Kategori: EKONOMI

  • Panen Hadiah Simpedes BRI Serang Sukses Digelar

    Panen Hadiah Simpedes BRI Serang Sukses Digelar

    SERANG, BANPOS – BRI Branch Office Serang kembali menorehkan kesuksesan dengan menggelar pengundian Panen Hadiah Simpedes Semester 1, periode 1 Maret hingga 31 Agustus 2024.

    Acara yang berlangsung meriah di Hotel Horison TC – UPI Serang pada Sabtu (19/10) ini menjadi momen yang sangat dinantikan oleh nasabah Simpedes. Sebagai bentuk apresiasi kepada para nasabah setia, BRI menawarkan beragam hadiah menarik, dengan grand prize berupa mobil Suzuki All New Ertiga.

    Dalam undian kali ini, Siti Munawaroh, nasabah dari BRI Unit Yumaga Serang, berhasil keluar sebagai pemenang hadiah utama, membawa pulang satu unit mobil Suzuki Ertiga. Untuk menjaga keamanan dan transparansi, pihak BRI memastikan bahwa para pemenang akan dihubungi dan didatangi secara langsung, sehingga menghindari potensi penipuan yang merugikan nasabah.

    Pjs Pimpinan Cabang BRI Serang, Robby Hakim, mengungkapkan bahwa acara ini merupakan komitmen BRI untuk terus memperkuat sinergi dengan nasabah. “Acara Panen Hadiah Simpedes ini adalah wujud apresiasi kami kepada nasabah, terutama di segmen mikro. Kami berharap acara ini semakin mempererat hubungan antara BRI dan masyarakat Serang, serta mendorong lebih banyak nasabah untuk menambah simpanan mereka di BRI. Dan, saya ucapkan selamat kepada para pemenang yang telah berhasil mendapat hadiah menarik dari pengundian Panen Hadiah Simpedes Semester 1 tahun 2024 ini,” ujar Robby.

    Tercatat sebanyak 39 ribu rekening nasabah yang berpartisipasi dalam undian ini. Dengan saldo minimal Rp100 ribu, setiap nasabah otomatis mendapatkan satu kupon undian, dan semakin banyak saldo yang dimiliki, semakin besar pula peluang memenangkan hadiah.

    Hadiah yang ditawarkan dalam pengundian ini sangat beragam, mulai dari televisi, kulkas, mesin cuci, sepeda motor Yamaha Mio, hingga hadiah utama berupa mobil Suzuki Ertiga. Rangkaian hadiah ini membuat acara semakin menarik, dengan para nasabah penuh harap bisa membawa pulang salah satu hadiah tersebut.

    “Melalui acara ini, kami berharap sinergi antara BRI dan masyarakat Serang semakin kuat, dan semakin banyak yang mempercayakan simpanannya kepada BRI. Kami berkomitmen untuk terus tumbuh bersama masyarakat dan memberikan layanan yang terbaik,” tambah Robby.

    Acara Panen Hadiah Simpedes ini merupakan agenda rutin BRI yang digelar dua kali setiap tahun, sebagai bentuk komitmen untuk memberikan nilai tambah kepada nasabah setianya.

    Pada pengundian Semester 1 Tahun 2024 ini, BRI menyediakan 34 hadiah menarik, di antaranya: 7 unit televisi Smart 43 inch Aqua, 8 unit televisi Smart 32 inch Aqua, 8 unit speaker 889 B New Noise, 10 unit sepeda motor Yamaha New Mio M3 CW 125 cc, serta grand prize berupa satu unit mobil Suzuki All New Ertiga.

    Dengan adanya acara seperti ini, BRI Serang tidak hanya memberikan apresiasi kepada nasabah, tetapi juga terus memperkuat posisinya sebagai bank yang tumbuh dan maju bersama masyarakat. (red)

  • Manasik Umrah Travel Al Harom Bina Hati Siapkan Jamaah dengan Pembekalan Ibadah yang Komprehensif

    Manasik Umrah Travel Al Harom Bina Hati Siapkan Jamaah dengan Pembekalan Ibadah yang Komprehensif

    SERANG, BANPOS – Dalam upaya memberikan pembekalan terbaik bagi para calon jamaah, Travel Al Harom Bina Hati kantor perwakilan Serang kembali menggelar kegiatan manasik umrah pada Sabtu (19/10) di Kantor Wilayah Kementrian Agama Provinsi Banten.

    Program ini dihadirkan untuk memastikan seluruh jamaah dapat menjalankan ibadah umrah dengan sempurna dan sesuai dengan tuntunan syariat. Kegiatan manasik ini mencakup pembahasan mengenai rukun, sunnah, serta tata cara umrah secara lengkap.

    Dipimpin oleh komisaris Travel Al Harom Bina hati dan Kepala Al Harom Bina hati Kantor perwakilan Serang, jamaah yang akan di berangkatkan pada tanggal 01 November 2024 pada kesempatan ini mendapatkan penjelasan menyeluruh tentang rangkaian ibadah seperti niat ihram, tawaf, sai, dan tahalul.

    Tidak hanya itu, peserta juga akan diberikan panduan mengenai kesehatan, etika perjalanan, serta tips menjaga kekhusyukan di tengah situasi ramai di Tanah Suci.

    Kepala Kantor perwakilan Serang Travel Al Harom Bina hati , Maarifudin, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan tahapan persiapan untuk keberangkatan, yang diharapkan jamaah tidak akan kebingungan nantinya.

    “Kami berharap jamaah dapat lebih memahami setiap aspek ibadah umrah sehingga ketika sampai di Tanah Suci, mereka siap secara spiritual dan mental. Manasik ini juga mencakup teknis perjalanan agar jamaah dapat fokus pada ibadah tanpa terbebani dengan urusan logistik,” ujarnya.

    Komisaris Travel Al Harom Bina Hati, Ilham,  mengatakan bahwa kegiatan ini juga merupakan upaya Travel Al Harom Bina hati dalam pelayanan terhadap jamaah.

    Pihaknya berkomitmen untuk terus mengedepankan pelayanan yang layak dan baik bagi jamaah. Kegiatan ini diharapkan dapat membantu para calon jamaah, terutama yang baru pertama kali melaksanakan umrah, untuk lebih siap secara fisik dan mental.

    “Dengan pembimbingan intensif dari pihak Travel Al Harom Bina Hati , kami akan terus mengedepankan pelayanan dan memastikan kenyamanan dan kelancaran ibadah umrah bagi seluruh peserta.” tuturnya.

    Sebagai agen perjalanan umrah, Travel Al Harom Bina Hati terus berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik dengan mengutamakan kenyamanan dan keselamatan jamaah. (DZH)

  • Pokja Ekbispar Banten Gelar Economic Outlook 2024

    Pokja Ekbispar Banten Gelar Economic Outlook 2024

    SERANG, BANPOS – Pokja Wartawan Ekonomi, Bisnis dan Pariwisata (Ekbispar) Provinsi Banten kembali menggelar agenda tahunan economic outlook 2025, Jumat (18/10). Dalam kegiatan yang digelar di Hotel Aston Serang ini, disampaikan proyeksi perekonomian Banten tahun 2025 yang diproyeksikan tumbuh 4,8 hingga 5,6 persen.

    Ketua Pokja Ekbispar Provinsi Banten, Susi Kurniawati mengatakan, kegiatan tersebut memberikan gambaran terkait dengan potensi ekonomi di Provinsi Banten pada tahun 2025. Pada kesempatan ini, pihaknya menghadirkan para pembicara yang berkompeten dalam bidang tersebut.

    “Alhamdulillah kegiatan ini sudah berjalan sejak tahun 2020, dan ini merupakan salah satu agenda penting untuk mengukur perekonomian selama satu tahun berjalan dan proyeksi di tahun 2025, ada sektor apa saja yang akan mendorong perekonomian di momen berikutnya,” ujarnya.

    Beberapa narasumber yang hadir dalam agenda tersebut antara lain, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw) BI Provinsi Banten Ameriza Ma’aruf Moesa, Kepala Kantor OJK Jabodebek dan Provinsi Banten Roberto Akyuwen, serta Bappeda Bidang Perencanaan, Data dan Sistem Informasi Pembangunan Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Banten Zaenal Mutaqim sebagai keynote speaker.

    Dalam pemaparannya, Zaenal Mutaqim menyampaikan bahwa perekonomian Banten menunjukan tren positif dalam dua dekade terakhir. Hal tersebut dapat dilihat dari nilai perputaran Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Banten dari Rp107 triliun pada tahun 2007 menjadi Rp814 triliun pada tahun 2023.

    “Ini menunjukkan bahwa perekonomian Banten mengalami peningkatan hampir lima kali lipat. Indikasi selanjutnya dilihat dari tingkat pengangguran terbuka (TPT) ada tahun 2007 sebesar 15,70 persen, turun derastis di tahun 2023 sebesar 7,22 persen,” terangnya.

    Ia menyebut, dari struktur perekonomian ekonomi Banten masih ditopang oleh kapital industri, yang berkontribusi sebesar 30 persen terhadap pertumbuhan ekonomi.

    “Artinya, kapital industri pasar tenaga kerja berkontribusi sekitar Rp200-300 triliun dari PDRB sekarang sebesar Rp860 triliun, sementara pemerintah provinsi jika digabungkan masih dibawah 10 persen atau hanya Rp80 triliun saja,” jelasnya.

    Meski demikian kondisi global yang sulit diprediksi menjadi salah satu tantangan yang harus bisa dihadapi. Seperti yang terjadi pada industri tekstil dan alas kaki.

    “Termasuk besi baja juga mengalami tekananan dumping masuk baja-baja murah dari Cina dan termasuk ekspansi petrokimia yang saat ini terhambat,” ungkapnya.

    Sebagai informasi, dalam rangkaian agenda Economic Outlook 2025, juga disampaikan terkait dengan perkembangan transportasi elektrik yang disampaikan oleh PT Mitra Sendang Kemakmuran (MSK) atau Honda Banten, serta pentingnya menabung di hari tua yang dijelaskan oleh Bank BJB melalui program BJB Siap. (MUF)

  • UMKM Kampung Ciruas Kecil-Desa Ranjeng Dapat Pelatihan Akuntansi Sederhana oleh Mahasiswa UNPAM Serang

    UMKM Kampung Ciruas Kecil-Desa Ranjeng Dapat Pelatihan Akuntansi Sederhana oleh Mahasiswa UNPAM Serang

    SERANG, BANPOS – Mahasiswa Program studi Akuntansi UNPAM Serang mengadakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang bertema ‘Pengelolaan Laporan Keuangan Kas Kecil dan Pendapatan Pada Usaha Kecil Menengah (UKM)’ yang diperuntukkan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang berada di Kp. Ciruas kecil RT/RW 04/02, Desa Ranjeng, Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang.

    Kegiatan ini berlangsung pada Kamis (17/10) di kediaman pemilik UKM Bastus dan Es teh Solo, Khamsah. Kegiatan itu bertujuan untuk meningkatkan pemahaman pelaku usaha dalam pengelolaan laporan keuangan kas kecil yang lebih terstruktur dan efektif, serta dapat membantu permasalahan yang sedang dihadapi pelaku UMKM.

    Ketua pelaksana PKM, Ananda Aditiya, mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud nyata peran mahasiswa untuk terus membantu masyarakat dan melakukan pelopor yang baik di lingkungan setempat, termasuk dalam pencatatan akuntansi sederhana.

    “Kami juga menyampaikan terima kasih kepada pihak UKM yang sudah bersedia untuk membantu dalam kegiatan pelaksanaan Pengandian Kepada Masyarakat ini,” ujarnya.

    Perwakilan dosen pembimbing, Ririn Sari Dewi, mengatakan bahwa kegiatan itu merupakan salah satu wujud Tridharma Perguruan Tinggi, yang dilakukan oleh para mahasiswanya,

    Pihaknya pun mengucapkan terima kasih kepada pihak UMKM, yang sudah menyediakan segala sesuatu yang dapat digunakan dalam pelaksanaan PKM.

    “Kami menyampaikan terima kasih kepada para mahasiswa yang sudah berkontribusi dan antusias dalam melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat. Semoga dalam kegiatan Pengandian Kepada Masyarakat ini, dapat memberikan solusi dalam pengelolaan keuangan UKM,” tuturnya.

    Dalam kegiatan itu, materi yang disampaikan oleh Rori Ana Pandiangan memberikan contoh bagaimana cara pengelolaan kas kecil yang tepat dan sesuai dengan standar akuntansi. Baik dari definisi kas kecil dan bagaimana cara pengelolaan kas kecil dalam UKM, dan bagaimana tantangan dan solusi dalam Pengelolaan Keuangan

    Peserta UKM dalam kegiatan ini sangat antusias, dan mengikuti kegiatan sampai akhir. Sehingga, para peserta bisa mengaplikasikan dalam usaha UKM dan kegiatan sehari hari. (MUF)

  • Mahasiswa UNPAM Serang Kenalkan Sistem Informasi Akuntansi Sederhana untuk UMKM

    Mahasiswa UNPAM Serang Kenalkan Sistem Informasi Akuntansi Sederhana untuk UMKM

    SERANG, BANPOS – Dalam upaya mendukung pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), tim Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dari Mahasiswa Program Studi Akuntansi Universitas Pamulang PSDKU Serang telah menyelenggarakan kegiatan bertema ‘Penerapan Sistem Informasi Akuntansi Sederhana untuk Meningkatkan Kinerja Keuangan UMKM’.

    Program ini dirancang untuk membantu para pelaku UMKM dalam mengelola keuangan mereka secara lebih efektif dan efisien melalui penerapan teknologi informasi yang sederhana.

    Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) merupakan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi. Kegiatan Ini dilakukan oleh enam orang mahasiswa Akuntansi Universitas Pamulang Program Studi di luar Kampus Utama Serang, yang dibimbing oleh Dosen Mega Arum, Novia Hindayani dan Ririn Sari Dewi.

    Ketua tim PKM, Faedulloh, mengatakan bahwa  dengan semakin pentingnya peran UMKM dalam perekonomian nasional, upaya kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang signifikan, dalam peningkatan pencatatan keuangan, teknologi, daya saing, serta pertumbuhan usaha kecil dan menengah di Indonesia.

    “Dalam kegiatan ini kami melakukan contoh penerapan pencatatan akuntansi sederhana kepada UMKM dengan cara pencatatan ke dalam Microsoft Excel, seperti mencatat pemasukan, mencatat pengeluaran, mencatat hasil laba/rugi dan analisis keuangan,” ujarnya.

    Ia juga mengungkapkan bahwa penerapan sistem akuntansi sederhana ini diharapkan dapat membantu UMKM menjadi lebih profesional dalam menjalankan bisnis mereka.

    “Dengan pencatatan yang lebih teratur, pelaku UMKM bisa lebih mudah memahami kondisi keuangan mereka, baik dari segi profitabilitas maupun likuiditas. Ini akan sangat membantu mereka dalam mengambil keputusan bisnis yang lebih strategis, seperti pengelolaan anggaran, rencana ekspansi, atau bahkan akses ke pembiayaan dari pihak perbankan atau investor,” tuturnya.

    “Kami berharap, penerapan sistem ini bisa menjadi pijakan awal bagi UMKM untuk terus berkembang dan bersaing di pasar yang lebih kompetitif,” tandasnya. (DZH)

  • Warga Kosambi Minta Maesyal-Intan Permudah Pinjaman Modal UMKM

    Warga Kosambi Minta Maesyal-Intan Permudah Pinjaman Modal UMKM

    KABUPATEN TANGERANG, BANPOS – Warga Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, khususnya kaum perempuan dari kalangan ibu rumah tangga berharap adanya kemudahan untuk mendapatkan modal usaha.

    Harapan itu disampaikan ratusan ibu rumah tangga kepada Calon Wakil Bupati Tangerang, Intan Nurul Hikmah dalam kampanye dialogis yang digelar di Desa Kosambi Barat, Kecamatan Kosambi, Senin (14/10/2024).

    Kepada Intan, mereka mengungkapkan, warga Kosambi, khususnya kalangan ibu rumah tangga banyak yang memiliki usaha rumahan, seperti warung kelontong dan lainnya.

    “Ibu-ibu di sini banyak yang punya usaha kecil, tapi sulit mengembangkannya karena keterbatasan modal,” kata seorang ibu rumah tangga saat berdialog dengan Intan.

    Karena itu, warga meminta Moch Maesyal Rasyid-Intan Nurul Hikmah untuk memperbanyak gerai pinjaman modal bagi pelaku usaha kecil jika nanti terpilih menjadi Bupati-Wakil Bupati Tangerang.

    Menanggapi aspirasi kaum ibu tersebut, Intan mengakui, selain insfrastruktur, program yang paling diinginkan warga adalah dana pinjaman bagi usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) serta  sekolah gratis.

    “Warga ingin peningkatan infrastruktur. Banyak juga yang berharap mudah mendapatkan pinjaman modal usaha, pelatihan pemberdayaan masyarakat, terutama untuk kaum perempuan,” kata Intan kepada wartawan.

    Memasuki pekan ketiga masa kampanye Pilkada Serentak 2024, Calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 2 itu, menyapa warga Kosambi Barat. Ia memaparkan program unggulan Maesyal-Intan jika menjadi Bupati-Wakil Bupati Tangerang periode 2024-2029.

    Kedatangan Intan Nurul Hikmah disambut meriah ratusan warga Desa Kosambi Barat yang didominasi kaum perempuan dari kalangan ibu rumah tangga.

    “Sebetulnya saya bukan orang baru di pemerintah Kabupaten Tangerang. Saya pernah jadi anggota DPRD Kabupaten Tangerang dua periode 2004-2014,” jelasnya.

    Intan juga memperkenalkan Maesyal Rasyid sebagai calon Bupati Tangerang, yang disebutnya sebagai seorang birokrat berpengalaman selama 41 tahun. Maesyal Rasyid juga pernah menjadi Camat Kosambi.

    “Jadi (Maesyal Rasyid) bukan orang baru bagi warga Kabupaten Tangerang, beliau sudah 41 tahun melayani masyarakat, dan kami punya tekad untuk terus melayani masyarakat Kabupaten Tangerang,” katanya.(Odi)

  • Intan Komitmen Berantas Pungli Tenaga Kerja di Kabupaten Tangerang

    Intan Komitmen Berantas Pungli Tenaga Kerja di Kabupaten Tangerang

    KABUPATEN TANGERANG, BANPOS – Calon Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah mengaku prihatin dengan maraknya pungutan liar (Pungli) terhadap para pencari kerja (Naker) yang mengadu nasib di Kabupaten Tangerang.

    Bagaimana tidak, agar bisa bekerja di pabrik-pabrik, para calon Naker diharuskan menyetorkan sejumlah uang yang nilainya mencapai Rp15-20 Juta kepada sejumlah oknum calo Naker.

    “Ini yang menjadi perhatian kami jika nanti mendapat amanat untuk memimpin Kabupaten Tangerang,” kata Intan saat menyambut Deklarasi Dukungan Tokoh Masyarakat Sumatera Kabupaten Tangerang kepada pasangan calon (Paslon) Bupati-Wakil Bupati Tangerang, Moch Maesyal Rasyid-Intan Nurul Hikmah, di kawasan Citra Raya, Kecamatan Panongan, Minggu (13/10/2024).

    Intan, sapaan akrab Adik Kandung mantan Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar itu, berkomitmen menjaga serta menjalankan amanah warga jika Maesyal-Intan terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Tangerang.

    “Kami akan fokus menurunkan angka pengangguran dengan kebijakan merekrut warga lokal Kabupaten Tangerang. Kami juga akan meningkatkan BLK (Balai Latihan Kerja) dan membuat program BLK mobile untuk melatih life skill warga,” katanya.

    Selanjutnya, kata Intan, pihaknya juga memastikan tidak akan ada lagi anak-anak yang putus sekolah hanya karena alasan tidak bisa membayar biaya sekolah.

    “Sustainable atau keberlanjutan itu lebih baik ketimbang stagnan atau memulai baru. Kami berikan bukti bukan janji,” tegasnya.

    Sementara itu, Sutarlan, warga asal Palembang, Sumatera Selatan mengaku bersama puluhan tokoh asal Sumatera lainnya yang tinggal di Kabupaten Tangerang sepakat bakal mencoblos Paslon Bupati-Wakil Bupati Nomor urut 2 pada Pilkada 27 Nopember 2024 nanti.

    Seluruh warga asal Sumatera, kata dia, mulai Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Bengkulu, Riau, Jambi, Bengkulu dan Lampung yang menetap di daerah seribu industri ini, diminta untuk memilih Maesyal-Intan.

    “Maesyal-Intan merupakan Paslon bupati dan wakil bupati paling ideal yang memiliki integritas dan kualitas dalam membangun daerah,” ungkap Sutarlan disambut tepuk tangan ratusan tokoh yang hadir dalam silaturahmi keluarga besar Sumatera Kabupaten Tangerang.(Odi)

  • Mahasiswa UNPAM Serang PKM di Bahtiar BarberShop

    Mahasiswa UNPAM Serang PKM di Bahtiar BarberShop

    SERANG, BANPOS – Mahasiswa Program Studi Akuntansi Universitas Pamulang (UNPAM) Kampus Serang melaksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) di Bakhtiar BarberShop Kota Serang, yang beralamat di Jl Raya Serang- Cilegon Km 5 Taman Drangong, Kota Serang, pekan lalu.

    Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) merupakan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi. Kegiatan ini dilaksanakan oleh 6 mahasiswa akuntansi Universitas Pamulang Kampus Serang yang dibimbing oleh Dosen Irna Maya Sari dan Shally Khomilah.

    Kegiatan ini mengusung tema di Era Baru Ekonomi Kreatif dengan judul ‘Pengembangan Strategi Pemasaran Digital untuk Meningkatkan Daya Saing Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM): Membangun Peran Ekonomi pemasaran Melalui Digital dengan lingkup modern Kepada karyawan/i Bahtiar BarberShop’.

    Kegiatan itu diikuti kurang lebih oleh 10 karyawan Bahtiar BarberShop. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan Bisnis digital menggunakan teknologi digital, untuk meningkatkan kemampuan bisnis dan menciptakan keunikan dalam akses pasar yang lebih luas, interaksi langsung dengan pelanggan, promosi dan pemasaran efektif.

    Para karyawan Bahtiar BarberShop terlihat sangat berantusias dengan adanya kegiatan ini. Selain itu, mahasiswa juga mengajak karyawan berpartisipasi dalam kegiatan ini dengan sesi tanya jawab dan diadakannya Peran Di Era Baru Ekonomi Kreatif Melalui Program Kegiatan pengembangan Strategi Pemasaran Digital.

    Perwakilan mahasiswa, Siti Mulyasari, mengatakan bahwa kemajuan teknologi sangat nyata berdampak ke berbagai bidang, salah satunya ekonomi yang kini mulai merambah ke tahap ekonomi digital.

    “Di samping seluruh kepraktisan yang ditawarkan oleh digital economy, Indonesia harus mengatasi tantangan seperti pelindungan data pribadi, keamanan siber, dan ketimpangan digital,” ujarnya dalam rilis yang diterima BANPOS.

    Dalam upaya pemasaran digital, pihaknya telah menyiapkan program pemasaran untuk Bahtiar BarberShop dengan cara membuat akun media sosial, memberikan contoh konten kreatif, cara menganalisis target pasar dan memberikan buku untuk pencatatan keuangan sederhana.

    “Kita harapkan ke depan kegiatan UMKM di Indonesia akan lebih maju dan kemudian kegiatan ekonomi akan lebih marak. Kita menuju ke kehidupan ekonomi yang lebih normal, basis digital terus kita dorong, namun kegiatan ekonomi tetap yang secara fisik juga kita lakukan. Kita tatap ekonomi Indonesia ke depan yang mengkombinasikan antara gerak fisik dan juga gerak digital yang makin kompatibel,” katanya.

    Pihaknya pun mengucapkan terimakasih kepada Irna Maya Sari dan M Zulfi Bahtiar selaku Pemilik UMKM Barbershop, yang telah mendukung acara serta pihak-pihak yang berkontribusi dalam acara ini.

    “Kami berharap dengan dilaksanakannya kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat dengan tema ‘Pengembangan Strategi Pemasaran Digital untuk Meningkatkan Daya Saing Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kepada Pemilik UMKM’ dapat memberikan manfaat bagi kami selaku pelaksana dan serta seluruh Pemilik UMKM,” tandasnya. (DZH)

  • Maxim Bike Express Hadir di Serang dan Cilegon

    Maxim Bike Express Hadir di Serang dan Cilegon

    SERANG, BANPOS – Maxim resmi meluncurkan layanan terbaru yakni ‘Bike Express’ yang merupakan layanan perjalanan menggunakan motor dengan waktu yang lebih singkat.

    Layanan Bike Express merupakan inovasi terbaru di aplikasi Maxim yang saat ini dapat digunakan di seluruh penjuru Kota Serang dan Cilegon, Provinsi Banten.

    Bike Express adalah layanan transportasi motor dengan waktu pengambilan orderan dan penjemputan penumpang yang lebih cepat. Dengan memesan Bike Express, pengguna akan lebih cepat mendapatkan pengemudi dan waktu jemput akan lebih singkat.

    Sistem pada aplikasi akan memberikan penugasan langsung kepada pengemudi dengan radius jarak terdekat dan pengemudi menjadi lebih responsif dalam melaksanakan orderan.

    Layanan ini melengkapi pilihan layanan kendaraan roda dua Maxim yang sangat efisien untuk bepergian. Kehadiran Bike Express ini melengkapi layanan perjalanan kendaraan roda dua lainnya, yakni Maxim Bike XL dan Maxim Bike Sangat Hemat.

    Kini, pengguna dapat menyesuaikan pilihan kendaraan sesuai dengan kebutuhan perjalanan masing-masing.

    Development Manager Maxim Indonesia, Deni Gustiawan Chandra, mengungkapkan bahwa kehadiran layanan Bike Express ini bertujuan untuk memberikan opsi yang lebih beragam bagi para pengguna Maxim.

    “Hadirnya Bike Express ini diharapkan dapat mengakomodir kebutuhan masyarakat yang menginginkan layanan transportasi online yang cepat dan hemat waktu. Terlebih di tengah mobilitas masyarakat yang semakin tinggi setiap harinya,” ujar Deni, Kamis (10/10).

    Pemesanan layanan Bike Express dapat dilakukan dengan membuka aplikasi Maxim dan pilih ‘Bike’. Setelahnya, pengguna bisa langsung memilih ‘Bike Express’ untuk mulai melakukan pemesanan. Saat melakukan pemesanan, pastikan pengguna menentukan lokasi penjemputan dan titik tujuan yang tepat. (DZH)

  • Simak! Ini Cara Ikut Program IRN dan Dapat Dana Riset dari Indofood untuk Mahasiswa S1

    Simak! Ini Cara Ikut Program IRN dan Dapat Dana Riset dari Indofood untuk Mahasiswa S1

    JAKARTA, BANPOS – Program Indofood Riset Nugraha (IRN) 2024-2025 kembali menerima proposal penelitian dari mahasiswa-mahasiswa tingkat akhir yang akan menyelesaikan studi strata 1-nya. Program ini terbuka bagi semua jurusan, tidak hanya bagi teknologi pangan.

    Periode kali ini mengangkat tema ‘Penelitian Pangan Fungsional Berbasis Potensi dan Kearifan Lokal’. Penerimaan proposal dibuka hingga 21 Oktober 2024.

    Untuk diketahui, pangan fungsional adalah sumber pangan yang tidak hanya berperan sebagai sumber energi dan gizi, tetapi juga mempunyai khasiat tertentu yang dapat memberikan kontribusi pada peningkatan kesehatan masyarakat.

    Wakil Kepala Divisi Corporate Communications PT Indofood Sukses Makmur Tbk (Indofood), Indrayana, mengatakan bahwa bangsa Indonesia dianugerahi sumber pangan yang melimpah. Di saat adanya ancaman krisis pangan maupun masalah kesehatan, dapat membuka peluang untuk mengeksplorasi potensi pangan fungsional ada.

    “Tema IRN kali ini adalah Penelitian Pangan Fungsional Berbasis Potensi dan Kearifan Lokal. Kami ajak mahasiswa yang akan menyelesaikan tugas akhirnya untuk bersama-sama berkontribusi pada upaya-upaya meningkatkan kesehatan masyarakat melalui pangan fungsional menuju Indonesia Emas 2045,” ujarnya, Rabu (9/10).

    Indrayana juga menyampaikan bahwa Program IRN yang telah berlangsung lebih dari 18 tahun secara konsisten mendorong minat riset generasi muda. Menurutnya, melalui Program IRN yang menfokuskan pada bantuan dana riset, khususnya di bidang pangan, diharapkan bisa membantu mahasiswa menyelesaikan studinya sekaligus melahirkan generasi peneliti unggul yang jujur dan kreatif.

    “IRN tidak hanya memberikan dana riset, namun juga pendampingan dari Tim Pakar selama melakukan penelitian. Tahun lalu, kami menerima sekitar 600 proposal, meningkat 40% dari tahun sebelumnya dan masih didominasi oleh universitas-universitas dari wilayah barat Indonesia. Kami berharap akan semakin banyak pula mahasiswa dari wilayah lainnya,” ungkap Indrayana.

    Program IRN bisa diikuti oleh semua jurusan, karena cakupan penelitian meliputi Agro-Teknologi (Budidaya), Teknologi Proses/Pengolahan, Gizi dan Kesehatan Masyarakat serta Sosial Budaya, Ekonomi dan Pemasaran. Semua Proposal yang masuk akan diseleksi oleh Tim Pakar IRN.

    Pada sosialisasi program IRN, Tim Pakar IRN, Prof. Dr. Ir. Ambaryanto, mengungkapkan clue untuk dapat menerima dana riset. Menurutnya, hal-hal tersebut sangat penting untuk diperhatikan mahasiswa yang akan mengajukan proposal.

    Pertama yakni kesesuaian proposal dengan tema program. Tahun ini, IRN mengangkat tentang pangan fungsional, maka baik di judul maupun pada latar belakang harus dapat terlihat fungsionalnya.

    “Kemudian harus sesuai dengan ketentuan, kelengkapan proposal dan kelayakan dana penelitian. Tak kalah penting perhatikan tanggal submitnya. Batas akhir penerimaan proposal adalah 21 Oktober 2024,” ujarnya.

    Sosialisasi Program dilakukan secara daring dan diikuti berbagai perguruan tinggi dari seluruh Indonesia. Sosialisasi Program IRN secara lengkap dapat dilihat di Youtube Rumah Indofood.

    Cara mengikuti program IRN

    Bantuan dana riset Program IRN diperuntukkan bagi mahasiswa S1 dari semua jurusan yang akan melakukan penelitian sebagai tugas akhirnya. Berikut ketentuan umum penulisan proposal IRN:

    • Proposal diajukan kepada Sekretariat Panitia IRN, dikirim ke email: indofoodrisetnugraha.indofood @indofood.co.id
    • Penelitian diajukan dalam rangka penyelesaian tugas akhir
    • Sesuai dengan tema Program IRN yaitu : Pangan Fungsional Berbasis Potensi dan Kearifan Lokal
    • Format atau sistematika proposal sesuai
    • Penelitin dilakukan sesuai dengan bidang studi pengusul
    • Proposal wajib mendapatkan persetujuan Dosen Pembimbing/Dekan, disertai dengan cap lembaga (halaman pengesahan dan surat pernyataan peserta)
    • Jangka waktu penelitian paling lama 1 (satu) tahun
    • Penelitian dilakukan dalam wilayah Republik Indonesia
    • Menyertakan riwayat hidup lengkap Peneliti dan Dosen Pembimbing
    • Batas pengumpulan terakhir : 21 Oktober 2024
    • Pengumuman penerima dana IRN : November 2024

    Perlu diperhatikan bahwa objek penelitiannya adalah sumberdaya alam darat dan laut berbasis potensi dan kearifan lokal meliputi produk petanian, perkebunan, kehutanan, perikanan, kelautan, peternakan dan air.

    Sementara cakupan bidang penelitian meliputi Agro-Teknologi (Budidaya), Teknologi Proses/Pengolahan, Gizi dan Kesehatan Masyarakat serta Sosial Budaya, Ekonomi dan Pemasaran.

    Diketahui, Indofood Riset Nugraha adalah salah satu program Corporate Social Responsibility (CSR) PT Indofood Sukses Makmur Tbk yang mulai digulirkan tahun 2006. Menurut Indrayana, hingga saat ini Program IRN telah mendanai lebih dari 1.000 proposal penelitian.

    “Kami berharap, semakin banyak mahasiswa mengikuti program ini dan termotivasi untuk mencari ide-ide kreatif untuk mencari sumber pangan yang diteliti dan mengungkap khasiat maupun keunggulan lain dari sumber pangan yang ada di sekitar kita. Program IRN ini sekaligus menjadi kontribusi nyata generasi muda bagi ketahanan pangan Indonesia,” tandasnya. (DZH)