Kategori: OLAHRAGA

  • Laga Perpisahan Pique, Barca Sikat Almeria

    Laga Perpisahan Pique, Barca Sikat Almeria

    BARCELONA, BANPOS – Gerard Pique mengakhiri laga manis bersama Barcelona setelah menang dengan skor 2-0 atas Almeria dalam laga Liga Spanyol di Camp Nou, Minggu (6/11) dini hari WIB.

    Pertandingan ini menjadi laga terakhir bek kawakan Gerard Pique yang sudah menyatakan mundur dari sepak bola.

    Hasil laga ini membuat Barca memuncaki klasemen LaLiga dengan 34 poin atau dua poin di atas Real Madrid yang segera menjamu Rayo Vallecano awal pekan depan.

    Ousmane Dembele yang memecahkan kebuntuan setelah beberapa kali pemain Barcelona gagal mencetak gol.

    Pada menit ke-62, de Jong yang tetap menjadi incaran utama Manchester United, menggandakan kedudukan setelah menyambar bola yang memantul dari penjaga gawang Almeria Fernando Martinez.

    Pique yang kini berusia 35 tahun dan mengoleksi 30 trofi termasuk tiga gelar juara Liga Champions dan delapan gelar juara Liga Spanyol, dimainkan sejak awal sebelum digantikan pada menit ke-83.

    Dalam pertandingan Liga Spanyol lainnya yang dilangsungkan lebih dulu, Getafe bermain seri 0-0 melawan Cadiz.

    Pertandingan ini diakhiri kemelut pada saat-saat terakhir yang membuat tiga pemain terkena kartu merah. Gaston Alvarez dan Portu menjadi dua pemain Getafe yang diganjar kartu merah, sedangkan satu lainnya untuk Luis Hernandez dari Cadiz.

    Cadiz gagal keluar dari zona degradasi dengan menduduki urutan ke-18 dalam klasemen bersama 11 poin yang dikemasnya. Sebaliknya, Getafe juga gagal menyalip Valencia dan kini menempati posisi ke-12 dengan 14 poin.

    Di Stadion Jose Zorrilla, tuan rumah Real Valladolid menang 2-1 atas Elche.

    Kedua gol tuan rumah dilesakkan oleh Javi Sanchez pada menit ke-40 dan Roque Mesa pada menit ke-46.

    Sedangkan gol balasan Elche disarangkan Josan pada menit ke-63.

    Vallodolid pun naik ke urutan 10 dengan 17 poin, sedangkan Elche tetap menjadi juru kunci setelah hanya bisa mengumpulkan empat poin dari 13 pertandingan.

    Sebaliknya dalam pertandingan lainnya tuan rumah Celta Vigo takluk 1-2 kepada Osasuna.

    Ezequiel Avil membawa Osasuna unggul pada menit kedelapan yang sebelas menit kemudian disamakan oleh Iago Aspas.

    Namun pada menit ke-28 Avila kembali mencetak gol yang kali ini menjadi gol penentu kemenangan Osasuna.

    Celta hanya satu tempat di atas zona degradasi pada urutan 17 yang itu pun hanya unggul selisih gol dari Cadiz. Sebaliknya Osasuna naik ke posisi 7 dengan 20 poin.(RM.ID)

  • Hasil Liga Italia: Napoli Kokoh Di Puncak, Milan Mepet Kedua

    Hasil Liga Italia: Napoli Kokoh Di Puncak, Milan Mepet Kedua

    MILAN, BANPOS – AC Milan berhasil naik satu trip ke posisi kedua Liga Italia usai menang atas Spezia.

    Laga lain, Napoli berhasil menang dan kokoh di puncak klasemen.

    Pada pertandingan pekan ke-13 Serie A di San Siro, Minggu (6/11/2022) dini hari WIB, Milan menang atas Spezia dengan skor 2-1.

    Di laga ini, Olivier Giroud jadi pahlawan mencetak gol akrobatik penentu kemenangan AC Milan setelah gol Theo Hernandez disamakan Daniel Maldini.

    Giroud melepaskan bajunya untuk merayakan gol, padahal sebelumnya sudah mendapatkan kartu kuning. Dia mendapatkan kartu kuning kedua dan kartu merah,
    Akhirnya, pemain asal Prancis itu diusir keluar lapangan karena melakukan selebrasi berlebihan dengan melepas bajunya.

    Hasil pertandingan di San Siro Minggu itu membawa Milan menyalip Atalanta pada posisi kedua dan terpaut enam poin dari pemimpin klasemen Napoli.

    Laga lain, Napoli berhasil berbalik meraih kemenangan dengan skor 2-1 atas Atalanta. Napoli kini memenangi pertarungan puncak klasemen setelah unggul delapan poin di atas AC Milan yang menempati posisi kedua dalam klasemen Serie A Italia.

    Ini merupakan pertemuan antara kedua tim yang lagi berebut puncak klasemen. Sebelum laga ini kedua tim baru satu kali menelan kekalahan.

    Victor Osimhen tidak sengaja memberikan hadiah gol pembuka Atalanta, tetapi kemudian menebus kesalahannya dengan menciptakan golnya sendiri untuk Napoli dan membuat assist untuk Eljif Elmas.

    Sementara itu dalam laga lainnya antara Salernitana dan Cremonese, kiper Luigi Sepe menyelamatkan dua tendangan penalti namun Cremonese terpaksa memetik satu poin saja karena laga lawan Salernitana berakhir imbang 2-2.

    Di Stadion Carlo Castelllani, tuan rumah Empoli memetik kemenangan tipis 1-0 atas Sassuolo berkat gol semata wayang Tommaso Baldanzi pada menit ke-64.(RM.ID)

  • Liga Italia, Ibra Puji-puji Giroud

    Liga Italia, Ibra Puji-puji Giroud

    MILAN, BANPOS – Bomber gaek, Zlatan Ibrahimovic menyanjung tinggi rekan satu timnya di AC Milan, Olivier Giroud. Bagi Ibra –sapaan karib Zlatan Ibrahimivic– Giroud bukanlah striker yang bisa menyajikan banyak gol.

    Tapi, peran pemain asal Prancis itu lebih besar dari itu. Ibra dan Giroud adalah dua bomber gaek ganas dari AC Milan. Ibra saat ini berusia 41 tahun. Sedangkan, Giroud 36 tahun.

    Sayangnya, Ibra kerap mengalami cidera dalam tiga musim terakhir. Meski demikian, Giroud mampu mengisi kekosongan ruang itu dengan baik. “Dia (Giroud) adalah seorang pemenang, seorang yang serius dalam pekerjaannya, “ ujar Ibra seperti dikutip dari Daily Mail, kemarin.

    Pemain asal Swedia itu mengaku, Giroud tidaklah setajam striker lainnya. Tapi, Giroud bisa membawa perubahan besar bagi Milan.

    “Dia (Giroud) bukan pemain yang bisa mencetak 40 gol dalam setahun. Tapi, dia mampu membawa sesuatu yang lebih besar,” jelasnya. “Dia tidak egois di lapangan. Dia melakukan segalanya untuk tim, “ tutup Ibra. (RM.ID)

  • Buka Kejurnas di Yogyakarta, Ketum Pergatsi: Gateball Siap Hadapi PON 2024

    Buka Kejurnas di Yogyakarta, Ketum Pergatsi: Gateball Siap Hadapi PON 2024

    INDONESIA, BANPOS – Pengurus Besar Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (PB Pergatsi) menggelar Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Gateball Tahun 2022 yang berlangsung di Taman Wisata Candi Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Sabtu (5/11).

    Ketua Umum Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (Pergatsi) yang juga menjabat .

    Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan, olahraga gateball dapat mengasah kemampuan bekerja sama dalam tim yang juga dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.

    “Olahraga gateball membutuhkan strategi dan kerja sama tim. Kejurnas ini juga sebagai persiapan menuju PON XXI 2024 di Provinsi Aceh dan Sumatera Utara (Sumut),” kata Basuki.

    Kejurnas gateball yang berlangsung dari tanggal 5-9 November 2022 tersebut diikuti tim dari perwakilan 25 provinsi se-Indonesia. Kejurnas ini merupakan salah satu syarat menuju pelaksanaan PON XXI tahun 2024.

    Menteri dari PDI Perjuangan ini mengatakan, untuk lebih memperkenalkan olahraga gateball kepada masyarakat luas, pertandingan gateball selalu diselenggarakan di tempat terbuka yang banyak dikunjungi masyarakat.

    “Seperti Kejurnas kali ini digelar di Taman Wisata Candi Prambanan. Sebelumnya, Dharma Wanita Kementerian PUPR juga mengadakan pertandingan gateball di GBK Senayan,” kata Basuki.

    Olahraga gateball dikenal sebagai perpaduan beberapa cabang olahraga yang membutuhkan strategi dan tingkat konsentrasi tinggi di antaranya golf dan catur, sehingga tepat untuk melatih menyelesaikan pekerjaan yang lebih cepat, lebih tepat, dan lebih baik sehingga juga menghasilkan produktivitas kerja yang tinggi.

    Gateball adalah olahraga rekreasi sekaligus olahraga kompetisi. Gateball menjadi salah satu cabang olahraga yang dipertandingkan dalam event internasional olahraga rekreasi yang diselenggarakan oleh The Association For International Sport for All (Tafisa).

    Tafisa Game diadakan setiap 4 tahun sekali, dengan mempertandingkan sejumlah olahraga rekreasi seperti Egrang, Barongsai dan Gateball.

    Cabang olahraga gateball merupakan modifikasi permainan croquet, yang menggunakan palu untuk memukul bola. Olahraga ini tidak mengenal batas tertentu sehingga tergolong sebagai barrier-free sport (olahraga tanpa batas). (RM.ID)

  • Kepengurusan IMI NTB Terbentuk Hingga Tingkat Kabupaten/Kota

    Kepengurusan IMI NTB Terbentuk Hingga Tingkat Kabupaten/Kota

    NTB, BANPOS – Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mengapresiasi keberhasilan pengurus IMI Nusa Tenggara Barat (NTB) di bawah kepemimpinan Lalu Herman Mahaputra (dr. Jack) yang telah menyempurnakan kepengurusan IMI NTB hingga ke tingkat kabupaten/kota. Hal itu ditandai dengan pelantikan pengurus IMI di 10 kabupaten/kota se-NTB yang oleh dr. Jack dan disaksikan Gubernur NTB Zulkieflimansyah, di Hotel Santika, NTB, Jumat (4/11).

    “IMI NTB menjadi pelopor yang secara resmi telah menjalankan amanat Munaslub IMI 2022, yang salah satu hasilnya yakni penyempurnaan AD/ART IMI untuk menghadirkan kepengurusan IMI hingga tingkat kabupaten/kota. Para Ketua IMI di berbagai provinsi yang telah resmi dilantik, harus segera mengikuti langkah dr. Jack untuk menyempurnakan kepengurusan IMI hingga tingkat kabupaten/kota di bawahnya,” ujar Bamsoet, sapaan akrab Bambang, di Jakarta, Sabtu (5/11).

    Ketua MPR ini menjelaskan, dengan telah menyempurnakan kepengurusan hingga tingkat kabupaten/kota, IMI NTB semakin solid dalam memajukan olahraga dan mobilitas otomotif di NTB. Mengingat berkat dukungan Presiden Jokowi, NTB telah memiliki Sirkuit Mandalika,yang bukan hanya menjadi sirkuit kebanggaan Indonesia untuk meningkatkan prestasi atlet balap, melainkan juga menjadi sport automotive tourism yang memberikan multiplier effect economy yang besar bagi masyarakat NTB.

    Sirkuit Mandalika telah sukses menyelenggarakan World Superbike 2021, MotoGP 2022, dan kini sedang mempersiapkan World Superbike 2022. Tidak hanya di Mandalika, NTB juga sukses menjadi tuan rumah FIM Motocross World Championship MXGP of Indonesia pada 24-26 Juni 2022 di Rocket Motor Circuit, di Samota, Sumbawa.

    “Tahun depan, Sumbawa juga akan kembali menjadi tuan rumah MXGP. Berbagai event internasional tersebut meneguhkan NTB sebagai salah satu pusatnya olahraga otomotif Indonesia,” jelas Bamsoet.

    Wakil Ketua Umum Partai Golkar ini menerangkan, maraknya berbagai kejuaraan internasional di NTB juga harus dimanfaatkan IMI NTB dari tingkat provinsi hingga kabupaten/kota untuk membantu pemerintah provinsi, kabupaten/kota, dan masyarakat NTB dalam menggerakan sport automotive tourism. Sehingga momentum kejuaraan internasional, selain untuk meningkatkan prestasi balap atlet nasional dan juga mengenalkan Indonesia ke mata dunia, juga bisa dijadikan sebagai penggerak ekonomi rakyat.

    “Sebagaimana telah terjadi pada pelaksanaan MotoGP pada 18-20 Maret 2022 lalu di Sirkuit Mandalika. Hampir 1,6 miliar penonton dunia menyaksikannya, menjadi promosi yang luar biasa bagi NTB pada khususnya dan Indonesia pada umumnya. Kontribusi nyata dari sektor perekonomian juga terlihat dari perhitungan Badan Pusat Statistik (BPS) NTB yang melaporkan perputaran uang selama gelaran MotoGP di Mandalika mencapai Rp 606,7 miliar,” pungkas Bamsoet.(RM.ID)

  • Piala Presiden Esports 2022 Siapkan Atlet Untuk Kejuaraan Dunia

    Piala Presiden Esports 2022 Siapkan Atlet Untuk Kejuaraan Dunia

    INDONESIA, BANPOS – Turnamen Piala Presiden Esports 2022 merupakan upaya Pemerintah dan seluruh stakeholder terkait untuk memaksimalkan potensi industri game dan esports Tanah Air. Menjelang berlangsungnya babak main event turnamen tersebut, Piala Presiden Esports 2022 menggelar kunjungan ke Kantor PB Esports Indonesia (PBESI), di Jakarta, Rabu (2/11).

    Kunjungan ini bertujuan untuk melihat persiapan PBESI menjelang berlangsungnya turnamen IESF World Championship 2022 yang akan berlangsung akhir tahun ini. Pemenang dari beberapa cabang game dalam Piala Presiden Esports 2022 akan mewakili Indonesia dalam turnamen yang memiliki skala global tersebut.

    Kunjungan tersebut diikuti Deputi II Bidang Pembangunan Manusia, Kantor Staf Presiden (KSP) Abetnego Tarigan dan Wakil Ketua Panitia Penyelenggara Piala Presiden Esports 2022 Matthew Airlangga. Kedatangan rombongan disambut Wakil Ketua Bidang Atlet dan Prestasi PBESI Yohannes Siagian. Turut hadir dalam kunjungan tersebut Senior Vice President BCA Norisa Saifuddin. BCA merupakan sponsor utama gelaran turnamen Piala Presiden Esports 2022. Selain itu juga hadir perwakilan dari Grab selaku official super app partner, yang diwakili Director National Business Development Partnership Grab Indonesia Terence Bouman.

    Abetnego Tarigan mengungkapkan, esports memiliki potensi besar dalam menyumbang prestasi bagi Indonesia. Oleh karenanya, jejak prestasi esports perlu diteruskan agar semakin banyak atlet yang bisa mewakili Indonesia dalam berbagai turnamen baik dalam maupun luar negeri.
    Kunjungan ini diharap mampu memberikan persepsi positif kepada publik, yang masih awam akan esports. Ia melihat, ekosistem esports sangat penting bagi generasi muda, dan memberikan bukti bahwa esports tidak hanya sekadar main game belaka.

    “Dari awal kami melihat bahwa esports memang memiliki potensi dan sudah punya jejak prestasi, termasuk dalam ajang SEA Games 2021. Piala Presiden Esports 2022 merupakan ajang yang dikelola secara profesional dan melibatkan banyak atlet. Kami berharap jika mereka bisa menyumbangkan berbagai prestasi,” ucapnya, seperti keterangan yang diterima redaksi, Kamis (3/11).

    Dia memastikan, kementerian-kementerian terkait sangat mendukung kehadiran esports bagi generasi muda. Dengan adanya industri esports yang berkembang, diharapkan dapat memberikan pesan-pesan positif kepada publik. “Pasalnya publik masih banyak yang menganggap bahwa esports ini hanya menghabiskan waktu untuk bermain game saja,” ujar Abetnego.

    PBESI menyambut positif kehadiran Piala Presiden Esports 2022. Yohannes P Siagian mengungkap, PBESI juga sedang berfokus dalam membangun ekosistem esports Tanah Air. Salah satunya adalah dengan menyelenggarakan IESF World Championship 2022 sebagai lanjutan dari ekosistem esports yang sedang mereka kembangkan.

    “PBESI sendiri juga turut serta dalam membantu menyebarkan informasi tentang acara Piala Presiden Esports 2022 ini. Kami juga kini sedang mempersiapkan acara lanjutannya, yaitu IESF World Championship 2022. Secara keseluruhan ini merupakan salah satu contoh ekosistem esports yang sedang kami coba kembangkan,” ujar Yohannes.(RM.ID)

  • Mesin The Reds Telat Panas

    Mesin The Reds Telat Panas

    LIVERPOOL, BANPOS Hasil manis ditorehkan Liverpool saat menjamu wakil Italia, Napoli. The Reds – julukan Liverpool menang 2-0 atas Napoli di laga pamungkas Grup A Liga Champions di Stadion Anfield, dini hari kemarin.

    Manager Liverpool, Juergen Klopp menyanjung penampilan penyerang Darwin Nunez yang masuk menggantikan Curtis Jones pada menit ke-73 dan mencetak gol pada menit 90+5 yang memastikan The Reds mengamankan tiga poin. Masuknya Nunez mampu mengubah gaya permainan. Alhasil, Mohamed Salah memecah kebuntuan dengan mencetak gol di menit ke-85.

    “Ya, sangat bagus. Dalam permainan ini, bagi kami itu jelas bukan permainan untuk rotasi besar-besaran atau apa pun karena situasinya. Tapi sedikit kami harus melakukannya dan itulah mengapa kami tidak memulai ketiga (penyerang) karena kami harus melihat bagaimana Anda melewati permainan,” ungkap Klopp.

    Pelatih asal Jerman itu puas dengan reaksi yang ditampilkan oleh timnya ketika mengalahkan Napoli pada pertandingan ini. Klopp menjelaskan ini merupakan reaksi yang ia inginkan setelah pada akhir pekan lalu Liverpool takluk dari Leeds United dengan skor 1-2 di ajang Liga Primer Inggris.

    “Reaksi yang ingin saya lihat. Kami semua sepakat bahwa kami harus menampilkan reaksi. Dan kami melakukannya, di dalam pertandingan yang sangat sulit menghadapi lawan yang sangat bagus,” jelas Klopp.

    “Kami kompak dan itu tidak mudah bagi Napoli untuk bermain keluar. Anda melihat sisi permainan sepak bola, di semua momen mereka bisa bermain, Anda langsung melihat betapa bagusnya mereka dalam situasi satu lawan satu dan secara kolektif. Tapi kami melakukannya dengan sangat baik,” pungkasnya.

    Kekalahan ini membuat pasukan Italia, Napoli harus menghentikan rekor tidak terkalahkan di Liga Champions. Walaupun poin kedua tim sama-sama 15, Napoli tetap merebut puncak klasemen karena unggul selisih gol dari head-to-head.

    Dengan hasil ini, maka tidak ada yang berubah di klasemen akhir Grup A Liga Champions 2022/2023. Liverpool kini mengoleksi 15 poin dari enam laga. Napoli harus puas tetap jadi runner-up Grup A karena kalah head to head dengan Partenopei.

    Di laga lain, Ajax Amsterdam berhasil mengalahkan Rangers dengan skor 3-1 dalam match day keenam. Hasil itu tak membuat mereka mengakhiri fase grup dengan koleksi enam poin dan berhak melangkah ke babak playoff 16 besar Liga Europa 2022/2023.

    Sebelum laga, Jurgen Klopp sudah memberikan prediksi terkait siapa saja tim yang akan melaju ke final. Salah satu tim yang difavoritkannya adalah Napoli. Napoli pasti akan melanjutkan tren positifnya itu kala berjumpa Liverpool. Apalagi laga terakhir ini akan memastikan siapa yang berhak menempati posisi juara grup.

    Napoli diakui oleh Jurgen Klopp memiliki permainan yang atraktif di lapangan. Pasukannya Luciano Spalletti menyerang dengan cepat lewat kedua sayapnya dan pandai dalam mensirkulasi bola.

    “Saya rasa jika mereka terus bermain seperti sekarang, mereka akan punya peluang bagus untuk menuju final Liga Champions. Penampilan mereka sangat bagus,” ujar Jurgen Klopp, seperti dilansir Fotmob. (RM.ID)

  • Gaet Konsultan Internasional, Arema Bentuk Tim Pemulihan

    Gaet Konsultan Internasional, Arema Bentuk Tim Pemulihan

    AREMA, BANPOS – Tragedi Kanjuruhan menjadi perhatian internasional. Selain simpati untuk korban yang terus berdatangan, Arema FC juga didorong untuk segera bangkit. Dorongan ini bahkan datang dari beberapa konsultan sepak bola internasional.

    Dorongan dunia internasional kepada Arema FC untuk bangkit dan kembali menata tim ini diungkapkan oleh manajer internasional affair Arema FC, Fuad Ardiansyah.

    “Banyak simpati dunia menyampaikan duka cita atas tragedi Kanjuruhan, ada juga yang mendorong Arema FC untuk bangkit, termasuk dorongan dari beberapa konsultan sepak bola nasional,” ungkap Fuad dilansir laman resmi klub, Rabu (2/11/2022).

    Dari beberapa konsultan sepak bola yang melakukan komunikasi dengan Arema FC, salah satunya yang paling intens adalah Andrea Poggio asal Italia mengagendakan pertemuan dengan direksi dan manajemen tim Singo Edan.

    “Sebenarnya ada banyak konsultan sepak bola internasional yang memberikan referensi terkait pengembangan Arema FC kedepan, apa yang harus dilakukan ketika menghadapi situasi seperti ini. Dari beberapa itu, yang saat ini komunikasi intens dengan kita adalah konsultan asal Italia, Andrea Poggio yang merencanakan akan menggelar pertemuan dengan Arema FC,” tambah Fuad.

    Dalam komunikasi yang dilakukan dengan Andrea Poggio, Arema FC sebenarnya memiliki beberapa opsi strategis yang harus dilakukan kedepan. “Mungkin Andrea Poggio ini memiliki referensi berkaitan dengan langkah kedepan apa yang harus dilakukan, tentu saja dengan pertimbangan sesuai dengan iklim yang terjadi di Arema FC beserta dengan kultur sepak bolanya,” pungkas Fuad.

    Dorongan untuk bangkit ini tentu saja sejalan dengan yang diungkapkan oleh komisaris Komisaris PT. Arema Aremania Bersatu Berprestasi Indonesia (PT AABBI ) Tatang Dwi Arifianto sebagai pengelola Klub Arema FC.

    “Tim Pemulihan Arema FC ini semacam task force yang bertugas untuk melakukan evaluasi total terhadap tata kelola klub Arema FC. Selain tetap pada prioritas program tanggap darurat melalui Posko Crisis Center, juga turut memberikan bantuan dan konsultasi hukum serta taruma healing. Tentu pasca tragedi Kanjuruhan, banyak hal yang perlu dievaluasi dan dibenahi. Karena itu, agar evaluasi berjalan obyektif dan profesional dibutuhkan Tim Pemulihan Arema FC agar pemulihan berlangsung tepat sasaran dan komprehensif,” jelas Tatang.(RM.ID)

  • AS Roma Vs Ludogorets, Menang Atau Tersingkir

    AS Roma Vs Ludogorets, Menang Atau Tersingkir

    EROPA, BANPOS – Jumat (3/11) dini hari nanti WIB, AS Roma wajib meraih kemenangan lawan Ludogorets di pentas Liga Europa. Jika kalah, Serigala merah dipastikan akan tersingkir di pentas kasta kedua Benua Eropa ini.

    Giallorossi – julukan AS Roma – berada di peringkat ketiga klasemen pada saat ini dengan koleksi tujuh poin. Namun, mereka kalah head-to-head dari Ludogorets yang juga mengoleksi poin yang sama. Maka pertandingan yang akan digelar di Stadio Olimpico akan menjadi penentu di Grup C Liga Eropa 2022-2023.

    Karena itu, Jose Mourinho memastikan anak asuhnya bakal fokus meraih kemenangan agar lolos ke babak 16 besar. “Ke sanalah kami ingin pergi. Itu tanpa memikirkan pertandingan lain,” ujarnya.

    Dalam laga nanti, AS Roma masih berharap pada performa ciamik gelandang berusia 18 tahun, Cristian Volpato.
    Hanya, The Spesial One tidak bisa memainkan Nicolo Zaniolo yang karena sanksi kartu merah. Wijmaldum dan Paolo Dybala juga masih masih tercatat di daftar pemain cedera.

    Ia menyumbangkan 1 gol dan 1 asis saat I lupi menekuk Verona, 3-1, di Liga Italia pada akhir pekan lalu. Di kubu lawan, Ludogorets mengandalkan gelandang asal Brasil, Nonato (RM.ID)

  • Arsenal Vs Zurich, Kemenangan Harga Mati Bagi The Gunners

    Arsenal Vs Zurich, Kemenangan Harga Mati Bagi The Gunners

    ARSENAL, BANPOS – The Gunners – julukan Arsenal wajib menang saat menjamu Zurich dalam lanjutan Liga Europa yang digelar di Emirates Stadium, Jumat (4/11) dini hari nanti. Menang menjadi harga mati bagi Arsenal, jika ingin lolos ke babak 16 besar.

    Pasalnya, mereka hanya terpaut dua poin dari PSV Eindhoven. Seandainya, The Gunners ditahan seri bahkan kalah dari Zurich, maka digusur posisinya oleh wakil klub asal Belanda tersebut.

    Tapi, Arsenal punya modal kepercayaan yang tinggi yang dimana baru saja berpesta gol 5-0 atas Nottingham Forest. Lima gol itu dicetak oleh Martinelli, Partey, Odegaard, dan dua gol dari Nelson.

    Kemenangan itu sangat berarti bagi pasukan Mikel Arteta yang tengah menduduki posisi teratas dengan 31 poinnya dan memperjarak poinnya dari Manchester City yang berada di peringkat kedua.

    Sejatinya, Arsenal sudah dipastikan lolos dari fase grup A Liga Europa 2022/23 ini bersama wakil Belanda, PSV Eindhoven. Namun kedua tim masih akan berebut tiket otomatis ke babak 16 besar, mengingat hanya juara grup saja yang akan langsung ke babak tersebut.

    Sekadar informasi, peringkat pertama babak grup Liga Europa akan otomatis ke babak 16 besar. Sedangkan peringkat kedua harus melewati babak playoff melawan tim-tim buangan Liga Champions.

    Sehingga, Arsenal pun harus memanfaatkan laga melawan FC Zurich untuk mengunci tiket kelolosan ke babak 16 besar nanti, tanpa harus menghadapi tim buangan Liga Champions. (RM.ID)