Penulis: Panji Romadhon

  • Lestari: Genjot Sektor Pariwisata, Pusat Dan Daerah Kudu Sinergi

    Lestari: Genjot Sektor Pariwisata, Pusat Dan Daerah Kudu Sinergi

    JAKARTA, BANPOS – Pemerintah pusat dan daerah harus membangun harmoni secara konsisten dalam setiap kebijakan untuk mempercepat pertumbuhan di sejumlah sektor pembangunan, termasuk sektor pariwisata.

    “Untuk mengakselerasi proses pembangunan di sektor pariwisata dibutuhkan komitmen kuat semua pihak dalam merealisasikan sejumlah kebijakan yang telah disepakati bersama antara Pemerintah di tingkat pusat dan daerah,” kata Wakil Ketua MPR Lestari Moerdijat dalam keterangan tertulisnya, Senin (3/4).

    Badan Pusat Statistik mencatat jumlah wisatawan mancanegara naik lebih dari dua kali lipat pada 2022, jika dibandingkan dengan periode sebelumnya di masa pandemi. Daerah asal para wisatawan mancanegara di dominasi oleh negara tetangga yakni Malaysia, Timor Leste, Australia, dan Singapura.

    Menko Perekonomian menargetkan pendapatan yang dihasilkan dari pariwisata nasional pada tahun 2023 mencapai sekitar Rp 111,7 triliun. Kunjungan wisatawan terus didorong, khususnya pada 5 Destinasi Pariwisata Super Prioritas melalui penyelenggaraan berbagai event bertaraf internasional.

    Untuk mewujudkan hasil yang maksimal, ujar Lestari, kepastian terselenggaranya sejumlah event yang mampu menarik minat wisatawan tersebut, harus menjadi kepedulian bersama antara pemerintah pusat dan daerah.

    Karena, tegas Rerie sapaan akrab Lestari, inkonsistensi dalam pelaksanaan suatu event akan berdampak pada hilangnya kepercayaan calon wisatawan untuk berkunjung ke tanah air dan tentu berpotensi menimbulkan kerugian dengan hilangnya potensi pendapatan.

    Dalam upaya mengakselerasi pembangunan sektor pariwisata, ujar Rerie yang juga anggota Komisi X DPR RI dari Dapil II Jawa Tengah itu, penting untuk menjaga komitmen semua pihak agar tetap fokus pada proses pembangunan yang telah disepakati bersama.

    Karena, tegas Anggota Majelis Tinggi Partai NasDem itu, di saat banyak negara berlomba-lomba untuk bangkit dari keterpurukan pascapandemi, kepercayaan dari berbagai pihak menjadi modal yang berharga untuk memenangkan persaingan dalam menarik investor dan wisatawan.

    Rerie mendorong semua pihak dengan berbagai upaya untuk selalu membangun semangat kolaborasi yang kuat dalam upaya mengakselerasi proses pembangunan nasional di berbagai sektor.(RMID)

  • Ketua KOI: Preseden Buruk Piala Dunia U20 Jangan Menular Ke Event Internasional Lain

    Ketua KOI: Preseden Buruk Piala Dunia U20 Jangan Menular Ke Event Internasional Lain

    JAKARTA,BANPOS – Ketua Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Raja Sapta Oktohari sangat berharap, preseden buruk yang dialami Indonesia saat gagal menjadi tuan rumah Piala Dunia U20, tidak berdampak negatif ke berbagai event olahraga internasional lain.

    Dia meminta seluruh pihak, termasuk pemerintah daerah, untuk menahan diri dalam mengeluarkan bahasa-bahasa yang tidak produktif, terhadap rencana Indonesia untuk menjadi tuan rumah pada banyak event olahraga internasional di tahun ini.

    “Semoga, preseden yang terjadi di Piala Dunia U20 sepak bola ini, tidak terjadi pada event-event lain,” ujar Raja Sapta Oktohari yang kerap akrab disapa Okto di Jakarta, Senin (3/4).

    Seperti diketahui, Indonesia telah diagendakan untuk menjadi tuan rumah berbagai event olahraga bertaraf internasional dan bergengsi, hingga akhir tahun 2023 ini.

    Pertama, Jakarta E-Prix atau mobil balap elektrik di Jakarta pada 3-4 Juni. Kedua, Indonesia Open yang merupakan salah satu event bergengsi kelas dunia di cabang olahraga bulutangkis, pada 13-18 Juni 2023.

    Kompetisi ini berkelas Super1000.

    Ketiga, ANOC World Beach Games di Bali, pada 6-12 Agustus 2023.

    Dalam event ini, ada 14 cabang olahraga yang biasa digelar di pantai. Diperkirakan, hadir juga kontingen Israel.

    Keempat, pada 25 Agustus – 10 September 2023, Indonesia akan menjadi tuan rumah bersama Jepang dan Filipina, menggelar Kejuaraan Dunia Basket FIBA pada 25 Agustus – 10 September 2023.

    Kelima, Indonesia akan kembali menjadi tuan rumah MotoGP di Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada 14-15 Oktober 2023.

    Okto mengatakan, tantangan menjadi tuan rumah event – event olahraga berkelas global di Indonesia itu lumayan besar.

    Salah satunya, di event ANOC World Beach Games. Karena itu, Okto meminta semua pihak memahami status World Beach Games di Bali.

    “Kita masih menunggu surat resmi dari ANOC, tentang hasil kualifikasi negara dan atlet yang akan turun bertanding di World Beach Games. Wajib dipahami, World Beach Games merupakan multievent terbesar setelah Olimpiade musim Panas dan Olimpiade Musim Dingin,” jelas Okto.

    ANOC World Beach Games akan diikuti 1.600 atlet dari 130 negara.

    Ini adalah momentum untuk membuktikan kelayakan Indonesia sebagai tuan rumah event yang besar. Apalagi, Indonesia bercita-cita menjadi tuan rumah Olimpiade 2036.

    Semua pihak, kata Okto, harus melihat dari cakupan yang lebih luas lagi. Karena kita berbicara olahraga sebagai sebuah negara.

    Mendapatkan kepercayaan besar dunia seperti saat ini, bukan perkara mudah.

    Event seperti ANOC World Beach Games bukan sekadar Asian Games, atau SEA Games yang bersifat regional.

    “Kita bicara konteks dunia. Di tingkat dunia, ada berbagai konsekuensi yang harus dijawab. Apa pun yang terjadi nanti, jangan sampai menjadi preseden dan menimbulkan stigma kurang baik terhadap Indonesia,” tegas Okto.(RMID)

  • Cek Harga Emas Antam Hari Ini, Naik hingga Rp5.000 Per Gram

    Cek Harga Emas Antam Hari Ini, Naik hingga Rp5.000 Per Gram

    JAKARTA, BANPOS – Harga emas batangan PT Aneka Tambang (Persero) Tbk atau Antam, dipantau dari laman Logam Mulia pada Selasa pagi, naik Rp5.000 menjadi Rp1.073.000 per gram.

    Sebelumnya, pada Senin (3/4), harga emas batangan Antam berada di level Rp1.068.000 per gram.

    Sementara itu, harga jual kembali (buyback) emas Antam juga naik Rp5.000 menjadi Rp960.000 per gram dibandingkan harga buyback pada Senin (3/4) senilai Rp955.000 per gram.

    Diketahui, untuk transaksi harga jual dikenakan potongan pajak, sesuai dengan PMK No 34/PMK.10/2017. Penjualan kembali emas batangan ke PT Antam Tbk dengan nominal lebih dari Rp10 juta, dikenakan PPh 22 sebesar 1,5 persen untuk pemegang NPWP dan 3 persen untuk non-NPWP. PPh 22 atas transaksi buyback dipotong langsung dari total nilai buyback.

    Secara rinci, berikut harga pecahan emas batangan yang tercatat di Logam Mulia Antam pada Selasa pagi.

    – Harga emas 0,5 gram: Rp586.500

    – Harga emas 1 gram: Rp1.073.000

    – Harga emas 2 gram: Rp2.086.000

    – Harga emas 3 gram: Rp3.104.000

    – Harga emas 5 gram: Rp5.140.000

    – Harga emas 10 gram: Rp10.225.000

    – Harga emas 25 gram: Rp25.437.000

    – Harga emas 50 gram: Rp50.795.000

    – Harga emas 100 gram: Rp101.512.000

    – Harga emas 250 gram: Rp253.515.000

    – Harga emas 500 gram: Rp506.820.000

    – Harga emas 1.000 gram: Rp1.013.600.000

    Untuk potongan pajak harga beli emas sesuai dengan PMK Nomor 34/PMK.10/2017, pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45 persen untuk pemegang NPWP dan 0,9 persen untuk non-NPWP.

    Kemudian, setiap pembelian emas batangan disertai dengan bukti potong PPh 22. (ANT/MUF)

  • Umumkan Pemenang Undian Samsung Karnaval 2022, Erajaya Digital Hadirkan Hadiah Utama Mobil

    Umumkan Pemenang Undian Samsung Karnaval 2022, Erajaya Digital Hadirkan Hadiah Utama Mobil

    JAKARTA, BANPOS – Erajaya Digital mengumumkan para pemenang undian Samsung Karnaval 2022 yang berlangsung pada tanggal 21 Desember 2022 hingga 19 Februari 2023. Total sebanyak pemenang hadiah didapatkan dari 21.556 kupon yang terkumpul selama periode kampanye.

    Diketahui, hadiah utama yang dihadirkan Erajaya Digital tak tanggung-tanggung, yaitu satu unit Honda HR-V E CVT yang akhirnya dimenangkan oleh Mulyadi dengan nomor undian ZYLK1ACBJSP usai bertransaksi di Erafone Surya Kencana Pamulang.

    Sementara itu, hadiah lainnya yang juga diumumkan dalam pengundian tersebut adalah dua unit Samsung Galaxy Z Fold4 5G, 3 unit Samsung Galaxy Z Flip4 5G, 10 unit Samsung Galaxy A23 5G dan 45 unit Samsung Galaxy A04s.

    CEO Erajaya Digital, Joy Wahjudi, mengatakan bahwa Samsung Karnaval merupakan perhelatan tahunan yang dihadirkan oleh Erajaya Digital bersama Samsung Indonesia, selaku mitra strategis Erajaya Digital.

    “Acara ini sekaligus merupakan sebuah apresiasi untuk para pelanggan setia dan pecinta produk Samsung atas dukungannya kepada kami selama ini. Saya ucapkan selamat kepada para pemenang undian Samsung Karnaval, dan terima kasih atas kesetiaannya pada jaringan toko Erajaya Digital dan Erajaya Group,” ujarnya.

    Pengundian dilakukan pada hari Rabu, 29 Maret 2023, pukul 13.00 WIB dan disaksikan langsung oleh Head of Marketing Erajaya Digital Luis Anthony, Key Account Manager Samsung Electronics Indonesia Annisa Putri, notaris Rukmi Hudiyarti, perwakilan Kementerian Sosial Republik Indonesia Rina Novera dan Tias, perwakilan Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta Warman serta Hermin, dan Kemasindo Visitama Muhammad Faisal Azhari.

    Proses pengundian juga disiarkan secara langsung melalui jejaring media sosial. Dalam pengundian tersebut, nama pemenang dipilih secara acak dan selanjutnya telah dihubungi secara terpisah untuk penyerahan hadiah.

    Nama-nama pemenang juga akan diumumkan pada akun media sosial @samsung.nasa, @erafonestores, serta tersedia di laman www.samsungkarnaval.com dan www.eraspace.com.

    “Samsung Karnaval 2022 dilangsungkan dari tanggal 21 Desember 2022 hingga 19 Februari 2023 secara online. Para pelanggan mendapatkan kupon undian lewat pembelian yang dilakukan di outlet-outlet Erafone, Samsung Store by NASA, Urban Republic dan eraspace.com,” katanya.

    Untuk menghindari penipuan, informasi dan pengaduan seputar program promo ini dapat diperoleh dengan menghubungi ERICA (Erajaya Interactive Customer Assistant) di nomor WhatsApp 0812 9077 772 atau di nomor telepon 1500 372, atau melalui alamat email customercare@erajaya.com. (MUF)

  • Premi Bruto Tugu Insurance Tembus Rp6,71 Triliun di 2022

    Premi Bruto Tugu Insurance Tembus Rp6,71 Triliun di 2022

    JAKARTA, BANPOS – Kemampuan proaktif PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) terhadap situasi perekonomian yang terus membaik seiring semakin terkendalinya pandemi Covid-19 yang turut mendukung pencapaian kinerja tahun 2022.

    Di mana, perusahaan berhasil mencatatkan Laba tahun berjalan konsolidasian sebesar Rp395,11 miliar atau naik 21 persen dari tahun lalu sebesar Rp 327,23 miliar.

    Presiden Direktur Tugu Insurance, Tatang Nurhidayat, menjelaskan bahwa peningkatan kinerja Tugu Insurance di tahun 2022 tentunya tidak terlepas dari komitmen Perseroan untuk senantiasa mengelola risiko dengan prinsip kehati-hatian baik dari aspek underwriting, maupun dalam pengelolaan investasi.

    Tak hanya itu, komitmen itu juga dilakukan terhadap efisiensi beban usaha serta semakin proaktif dalam mengantisipasi berbagai arus peluang maupun tantangan di industri perasuransian dengan mengedepankan inovasi digitalisasi di tengah kondisi pemulihan ekonomi pasca Covid-19.

    “Sampai dengan periode 31 Desember 2022 (audited) Premi Bruto Tugu Insurance secara konsolidasian sebesar Rp6,71 triliun naik 12 persen dibanding dari periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp5,99 triliun, khususnya dikontribusikan dari lini bisnis Fire, Marine Hull, Onshore dan Marine Cargo. Adapun untuk perolehan produksi premi terbesar di 2022 berasal dari lini Fire, Aviation, Offshore dan Marine Cargo,” ujarnya.

    Tatang mengungkap bahwa pendapatan Underwriting secara konsolidasian tercatat sebesar Rp2,34 triliun naik 10 persen dibanding dari periode yang sama tahun sebelumnya yaitu sebesar Rp2,12 triliun.

    Selain tetap berhasil mempertahankan peringkat Global Rating “A- (Excellent)” dari A.M. Best selama 7 tahun berturut-turut, kinerja gemilang Emiten Anak BUMN PT Pertamina (Persero) yang berkode saham TUGU ini juga tercermin dari Hasil Investasi konsolidasian sebesar Rp352,39 miliar serta Pendapatan Usaha Lainnya mencapai Rp398,71 miliar.

    Tercatat di akhir tahun buku konsolidasian 2022, Tugu Insurance memiliki total Aset Rp21,58 triliun atau naik dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp20,19 triliun.

    “Sedangkan Ekuitas perseroan meningkat dari Rp8,79 triliun menjadi Rp9,17 triliun, dengan disertai tingkat Risk Based Capital (RBC) 470,02 persen yang berada jauh di atas ketentuan batas minimum Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yaitu sebesar 120 persen,” tandasnya. (MUF)

  • Sempat Kejar-kejaran, Ditresnarkoba Polda Banten Tangkap Pelaku Penyalahgunaan Narkotika

    Sempat Kejar-kejaran, Ditresnarkoba Polda Banten Tangkap Pelaku Penyalahgunaan Narkotika

    SERANG, BANPOS – Tim Opsnal Ditresnarkoba Polda Banten berhasil mengamankan pelaku penyalahgunaan narkotika jenis sabu berinisial RR (36) pada Senin (3/4) dini hari sekitar pukul 00:30 WIB di lampu merah Jalan KH Abdul Hadi Kebon Jahe, Desa Cipare, Kecamatan Serang.

    Tim Opsnal Ditresnarkoba Polda Banten mendapatkan informasi bahwa target pelaku yang merupakan warga Kecamatan Serang, Kota Serang itu membawa banyak narkotika jenis sabu di daerah Kota Serang.

    Setelah mengantongi nama dan ciri pelaku, tim melakukan pemberhentian sebuah mobil Freed. Akan tetapi, mobil tersebut berusaha melarikan diri kemudian diberhentikan dengan cara membuang tembakan peringatan ke udara secara tegas dan terukur sesuai dengan aturan Perkap Nomor 1 tahun 2009, karena pelaku sudah membahayakan petugas.

    “Kemudian mobil tersebut berhenti dan dilakukan penangkapan. Saat dilakukan penggeledahan, berhasil didapatkan barang bukti berupa dua buah pelastik klip bening berisi sabu dengan jumlah bruto 0,56 gram dan satu buah handphone merek Poco x3 Gt warna biru hitam,” ungkap Kabid Humas Polda Banten, Kombes Pol Didik Hariyanto, dalam siaran pers yang diterima oleh BANPOS.

    Ia mengungkapkan bahwa pelaku mengakui mendapatkan narkotika jenis sabu tersebut dari AD yang merupakan seorang DPO. Kemudian, berdasarkan keterangan pelaku, mengaku sudah 10 kali membeli sabu dan digunakan untuk konsumsi pribadi.

    “Guna mempertanggungjawabkan perbuatannya, tersangka dijerat Pasal 114 ayat 1 Jo 112 ayat 1 hukuman minimal 4 tahun maksimal 15 tahun dan kemudian tersangka dan barang bukti dibawa ke Direktorat reserse narkoba Polda Banten guna melakukan pemeriksaan lanjut,” tandasnya.

    Sebelumnya diberitakan bahwa aksi kejar-kejaran terjadi di jalan Abdul Hadi, tepatnya mengarah pada lampu merah Kebon Jahe.

    Aksi kejar-kejaran itu terjadi antara Polisi dengan terduga pelaku penyalahgunaan narkotika pada Senin (3/4) sekitar pukul 00.03 WIB.

    Aksi kejar-kejaran itu berhenti tepat di lampu merah Kebon Jahe. Mobil yang dikendarai oleh terduga pelaku itu bahkan hampir menabrak aparat Kepolisian yang mengejar menggunakan sepeda motor.

    Salah satu saksi mata, sebut saja Ujang, mengatakan bahwa aparat Kepolisian sudah mulai mengejar terduga pelaku dari arah Warung Pojok menggunakan sepeda motor. Ia mengira, suara letusan tembakan itu adalah suara petasan dari anak-anak yang biasa bermain di sekitar lampu merah.

    “Anggota polisi sudah mengingatkan dari jauh untuk mobil putih berhenti, tapi mobil tersebut menghiraukan. Saya pikir itu bunyi petasan, tapi ternyata pistol,” ujarnya kepada BANPOS. (MUF)

  • Melahirkan di RS Sari Asih Ciputat Langsung Dapat Akta Kelahiran

    Melahirkan di RS Sari Asih Ciputat Langsung Dapat Akta Kelahiran

    CIPUTAT, BANPOS – Kabar baik bagi masyarakat yang melahirkan di RS Sari Asih Ciputat, Kota Tangerang Selatan. Sebab, setelah pulang dari rumah sakit ini, pasien sudah mendapatkan Kartu Keluarga (KK) baru, Akta kelahiran anak sekaligus Kartu Identitas Anak.

    Karena Rumah Sakit dengan pelayanan syariah ini telah bekerjasama dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Kota Tangerang Selatan. Yang mana, kerjasama ini dilakukan untuk meningkatkan kepemilikan akta kelahiran anak sesuai Permendagri No 9 Tahun 2016.

    Kerjasama ini dilakukan pada Kamis, 30 Maret 2023, di lobi RS Sari Asih Ciputat yang dihadiri oleh Direktur RS Sari Asih Ciputat, dr Anitya Irna,RD,M. Kes, beserta Kadisdukcapil Kota Tangerang Selatan, H Dedi Budiawan.
    Disebutkan Drs H Dedi Budiawan MM, kerjasama ini masuk dalam inovasi SIHATI, yaitu Sistem Integrasi Pencatatan Kelahiran Kematian.

    “Jadi bagi warga yg melahirkan di RS Sari Asih Ciputat maka akan langsung mendapatkan Akta Catatan Sipil ( kelahiran atau kematian), KK, KIA atau KTP jika yang wafat sudah menikah, bersamaan juga dilakukan penerbitan KIA (42 anak) dan IKD (115 orang) bagi para pengunjung atau pegawai RS Sari Asih Ciputat,” ujarnya.

    Sementara itu, kerjasama ini menurut Direktur RS Sari Asih Ciputat, dr Anitya Irna, diharapkan menjadi alternatif pilihan bagi masyarakat untuk mendapatkan Akta Kelahiran, KIA, KK dan atau Akta kematian dengan lebih mudah dan cepat.

    “Dengan adanya kerjasama ini data yang masuk bisa dimanfaatkan untuk keperluan pelayanan kesehatan di rumah sakit Sari Asih Ciputat “ ujar dr Anitya Irna.

    Lebih jauh dijelaskan dr Anitya, bahwa anak yang lahir di RS Sari Asih Ciputat dapat diurus dokumennya oleh keluarga maksimal 10 hari dari jarak kelahiran. Sedangkan jika persyaratannya sudah lengkap Akta Kelahiran bisa diambil 1 sampai 3 hari setelah melahirkan.

    Syarat pengurusan Akta Kelahiran, KK, dan KIA, FC surat nikah dilegalisir KUA, KK asli, FC KTP orang tua, FC KTP 2 (dua) orang saksi, Surat kelahiran dari RS Sari Asih Ciputat dan FC KTP Pemohon. (DIN/BNN)

  • Korban Kekerasan Seksual Wajib Diberi Pendampingan Psikologis

    Korban Kekerasan Seksual Wajib Diberi Pendampingan Psikologis

    LEBAK, BANPOS – Terkait penanganan kekerasan seksual dengan korban anak dibawah umur yang tidak ditangani psikologis korbannya oleh UPT PPA Lebak, mendapat tanggapan dari Ketua Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Provinsi Banten, Adde Rossi Khoerunnisa.

    Ia mengatakan bahwa untuk pendampingan psikologis terhadap korban Pelecehan dan Kekerasan Seksual, UPT PPA memiliki fungsi memberikan penanganan terhadap psikologis korban kekerasan.

    “Karena pelayanan fisik dan psikis serta hukum menjadi tugas utama dibentuk UPT PPA yang bersama-sama dengan P2TP2A,” kata Adde kepada BANPOS saat dihubungi melalui panggilan telepon, Minggu (2/4).

    Adde menjelaskan, Pelayanan Psikologis bagi korban kekerasan seksual merupakan hal yang wajib diberikan oleh pihak UPT PPA. Menurutnya, tanpa melihat rentang usia maupun jenis kekerasan yang didapatkan, korban pasti memiliki luka secara psikis.

    “Jangankan untuk anak, dalam kasus seperti ini orang dewasa pun pasti memiliki trauma dan perlu diberikan pendampingan psikologis,” jelasnya.

    Terkait mekanisme pemberian pelayanan psikologis bagi korban, ia menerangkan, UPT PPA tidak perlu mendapatkan surat rekomendasi dari pihak manapun, yang diperlukan ialah keterangan dari pihak terkait bahwa seseorang tersebut merupakan korban kekerasan seksual adalah benar.

    “Tentu ini menjadi evaluasi kita bersama agar bisa dipahami bahwa keberadaan mereka (UPT PPA) bukan hanya pelayanan kertas saja,” terangnya.

    “Kehadiran UPT PPA Kabupaten/Kota adalah memberikan pelayanan fisik dan psikis,” ujar Adde.

    Saat ditanyai terkait kasus salah satu anak dibawah umur asal Lebak yang menjadi korban kekerasan seksual sejak 2022 silam namun belum diberikan pelayanan psikologis, Adde memaparkan, pemberian pelayanan psikologis harus tetap diberikan.

    Menurutnya, tidak ada kata terlambat dalam memberikan pelayanan itu meski kejadian tersebut terjadi tahun lalu.

    “Meskipun pasti berbeda kondisi korban saat setelah kejadian dan saat ini, namun saya sebagai psikolog yakin, mereka dapat memberikan pelayanan sesuai dengan apa yang dibutuhkan dalam kasus penanganannya,” paparnya.

    Adde menegaskan, bila diperlukan, pihak korban dapat mendatangi serta mengajukan kepada UPT PPA Provinsi Banten untuk mendapatkan pelayanan psikologis.

    “Karena khawatir di Kabupaten/Kota masih belum memiliki Psikolog tetap khususnya di Lebak, silahkan datangi ke UPT PPA Provinsi, kami disana memiliki psikolog tetap,” tandasnya.(CR-01/PBN)

  • Belasan PSK Diamankan Satpol PP

    Belasan PSK Diamankan Satpol PP

    TANGERANG, BANPOS – Sebanyak 14 Pekerja Seks Komersial (PSK) terjaring razia Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Tangerang, Sabtu (1/4) malam yang dilakukan di tiga lokasi, yaitu Kecamatan Pasar Kemis, Rajeg, dan Cikupa.

    Kasatpol PP Kabupaten Tangerang, Fachrul Rozi mengatakan bahwa pihaknya melalukan operasi berdasarkan adanya laporan dari warga, yang merasa terganggu dengan kehadirannya para PSK di wilayah Pasar Kemis, Rajeg, dan Cikupa.

    Kata Kasatpol PP, dalam razia tersebut pihaknya berhasil mengamankan 14 wanita yang diduga PSK dan 6 pria hidung belang, yang sedang menggunakan jasa para PSK tersebut.

    “Dalam operasi ini total ada 20 orang yang kami jaring, terdiri dari 14 wanita dan 6 pria, kami juga menemukan beberapa dus botol miras,” kata Kasatpol PP Kabupaten Tangerang, Fachrul Rozi, Sabtu (01/04) dini hari.

    Lanjut Fahrul Rozi, dengan adanya temuan tersebut, ia menjelaskan 14 PSK dan 6 pria tersebut langsung dibawa ke Markas Komando Satpol PP guna dilakukan pembinaan dan juga pendataan. Tujuannya untuk membuat pernyataan agar tidak mengulangi hal yang sama.

    “Mereka yang diamankan selanjutnya dilakukan pembinaan dan pendataan di kantor,” tuturnya.

    Sementara itu, Kepala Bidang Ketenteraman dan Ketertiban Umum, Syahdan Muchtar mengatakan, operasi Gemilang Tertib Ramadan ini digelar untuk meminimalisir gangguan masyarakat. Ditambah, saat ini umat muslim tengah melangsungkan ibadah puasa.

    Syahdan juga menyebutkan, bahwa pihaknya akan terus melakukan pemantauan terhadap keberadaan tempat prostitusi dan tempat hiburan malam yang ada di Kabupaten Tangerang selama bulan ramadhan.

    Dirinya juga meminta agar masyarakat bisa melaporkan kepadanya, apabila ada hal-hal yang dirasa melanggar peraturan daerah.

    “Berdasarkan Perda dan juga surat edaran bersama Bupati Tangerang, Kemenag dan MUI tentang Penutupan Sementara Tempat Hiburan Malam dan Sejenisnya serta Pengaturan Jam Operasional Rumah Makan dan Sejenisnya pada Bulan Suci Ramadhan 1444 H/2023 maka Satpol PP akan terus melakukan tugasnya secara massif,” pungkasnya. (ALFIAN/BNN)

  • Perdana Usai Pandemi, Safari Ramadan Kembali Dibuka

    Perdana Usai Pandemi, Safari Ramadan Kembali Dibuka

    SERPONG UTARA, BANPOS – Safari Ramadan 1444 H pertama kali setelah tiga tahun akibat Covid berlangsung di tiga Masjid di wilayah Serpong Utara, Masjid Al Muhajirin Pondok Jagung, Masjid Nurul Islam dan Masjid AT-Taqwa. Kamis (30/03) malam.

    Masjid Al Muhajirin Wali Kota Benyamin Davnie bersama rombongan, Masjid Nurul Islam Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan bersama rombongan dan Masjid AT-Taqwa Sekda Bambang Noertjahjo bersama rombongan.

    Dalam kunjungannya, Benyamin menyampaikan safari Ramadan ini digelar untuk memperkuat kembali komunikasi dan silaturahmi. Terutama apresiasi yang diberikan Wali Kota atas kebersamaan dalam mengatasi pandemi Covid-19.

    “Alhamdulillah berkat kerja sama kita tadi saat ini sudah bisa dikatakan pandemi Covid hampir-hampir tidak ada lagi, sekalipun ada angkanya sudah tidak seperti dulu lagi. Dan semuanya isolasi mandiri,” ucap Benyamin.

    Tak hanya itu, kerja sama dan kolaborasi bersama masyarakat telah mensukseskan keberhasilan penurunan angka stunting.

    “Bapak ibu, angka stunting berhasil turun sangat besar sekali dari 19,9 persen 2021 jadi 9 persen di 2022, dan target di tahun 2024 bisa turun menjadi 7 persen saja,” ujarnya.

    Selain itu, angka demam berdarah juga berhasil dikendalikan dengan baik dan ini juga berkat peran aktif masyarakat.

    “Alhamdulillah itu juga telah kita tekan, sehingga kondisi kesehatan di Tangsel terus berangsur membaik,” ucapnya.

    Keberhasilan ini kata Benyamin juga harus terus dibersamai dalam memulihkan sektor perdagangan, dan ekonomi kreatif.

    “Menjaga kestabilan harga di bulan Ramadan hingga Idul Fitri, buktinya inflasi kita bisa dikendalikan dengan baik dan Alhamdulillah bahan-bahan pokok di pasar tradisional dapat terjaga dengan baik. Ini juga berkat ibu-ibu semua yang tidak belanja berlebih di awal Ramadan, sehingga belanja sesuai kebutuhan,” tutupnya. (DIN/BNN)