Kategori: OLAHRAGA

  • Wow! Tiket Piala Dunia Qatar 2022 Laris Manis

    Wow! Tiket Piala Dunia Qatar 2022 Laris Manis

    Perhelatan Piala Dunia 2022 Qatar tinggal beberapa bulan lagi. Ajang empat tahunan itu baru akan digelar 21 November 2022 hingga 18 Desember 2022. Tapi, tiket menonton sudah laris manis.

    Menurut data Federasi Internasional Sepak Bola (FIFA) kemarin, tiket yang terjual di fase penjualan pertama sudah mencapai lebih dari 800.000 lembar. Tepatnya di angka 804.186 tiket, yang dibeli masyarakat dari berbagai negara.

    “Untuk penjualan tiket saat ini mayoritas pembelinya adalah masyarakat dari 10 negara,” kata pernyataan FIFA dalam keterangan tertulis di situs resminya, kemarin.

    “Yaitu dari Qatar, Amerika Serikat, Inggris, Meksiko, Uni Emirat Arab, Jerman, India, Brasil, Argentina, dan Arab Saudi,” lanjut pernyataan itu.

    FIFA juga menyebut, ada dua jenis tiket sepanjang perhelatan Piala Dunia Qatar 2022 yang paling banyak peminatnya. Pertama, tiket pembukaan Piala Dunia Qatar 2022 pada 21 November 2022.

    Kedua, tiket penutupan Piala Dunia Qatar 2022 pada 18 Desember 2022. Sejauh ini, slot 32 negara peserta Piala Dunia Qatar 2922 masih dalam proses pemenuhan.

    Hari ini, FIFA akan mengundi pembagian grup laga Piala Dunia Qatar 2022. Ikhwal tiket, FIFA memberikan pesan ini kepada calon penonton yang belum memilikinya.

    FIFA menganjurkan agar para calon penonton yang belum memiliki tiket bisa membeli melalui aplikasi penjualan tiket di masa seleksi acak periode penjualan tiket. Masa penjualan fase kedua akan dimulai kembali oleh FIFA pada Selasa (5/4). [DNU/RM.ID]

  • Juli, Kompetisi Sepakbola Normal Lagi

    Juli, Kompetisi Sepakbola Normal Lagi

    Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menyatakan peluang untuk menggelar Liga 1 musim 2022/2023 secara normal pada Juli mendatang.

    Diketahui, penyelenggaraan kejuaraan Liga 1 musim 2021/2022 berakhir Kamis (31/3) malam. Ada empat pertandingan terakhir yang digelar. Bali United dipastikan keluar sebagai juara, karena berhasil meraih puncak klasemen.

    “Dalam program yang telah kita drafting, yang kita komunikasikan dengan PT LIB, dan diputuskan dengan klub, ditentukan pada kongres PSSI pada Mei. Kita drafting jadwalnya di Juli,” ujar Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi.

    Terkait Pemerintah yang telah melonggarkan regulasi event olahraga dalam kondisi pandemi Covid-19, Nusi optimistis penyelenggaraan kompetisi musim depan akan bergulir normal.

    “Kami sudah diberikan peluang, tetapi tidak mau mengambil risiko yang besar. Karena masih ada beberapa kekhawatiran yang harus dijaga,” ujarnya.

    Menyoal sponsor utama untuk liga musim depan, Nusi berharap BRI dapat kembali berperan dalam penyelenggaraan kejuaraan sepak bola nasional tersebut. “Mudah-mudahan BRI bisa terus memberikan support kepada PT LIB,” harapnya. [WUR/RM.ID]

  • Ibra Ingin Berakhir Husnul Khotimah

    Ibra Ingin Berakhir Husnul Khotimah

    Pemain Timnas Swedia, Zlatan Ibrahimovic, belum berencana pensiun, setelah gagal meloloskan negaranya ke Piala Dunia Qatar 2022. Pria yang akrab dipanggil Ibra ini masih ingin terus bermain.

    Timnas Swedia gagal melaju ke Piala Dunia 2022 Qatar usai kalah 0-2 dari Polandia pada laga final Play Off Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, Rabu (30/3) dini hari WIB.

    Hasil itu membuat Ibra yang telah berusia 40 tahun, gagal tampil di ajang empat tahunan itu pada November mendatang.

    Meski demikian, Ibra yang saat ini memperkuat AC Milan, tak punya rencana gantung sepatu. Dia masih ingin bermain selama bisa berkontribusi untuk tim yang diperkuat.

    “Saya berharap melanjutkan karier di timnas selama saya sehat dan dapat berkontribusi,” kata Ibra seperti dilansir laman UEFA, Rabu (30/3).

    Di level timnas, Ibra sejatinya sudah sempat pensiun pada 2016. Saat itu, dia menyampaikan perpisahan pasca Timnas Swedia gagal melaju ke fase knock out EURO 2016. Namun, lima tahun berselang, Ibra memutuskan kembali ke Timnas Swedia, tepatnya pada Maret 2021 ketika negaranya berjuang di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

    Sebelumnya, Ibra juga sempat menegaskan dirinya belum berencana pensiun. Wacana gantung sepatu membuatnya cukup panik.

    “Saya merasa sedikit panik dengan kemungkinan pensiun. Saya ingin bermain selama mungkin, selama saya mendapatkan hasil dan tidak menderita,” kata Ibra seperti dilansir Goal, Rabu (23/3).

    “Saya ingin mengakhiri karier tanpa penyesalan, jadi saya harus memaksimalkan waktu. Saya tahu adrenalin saat ini tidak akan pernah sama. Kami diprogram untuk bangun, pergi ke pelatihan, kembali ke rumah dan istirahat,” terangnya. [JON/RM.ID]

  • Dukung Atlet Angkat Besi Jabar, Magnus Sumbang Alat Fitness

    Dukung Atlet Angkat Besi Jabar, Magnus Sumbang Alat Fitness

    Untuk mendukung prestasi para atlet angkat besi Jawa Barat (Jabar), Magnus sebuah brand alat-alat fitness asal Indonesia menyumbangkan sejumlah peralatan fitness kepada Persatuan Atlet Angkat Besi (PABSI) Jabar.

    Adapun alat-alat fitness yang diberikan oleh Magnus adalah tiga barbel power lifting, tiga set power lifting set, dua olympic barbel, dan set bumper plates. Penyerahan bantuan alat-alat fitness tersebut dilakukan di Bandung, Jawa Barat, Senin (28/3), oleh Hans Krisna selaku owner Magnus, Gymfitnessindo dan diterima langsung oleh Edy Kusmawan, Ketua Umum PABSI Jabar.

    Acara ini turut dihadiri oleh Manager Timnas Triathlon Indonesia Dika Chrisna, pmelatih angkat besi Jabar Agus Bambang SH, pelatih angkat besi Jabar Usdi Permana, dan pengurus KONI Jabar Erick M Zaki.

    Hadir juga para atlet angkat besi Magnus seperti Yulius Tedjo Prawiro dan Andre. Sedangkan atlet angkat besi Jabar yang hadir di antaranya Aneu Veronica, Fitria Martiningsih, Maria Magdalena, dan Imam Syahrudin.

    Kata Hans Krisna, pemberian bantuan alat-alat fitness ini merupakan wujud nyata komitmen Magnus untuk berpartisipasi memajukan olah raga angkat besi di Jabar, khususnya Bandung.

    Melalui sinergi dengan PABSI Jabar ini, Hans berharap para atlet angkat besi dapat terus berprestasi baik di tingkat nasional maupun internasional.

    “Magnus mendukung agar atlet nasional di bidang angkat besi dapat berprestasi lebih baik lagi,” ujar Hans dalam keterangan resmi yang diterima RM.id, Kamis (31/3).

    Dia mengakui, cabang olah raga angkat besi tidak sepopuler cabang olahraga lainnya. Namun, Hans berharap, dukungan yang diberikan Magnus dapat membantu meningkatkan prestasi para atlet angkat besi Jabar. Terlebih, olah raga ini terbukti positif bagi kesehatan.

    “Olahraga angkat besi adalah olahraga terbaik untuk memperbaiki komposisi tubuh, postur tubuh dan mencegah cedera,” pungkas Hans. [MEN/RM.ID]

  • Dukung Kelanjutan Liga 1, PSSI Dan LIB Apresiasi BRI

    Dukung Kelanjutan Liga 1, PSSI Dan LIB Apresiasi BRI

    PSSI mengungkap sinyal positif untuk kelanjutan kompetisi Liga 1 mendatang bahwa PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) kemungkinan dapat kembali mendukung kompetisi musim depan.

    Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi mengakui PSSI beserta PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) selaku operator Liga 1, Liga 2 dan Liga 1 U-20 akan bertemu Direktur Utama (Dirut) BRI Sunarso pada Kamis (31/3) malam.

    “Mudah-mudahan BRI akan tetap memberikan support kepada PT LIB,” kata Yunus Nusi di usai pertandingan Fun Football antara manajemen BRI, tim PSSI, dan media di Stadion Gelora Samudra, Kuta, Bali, Kamis (31/3).

    “Tadi kami sudah ngobrol dengan pak Dirut. Insya Allah keputusannya akan secepat mungkin dari BRI dan akan dibicarakan pada malam hari ini antara Ketua Umum, Dirut BRI dan Dirut PT Liga Indonesia,” jelas Sekjen PSSI.

    Respons positif juga disampaikan Direkrut Utama BRI Sunarso yang menilai gelaran kompetisi sepak bola memiliki nilai ekonomi yang tinggi, sesuai penelitian timnya, sehingga mereka siap memberikan dukungan.

    “Alhamdulilah kita syukuri selama satu musim kompetisi tanpa penonton ini bisa berjalan sehat dan baik. Hasil yang cukup baik saya sampaikan ke teman-teman semua, BRI tidak sekadar men-support olahraga itu sendiri,” ujar Sunarso.

    “Terus terang saja, kami sudah berhitung secara ekonomi dalam kompetisi sepak bola itu nilainya juga tinggi dan tugas kita semua menggerakkan roda ekonomi dari segala bidang, termasuk juga olahraga, khususnya sepak bola,” tutur Sunarso.

    Ia menambahkan Satu kompetisi ini nilai ekonominya sudah kami kaji. Satu kompetisi itu kira-kira menggerakkan perekonomian senilai Rp 3 triliun.

    “Itu yang ada kajian ilmiahnya dan itu yang kami lakukan untuk mendukung pergerakan ekonomi,” jelas Sunarso. [WUR/RM.ID]

  • Dirut LIB: Kickoff Liga 1 2022/2023 Bakal Digelar Juli

    Dirut LIB: Kickoff Liga 1 2022/2023 Bakal Digelar Juli

    Kompetisi sepak bola nasional Liga 1 2021/2022 tinggal menyisakan beberapa pertandingan yang dijadwalkan berlangsung hari ini, Kamis (31/3).Bali United telah dipastikan keluar sebagai juara karena posisi mereka di puncak klasemen tidak tergoyahkan.

    Dengan Kompetisi musim 2021/2022 akan segera berakhir, PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengungkapkan pihaknya langsung tancap gas untuk menghadapi kompetisi tahun depan.

    “Yang pasti setelah ini kita melakukan evaluasi jadi dari sekarang yang jelas kita tidak libur lama. LIB ini setelah beres (musim ini) kita break dululah beberapa hari, kita sudah menyusun laporan ke pemerintah karena wajib kita bikin laporan (musim 2021/2022) berikut juga kita membuat rencana liga musim depan,” kata Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita, Kamis (31/3).

    Hadian menambahkan pihaknya berencana memulai kickoff Liga 1 2022/2023 pada Juli mendatang. Namun, semua masih tergantung dengan perizinan dari sejumlah stakeholder, mengingat pandemi Covid-19 masih berlangsung.

    Menurutnya, Juli merupakan waktu yang ideal, hal itu belajar dari berlangsungnya kompetisi Liga 1 musim ini. Liga 1 musim ini terlambat kick off sehingga banyak jadwal yang terpaksa harus dipadatkan.

    “Dipilihnya Juli karena kalau diskusi kita di internal itu, tahun ini banyak bgt agenda ada Piala Dunia dan sebagainya, jadi kalau kita terlambat lagi kaya kemarin (musim ini) khawatirnya jadwal bakal mepet-mepet lagi, recovernya nanti mepet-mepet,” ujarnya.

    “Semua kembali lagi bagaimana regulator. Kalau kita, jujur ketika PPKM sudah mulai bagus itukan bakal jadi pertimbangan-pertimbangan juga kan,” imbuhnya.

    Hadian menyebut, pihaknya juga berharap pada musim depan liga dapat menerapkan sistem Home-Away, menururnya hal itu juga dapat membangkitkan ekonomi di daerah sekitar. [WUR!/RM.ID]

  • Sudah Juara, Bali United Tetap Bakal Ngotot Lawan Macan Putih

    Sudah Juara, Bali United Tetap Bakal Ngotot Lawan Macan Putih

    Malam  ini, Kamis (31/3) pukul 20.00 WIB, Pelatih Bali United FC Stefano Cugurra minta anak asuhnya tetap ngotot mencuri poin meski sudah meraih gelar juara Liga 1 musim 2021/2022.

    Bali United akan meladeni kekuatan Persik Kediri dalam laga pamungkas BRI Liga 1 2021/22 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

    Status juara Bali United sudah didapat pekan lalu saat sebelum melakoni duel melawan Persebaya Surabaya, karena disaat yang sama Persib Bandung hanya mampu bermain imbang tanpa gol atas Persik.

    “Kami senang sudah berhasil kemarin waktu lawan Persebaya di pemanasan kami sudah juara Liga 1. Semua komponen di tim kerja keras, pelatih, ofisial, dan pemain mereka kerja keras di pertandingan untuk kami sukses bersama,” ucap pelatih yang akrab disapa Teco ini dilansir laman resmi LIB.

    Menghadapi Persik, Teco enggan memandang sebelah mata meski Macan Putih masih berkutat di papan tengah. Ia menyebut masuknya pelatih asal Chile Javier Roca memberikan sentuhan dan warna baru untuk permainan Persik.

    Di sisi lain, Teco juga membantah bakal melakukan rotasi besar-besaran mengingat laga ini sudah tidak menentukan untuk kedua tim. Teco menambahkan dirinya memilih pemain berdasarkan kesiapan pemain itu sendiri.

    “Di putaran kedua ada perubahan dari pelatih di sana, mereka punya organisasi tim lebih baik dari putaran pertama. Saya pikir kedua tim mau menikmati main bola. Kedua tim sudah tidak perlu poin, kami sudah juara, Persik juga sudah punya posisi bagus di liga. Kedua tim bisa main menyerang dan menikmati pertandingan,” jelas Teco.

    “Kami bukan rotasi, kami pakai sistem pemain paling siap di latihan. Kami lihat di latihan, dia yang paling siap dia yang main, di tim kita tidak ada pemain muda atau senior, adanya pemain profesional pastinya ada kesempatan buat main,” Teco menambahkan.

    Sementara itu pemain muda Komang Tri Arta Wiguna berjanji akan tampil semaksimal mungkin untuk mencegah lini depan Persik yang dihuni bomber tajam Youssef Ezzejjari.

    “Ini momen yang saya tunggu-tunggu dari sudah lama, tentunya saya akan bekerja keras untuk memenangkan pertandingan. Saya selalu siap kapanpun, siapapun lawannya saya akan siap untuk mencegah lawan mencetak gol,” tandasnya. [IPL/RM.id]

  • Tok, Penutupan Liga 1 Tetap Di Gianyar

    Tok, Penutupan Liga 1 Tetap Di Gianyar

    PT Liga Indonesia Baru (LIB) memastikan penutupan akan tetap dilaksanakan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Meski ada beberapa klub yang menolak rencana itu.

    “Kita sudah mengirim surat kepada klub-klub untuk meminta persetujuan venue tersebut. Hanya beberapa klub termasuk Persikabo yang menolak. Tapi mayoritas tidak masalah penutupan digelar di Kapten I Wayan Dipta,” ujar Sudjarno, Direktur operasional PT LIB di Bali, kemarin.

    Alasannya, tempat tersebut merupakan satu-satunya venue yang bisa memenuhi kebutuhan penyelenggaraan laga penutup yang akan banyak dihadiri tamu VIP.

    Adapun beberapa kebutuhan yang dimaksud PT LIB, yakni fasilitas tribun, royal box dan holding room untuk VIP dan undangan lainnya.

    Sudjarno mengatakan, penutupan tetap digelar tanpa penonton. Artinya, hanya undangan saja yang bisa menyaksikan penutupan Liga I. Itu pun dibatasi tidak lebih dari 300 undangan.

    “Kita hanya menyediakan undangan sekitar 300-an. Itu diberikan kepada keluarga tim kedua klub dan undangan VIP,” sebutnya.

    Pada penutupan tersebut, dipastikan akan dihadiri Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir danMenteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainuddin Amali.

    Penutupan Liga 1 diawali dengan Arema FC yang musim ini sempat memimpin klasemen BRI Liga 1-2021 menghadapi PSM Makassar.

    Selanjutnya, ada dua laga yang diwarnai kepentingan seperti Arema FC untuk mengamankan tiga besar. Itu dialami oleh Bhayangkara FC yang diuntungkan karena melawan tim juru kunci kandidat degradasi Persiraja Banda Aceh. Ada pun Persebaya Surabaya yang memburu tiga besar dihadapkan pada Borneo FC. [WUR/RM.ID]

  • Selamat, Karo United Jawara Liga 3 Musim 2021/2022

    Selamat, Karo United Jawara Liga 3 Musim 2021/2022

    Kompetisi Liga 3 2021/2022 resmi berakhhir. Karo United tampil sebagai juara kompetisi Liga 3 setelah pada babak final mengalahkan Putra Jombang dengan skor 7-5 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Rabu (30/3).

    Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan turut datang untuk menonton langsung pertarungan laga final tersebut, sekaligus menutup kompetisi Liga 3 tahun ini.

    Iriawan hadir bersama anggota Komite Eksekutif PSSI Achmad Riyadh, Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi, dan Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri.

    “Syukur Alhamdulillah kita semua bisa hadir bersama menyaksikan secara langsung penutupan gelaran kompetisi Liga 3. Selamat untuk delapan tim yang sudah memastikan diri lolos ke Liga 2. Saya berharap semua tim yang lolos untuk mempersiapkan sebaik mungkin. Karena persaingan di Liga 2 tentu akan lebih keras. Saya yakin tidak ada yang ingin degradasi ke LIga 3 musim depan. Selamat juga untuk sang juara, Karo United,” kata Iriawan.

    “Terakhir, saya sangat mengapresiasi karena kompetisi ini bisa berjalan dengan baik dengan adanya kerjasama PSSI dengan Asprov-asprov, Askab dan Askot yang sangat mendukung kompetisi Liga 3,” lanjutnya.

    Dalam laga final tersebut, Putra Jombang sebenarnya lebih dahulu mencetak gol saat laga baru berjalan delapan menit melalui Mochamad Adam Malik. Karo baru bisa menyamakan kedudukan di menit ke-15′ setelah wasit memberikan hadiah penalti. Kardinata Tarigan sukses menjadi algojo di penalti tersebut dan membuat kedudukan imbang 1-1.

    Tak cukup sampai disitu, Karo bahkan sempat membuat dua buah gol lagi, sekaligus membuat kedudukan unggul 2-1 di menit 21′ oleh Faisal Ramadoni dan Muhammad Putra Agung menit ke-39′

    Namun, perjuangan anak-anak Putra Jombang sangat militan, mereka sukses menyamakan kedudukan menjadi 2-2 setelah ada dua gol dari Yoga Ariafianto di menit ke-44′ dan Ahmad Fajrul Falah pada injury time (90+1′).

    Pun di babak tambahan waktu juga, kedua tim sama kuat dan membuat laga dilanjutkan ke babak drama adu penalti. Pada laga adu penalti tersebut Karo United sukses mencetak empat gol, sementara Putra Jombang hanya bisa cetak dua gol. Laga ditutup untuk kemenangan Karo United dengan skor 7-5.

    “Pertandingan yang dramatis, saya salut dengan tim lawan, mereka bisa menyamakan kedudukan, padahal bermain dengan pemain yang kurang dari 11 orang. Kedua, saya bersyukur mental anak-anak Karo United tidak kendor dengan situasi yang demikian membuat mereka jauh, tetapi mereka memiliki mental juara,” kata pelatih kepala Karo United, Suharto AD.

    Hal ini melengkapi titel Karo United sebagai juara kompetisi Liga 3 tahun ini sekaligus salah satu tim yang sukses menembus Liga 2 musim depan bersama Mataram Utama, PSDS Deli Serdang, Putra Jombang, Deltras Sidoarjo, Gresik United, Persikab Kab. Bandung dan Persipa Pati. [IPL/RM.ID]

  • Sore Ini Lawan Barito Putera, Skuad Persib Mau Mudik Dengan Kepala Tegak

    Sore Ini Lawan Barito Putera, Skuad Persib Mau Mudik Dengan Kepala Tegak

    Sore ini, Kamis (31/3), skuad Persib Bandung bertekad pulang ke Bandung dengan kepala tegak. Anak asuhan Robert Alberts ini ingin pulang membawa tiga poin terakhir dengan mengalahkan Barito Putera.

    Persib akan menghadapi Barito Putera di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali di laga terakhir Liga 1.

    Hasil lawan Barito Putera tidak akan berdampak apa-apa karena Skuad Pangeran Biru sudah memastikan diri menjadi runner-up Liga 1 2021/2022. Hingga pekan ke-33, Pangeran Biru mengantongi 68 poin.

    Selain membawa Pangeran Biru berlaga di kancah internasional, pelatih Persib Robert Alberts masih memiliki obsesi lainnya. Ia ingin tim asuhannya menjalani pertandingan dan mengakhirinya dengan penuh rasa bangga. Hal itu hanya bisa dialami jika mampu mengalahkan Laskar Antasari.

    “Kami terus berusaha untuk bergerak dan menantikan laga terakhir yang akan dimainkan dengan penuh kebanggaan dan menganggapnya secara serius,” kata Robert dilansir laman resmi klub.

    Robert menegaskan, Persib akan bersikap profesional dan menjunjung tinggi nilai sportivitas. Ia tidak ingin memihak kepada salah satu tim di antara Barito Putera, PSS Sleman atau Persipura Jayapura yang sedang berjuang menghindari degradasi.

    “Kami tidak ingin mendengar di kemudian hari orang-orang menyebut kami membantu salah satu di antara PSS, Barito Putera atau Persipura untuk lolos dari degradasi, kami tidak ingin mendengar hal seperti itu. Kami ingin bermain dengan penuh rasa bangga,” tegasnya.

    Di sisi lain, Barito Putera juga akan berusaha semaksimal mungkin untuk bisa keluar dari zona degradasi dengan keringatnya sendiri. Sang pelatih, Rahmad Darmawan pun sepakat dengan Robert untuk memberikan penampilan terbaik dan memberi suguhan yang menarik kepada penikmat sepakbola.

    Barito Putera yang sudah mengumpulkan 35 poin, mengincar kemenangan atas Persib untuk bisa memastikan diri bertahan di Laga 1. Meski demikian, Laskar Antasari pun masih bisa lolos dari degradasi jika mereka kalah di laga esok, dengan catatan, Persipura (33 poin) pun tidak bisa menang atas Persita.

    “Kami tidak pernah menginginkan tim lain mengalah kepada kami . Kami tidak pernah juga melakukan hal itu. Hal seperti ini sangat penting di dalam kompetisi. Saya respek dan setuju dengan komentar Robert,” ungkap pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan. [IPL/RM.ID]