapolda (Kepala Kepolisian Daerah) Banten Irjen Pol Fiandar memimpin langsung pemusnahan barang bukti tersebut, dengan disaksikan Dirresnarkoba dan PJU Polda Banten, Ketua MUI Provinsi Banten, Danrem 064/MY yang diwakili oleh Dandim 0602/Serang, Kepala BNN Provinsi Banten, Kepala Kejaksaan Tinggi Banten, Ketua Pengadilan Tinggi Banten, Kepala BPOM Banten, Dan Denpom Serang, serta KH. Muhtadi (Tokoh Ulama Banten) dan Ketua Forum Penggiat Anti Narkoba Banten (Forpan Banten).

    Dalam keterangannya, bahwa pemusnahan Ganja sebanyak 303 Kg ini hasil dari penggagalan pengiriman sebanyak dua kali yaitu tanggal 23 Juli 2020 dengan Barang bukti 159 Kg dan yang terbaru pada tanggal 5 Agustus 2020 dengan barang bukti 144 Kg.

    “Pengungkapan ganja yang terbaru dengan berat total 144 Kg tersebut diamankan dari 5 orang tersangka di tiga lokasi yang berbeda, yaitu di Rest Area Bogeg, Perumahan Tangerang New City Tangerang, dan di Jalan Pramukasari III Jakarta Pusat,” kata Fiandar.

    Sementara itu, Direktur Narkoba Polda Banten, Kombes Pol Susatyo Purnamo Condro menambahkan, bahwa 144 kilogram ganja tersebut diselundupkan di dalam truk sembako gula refinasi yang akan dikirim ke gudang Cikupa, Tangerang.

    Barang tersebut dikirim dari Aceh melalui jalur darat dan akan diedarkan di daerah Jakarta-Banten. “Meski dalam kondisi COVID ini, polisi tetap memberikan pelayanan bagi pengiriman sembako cepat ke masyarakat. Tapi disalahgunakan oleh para pelaku untuk menyisipkan narkoba di dalam truk,” kata Susatyo.

    Susatyo kembali menjelaskan, bahwa dalam pengungkapan tersebut jajarannya berhasil mengamankan lima orang tersangka di tempat yang berbeda. Tersangka MT (40) dan LA (29) diamankan di Tol Merak-Jakarta Dua warga Lampung itu berperan sebagai pengirim barang. Lalu FA (22) dan RP (20) yang ditangkap di gudang Cikupa Tangerang, berperan sebagai penjemput barang.

    Sedangkan satu orang lagi RF (25) bertindak sebagai penyimpan barang ditangkap di jalan Pramukasari Jakarta Pusat. “Masing-masing tersangka mendapat imbalan sebesar Rp5 juta sampai Rp10 juta. Akibat perbuatannya kelima tersangka terancam hukuman mati,” katanya. (RUL)

  • Kado Kebahagiaan untuk Veteran dan Janda Veteran

    Kado Kebahagiaan untuk Veteran dan Janda Veteran

    SERANG, BANPOS – 75 tahun sudah perjalanan bangsa Indonesia merdeka dan menjadi bangsa yang mandiri. Banyak elemen bangsa yang terlibat dalam proses kemerdekaan bangsa Indonesia, ada yang berjuang diranah keilmuan ada pula yang diranah fisik, seperti perang kemerdekaan mengusir penjajah yang dilakukan oleh para veteran.

    Mereka rela berkorban jiwa raga bahkan nyawa untuk bangsa Indonesia yang merdeka, namun dalam perjalananannya kini, kerap kali para pejuang veteran seakan terlupakan oleh generasi muda, karena minimnya sejarah ataupun informasi terkait para veteran.

    Untuk menumbuhkan rasa kepedulian dan mengingatkan kembali tentang betapa luar biasanya peran para veteran, LAZ Harapan Dhuafa merayakan 75 tahun kemerdekaan dengan memberikan Kado Kemerdekaan untuk para veteran.

    Indah Prihanande selaku Direktur Utama LAZ Harapan Dhuafa menerangkan bahwa Kado untuk Veteran ini sebagai salah satu cara LAZ Harapan Dhuafa dalam merayakan kemerdekaan bangsa tercinta Indonesia, selain ingin melakukan aksi nyata dalam bentuk kepedulian.

    “ini sebagai salah satu cara kami untuk merayakan kemerdekaan, yang pertama ini sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kita untuk mereka (veteran) yang juga telah ikut berjuang untuk kemerdekaan bangsa, yang kedua tentu untuk menumbuhkan kepedulian dan rasa kebangsaan yang dipenuhi dengan kecintaan terhadap tanah air, melalui spirit perjuangan para veteran yang telah berjuang untuk kemerdekaan. Khususnya untuk untuk generasi muda saat ini, dan umumnya untuk seluruh bangsa Indonesia.” Ungkapnya

    Ibu Hj. Toefah, salah satu Veteran Wanita Pejuang Kemerdekaan. Beliau dulunya turut andil dalam perjuangan para pahlawan yang lain. Dimana beliau ikut berjuang di Biro Perjuangan yang mengurus di bagian logistik/dapur yang tugasnya menyiapkan logistik makanan untuk para tentara pejuang kemerdekaan Indonesia. Selama kurang lebih 2 tahun beliau ikut berjuang tanpa kenal lelah. Telah banyak suka duka yang beliau rasakan kala berjuang dulu.

    “Senangnya dulu itu karena ikut berjuang sama tentara-tentara yang lain. Walaupun saya sudah tidak begitu ingat. Tapi, saya sangat bersyukur bisa ikut berjuang,” ujarnya.

    Rasa haru mewarnai para veteran dan keluarga saat Tim LAZ Harapan Dhuafa bersilaturahmi kepada para veteran dan janda veteran pada Senin, 17 Agustus 2020. mereka bercerita banyak hal dan menitipkan pesan untuk para generasi muda Indonesia.

    “Untuk anak-anak muda sekarang terus belajar, jangan mudah patah semangat, dan lanjutkan perjuangan para pahlawan yang telah gugur. Merdeka,” ucap Toefah dengan semangat. (RUL/RED)

  • Koramil 2306 Mancak Turut Kawal Pembagian Bansos Beras Desa Sigedong

    Koramil 2306 Mancak Turut Kawal Pembagian Bansos Beras Desa Sigedong

    SERANG, BANPOS – Bantuan sosial dari APBD Kabupaten Serang berupa beras dan mie instan mulai di distribusikan kepada warga Kecamatan Mancak, sejak satu pekan ini. Salah satunya di Desa Sigedong, Selasa (18/8) untuk 125 kepala keluarga (KK).

    Pembagian dan pendistribusian Bansos beras dan mie instan ini mendapat menjadi atensi Koramil 2306 Mancak. Komandan Babinsa Koramil 2306/Mancak Kapten Inf Dedi Bonar Sirait kepada Banten Pos, mengatakan, dalam rangka ikut mensukseskan program Pemkab Serang tersebut, jajaran Babinsa ikut serta diterjunkan mengawal kegiatan berupa pendampingan pendistribusian Bansos APBD Kabupaten tersebut.

    “Alhamdulillah pelaksanaan bantuan beras dari Pemkab Serang berjalan tertib dan aman. Jajaran Babinsa TNI Koramil Mancak turut mengawal dan melakukan pendampingan pelaksanaan Bansos utk masyarakat Desa Sigedong Kecamatan Mancak,” ujar Kapten Inf Dedi.

    Ia berharap pembagian bansos tersebut bisa sedikit meringankan beban masyarakat ditengah pandemi Covid-19. “Semoga bantuan beras dan mie instan ini meringankan beban masyarakat dan berguna,” ucap Kapten Inf Dedi.

    Dalam pendampingan pengamanan Bansos tersebut, pihaknya bersama- sama dengan aparat Kepolisian Sektor Mancak.

    Sementara Kades Sigedong, Kecamatan Mancak, Bayu Saputra yang dihubungi Banten Pos menjelaskan bahwa pembagian beras dan mie instan dari Bansos APBD Kabupaten Serang tersebut didistribusikan kepada 125 KK terdampak Covid-19.

    “Alhamdulillah hari ini sudah selesai pembagian bansos beras dan mie instan dari APBD Kabupaten Serang. Sesuai dengan nama- nama yang diajukan para ketua RT,” terang Kades Bayu Saputra.

    Dirinya mengaku berterimakasih kepada bupati kabupaten Serang atas bantuan beras dan mie instan kepada warganya.

    Dengan adanya bantuan beras tersebut bisa membantu kesulitan warga ditengah wabah pandemi Corona saat ini. “Kami atas nama pemerintah Desa Sigedong sangat berterima kasih atas bantuan beras bansos ini. Masyarkat kami sangat terbantu dan senang dengan bantuan ini,” papar Bayu Saputra.

    Menurutnya, tidak semua warga mendapatkan Bansos beras dan mie instan. Ke 125 KK yang mendapatkan bantuan tersebut terdiri dari warga di 12 RT dan 4 RW se Desa Sigedong. (BAR)

  • Koramil 2306 Mancak Turut Kawal Pembagian Bansos Beras Desa Sigedong

    Koramil 2306 Mancak Turut Kawal Pembagian Bansos Beras Desa Sigedong

    SERANG, BANPOS,- Bantuan sosial dari APBD Kabupaten Serang berupa beras dan mie instan mulai di distribusikan kepada warga Kecamatan Mancak, sejak satu pekan ini. Salah satunya di Desa Sigedong, Selasa (18/8) untuk 125 kepala keluarga (KK).

    Pembagian dan pendistribusian Bansos beras dan mie instan ini mendapat menjadi atensi Koramil 2306 Mancak. Komandan Babinsa Koramil 2306/Mancak Kapten Inf Dedi Bonar Sirait kepada Banten Pos, mengatakan, dalam rangka ikut mensukseskan program Pemkab Serang tersebut, jajaran Babinsa ikut serta diterjunkan mengawal kegiatan berupa pendampingan pendistribusian Bansos APBD Kabupaten tersebut.

    “Alhamdulillah pelaksanaan bantuan beras dari Pemkab Serang berjalan tertib dan aman. Jajaran Babinsa TNI Koramil Mancak turut mengawal dan melakukan pendampingan pelaksanaan Bansos utk masyarakat Desa Sigedong Kecamatan Mancak,” ujar Kapten Inf Dedi.

    Ia berharap pembagian bansos tersebut bisa sedikit meringankan beban masyarakat ditengah pandemi Covid-19.

    “Semoga bantuan beras dan mie instan ini meringankan beban masyarakat dan berguna,” ucap Kapten Inf Dedi.

    Dalam pendampingan pengamanan Bansos tersebut, pihaknya bersama- sama dengan aparat Kepolisian Sektor Mancak.

    Sementara Kades Sigedong, Kecamatan Mancak, Bayu Saputra yang dihubungi Banten Pos menjelaskan bahwa pembagian beras dan mie instan dari Bansos APBD Kabupaten Serang tersebut didistribusikan kepada 125 KK terdampak Covid-19.

    “Alhamdulillah hari ini sudah selesai pembagian bansos beras dan mie instan dari APBD Kabupaten Serang. Sesuai dengan nama- nama yang diajukan para ketua RT,” terang Kades Bayu Saputra.

    Dirinya mengaku berterimakasih kepada bupati kabupaten Serang atas bantuan beras dan mie instan kepada warganya.

    Dengan adanya bantuan beras tersebut bisa membantu kesulitan warga ditengah wabah pandemi Corona saat ini.

    “Kami atas nama pemerintah Desa Sigedong sangat berterima kasih atas bantuan beras bansos ini. Masyarakat kami sangat terbantu dan senang dengan bantuan ini,” papar Bayu Saputra.

    Menurutnya, tidak semua warga mendapatkan Bansos beras dan mie instan. Ke 125 KK yang mendapatkan bantuan tersebut terdiri dari warga di 12 RT dan 4 RW se Desa Sigedong.(BAR)