Kategori: LIFESTYLE

  • Tyas Mirasih, Gugup Jelang Dinikahi Tezi

    Tyas Mirasih, Gugup Jelang Dinikahi Tezi

    JAWA BARAT, BANPOS – Tyas Mirasih akhirnya sah menjadi istri Tengku Tezi. Kedunya mengaku gugup menjelang pernikahan.

    Prosesi pernikahan pasangan itu digelar di The Manor, Andara, Depok, Jawa Barat, pada Minggu (20/8). Tezi menikahi Tyas dengan mas kawin seperangkat alat salat dan logam mulia 50 gram. Pasangan artis FTV itu kompak gugup sebelum acara ijab kabul.

    “Sampai lokasi acara, mulai make-up sih biasa aja. Cuma pas udah siap-siap, kayaknya jantung aku udah ngegelinding,” ungkap Tyas.

    “Aku dua hari lalu deg-degan,” imbuh Tezi.

    Meski gugup, cowok yang tujuh tahun lebih muda dari Tyas itu sukses melakukan ijab kabul tanpa membaca catatan teks.

    “Tapi hebat. Udah latihan dua hari ya?” tanya bintang film Air Terjun Pengantin ini. “Sudah dua hari begadang, ngapalin,” sahut Tezi.

    Selain itu, Tyas juga sempat khawatir Tezi akan salah mengucapkan kalimat ijab kabul. “Soalnya kan Tezi kalau ngomong suka belepo­tan. Tapi kaget, nggak baca, ternyata dia lantang. Alhamdulillah,” tukas Tyas.

    Sekadar informasi. Tyas dan Tezi dikabarkan berselingkuh sebelum cerai dari pasangan masing-masing. Danisa mengungkap perselingku­han sang suami pada 29 September 2021. Danisa menggugat cerai Tezi di Pengadilan Negeri Medan pada 11 Oktober 2021. Sebelumnya, Tyas lebih dulu digugat cerai oleh Raiden Soedjono pada 4 Agustus 2021.

    “Kami kenal memang sudah lama,” aku Tyas.

    Mereka pertama kali bertemu di lokasi syuting di 2020. “Perkenalannya dari film, waktu project bareng,” ungkap mantan kekasih Raffi Ahmad, Lembu Club 80’s dan Tria The Cangcuters ini.

    Sampai akhirnya di 2022, mereka diper­temukan lagi dalam kondisi sama-sama sudah bercerai. “Memang dipertemukan lagi setelah keduanya punya jalan masing-masing. Makanya udah, akhirnya memutuskan menjalin hubungan,” terang Tyas.

    Tezi jadi pihak pertama yang menyatakan ke­tertarikan ke Tyas. “Dia baik banget sama aku. Dia juga ngerti banget. Jadi udah cantik, baik,” jelas sang aktor.

    Sementara Tyas mantap memilih Tezi sebagai suami baru setelah melihat kesediaan untuk ikut menemaninya di rumah sakit selama mendampingi sang ibu.

    “Lihat sabarnya dia sama aku, terus sayangnya sama mama. Itu sih turning point-nya,” papar eks model hot ini.

    Hanya saja, tetap tidak ada penjelasan perihal kapan Tyas dan Tezi mulai pacaran. “Kami mengalir begitu aja,” ucap Tyas. (RMID)

    Berita ini telah terbit di https://rm.id/baca-berita/bibir-mer/184966/tyas-mirasih-gugup-jelang-dinikahi-tezi

  • Seleksi Terbuka Komisaris BPRS CM Tunggu Hasil Uji Kompetensi

    Seleksi Terbuka Komisaris BPRS CM Tunggu Hasil Uji Kompetensi

    CILEGON, BANPOS – Seleksi terbuka jabatan Komisaris Syariah Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Cilegon Mandiri (BPRS-CM) sudah mulai dilakukan tahapannya. Diketahui saat ini, tahapan seleksi telah memasuk uji kompetensi dan wawancara untuk para peserta.

    Ketua Tim Panitia Seleksi (Pansel), Maman Mauludin mengatakan, ada sebanyak tujuh peserta yang telah mengikuti uji kompetensi dan wawancara jabatan Komisaris BPRS-CM. Ketujuh itu sebagian dari unsur independen dan lainnya dari unsur pemerintahan. “Ada 7 peserta, 3 peserta dari independen dan 4 peserta dari wakil pemerintah,” katanya, Jumat (18/8).

    Dikatakan Maman, ketujuh peserta telah melewati tahapan uji kompetensi dan wawancara. Saat ini pihaknya tengah menunggu hasil tes uji kompetensi dari Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) untuk kemudian seluruhnya akan dilaporkan kepada Walikota Cilegon, Helldy Agustian.

    “Menunggu hasil uji kompetensinya. Nanti akan dilaporkan ke Pak Walikota (Helldy Agustian),” tutur Maman yang juga menjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cilegon ini.

    Terpisah, Anggota Panitia Seleksi (Pansel) sekaligus Plh Asisten Daerah (Asda) II Setda Kota Cilegon, Ahmad Aziz Setia Ade Putra menambahkan, uji kompetensi telah dilaksanakan pada Rabu, 9 Agustus lalu. Sehari setelahnya dilaksanakan tahapan wawancara.

    “Masih nunggu hasil uji kompetensi dari Untirta. Jadi kemarin itu, tes uji kompetensi ke peserta kemudian baru wawancara,” paparnya.

    Kemudian Aziz menerangkan, tes wawancara yang dilakukan tim pansel untuk mengetahui profil dan pengalaman kerja peserta. Nantinya hasil wawancara pansel dan hasil uji kompetensi peserta dari Untirta akan diajukan ke kepala daerah. Selanjutnya nanti, calon akan diajukan ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk mengikuti tes berikutnya, fit and proper test.

    “Nanti hasil yang kita ajukan ke pak walikota, baru nanti kita ajukan ke OJK. Nanti OJK akan melakukan uji kompetensi, fit and proper test-nya,” tandasnya.(LUK/PBN)

  • Gerai Pelayanan Publik Bakal Hadil di Mal Ciputra

    Gerai Pelayanan Publik Bakal Hadil di Mal Ciputra

    TANGERANG, BANPOS – PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Tangerang berupaya memudahkan layanan masyarakat dengan menyediakan gerai pelayanan publik bagi masyarakat di Mal Ciputra Tangerang.

    Gerai tersebut digagas Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Tangerang. Tujuannya, untuk memudahkan masyarakat Kabupaten Tangerang mengurus semua proses administrasi.

    “Gerai pelayanan publik akan dilaunching pada 30 Agustus 2023 di Mal Ciputra Tangerang. Di sana nanti akan ada berbagai pelayanan, seperti pelayanan catatan sipil, SAMSAT, BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan dan juga pelayanan pajak daerah,” kata Kepala DPMPTSP Kabupaten Tangerang, Soma Atmaja, Jumat (18/8).

    Saat ini, gerai tersebut masih dalam tahap persiapan dan penyempurnaan sebelum diluncurkan. Enam OPD ikut terlibat dalam gerai layanan tersebut.

    “Gerai ini kami gelar di mal karena memang untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat dan juga memudahkan masyarakat karena pelayanan ini terintegrasi pada satu tempat. Nantinya juga ada pelayanan di akhir pekan untuk memudahkan masyarakat yang memiliki kesibukan pada hari kerja,” tuturnya.

    Melalui gerai ini, ia menuturkan bahwa masyarakat dapat lebih mudah mengurus keperluan administrasi yang dibutuhkan, serta dapat meningkatkan mutu pelayanan Pemkab Tangerang ke depannya. (DZH)

  • Tantang Densu Tes DNA Lagi

    Tantang Densu Tes DNA Lagi

    JAKARTA, BANPOS – Verny minta tes DNA lagi di rumah sakit rekomendasinya. Netizen minta Densu tak menggubris permintaan itu.

    Lama tak terdengar kabarnya, Verny Hasan muncul lagi. Bertahun-tahun lalu, sang DJ (Disjoki) ini pernah meminta Denny Sumargo (Densu) melaku­kan tes DNA untuk anaknya.

    Kini, Verny kembali meminta hal serupa kepada eks pebasket itu. Dia yakin, kali ini akan membuat shock orang-orang.

    “Tes DNA dua kali yuk, biar tambah mengejutkan lagi,” kata Verny di Instagram, akhir pekan lalu.

    Verny memberikan ide pemeriksaan tes DNA kali ini akan dilakukan di rumah sakit rekomendasinya. Sebab yang dulu, lokasi dan dokternya adalah re­komendasi Densu.

    “Kan kemarin rumah sakit pilihan dia, dokter pilihan dia. Sekarang gantian dong, rumah sakitnya dari aku,” tuturnya.

    Densu tampaknya belum menggubris permintaan Verny. Namun, netizen keburu naik pitam dan meminta sang DJ berhenti mengungkit masalah itu.

    Sebagai pengingat, Densu dan Verny sempat terli­bat konflik pada 2013. Pasalnya, Verny mengklaim mengandung anak Densu.

    Meski tak menampik pernah memiliki hubungan dengan Verny, tapi Densu yakin anak yang dikandung Verny bukan darah dagingnya.

    Densu pun berani melakukan tes DNA. Hasil­nya, dia bukan ayah dari anak perempuan yang dilahirkan Verny.

    Seperti diketahui, Densu kini memiliki kehidupan adem ayem bersama sang istri, Olivia Allan. Karier sang aktor sekaligus YouTuber kondang ini juga tampak mulus.

    Ditelisik dari Instagram, Densu sering pamer kemesraan dengan sang istri. Keduanya berpose di kereta. Tak hanya pamer senyuman, mereka juga berpose mesra seraya tak segan saling ber­pelukan.

    “Apa julukan untuk kami?” tulis Densu dalam keterangan foto.

    Tanpa menunggu lama, postingan Densu itu langsung ramai dikomentari. Ada yang meledek dan bercanda, ada juga yang meminta Densu tak meladeni permintaan terbaru Verny. (RMID)

    Berita ini telah tayang di https://rm.id/baca-berita/bibir-mer/184802/dj-verny-hasan-tantang-densu-tes-dna-lagi

  • Raline Shah, Traveling, Keluar Dari Zona Nyaman

    Raline Shah, Traveling, Keluar Dari Zona Nyaman

    JAKARTA, BANPOS – Raline Shah dijuluki social butterfly. Dia kerap bertemu banyak orang terkenal di banyak negara. Semua itu karena hobi traveling.

    “Alasan aku traveling itu beda-beda niatnya. Ada seru-seruan, kawinan teman, kerja. Kalau aku tak bepergian, ya tak ada pengalaman itu,” ungkap Raline.

    Berjumpa seleb dan tokoh mancanegara bikin bintang 5 CM ini belajar lebih banyak sebagai manusia.

    “Traveling berarti keluar dari zona nyaman. Kita ng­gak di rumah, learning survival skill dan value,” ujar Raline. (RMID)

    Berita ini telah terbit di https://rm.id/baca-berita/bibir-mer/184803/raline-shah-traveling-keluar-dari-zona-nyaman

  • Literasi Digital Jadi Solusi Perangi Judi Online

    Literasi Digital Jadi Solusi Perangi Judi Online

    JAKARTA, BANPOS – Hadirnya judi online di dunia digital mencoreng wajah dunia digital Indonesia di tengah program-program percepatan literasi digital dan pemahaman warga Idonesia tentang kecakapan digital. Judi online semakin meresahkan masyarakat Indonesia.

    Jumlah korban judi online pun terus bertambah. Mulai dari korban finansial, hingga berakhir menjadi pelaku tindak kriminal.

    Demi memberikan edukasi kepada masyarakat tentang bahaya judi online, Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) bersama Siberkreasi menggelar diskusi Obral Obrol Literasi Digital (OOTD) bertajuk “Jernihkan Ruang Digital: Mari Berantas Judi Online”, Sabtu (19/8).

    Diskusi ini merupakan salah satu wujud Kominfo untuk terus meningkatkan kecakapan digital masyarakat Indonesia.

    Karena warga yang cakap digital tentu akan terhindar dari aksi-aksi kejahatan dunia maya serta penyakit masyarakat, termasuk judi online.

    “Yang kita harus tahu judi adalah salah satu penyakit masyarakat. Jauh sebelum hari ini judi sudah ada. Yang jadi maslaah adalah, ruangnya semakin terbuka sejak judi bisa dilakukan secara online. Kalau dulu, orang harus pergi ke suatu tempat. Sekarang di mana pun, orang bisa berjudi,” jelas Koordinator Divisi Konten Kreatif Siberkreasi, Oktora Irahadi.

    Dari jumlah banyaknya korban judi online yang terus bertambah dari hari ke hari, penyakit masyarakat ini bukan lagi dipandang sebagai masalah di tengah masyarakat.

    Sosilog Universitas Indoesia, Devie Rahmati menyebut keberadaan judi online saat ini bahkan sudah dipandang sebagai hiburan masyarakat.

    “Orang memang tidak lagi melihat judi sebagai sesuatu yang luar biasa membahayakan. Bahkan cenderung ini dijadikan satu alasan rekreasi yang paling mudah dan paling murah,” jelas Devie.

    Judi online jelas dapat merusak akhlak dan mental para korbannya. Yang sangat disayangkan, mayoritas pelaku judi online merupakan anak muda, yang merupakan penerus bangsa.

    Sementara itu, Founder Sobat Cyber Indonesia Al Akbar Rahmadillah mengatakan, Visi Indonesia di tahun 2045 itu, Indonesia akan menjadi negara maju, penyakit-penyakit masyarakat semacam ini tentunya akan merusak generasi muda yang menjadi penerus bangsa.

    ” Itu sebabnya kita harus berkolaborasi untuk makin gencar menanamkan literasi digital ke setiap kalangan masyarakat,” ujar Akbar. (RMID)

    Berita Ini Telah Terbit Di https://rm.id/baca-berita/government-action/184863/literasi-digital-jadi-solusi-perangi-judi-online

  • Yura Yunita, Dapat Inspirasi Di Kamar Mandi

    Yura Yunita, Dapat Inspirasi Di Kamar Mandi

    JAKARTA, BANPOS – Kamar mandi adalah tempat ‘sakral’ bagi sebagian seniman dunia. Tak terkecuali Yura Yunita. Dia mendapatkan banyak inspirasi.

    “Saat diam, menenangkan diri, malah seringnya inspirasi ketika lagi di toilet,” ujar Yura saat launching gawai baru Samsung di Jakarta.

    Solois yang baru menggelar konser ‘Tutur Batin’ ini sering bikin lirik demi lirik lagu. “Banyaknya di sana aku menulis, membuat dan menabung karya di sana,” seloroh Yura.

    Pelantun Jalan Pulang ini sukses meraih AMI Awards 2022. (RMID)

    Berita ini telah trbit di https://rm.id/baca-berita/bibir-mer/184423/yura-yunita-dapat-inspirasi-di-kamar-mandi

  • Ziva Magnolya, Merah Merona Di Istana

    Ziva Magnolya, Merah Merona Di Istana

    JAKARTA, BANPOS – Dandanan Ziva Magnolya bikin pangling saat menghadiri peringatan hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan republik Indonesia ke-78 di Istana Kepresidenan, kemarin. Penyanyi ini tampil merah merona.

    Dia membawakan Zamrud Khatulistiwa yang pernah dipopulerkan oleh mendiang Chrisye.

    Ziva tampil diiringi musik cukup energik dan jajaran paduan suara yang masing-masing mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah nusantara.

    “Dirgahayu Indonesia,” ucap Ziva.

    Dalam kesempatan itu, dia tampak mengenakan tenun yang diolah menjadi crop boxy jacket dengan puffy sleeves. Pakaian Ziva ini begitu eye catchy lantaran memadukan warna-warna mencolok nan indah. Ziva mengombinasikan jaket tenun itu bersama inner berbahan brokat warna merah merona. Layaknya semangat hari kemerdekaan yang membara.

    Selain itu, Ziva mengenakan make-up yang flawless dan memakai lipstik warna merah merona. Sementara, beberapa penari latar juga menambah suasana meriah. Mereka kompak memakai beskap khas Jawa Tengah berwarna merah menyala, dilengkapi batik motif parang sebagai bawahan.

    Ziva adalah juara ketiga Indonesian Idol X. Dia terkenal karena menggunakan teknik bernyanyi riffs and runs. Dara asal Jakarta yang lahir pada 14 Maret 2001 ini merupakan anak bungsu dari dua bersaudara.

    Ayah Ziva, Stevanus Muskitta adalah atlet gulat. Sedangkan sang ibu, Amadea Rosaliana merupakan atlet lari. Pelantun Tak Sanggup Melupa Terlanjur Mencinta ini kerap mengikuti kontes menyanyi berskala lokal. Ziva juga sering merilis cover lagu-lagu hits di Instagram.

    Usai Indonesian Idol, Ziva join label rekaman Universal Music Indonesia dan telah merilis album serta sejumlah single. Ziva melakukan debut akting dalam serial web Mellifluous pada April 2021.

    Kemudian pada 2022, Ziva membintangi film perdananya yakni Pulang. Sejauh ini Ziva menyabet dua trofi Anugerah Musik Indonesia 2022 untuk lagu Peri Cintaku dan Terlukis Indah.

    Ziva juga mendapatkan Indonesian Movie Actors Awards 2022 dan Genk Terdahsyat dari Dahsyatnya Awards 2022. (RMID)

    Berita ini telah terbit di https://rm.id/baca-berita/bibir-mer/184422/ziva-magnolya-merah-merona-di-istana

  • Tingkatkan Batas Kirim File Di GB WhatsApp

    Tingkatkan Batas Kirim File Di GB WhatsApp

    JAKARTA, BANPOS – Seiring dengan berkembangnya teknologi, kebutuhan kita untuk berbagi file yang lebih besar melalui aplikasi perpesanan juga meningkat. GB WhatsApp, versi modifikasi dari WhatsApp resmi.

    Telah mengenali kebutuhan ini dan menawarkan fitur yang memungkinkan pengguna mengirimkan file dengan ukuran yang jauh lebih besar dibandingkan dengan aplikasi resmi. Dalam artikel yang kami rangkum dari web covidcare.id ini, kita akan membahas batasan pengiriman file di GB WhatsApp dan bagaimana cara memanfaatkannya.

    1. Keunggulan GB WhatsApp

    Salah satu alasan utama banyak orang beralih ke GB WhatsApp adalah karena batasannya yang lebih fleksibel dalam hal pengiriman file.

    Sementara WhatsApp resmi membatasi ukuran file yang dapat dikirim, WA GB meningkatkan batas ini sehingga pengguna dapat berbagi file dengan ukuran yang lebih besar tanpa harus memecahnya menjadi beberapa bagian.

    2. Batas Pengiriman File di GB WhatsApp

    Di GB WhatsApp, Anda dapat mengirim file hingga 50MB untuk video dan hingga 100MB untuk dokumen. Dibandingkan dengan batasan 16MB untuk video dan 100MB untuk dokumen di WhatsApp resmi, peningkatan ini tentu sangat signifikan, terutama untuk video.

    3. Langkah Mengirim File Besar

    • Buka percakapan dengan kontak yang ingin Anda kirimi file.

    • Ketuk ikon klip atau paperclip, biasanya ditemukan di sudut kanan bawah layar.

    • Pilih jenis file yang ingin Anda kirim, seperti ‘Dokumen’ untuk file PDF atau ‘Galeri’ untuk video dan foto.

    • Pilih file yang ingin Anda kirim dan pastikan ukurannya tidak melebihi batas GB WhatsApp.

    • Ketuk ‘Kirim’ dan tunggu hingga proses upload selesai.

    4. Pertimbangan Saat Mengirim File Besar Meskipun GB WhatsApp memungkinkan Anda untuk mengirim file besar, selalu ingat bahwa kecepatan pengiriman juga tergantung pada koneksi internet Anda dan penerima.

    Jadi, saat mengirim file besar, pastikan Anda memiliki koneksi internet yang stabil untuk menghindari kegagalan pengiriman.

    5. Keamanan dan Privasi Ketika menggunakan versi modifikasi dari aplikasi apapun, termasuk GB WhatsApp, selalu pertimbangkan risiko keamanan dan privasi.

    Pastikan selalu mendownload aplikasi dari sumber yang tepercaya dan hati-hati dengan jenis file yang Anda terima dari orang lain.

    Kesimpulan

    GB WhatsApp, dengan kemampuannya untuk mengirim file berukuran besar, memang menjadi solusi menarik bagi banyak pengguna.

    Namun, selalu gunakan dengan bijak dan pastikan mempertimbangkan segala aspek, termasuk keamanan, saat memanfaatkan fitur-fitur unggulannya. Berbagi file dengan mudah dan cepat kini bukan lagi halangan dengan GB WhatsApp di sisi Anda!. (RMID)

  • Frederika Cull, Kecam Pelecehan Kontes Kecantikan

    Frederika Cull, Kecam Pelecehan Kontes Kecantikan

    JAKARTA, BANPOS – Frederika Alexis Cull geram dengan dugaan pelecehan seksual terhadap puluhan finalis Miss Universe Indonesia 2023. Puteri Indonesia tahun 2019 itu berharap, polisi menindaklanjuti semua laporan terkait kasus tersebut.

    Frederika prihatin mendengar kabar kasus pelecehan terhadap finalis Miss Universe Indonesia 2023.

    “Salah satu alasanku bergabung dengan kontes ini adalah seba­gai platform untuk mendukung dan memberdayakan perem­puan,” curhat Frederika, peraih 10 besar Miss Universe 2019.

    Dia menilai, setiap laporan pelecehan yang terjadi di debut Miss Universe Indonesia harus diusut.

    “Aku benar-benar berharap tuduhan dan perilaku yang tidak pantas di industri ini ditindak­lanjuti. Agar tidak mencederai integritas kelembagaan di masa depan,” tutur Federika yang berhasil masuk 10 besar Kontes Miss Universe itu.

    Dia mengaku cemas aksi pelecehan di kontes kecantikan bakal terulang lagi.

    “Seharusnya sekompetitif apa pun, tak perlu merusak individu dan martabat seseorang. Aku berharap tak ada Ratu Kecantikan dimasukkan ke dalam ruang yang tak aman,” tandas Frederika.

    Untuk diketahui, sejumlah fina­lis mengaku mengalami tindakan tindak senonoh dari tim Miss Uni­verse Indonesia. Mereka disuruh telanjang dan difoto saat sesi body checking. Bahkan, ada ffinalis yang mengaku bagian private tubuhnya dipegang oleh oknum yang melakukan body checking.

    Sosok dalang utama skandal tersebut diduga wanita berinisial SA yang menjabat Chief Operating Officer (COO) Miss Universe Indonesia. Dugaan itu disampai­kan mantan Visual Director Miss Universe Indonesia, Rio Motret.

    “Perwakilan dari Miss Uni­verse Indonesia yaitu COOjaba­tannya. Cewek. Jadi cewek yang melecehkan cewek,” sebut Rio.

    Adapun polisi telah mengecek lokasi body checking Miss Uni­verse Indonesia di hotel di Jakarta Pusat. “Nanti kita bawa tim ahli untuk pendalaman CCTV,” kata Plh Kasubdit Renakta Ditreskri­mum Polda Metro Jaya Kompol Yuliansyah, kemarin.

    Pengecekan dilakukan karena sebelumnya pihak korban meng­khawatirkan ada CCTV yang mungkin saja menangkap momen saat korban mengikuti body checking dan difoto tanpa busana.

    Sedangkan para netizen terus mendesak National Director dan Owner Miss Universe Indonesia Poppy Capella untuk memberikan klarifikasi dan bertanggung jawab atas dugaan kasus pelecehan. Man­tan pedangdut itu sejauh ini belum meminta maaf. Bahkan, mengaku baru tahu dugaan pelecehan dari media massa. (RMID)