Kategori: OLAHRAGA

  • Leonita Lekaj Bikin Jatuh Cinta Gelandang Arsenal

    Leonita Lekaj Bikin Jatuh Cinta Gelandang Arsenal

    BANPOS – Gelandang Arsenal, Granit Xhaka mengungkapkan alasannya jatuh cinta kepada Leonita Lekaj, wanita yang dinikahinya pada 22 Juni 2017. Alasan tersebut adalah, karena kesederhanaan Leonita.

    Bahkan, sikap Leonita membuat Xhaka merasa seperti merasakan suasana saat masih kecil. “Saya merasakannya, dia seperti membawa saya ke masa kecil,” ucap Xhaka, seperti dikutip dari The Guardian.

    Xhaka sendiri sudah lama menjalin hubungan dengan Leonita. Keduanya sudah bersama sejak remaja. Xhaka dan Leonita juga punya latar belakang dari keluarga keturunan Kosova-Albania.

    Keduanya disebutkan pertama kali bertemu ketika Xhaka masih memperkuat Borussia Monchengladbach. Namun tak dijelaskan apa pekerjaan Leonita saat di klub asal Jerman tersebut.

    Leonita Lekaj merupakan sosok yang kerap memperlihatkan keharmonisan mereka dalam sosial medianya, Instagram. Pernikahan keduanya menjadi salah satu yang paling populer dibicarakan kala itu.

    Hubungan percintaan Xhaka dan Leonita pertama kali disorot saat Euro 2016 yang lalu. Pasalnya, ia tak pernah absen menyaksikan langsung Xhaka berjuang untuk negaranya. (RUL/NET)

  • Yuk Nobar Timnas Bareng Walikota dan Wakil Walikota Serang

    Yuk Nobar Timnas Bareng Walikota dan Wakil Walikota Serang

    SERANG , BANPOS – Walikota Serang Syafrudin dan Wakil Walikota Serang Subadri Ushuludin gelar nonton bareng final sepak bola putra SEA GAMES di Halaman Kantor Diskominfo Kota Serang, Selasa (10/12).
    Acara yang diinisiasi oleh Diskominfo Kota Serang ini bertujuan untuk meningkatkan rasa nasionalisme dalam memberikan semangat Aje Kendor bagi Tim Nasional Indonesia U-23 dalam meraih medali emas pesta olahraga Asia Tenggara tersebut.
    “Tujuan diadakannya nobar ini untuk membangkitkan rasa nasionalisme kita dan memberi semangat bagi timnas indonesia untuk Aje Kendor meraih hasil maksimal dalam pertandingan tersebut,” ujar Kepala Diskominfo Kota Serang, W. Hari Pamungkas.
    Ia pun berharap dengan diadakannya acara seperti ini dapat juga meningkatkan silaturahmi antar OPD, Insan Pers dan juga masyarakat.
    “Olahraga ini kan khususnya sepak bola salah satu instrumen perekat bangsa, maka dari itu kami berharap melalui nobar ini dapat juga meningkatkan tali silaturahmi antara pemkot serang dengan insan pers pun demikian dengan masyarakat kota serang ” katanya.
    “Rencana Pak Wali dan Pak Wakil hadir di acara nobar itu, alhamdulillah beliau semangat untuk nonton. Yuk kita ramein dan dukung timnas,” tambahnya. (AZM)
  • Maria Vania Ngajak Netizen Olahraga Bareng

    Maria Vania Ngajak Netizen Olahraga Bareng

    BANPOS – Pamer tubuh indah, presenter olahraga Indonesia, Maria Vania mengajak para followers Instagramnya untuk melakukan aktivitas bersama.

    Maria Vania mulai eksis di dunia hiburan Tanah Air sejak membawakan acara-acara bertema sepak bola, khususnya saat ajang Piala Dunia 2014 yang digelar di Brasil. Selain menjadi presenter sepak bola, wanita berwajah oriental ini juga kerap membawakan acara MotoGP.

    Saat ini, Maria Vania dikenal sebagai influencer yang kerap membagikan tutorial workout di akun Instagram dan channel YouTubenya.

    Baru-baru ini, Maria Vania melalui unggahan Instagramnya memamerkan pose manisnya saat berada di arena fitnes.

    Mengenakan croptee, dipadu legging, lekuk tubuh si cantik Maria Vania terlihat jelas. Lewat unggahan itu, ia mengajak para followers Instagramnya untuk olahraga bersama.

    “Jadi, kamu malas olahraga… Kalau bareng Vania olahraganya gimana,” begitu bunyi caption Maria Vania.

    Ajakan Maria Vania ternyata malah membuat netizen salah tingkah. Beragam komentar nyeleneh-pun menghampiri unggahan presenter berambut panjang tersebut. (RUL/NET)

  • Angel Karamoy Bikin Netizen Jatuh Hati

    Angel Karamoy Bikin Netizen Jatuh Hati

    BANPOS – Aktris ternama Indonesia, Angel Karamoy, kembali memamerkan aktivitas olahraganya usai absen selama dua bulan. Momen ini pun sukses membuat netizen jatuh hati kepada ibu dua anak tersebut.

    Pada Senin (2/12/19), Angel Karamoy mengunggah potret dirinya saat berolahraga. Aktris cantik itu tampak sedang bersiap menggunakan treadmill dengan balutan busana berwarna Marun dalam unggahan foto di akun Instagram pribadinya, @realangelkaramoy.

    “Setelah dua bulan ga nge gym, rasanya excited banget. Harus rutin lagi nih biar badan tetap fit dan kencang.,” tulis Angel Karamoy.

    Sontak aktivitas olahraga Angel tersebut menuai decak kagum dari para netizen. Beberapa di antaranya merasa jatuh hati dengan memberikan sanjungan kepadanya, lantaran memiliki tubuh bugar nan pesona kecantikannya yang terpancar.

    “Gimana ya caranya punya badan seperti kakak. Sexy banget meskipun sudah jadi ibu,” @erny.pujiastuti.16

    “Body goals,” @andypramiyadi.
    “Cantik dan seksi, suka! Pengen bisa termotivasi dengan bb/imt ideal tapi masih gelojoh makan,” @yoelysusilowati

    “Kalau saja tuhan mengijinkan untuk menyatukan kita,” @chrisnaanggayadi.

    Diketahui, Angel Karamoy memang kerap menunjukkan perjuangannya untuk mendapatkan tubuh indah dengan berolahraga. Selain pola hidup sehat, olahraga adalah kunci dari keberhasilan untuk memiliki tubuh proporsional. (RUL/NET)

  • Persoalan Dualisme Federasi, Tim Hockey Indonesia Gagal Tampil Di SEA Games 2019

    Persoalan Dualisme Federasi, Tim Hockey Indonesia Gagal Tampil Di SEA Games 2019

    SUBIC, BANPOS – Tim hockey Indonesia gagal tampil di panggung SEA Games 2019. Ketua Kontingen Indonesia, Harry Warganegara dikabarkan tengah mencoba merayu PHISGOC selaku panitia SEA Games 2019 agar tim hockey Tanah Air bisa lanjut bertanding.

    Tim hockey Indonesia dikabarkan tidak dapat ikut tanding dalam ajang SEA Games 2019. Hal ini sangat merugikan tim hockey kebanggaan Indonesia karena ditargetkan dapat mendulang medali.

    Federasi Hoki Asia (AHF) melarang tim hockey Indonesia di SEA Games 2019 karena persoalan dualisme federasi.

    Kedua federasi tersebut adalah Pengurus Pusat Federasi Hoki Indonesia (PP FHI) dan Pengurus Besar Persatuan Hoki Seluruh Indonesia (PB PHSI).

    Hingga saat ini, urutan nama tim hockey Indonesia tidak terdaftar dalam SEA Games 2019. Hal tersebut karena salah satu kubu federasi tidak diakui oleh Federasi Hoki Internasional (FHI).

    Pelarangan tim hockey Indonesia untuk bertanding dinyatakan langsung oleh CEO AHF, Datuk Tayyab Ikram. Ia menegaskan bahwa tim hockey Indonesia tidak dapat bertanding di SEA Games ke-30 ini.

    “Meski tim Indonesia sudah tiba di Subic, merek tidak diizinkan bermain karena FIH sangat ketat dalam masalah ini,” ujar Tayyab, dilansir dari laman New Straits Time.

    Walaupun begitu, Chief De Mission Indonesia, Harry Warganegara masih mencoba melobi PHISGOC, bahkan dirinya akan menggugat ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS).

    “Kami akan terus melakukan lobi agar tim hockey Indonesia bisa tampil. Kalau sampai tim indoor hockey Indonesia dirugikan, kita siap menggugat ke CAS,” ujar Harry, dilansir dari laman Antara.

    Pelarangan bertandingan ini tentu merugikan Indonesia. Pasalnya, tim hockey Indonesia masih bisa bertanding di SEA Games 2015 Singapura, bahkan mendapatkan medali perak di SEA Games 2017 Malaysia.

    Selain itu, atlet hockey Indonesia bahkan memiliki id card resmi SEA Games 2019. Namun, kabarnya tim hockey Indonesia tak terdaftar dalam putaran penyisihan awal. (RUL/NET)

  • Ruud Gullit Kandidat Pelatih Timnas Indonesia

    Ruud Gullit Kandidat Pelatih Timnas Indonesia

    JAKARTA, BANPOS – Ketua Umum PSSI Komjen Pol. Mochamad Iriawan mengaku sudah menghubungi kandidat pelatih baru untuk melatih tim nasional Indonesia. Kandidat itu adalah legenda sepak bola Belanda, Ruud Gullit.

    Dilansir dari laman Antaranews, menurut pria yang akrab disapa Iwan Bule itu, PSSI sudah menjalin komunikasi dengan Gullit sejak pekan lalu. PSSI harus menunggu kepastian dari Gullit hingga akhir Desember mendatang.

    “Kami sudah mengontak Ruud Gullit sejak seminggu yang lalu. Namun, belum ada respons dari dirinya,” ungkap Iwan Bule di Binan, Filipina, Selasa malam usai menyaksikan laga Indonesia versus Brunei Darussalam.

    “Mudah-mudahan ada kabar,” sambung Iwan Bule.

    PSSI sendiri berharap Timnas Indonesia sudah memiliki pelatih baru awal tahun 2020. Sebab, pada Maret 2020, Tim Garuda sudah akan menghadapi tuan rumah Thailand dalam lanjutan laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

    Ruud Gullit merupakan legenda sepak bola asal Belanda yang sudah perkuat banyak klub besar Eropa seperti PSV Eindhoven, AC Milan dan Chelsea serta menjadi bagian penting timnas Belanda.

    Pria yang kini berusia 57 tahun itu juga pernah melatih beberapa klub seperti Chelsea, Newcastle United, LA Galaxy. Pada level timnas, peraih penghargaan Ballon d’Or 1987 ini pernah menjadi asisten pelatih timnas Belanda pada 1997.

    Sebelum Gullit, nama Shin Tae-yong dan Luis Milla juga masuk bursa calon pelatih Timnas Indonesia. PSSI bahkan sudah melakukan pertemuan dengan kedua pelatih tersebut.

    Pertemuan dengan Shin terjadi di Kuala Lumpur pada Selasa (19/11), sementara dengan Luis Milla di Manila, Filipina, Jumat (29/11) lalu.

    Lalu, Seperti apa rekam jejak kepelatihan Ruud Gullit. Berikut ulasannya:

    Sebagai salah satu nama besar dalam sepak bola dunia, Ruud Gullit sudah dipercaya menampuk beban sebagai pelatih saat dirinya juga masih aktif sebagai pemain.

    Itu terjadi kala dirinya membela klub Liga Inggris, Chelsea, di musim 1996/97. Tak main-main, Ruud Gullit mampu bertahan sebagai pemain dan pelatih bersama Chelsea hingga 1,5 musim.

    Total 72 pertandingan dijalaninya bersama klub berjuluk The Blues itu dengan catatan 1,65 poin per pertandingan bisa didapatnya.

    Selain angka tersebut, capaian prestisius juga bisa didapat Gullit kala itu ialah membawa Chelsea menjadi juara Piala FA 1996/97. Terbilang sukses bersama Chelsea, klub Liga Inggris lainnya Newcastle United terpincut memakai jasa pria yang identik dengan rambut gimbal itu sebagai manajer.

    Sayang, bersama Newcastle United, Gullit hanya mampu bertahan dalam 45 pertandingan atau sekitar satu musim. Tanpa satupun gelar yang bisa diberikan.

    Tak bisa berbuat banyak bersama Newcastle, Ruud Gullit sempat vakum lama dalam dunia kepelatihan. Hingga akhirnya, pada Juli 2004, klub besar belanda, Feyenoord menunjuknya sebagai manajer.

    Namun, lagi-lagi hanya semusim, pria berkewarganegaraan Belanda-Suriname itu akhirnya harus angkat koper. Dalam catatan rata-rata poin 1,81 dari 43 pertandingan. Kembali vakum selama sekitar dua tahun, Gullit mencoba peruntungan di Amerika Serikat bersama LA Galaxy.

    Tetapi bukannya lebih baik, catatan mengecewakan didapat Gullit. Sehingga hanya mampu bertahan selama 19 pertandingan, sebelum akhirnya kembali vakum. Baru di musim 2010/11, atau tepat di bulan Januari 2011, klub asal Rusia Terek Grozny mempercayakan dirinya menjadi manajer kembali.

    Tetapi, itu juga hanya selama sekitar lima bulan atau dalam 13 pertandingan. Tak pernah lagi berkarier di dunia kepelatihan selepas dari Terek Grozny . Nama Ruud Gullit baru kembali terlihat pada Juni 2017 ini.

    Bersama Dick Advocaat, Gullit dipercaya dalam struktur kepelatihan dalam jabatan assistant manager selama lima bulan. Sejak saat itu, nama Ruud Gullit tak pernah lagi terlihat sebagai pelatih maupun manajer di berbagai tim sepak bola. Sebelum akhirnya kini dibidik PSSI sebagai salah satu kandidat pelatih Timnas Indonesia. (RUL/NET)

  • Sassha Carissa Lakukan Olahraga Menantang

    Sassha Carissa Lakukan Olahraga Menantang

    BANPOS – MODEL majalah dewasa Indonesia Sassha Carissa ternyata pernah melakukah olahraga yang cukup menantang dalam hidupnya. Sassha memulai kariernya di dunia model Tanah Air sudah sejak lama.

    Namanya makin dikenal usai dirinya mengisi salah satu latar depan majalah dewasa pada 2015. Perempuan 24 tahun ini pun merambah menjadi presenter untuk konten hingga tips dewasa di akun You Tube majalah yang mengontraknya.

    Kariernya semakin meningkat usai dipercaya mengisi peran dalam sebuah web series di 2018. Lalu pada 2019 Sassha kerap tampil di acara televisi swasta nasional.

    Meski demikian ternyata diketahui juga kalau Sassha pernah melakukan kegiatan olahraga yang cukup menantang dalam hidupnya sejauh ini.

    Hal itu terlihat dalam salah satu ungguhan di akun media sosial Instagram pribadinya yang telah mendapat 953 ribu pengikut (masih bisa bertambah).

    Olahraga yang dilakukan Sassha adalah scuba diving. Olahraga tersebut merupakan kegiatan menyelam dengan meggunakan alat bantu pernafasan lewat tabung udara.

    Kendati begitu, Sassha hanya menyelam dipermukaan dangkal saja di laut Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu. Maka hal tersebut bisa disebut cukup menantang. (RUL/NET)

  • Rebut 31 Medali, Banten Perbaiki Peringkat di Popnas

    Rebut 31 Medali, Banten Perbaiki Peringkat di Popnas

    SERANG, BANPOS — Kontingen Banten berhasil memperbaiki peringkat dalam klasemen akhir perolehan medali Popnas XV di Jakarta 16-25 November 2019. Pada Popnas kali ini, Banten berhasil menempati posisi keenam dalam klasemen akhir perolehan medali, dengan meraih 9 emas, 7 perak, dan 15 perunggu atau total 31 medali.

    Sedangkan, pada Popnas di Jawa Tengah pada tahun 2017, kontingen Banten hanya menempati peringkat ketujuh.

    Adapun, atlet Banten yang berhasil mempersembahkan emas antara lain Rizki Juniansyah pada cabang angkat besi kelas 73 kg putra; Petrus Khrisna Putra Suarlembi, cabang taekwondo under 45 kg putra; Rifki Naufal Putra Ramadhan cabang taekwondo under 73 kg putra; karate kata beregu putri dan Clement Satya Widya Wina cabang taekwondo under 59 kg putra; Adit (atletik), Dila Pupita Supriyadi (judo) dan lain-lain.

    Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga, Deden Apriandi mengaku bersyukur atas prestasi yang diraih putra-putri terbaik Banten pada event Popnas yang berlangsung di Jakarta.

    “Alhamdulillah, prestasi Banten lebih baik dibandingkan Popnas sebelumnya di Jawa Tengah. Waktu itu, Banten hanya finis di urutan ketujuh dalam klasemen akhir perolehan medali, sedangkan tahun ini di Jakarta, Banten berhasil menempati posisi keenam,” ujar Deden, Minggu (24/11).

    Deden mengapresiasi kerja keras seluruh kontingen, baik atlet maupun ofisial yang telah berjuang mengharumkan nama Banten di pentas nasional. “Seluruh unsur kontingen sudah berjuang maksimal. Saya berharap, pada event berikutnya, Banten bisa meraih prestasi lebih baik dibandingkan sekarang,” katanya.

    Dengan keberhasilan memperbaiki peringkat Popnas, Deden berharap bisa memotivasi para atlet yang akan terjun pada ajang PON Papua tahun 2020. Pasalnya, banyak atlet yang diterjun di Popnas, juga akan terjun pada PON Papua.

    “Mudah-mudahan para atlet PON termotivasi dengan keberhasilan atlet Popnas ini,” tuturnya.

    Ditanya pembinaan sebelum dikirim ke Popnas, Deden mengakatakan, seluruh atlet sudah mengikuti pelatihan rutin di bawah arahan pelatih berkualitas. Bahkan, beberapa cabang olah raga sudah menggunakan sport science atau ilmu pengetahuan dalam proses persiapan menuju Popnas di Jakarta.

    “Mungkin hanya Banten yang sudah menggunakan sport science dalam latihan. Memang prestasi yang sudah menggunakan metode sport science menonjol. Terbukti atlet angkat besi mampu memecahkan rekor dunia atas namanya sendiri. Namun, memang belum semua cabang menggunakan sport science,” kata Deden.

    Terkait penggunaan metode sport science, Deden mengatakan, pihaknya sudah bekerja sama dengan Kementerian Pemuda dan Olah Raga serta Universitas Dipenogoro, Semarang Jawa Tengah.

    “Penggunaan sport science untuk membantu meningkatkan potensi atlet, baik dari sisi fisiologi, psikologi, maupun biomekanika. Oleh karena pelatih akan mudah mengetahui kelebihan dan kekurangan atlet akan diketahui melalui alat. Termasuk risiko cedera para atlet. Ke depan, diharapkan semua cabang sudah menggunakan sport science,” jelasnya.

    Namun, keberhasilan para atlet pada event Popnas kali ini, kata Deden, tidak terlepas dari dukungan Gubernur Banten Wahidin Halim, Wakil Gubernur Andika Hazrumy, Sekda Banten serta masyarakat Banten. Dukungan tersebut diberikan, baik saat persiapan maupun pelaksanaan Popnas XV di Jakarta.

    “Terima kasih atas dukungan Pak Gubernur dan Pak Wakil Gubernur Banten Serta Pak Sekda Banten. Dukungan para pimpinan sangat besar sekali. Apalagi, kan Pak Gubernur senang berolah raga. Kami juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang sudah memberikan doa dan dukungan, sehingga prestasi atlet Banten pada Popnas lebih meningkat,” ucapnya.

    Sementara, berdasarkan klasemen akhir Popnas XV 2019, kontingen Jawa Barat akhirnya menggeser DKI Jakarta dalam perolehan medali. Jawa Barat yang sebelumnya hanya menempati posisi dua atau tiga di bawah DKI Jakarta dan Jawa Timur, akhirnya berhasil menjadi juara umum dengan meraih 37 medali emas, 34 perak, dan 28 perunggu.

    Sementara, DKI Jakarta yang sejak awal memimpin klasemen harus puas di posisi kedua dengan meraih 36 emas, 30 perak dan 27 perunggu. Disusul Jawa Timur 29 emas, 30 perak dan 43 perunggu; Jawa Tengah 18 emas, 26 perak, dan 37 perunggu, dan Bali di posisi kelima meraih 18 emas, 16 perak dan 27 perunggu. (DZH)

  • Lagi, Banten Raih Medali Pornas Korpri

    Lagi, Banten Raih Medali Pornas Korpri

    tim Pornas Korpri Banten / ISTIMEWA

    SERANG, BANPOS — Kontingen Provinsi Banten kembali meraih medali pada ajang Pornas Korpri XV Bangka Belitung. Kali ini, tim Pornas Korpri Banten meraih medali dari cabang bulu tangkis perorangan atas nama Firman yang berpasangan dengan Rio.

    Dengan perolehan medali cabang bulu tangkis perorangan maka kontingen Banten untuk sementara berhasil meraih dua perunggu. Sejauh ini, tim asal Banten terus berjuang untuk menambah pundi-pundi medali dari cabang lain.

    “Alhamdulillah ganda putra perorangan putra, Firman yang berpasangan dengan Rio mendapatkan perunggu kedua untuk Banten dari cabang bulu tangkis,” kata Manajer Kontingen Bulutangkis Pornas Korpri Banten, Beni Ismali, Minggu (17/11/2019).

    Beni yang juga Kepala Biro Administrasi Rumah Tangga Pimpinan (ARTP) Setda Banten mengatakan, keberhasilan ganda putra perorangan meraih perunggu melengkapi medali sebelumnya yang dipersembahkan cabang bulu tangkis beregu putra.

    Seperti halnya pada cabang bulu tangkis beregu putra, ganda perorangan putra Banten kembali harus mengakui keunggulan pasangan ganda putra Jawa Barat, Unang yang berpasangan dengan Dimas pada babak semifinal.

    Padahal, pada babak penyisihan grup, tim Banten berhasil mengalahkan Sumatera Selatan dengan skor 2: 0. Hasil gemilang juga diperoleh pada babak perempat final mengalahkan Jawa Timur dengan skor 2 : 0. Pada kedua babak tersebut, putra Banten tampil cukup memukau dengan berhasil mengalahkan lawan-lawannya.

    “Insya Allah, pada Pornas Korpri tahun berikutnya, prestasi kontingen Provinsi Banten akan lebih baik lagi. Terima kasih Pa Gubernur, terima kasih Pak Wakil Gubernur dan seluruh warga Banten yang telah mendukung dan mendoakan kontingen Banten pada ajang Pornas Korpri,” kata Beni.

    Seperti diberitakan sebelumnya, Kontingen Pornas Korpri Banten berhasil meraih perunggu cabang bulu tangkis beregu putra. Pada babak semifinal, tim beregu putra bulu tangkis dikalahkan juara bertahan, Jawa Barat.(Adv)

  • Nathalia Felix Pacar Baru Winger Juventus

    Nathalia Felix Pacar Baru Winger Juventus

    Nathalia Felix

    BANPOS – Winger Juventus Douglas Costa sedang berbunga-bunga. Pria Brasil itu saat ini telah mendapatkan pacar baru. Costa berkencan dengan model seksi Nathalia Felix.

    Kedekatan Costa dengan Nathalia mulai tercium sejak pertengahan September 2019. Costa mengunggah foto bersama Nathalia di dalam jet pribadi. Keduanya tampak mesra di foto tersebut. Nathalia bersandar di bahu pemilik nomor punggung 11 di Juventus tersebut.

    Pada foto tersebut, Costa menambahkan komentar berupa emoji love berwarna merah. Costa seolah ingin memperkenalkan kepada publik sudah resmi berpacaran dengan Nathalia

    Nathalia merupakan model seksi asal Brasil. Dia kerap mengunggah foto dengan pakaian super minim di akun Instagram-nya. Adapun Costa berstatus duda setelah berpisah dengan istrinya, Louise Ramos.

    Costa saat ini tidak bisa membela Juventus karena sedang dalam proses pemulihan dari cedera. Situasi ini membuat Costa punya banyak waktu bersama Nathalia. Keduanya menyempatkan diri jalan-jalan ke kota Milan mengunjungi Piazza Duomo.

    Nama Nathalia mulai dikenal publik setelah sempat digosipkan selingkuh dengan penyerang Paris Saint Germain Neymar.

    Ketika itu beredar foto mesra Neymar dengan dengan wanita yang diduga Nathalia saat menghadiri pesta ulang tahun pemain Real Madrid, Vinicius Jr. Namun, hubungan keduanya tak berumur panjang, hingga kini Nathalia dikabarkan dekat dengan Costa. (RUL/NET)