Kategori: PEMERINTAHAN

  • Kapolri Datangi Polsek Astanaanyar Tinjau Situasi Pascaledakan Bom

    Kapolri Datangi Polsek Astanaanyar Tinjau Situasi Pascaledakan Bom

    BANDUNG, BANPOS – Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo tiba di Kantor Polsek Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat, untuk meninjau situasi pasca-ledakan bom bunuh diri yang terjadi Rabu (7/12/2022) sekitar pukul 08.20 WIB.

    Kapolri tiba di lokasi sekitar pukul 12.50 WIB menggunakan iring-iringan mobil polisi dari arah utara atau arah Pasteur. Adapun mobil Kapolri langsung masuk ke ruas Jalan Astanaanyar yang ditutup sementara untuk masyarakat.

    “Tolong mundur di belakang garis polisi,” kata seorang anggota Brimob yang berjaga di dekat mobil Kapolri.

    Orang nomor satu di Korps Bhayangkara itu langsung menyalami pejabat-pejabat di lingkungan Polda Jawa Barat. Kemudian Listyo pun masuk ke area Polsek Astanaanyar setelah anggotanya melakukan sterilisasi.

    Sebelumnya, Kapolda Jawa Barat Irjen Pol. Suntana menyatakan ada 11 korban yang timbul akibat bom bunuh diri tersebut. Dari 11 orang itu, satu anggota polisi tewas akibat bom, sedangkan 10 orang lainnya mengalami luka-luka.

    Suntana mengatakan polisi bakal melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) setelah sterilisasi lokasi selesai. Untuk itu ia pun memohon masyarakat untuk menunggu polisi mengungkap peristiwa itu maupun identitas pelaku bom bunuh diri.

    “Sedang kami dalami, nanti kita identifikasi kan dengan hasil sidik jari, sedang kita identifikasi,” ujar Suntana. (ANT)

  • Mall Pelayanan Publik Siap Launching 

    CILEGON, BANPOS – Mall Pelayanan Publik (MPP) Kota Cilegon menjadi salah satu MPP yang diresmikan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas yang ditandai dengan Penandatanganan Prasasti dan disaksikan Wakil Presiden Republik Indonesia K.H. Ma’ruf Amin di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Senin (5/12).

    Penandatangan itu juga dilakukan oleh Walikota Cilegon Helldy Agustian dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas. Peresmian MPP ini merupakan wujud akselerasi pemerintah dalam menyediakan satu tempat pelayanan yang terintegrasi.

    Dengan hadirnya MPP, masyakarat dapat dengan mudah mengurus berbagai layanan barang, jasa dan administrasi baik dari sektor perizinan maupun non-perizinan. Selain itu, kehadiran MPP ini juga merupakan salah satu upaya pemerintah untuk mewujudkan kemudahan berusaha yang dapat meningkatkan daya saing investasi di setiap daerah.

    Wakil Presiden Republik Indonesia K.H. Ma’ruf Amin yang turut hadir dalam peresmian MPP itu mengapresiasi kepada kepala daerah atas terlaksananya program penyederhanaan birokrasi. “Apresiasi saya sampaikan kepada kepala daerah yang telah berbenah melaksanakan program penyederhanaan birokrasi, transformasi birokrasi ini selanjutnya perlu diikuti dengan penerapan mekanisme kerja baru yang dimana hal itu menuntut menjadikan birokrasi yang comfortable, kolaboratif, lincah dan flexibel,” ungkapnya.

    “Saatnya kita tinggalkan pola kerja lama yang hirarkis, linier dan monoton yang telah mengakar pada birokrasi kita, jika tidak segera berubah maka kita akan tertinggal, karena persaingan antar negara semakin ketat,” sambungnya.

    Wapres Ma’ruf Amin menyampaikan keberadaan MPP menjadi bentuk kongkrit menuju integrasi penyelenggaraan pelayanan publik yang berkualitas bagi masyarakat. “Saat ini terdapat 77 MPP di indonesia, ditambah dengan 26 yang hari ini kita resmikan dengan total keseluruhan terdapat 103 MPP di Indonesia, keberadaan MPP ini tidak hanya menandakan keberhasilan pemenuhan target 2022 tapi juga menjadi bentuk kongkrit hasil kolaborasi antar sektor menuju integrasi penyelenggaraan pelayanan publik yang berkualitas bagi masyarakat,” ucapnya.

    Ma’ruf Amin berharap 103 MPP di Indonesia dapat terus berkembang dan berkualitas untuk masyarakat. “Kedepan agar mall pelayanan publik di indonesia terus berkembang dan berkualitas oleh karena itu saya himbau agar kemenpan RB dapat segera rumuskan dan laksanakan terobosan MPP yang lebih dinamis dengan mengoptimalkan kemajuan teknologi dan informasi melalui platform digital,” tegasnya.

    Sejalan dengan yang disampaikan Wapres, Walikota Cilegon Helldy Agustan mengatakan hadirnya MPP di Kota Cilegon akan memberikan pelayanan yang cepat dan terpadu. “Hari ini ada 26 MPP Kabupaten Kota yang sudah secara resmi diresmikan salah satunya yaitu milik Kota Cilegon, di tahun 2024 targetnya itu seluruh indonesia memiliki MPP hal itu sebagai salah satu langkah agar pelayanan kepada masyarakat dapat dilakukan dengan terpadu dan cepat,” ungkapnya.

    Lebih lanjut, Helldy mengungkapkan jika Pemkot Cilegon akan melaunching MPP secara internal pada pertengahan Desember 2022. “MPP ini kan sudah diresmikan oleh menpan, nanti kita akan adakan launching secara internal di tanggal 15 sampai dengan 20 Desember 2022, dan untuk lokasinya akan menetap di lantai 1 Gedung Graha Edhi,” terangnya.

    Di kesempatan itu, Helldy ingin tidak adalagi pelayanan lambat di Kota Cilegon. “Pemerintah Kota Cilegon ingin pelayanan dapat dilakukan dengan cepat, yang lambat – lambat itu banyak dikurangin, Pak Menpan juga berpesan bahwa konsep saat ini yaitu memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan cepat tidak ada lagi pelayanan yang lambat,” tegasnya. (LUK/RUL)

  • Menkumham: Masyarakat Yang Tidak Setuju RUU KUHP Bisa Ajukan Gugatan

    Menkumham: Masyarakat Yang Tidak Setuju RUU KUHP Bisa Ajukan Gugatan

    JAKARTA, BANPOS – Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) RI Yasonna Hamonangan Laoly mengatakan masyarakat yang tidak setuju terhadap Rancangan Undang-Undang Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (RUU KUHP) bisa mengajukan gugatan (“judicial review”) ke Mahkamah Konstitusi (MK).

    “RUU KUHP tidak mungkin disetujui 100 persen. Kalau masih ada yang tidak setuju, maka dipersilakan melayangkan gugatan ke MK,” kata Menkumham Yasonna Hamonangan Laoly melalui keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Selasa.

    Menurut dia, pasal-pasal yang dianggap kontroversial dan bisa memicu ketidakpuasan bagi sebagian kelompok masyarakat harus disampaikan melalui mekanisme yang benar.

    Yasonna mengakui penyusunan RUU KUHP tidak selalu mulus. Pemerintah dan DPR RI sempat dihadapkan dengan pasal-pasal yang dianggap kontroversial di antaranya pasal penghinaan Presiden, pidana kumpul kebo, pidana santet, vandalisme, hingga penyebaran ajaran komunis.

    Namun, Menkumham berusaha meyakinkan masyarakat bahwa pasal-pasal dimaksud telah melalui kajian berulang secara mendalam.

    Ia mengatakan KUHP yang baru saja disahkan telah melalui pembahasan secara transparan, teliti dan partisipatif. Pemerintah bersama DPR RI mengakomodasi berbagai masukan serta gagasan dari publik.

    “RUU KUHP sudah disosialisasikan ke seluruh pemangku kepentingan, seluruh penjuru Indonesia,” kata dia.

    Rapat Paripurna DPR RI pada Selasa menyetujui RUU KUHP disahkan menjadi undang-undang.

    “Apakah RUU KUHP dapat disetujui untuk disahkan menjadi undang-undang,” kata Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad dalam Rapat Paripurna DPR RI di Kompleks Parlemen, Jakarta.

    Setelah itu, seluruh anggota DPR RI yang hadir menyetujui RUU KUHP untuk disahkan menjadi undang-undang. (ANT)

  • Rute Trayek “Si Benteng” Bertambah 

    Rute Trayek “Si Benteng” Bertambah 

    TANGERANG, BANPOS – Dinas Perhubungan Kota Tangerang bersama PT Tangerang Nusantara Global (TNG) resmi membuka 1 (satu) rute trayek baru untuk angkot Si Benteng yang melewati Jalan Imam Bonjol hingga ke Kavling Perkebunan.

    Walikota Tangerang Arief R Wismansyah yang meresmikan langsung Koridor ke- 9 angkot Si Benteng, berharap Si Benteng bisa menghadirkan moda transportasi umum yang nyaman dan juga murah sehingga bisa menjadi moda transportasi pilihan masyarakat.

    “Alhamdulillah, hari ini Pemkot Tangerang melalui Dishub dan PT TNG telah melaunching Koridor ke 9 angkutan Kota Si Benteng, mudah – mudahan menjadi alternatif, agar masyarakat mau menggunakan transportasi umum di Kota Tangerang,” kata Arief saat upacara peluncuran di Looping Gerendeng, Karawaci, Senin (5/12). 

    Dalam kesempatannya juga, Arief berpesan kepada para pengemudi angkot Si Benteng untuk bisa melayani penumpang dengan pelayanan yang terbaik, terlebih masih ada keluhan masyarakat terkait pengemudi yang berkendara secara ugal – ugalan.

    “Saya minta penumpang atau masyarakat yang naik angkot Si Benteng agar dilayani dengan ramah dan baik, mereka itu orang penting “Very Important Person”, artinya kita harus melayani secara paripurna,” tutur Arief. 

    Lebih lanjut, Arief juga meminta kepada Dinas Perhubungan Kota Tangerang untuk menempelkan informasi call center pada angkot Si benteng untuk memudahkan masyarakat jika ingin melakukan pengaduan terkait pelayanan angkot Si Benteng. 

    “Dishub saya minta nanti pasang sticker call center di belakang mobil dan di dalam mobil, kalau pengemudinya ugal – ugalan, berhenti sembarangan, tidak on time masyarakat bisa lapor,” pintanya.

    Kepala Dinas Perhubungan Kota Tangerang Achmed Suhaely menerangkan, koridor atau rute trayek baru angkot Si Benteng ini salah satu pengembangan jalur baru untuk memfasilitasi masyarakat wilayah Kelurahan Cibodas dan Karawaci. “Semoga dengan adanya rute baru ini, masyarakat bisa terfasilitasi mobilitasnya dengan angkot Si Benteng,” ujar Suhaely.

    Direktur PT TNG Edi Chandra menjelaskan bahwa pengembangan rute baru Koridor 9 angkot Si Benteng ini adalah hasil evaluasi PT TNG dan Dinas Perhubungan guna mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat terkait kebutuhan transportasi angkutan kota.

    “Jadi kami terus mengevaluasi, tidak menutup kemungkinan juga untuk koridor – koridor sebelumnya bisa kami kembangkan, misal 1 (satu) koridor kami pecah dua untuk membuka rute baru, tergantung kebutuhan masyarakat di masing – masing wilayah,” “Dan terkait keluhan masyarakat, kami menyediakan Call Center, bisa menghubungi di Nomor 021-5578-5679, bisa juga melalui sosial media seperti Instagram di @tangerangnusantaraglobal,” tukas Edi Chandra.

    Sebagai informasi, rute pengembangan koridor baru dengan kode trayek AP. 1 menyediakan 4 unit angkot Si Benteng dengan rute keberangkatan di Masjid At Taqwa (Kav. Perkebunan) – Jalan Betet Raya – Puskesmas Panunggangan Barat – Hotel Olive – Kelurahan Panunggangan Barat – Pos Gerendeng – RS. Melati (Jalan Merdeka) jarak tempuh 9,1 KM. Rute pulang Rs. Melati (Jalan Merdeka) – Pos Gerendeng – Gereja Pantekosta Teuku Umar – Taman Cisadane – Kelurahan Panunggangan Barat – Puskesmas Panunggangan Barat – Jl. Betet Raya – Jl. Keramat – Masjid At Taqwa jarak tempuh 10,6 Km. (MADE/RUL)

  • ASTRA Infra Dukung Kemandirian Masyarakat melalui Kampung Berseri Astra

    ASTRA Infra Dukung Kemandirian Masyarakat melalui Kampung Berseri Astra

    TANGERANG, BANPOS – Sebagai salah satu bentuk implementasi ESG (Environmental, Social, and Governance), ASTRA Infra melakukan peresmian Kampung Berseri Astra di Desa Serdang Kulon, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang.

    Peresmian tersebut ditandai dengan penandatangan MoU oleh Group Chief Operating Officer ASTRA Infra, Kris Ade Sudiyono, dan Kepala Desa Serdang Kulon, Aden Sukarna, Turut hadir pada peresmian ini Camat Panongan, Heru Ultari dan Kapolsek Panongan Iptu Hotma P.A. Manurung.

    Kampung Berseri Astra merupakan program Kontribusi Sosial Berkelanjutan yang diimplementasikan kepada masyarakat dengan konsep pengembangan yang mengintegrasikan 4 pilar program yaitu Pendidikan, Kewirausahaan, Lingkungan dan Kesehatan. KBA Serdang Kulon merupakan KBA kelima yang dibina ASTRA Infra. Sebelumnya, Grup ASTRA Infra telah membina KBA di Talagasari, Cikuasa, dan Panunggangan Utara (Banten), serta Bongas Kulon (Jawa Barat).

    Kris Ade Sudiyono dalam sambutannya mengatakan ASTRA Infra berharap dapat menjadi bagian dan berkontribusi bersama pemerintah daerah dan warga desa bergotong royong mewujudkan Serdang Kulon menjadi Kampung yang Bersih, Sehat, Cerdas, dan Kreatif, melalui program binaan Kampung Berseri Astra.

    “Pada kegiatan peresmian ini, juga melakukan penyerahan beasiswa kepada siswa difabel di SKH Aditiya Silih Asih, melihat produk hasil karya UMKM, serta mengunjungi fasilitas posyandu dan PAUD di Desa Serdang Kulon,” ungkap Kris.

    Pemilihan Desa Serdang Kulon sebagai Kampung Berseri didasari oleh kuatnya keinginan pemerintah desa dan masyarakat untuk mandiri dan meningkatkan kualitas hidup mereka. Hal tersebut antara lain ditunjukkan oleh berbagai program yang dilakukan, seperti Kelompok Tani (Poktan) Sadulur, Gerakan Sayang Ibu (GSI), pencegahan stunting, dan berbagai program lainnya.

    ASTRA Infra bersama warga Serdang Kulon akan terus meningkatkan berbagai kegiatan diantaranya peningkatan kualitas tenaga pendidik dan kependidikan, penghijauan dan pendidikan kader lingkungan, bidang kewirausahaan, melalui pendidikan dan pelatihan kelompok usaha, pendidikan tenaga kesehatan sehingga desa dapat berkembang secara mandiri dan berkelanjutan.

    Sebagai perusahaan infrastruktur yang mengedepankan keberlanjutan dalam menjalankan usaha, ASTRA Infra senantiasa berusaha memberikan manfaat kepada masyarakat, khususnya yang berada di sekitar wilayah operasi perusahaan.

    Melalui peresmian KBA Serdang Kulon, ASTRA Infra berharap dapat memberikan manfaat dan ikut serta dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Serdang Kulon, sebagai bagian dari ikhtiar untuk negeri. (AZM)

  • Preview 16 besar Piala Dunia 2022: Jepang vs Kroasia

    Preview 16 besar Piala Dunia 2022: Jepang vs Kroasia

    JAKARTA, BANPOS – ​​​​​​Jepang telah menuliskan salah satu kisah fenomenal dalam Piala Dunia setelah balik menaklukkan Jerman dan Spanyol yang keduanya pernah juara dunia, tetapi Takuma Asano menyatakan timnya belum mencapai apa pun.

    Pemain sayap Jepang ini mencetak gol kemenangan yang mengagumkan ketika Samurai Biru menumbangkan Jerman.

    Langkah mengejutkan kedua Jepang saat menjungkalkan Spanyol dalam laga terakhir fase grup telah melontarkan Jepang ke babak 16 besar sebagai juara Grup E untuk menghadapi Kroasia yang finis sebagai runner up Grup F.

    “Kini saya merasa ini adalah Piala Dunia yang hebat. Tapi kami belum mencapai apa pun, jadi jujur saja, menurut saya semuanya baru dimulai dari sekarang,” kata Asano seperti dikutip Reuters.

    Gelandang serang Daichi Kamada yang menjadi starter dalam ketiga pertandingan fase grup malah beranggapan fakta timnya keluar dari “Grup Maut” sebagai juara grup telah membuat tim bisa mengalahkan siapa pun yang terbaik dalam ajang ini.

    “Kami berhasil menjuarai grup yang sangat sulit ini,” kata dia. “Kami melaju ke babak berikutnya sebagai pemuncak grup, sedangkan Kroasia melaju sebagai runner up Tentu saja, mereka memiliki banyak pemain bagus, dan mereka tim yang bagus.”

    “Tapi tim kami juga hebat, jadi saya pikir kami memiliki peluang besar untuk menang,” kata Kamada.

    Kroasia sendiri mengaku terkejut oleh apa yang sudah dilakukan Jepang selama fase grup, terutama setelah mengalahkan Jerman dan Spanyol, yang membuat mereka tidak akan pernah meremehkan Jepang.

    Jepang membuka pertandingan grup mereka dengan kemenangan mengejutkan atas juara dunia empat kali Jerman sebelum menundukkan juara Piala Dunia 2010 Spanyol pada laga terakhir.

    Sekalipun hanya menguasai 17 persen distribusi bola saat melawan Spanyol dan 26 persen ketika menghadapi Jerman, Jepang menjadi pemenang dalam kedua laga itu.

    “Mereka telah membuktikan bahwa nama besar itu bukan segalanya, sebaliknya hati dan keberanian yang lebih penting. Mereka pantas mendapatkannya dan menunjukkan kualitasnya,” kata gelandang Kroasia Lovro Majer.

    Kroasia yang runner-up Piala Dunia 2018 mungkin lebih difavoritkan memenangkan laga ini, tetapi Majer menyatakan fakta Jepang bisa menumbangkan Jerman dan Spanyol adalah pesan jangan coba-coba meremehkan Samurai Biru.

    “Jika saat ini Anda meremehkan orang, maka akan menjadi bumerang bagi Anda,” kata Majer. “Semua orang memainkan sepakbola yang bagus. Kami sudah menyaksikan banyak kejutan dalam Piala Dunia ini.”

    Kroasia sendiri berkesempatan melanjutkan catatan bagusnya dalam babak knockout, yakni tak pernah kalah dalam fase 16 besar. Ini bisa menjadi asset dan sekaligus beban bagi Kroasia, sebagaimana halnya bisa menjadi tantangan dan kendala bagi Jepang.

    Prediksi sebelas pemain pertama

    Jepang (3-1-3-3): Shuichi Gonda; Takehiro Tomiyasu, Shogo Taniguchi, Maya Yoshida; Junya Ito; Hidemasa Morita, Ao Tanaka, Yuto Nagatomo; Ritsu Doan, Daizen Maeda, Daichi Kamada

    Kroasia (4-3-3): Dominik Livakovic; Josip Juranovic, Dejan Lovren, Joska Gvardiol, Borna Sosa; Mateo Kovacic, Marcelo Brozovic, Luka Modric; Andrej Kramaric, Marko Livaja, IvanPerisic

    Skenario pertandingan

    Jepang masih akan mengandalkan serangan balik nan cepat yang mungkin menelan lagi korban besar ketika Samurai Biru yang bakal memasang formasi tiga bek tengah menghadapi Kroasia yang menurunkan tiga gelandang dan tiga penyerang dalam susunan pemainnya.

    Tetapi kali ini Jepang bakal menghadapi tim yang memiliki pertahanan yang solid dan lini tengah berdisiplin tinggi yang menopang ketajaman lini serangnya.

    Kroasia berusaha mempertahankan rekor tak pernah kalah dalam babak 16 besar Piala Dunia, tapi sebaliknya Jepang berusaha menembus babak ini untuk pertama kalinya dalam kesempatan keempat yang bisa membuat mereka merasakan perempat final pertama dalam sebuah putaran final Piala Dunia.

    Jepang tahu bahwa menghadapi Kroasia harus tangguh dalam bertahan dan tajam saat menyerang.

    Untuk itu pelatih Hajime Moriyasu memasang tiga bek tengah yang kemungkinan mengikutkan bek Arsenal Takehiro Tomiyasu setelah Ko Itakura mendapatkan kartu kuning kedua yang membuat pemain ini dikenai larangan satu pertandingan yang sayangnya dalam laga sepenting ini.

    Tomiyasu akan bahu membahu bersama Shogo Taniguchi dan Maya Yoshida dalam melindungi penjaga gawang Shuichi Gonda dan menangkal invasi trisula Kroasia.

    Moriyasu agak dipusingkan oleh situasi cedera yang menyelimuti gelandang Stuttgart Wataru Endo dan Takefusa Kubo sekalipun bek kanan Hiroki Sakai sudah bisa ikut berlatih bersama skuad.

    Yang jelas, dia akan memainkan dua gelandang Hidemasa Morita dan Ao Tanaka sebagai poros permainan tim yang berfungsi ganda melapis lini pertahanan dan menjadi penopang serangan trio Ritsu Doan, Daizen Maeda dan Daichi Kamada di sepertiga terakhir lapangan.

    Sebaliknya pelatih Kroasia Zlatko Dalic tidak dihadapkan dengan masalah cedera sehingga cenderung mempertahankan starting lineup yang menahan seri tanpa gol Belgia dalam pertandingan terakhir Grup F.

    Formasi bermain dan komposisi tim saat itu berhasil menangkal serbuan serangan Belgia dan sekaligus memberi ruang kepada pemain-pemain depan dalam menciptakan peluang yang empat di antaranya tepat sasaran.

    Dalic tak memiliki alasan untuk mengubahnya saat menghadapi Jepang yang sukses menjinakkan tim eksplosif seperti Spanyol dan Jerman dalam fase grup lalu.

    Untuk itu Dalic akan memasang kembali trisula Andrej Kramaric, Marko Livaja dan Ivan Perisic yang disangka trio gelandang pimpinan kapten Luka Modric dalam formasi 4-3-3.

    Sementara tim pertahanan akan kembali diisi kuartet Josip Juranovic, Dejan Lovren, Joska Gvardiol, dan Borna Sosa yang dalam tiga pertandingan terakhir relatif berhasil membuat nyaman penjaga gawang Dominik Livakovic.

    Jika itu semua tak cukup tajam dalam membongkar pertahanan Samurai Biru dan tak cukup kuat dalam menangkal serangan Jepang, maka Dalic masih memiliki opsi di bangku cadangan yang bisa membuat Kroasia memupus impian mencapai perempat final putaran final Piala Dunia pertamanya.

    Bahkan pemain-pemain seperti Bruno Petkovic, Mislav Orsic, Nikola Vlasic dan Mario Pasalic siap mengubah pendulum pertandingan ketika rencana permainan Dalic tak mencapai tujuan yang diinginkannya.

    Sama-sama menurunkan tiga pemain depan yang berdiri sejajar di sepertiga terakhir lapangan menjadi jaminan laga ini sarat dengan adu serang tapi mungkin tak akan berakhir dengan hasil seri.

    Statistik dan head to head

    Sejak 1977 Jepang sudah tiga berhadapan dengan Kroasia termasuk dua pertemuan putaran final Piala Dunia. Jepang menang 4-3 dalam pertemuan pertama pada laga persahabatan. Kroasia membalas dengan menang 1-0 pada fase grup Piala Dunia 1998. Kemudian pada fase grup Piala Dunia 2006 kedua tim seri 0-0.

    Kroasia tidak terkalahkan dalam sembilan dari 10 pertandingan Piala Dunia terakhirnya. Satu-satunya kekalahan mereka terjadi dalam final Piala Dunia 2018 melawan Prancis ketika mereka kalah 2-4.

    Kroasia finis sebagai runner-up Grup F setelah mengumpulkan lima poin dari tiga pertandingan.

    Jepang adalah juara Grup E dengan enam poin setelah mengalahkan Spanyol dan Jerman tetapi secara mengejutkan menyerah kepada Kosta Rika.

    Jepang belum pernah melewati babak 16 besar Piala Dunia setelah tumbang pada 16 besar Piala Dunia 2002, 2010, dan 2018.

    Kroasia tidak pernah kalah dalam i babak 16 besar. Mereka mengalahkan Rumania 1-0 pada Piala Dunia 1998 dan menang adu penalti melawan Denmark empat tahun lalu.

    Jepang tidak akan diperkuat bek tengah Kou Itakura yang terkena larangan bermain karena mendapat dua kartu kuning selama fase grup. Dia adalah satu dari tiga pemain yang selalu menjadi starter dalam skuad Jepang. (ANT)

  • Bappeda Bahas RPD Binwil Sosmasek

    Bappeda Bahas RPD Binwil Sosmasek

    TANGERANG, BANPOS – Dalam rangka mendukung pencapaian sumber daya manusia (SDM) yang berakhlak mulia dan perekonomian maju serta berdaya saing. Pemerintah Kota Tangerang melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) menggelar pembahasan Rancangan Pembangunan Daerah (RPD) Binaan Wilayah (Binwil) Sosial Masyarakat Ekonomi (Sosmasek) tahun 2024 sampai 2026. 

    Kepala Bappeda Kota Tangerang, Decky Priambodo Koesrindartono mengatakan, pembahasan RPD Binwil Sosmasek ini bertujuan untuk memverifikasi program kegiatan dan sub kegiatan, beserta anggaran usulan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam mendukung pencapaian target pada tahun 2024-2026. 

    “Misi pertama pemerintah ialah mewujudkan SDM yang berakhlak mulia, maju dan berdaya saing. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan daya saing SDM, meningkatkan kualitas kesejahteraan sosial masyarakat,” ucapnya. 

    Peningkatan kualitas SDM ini, perlu adanya pembahasan tematik kelompok atas kualitas pendidikan, kualitas derajat kesehatan masyarakat, pengentasan kemiskinan dan penanggulangan pengangguran. 


    Selain misi pertama, Decky menjelaskan, pihaknya memiliki misi kedua dalam pembahasan RPD Binwil Sosmasek,  yakni mewujudkan perekonomian yang maju dan berdaya saing. “Dengan meningkatkan kualitas perekonomian daerah serta masyarakat berdaya saing. Akan terciptanya misi kedua ini,” ujarnya. 

    Adapun pembahasan tematik kelompok pada misi ini, ialah peningkatan investasi, pemasaran online pelaku UMKM, pertumbuhan ekspor, pertumbuhan IKM, peningkstan kunjungan wisata dan urban farming. 

    “Kelompok binwil sosmasek dilakukan untuk memverifikasi usulan, berupa indikator dan target program kegiatan serta sub kegiatan yang diusulkan 10 OPD dalam rancangan Renstra pada 2024-2026,” tegasnya. 

    Pembahasan RPD Binwil Sosmasek ini juga memprioritaskan pelayanan publik, pendidikan, kesehatan, sosial, kependudukan, pemuda, olahraga, koperasi UKM, ketenagakerjaan, pangan, perdagangan, perindustrian, pariwisata, pertanian dan penanaman modal. (ADV)

  • Bupati Dorong Penerapan Digitalisasi Pelayanan Desa

    06SERANG, BANPOS – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Asosiasi Perangkat Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Serang resmi dilantik di Lapangan Tenis Indoor, Setda Pemkab Serang, Sabtu (3/12/2022). Kepengurusan 2022-2027  di bawah pimpinan Muhammad Maulidin Anwar itu dilantik Ketua Apdesi Banten Uhadi dan dikukuhkan Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah. 

    Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah berharap, Apdesi yang baru dilantik harus mampu mewakili kepentingan dan fasilitator dari 326 desa di Kabupaten Serang. Kemudian pemerintah desa harus mampu sejalan dengan program prioritas yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang. 

    “Saat ini kita berada pada masa pemulihan ekonomi paska pandemi Covid-19. Maka pemulihan ekonomi ini harus juga dilaksanakan oleh pemerintah desa, dan kepala desa lebih tahu potensi yang berkaitan dengan pemulihan ekonomi,” ujar Tatu. 

    Kemudian di era perkembangan teknologi informasi, Tatu meminta kepala desa melaksanakan pelayanan berbasis digitalisasi. “Dengan digitalisasi, akan memudahkan, lebih efisien, efektif, dan mempercepat pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya. 

    Turut hadir, anggota DPR RI Tubagus Haerul Jaman, Wakil Ketua MPR RI Yandri Susanto, Ketua Karang Taruna Provinsi Banten yang juga Ketua Dewan Pembina Apdesi Banten Andika Hazrumy, Wakil Ketua DPRD Banten Fahmi Hakim, Ketua DPRD Kabupaten Serang Bahrul Ulum, sejumlah kepala OPD di lingkungan Pemkab Serang. 

    Ketua Dewan Pembina Apdesi Banten,  Andika Hazrumy mendorong pemerintahan desa, untuk meningkatkan indeks desa membangun atau IDM. Sebab menurut data Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi tahun 2020 menyebutkan, IDM empat kabupaten di Provinsi Banten sudah masuk kategori Berkembang, yakni di kisaran angka 0.6626. 

    Empat daerah yang dimaksud adalah Kabupaten Tangerang, Serang, Pandeglang, dan Lebak. “Kita harus terus memacu pembangunan di desa agar IDM kita bisa masuk kategori maju,” pungkas Andika. (MUF/AZM)

  • Dindikbud Dorong Lembaga Pendidikan Terapkan Inovasi Pembelajaran 

    Dindikbud Dorong Lembaga Pendidikan Terapkan Inovasi Pembelajaran 

    SERANG, BANPOS – Dalam rangka meningkatkan kualitas Pendidikan di Kota Serang, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Serang mendorong agar lembaga-lembaga pendidikan untuk terus melakukan inovasi metode pembelajaran sesuai perkembangan anak. Inovasi pembelajaran tak hanya perihal mata pelajaran wajib saja, akan tetapi juga menggali kemampuan atau skill pada anak.

    “Agar kualitas anak didik meningkat, maka lembaga pendidikan termasuk guru-guru terus melakukan inovasi-inovasi agar anak didik juga bisa berkembang. Termasuk skil siswa, pelajaran dan lain sebagainya,” ujar Plt Kepala Dindikbud Kota Serang, Agus Suryadi, Minggu (4/12) pagi.

    Hal itu diungkapkan olehnya saat membuka kegiatan ‘Launching Penerimaan Peminat Sekolah (P2S) dan senam bersama Yayasan Pendidikan Al-Izzah Kota Serang’ di Alun-alun Barat Kota Serang. Pada kesempatan tersebut, ia mengatakan bahwa dengan inovasi-inovasi yang dilakukan oleh lembaga pendidikan, maka akan memudahkan peserta didik untuk meningkatkan prestasi dan kemampuannya. 

    “Sehingga nantinya secara umum kualitas pendidikan di Kota Serang juga meningkat. Strategi yang kami lakukan adalah dengan cara terus melakukan komunikasi dan pembinaan dengan pihak sekolah, apabila ada program-program, akan nyambung dengan Dinas Pendidikan, Yayasan dan juga sekolah-sekolah,” jelasnya.

    Saat itu, Agus juga mendorong agar para orang tua di Kota Serang untuk turut serta mendidik atau menyekolahkan anaknya demi masa depan anak yang lebih baik. Menurutnya, Pendidikan terhadap anak sangat penting dalam rangka meningkatkan Angka Partisipasi Kasar (APK) pendidikan Kota Serang.

    “Kami mengapresiasi dan menilai bahwa Yayasan Al-Izzah Kota Serang cukup baik dalam pengembangan pendidikan, karena selama ini telah melahirkan anak didik yang berkualitas baik secara akademik dan juga akhlaknya. Para siswa banyak yang mendaftar ke Al-Izzah, pasti ada sesuatu di situ, apa dari pembelajarannya, perilaku dan sikapnya serta lain sebagainya,” tuturnya.

    Di tempat yang sama, Ketua Yayasan Al-Izzah Kota Serang, Muhammad Arifin mengatakan kegiatan Launching Penerimaan Peminat Sekolah yang dirangkai dengan senam bersama. Hal ini menandai telah dibukanya penerimaan peserta didik baru Yayasan Al-izzah Kota Serang, baik untuk jenjang pendidikan TK/RA,SDIT, SMPIT, SMAIT serta pondok pesantren modern yang bernaung di Yayasan Al-Izzah Kota Serang.

    “Kegiatan ini selain launching penerimaan peserta didik baru, juga sekaligus ajang silaturahmi. Insyallah keberadaan Yayasan Al-Izzah memberikan manfaat yang baik serta peningkatan kualitas pendidikan di Kota Serang,” ungkapnya.

    Ia mengatakan, pihaknya berupaya untuk selalu bersinergi dan siap menjalankan program yang dilaksanakan oleh Dindikbud Kota Serang. Hal itu tentu dalam rangka meningkatkan kualitas Pendidikan, khususnya di Kota Serang.

    “Kami terus berupa melakukan inovasi-inovasi metode pembelajaran seperti terkait kurikulum merdeka. Kami juga ada metodologi pembelajaran namanya metode ADLX atau terpadu, sehingga semangat anak untuk belajar meningkat begitu juga prestasinya,” tandasnya. (MUF/AZM)

  • Pemkab Resmikan Pusat Informasi Pariwisata 

    Pemkab Resmikan Pusat Informasi Pariwisata 

    SERANG, BANPOS – Pemkab Serang meresmikan Gedung Pusat Informasi Pariwisata (PIP) Kabupaten Serang di Desa Anyer, Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang, Jumat (2/12/2022). Gedung PIP secara langsung diresmikan oleh Wakil Bupati Serang, Pandji Tirtayasa, yang ditandai dengan pengguntingan bunga di depan pintu masuk gedung. 

    Peresmian Gedung PIP Kabupaten Serang dihadiri oleh Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Anas Dwi Satya Prasadya, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Epi Priatna, Kepala DKBP3A Tarkul Wasyit, sejumlah Anggota DPRD, para camat dan unsur Muspika Kecamatan Anyar.

    Usai meresmikan, Pandji menyampaikan hadirnya Gedung PIP ini diharapkan para wisatawan bisa mengetahui dan mengunjungi destinasi objek wisata di Kabupaten Serang, bukan hanya wisata pantai Anyer dan Cinangka. Ia mengatakan, PIP sebagai jendela pariwisata di Kabupaten Serang, sehingga wisatawan yang akan datang ke Kabupaten Serang dari jauh harus sudah mengetahui apa yang dimiliki Kabupaten Serang. 

    “Lebih jelasnya lokasi destinasi wisatanya dimana saja, objek wisata, dan dimana lokasi destinasi kesenian tradisionalnya. Termasuk juga informasi hotel yang ada di Kabupaten Serang, tarif hotel, rumah sakit, dan SPBU yang ada di Serang ini semua harus menjadi atau tersaji informasinya di PIP melalui digital,” ujarnya.

    Pandji menyebut bahwa informasi versi digital harus dilengkapi dan disiapkan hanya dengan membuat alamat website yang hanya butuh sarana prasarananya komputer dan internet saja. Menurutnya, tentu hal itu harus didukung dengan kapasitas yang memadai untuk bisa menginformasikan apapun objek wisata yang ada di Kabupaten Serang melalui media sosial agar lebih mudah diakses melalui digital.

    “Karena ini Pusat Informasi Pariwisata Kabupaten Serang termasuk yang Cinangka, wisata desa termasuk Bendung Pamarayan itu diinformasikan di sini. Untuk perluasan informasi, harus juga disebarkan melalui media sosial seperti Youtube, Instagram dan lainnya,” ucap Pandji.

    Lebih lanjut ia menjelaskan, penampilan-penampilan pada saat pembukaan seperti penampilan dengan menampilkan seni beladiri pencak silat itu direkam dan ditampilkan di media sosial Youtube. Pandji memberikan masukan, agar lebih menarik, pada konten yang akan diunggah perlu ditambah judul dengan narasi yang menarik. 

    Untuk pemanfaatan non digitalnya, Pandji berharap Gedung PIP ini menjadi panggung terbuka bagi wisatawan. Maka pihaknya menyarankan untuk setiap malam minggu, diadakan tampilan objek wisata yang dimiliki Kabupaten Serang yaitu seni tradisional apakah itu debus, pencak silat. 

    “Dengan demikian, kami juga menyarankan agar mengundang pihak hotel-hotel yang ada di Anyer dan Cinangka. Tentunya nanti harapan saya, seni tradisional itu harus dikemas dengan modern baik dalam dialog, kostum harus terlihat modern, dan kalau perlu dengan dialog-dialog dicampur dengan bahasa Inggris kalau ada turis dari luar (negeri),” jelasnya.

    Diakhir ia menyampaikan bahwa dipusatkannya PIP Kabupaten Serang di Desa Anyar, Kecamatan Anyar adalah dengan mempertimbangkan banyaknya masyarakat yang menetapkan tujuan wisata lebih ke wisata Pantai Anyar. Walaupun objek wisatanya tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Serang, akan tetapi pengunjung lebih dominan mengunjungi Anyar-Cinangka untuk menikmati suasana pantai.

    “Makanya ketika dia masuk ke Anyar, kita suguhkan agar wisatawan tahu tentang objek wisata di Kabupaten Serang bukan hanya Anyar-Cinangka. Di sinilah nanti akan menginformasikan tentang objek-objek wisata atau kekayaan atau potensi, aset wisata Kabupaten Serang yang bisa dikunjungi oleh para wisatawan,” tuturnya.

    Kepala Disporapar Kabupaten Serang, Anas Dwi Satya Prasadya mengatakan bahwa Gedung PIP Kabupaten Serang dibangun sejak Tahun 2019. Namun baru diresmikan dan difungsikan akhir tahun 2022, lantaran adanya pandemi Covid-19. 

    “Kami berharap PIP yang baru dilaunching penggunaan atau pemanfaatannya warga menjadi tahu, terutama wisatawan yang akan berkunjung ke Kabupaten Serang,” ungkapnya.

    Ia menjelaskan bahwa pihaknya tengah melakukan koordinasi dengan Diskominfosatik untuk membuat website PIP tentang pariwisata. Anas berharap, website yang saat ini masih dalam proses pengajuan itu nantinya dapat dikelola dan dikerjasamakan, agar wisatawan bisa mengetahui tentang destinasi yang ada di seluruh wilayah Kabupaten Serang.

    “Hadirnya PIP ini diharapkan bisa menambah destinasi wisata baru, sehingga orang tidak hanya berkunjung ke hotel. Harapan kami, pemberdayaan masyarakat baik pelaku UMKM, Ekraf dan juga pemberdayaan masyarakat sadar wisata dari mulai kebersihan, keamanan, ketertiban semua kita jaga bersama,” tandasnya. (MUF/AZM)