Kategori: PERISTIWA

  • Sambil Berkaca-kaca, Airin Sebut Keluarganya Punya Andil Besar untuk Golkar

    Sambil Berkaca-kaca, Airin Sebut Keluarganya Punya Andil Besar untuk Golkar

    TANGERANG, BANPOS – Airin Rachmi Diany mengatakan bahwa dirinya dan keluarga besarnya, cukup memiliki andil yang besar untuk membangun Partai Golkar di Provinsi Banten. Sehingga, Airin tetap menganggap Golkar sebagai rumah dirinya, meski tidak mendapat restu untuk maju di Pilgub Banten.

    Hal itu disampaikan Airin pada saat melakukan konferensi pers, seusai deklarasi Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah se-Provinsi Banten, oleh PDIP di ICE BSD Tangerang.

    “Terus terang bapak mertua saya adalah pendiri Satker ulama. Keluarga besar kami merupakan bagian dari keluarga besar Partai Golkar, dan turun temurun kami memberikan kontribusi dalam arti memberikan kebermanfaatan untuk membesarkan Partai Golkar di Provinsi Banten,” ujarnya, Minggu (25/8).

    Meski demikian, ia menuturkan bahwa dirinya tidak menjadi masalah ketika tidak mendapat restu dari Partai Golkar, untuk mencalonkan diri pada Pilgub Banten. Sebab, politik merupakan suatu hal yang sangat dinamis.

    “Apapun itu, politik dinamis. Saya hanya berharap rumah yang selama ini saya tempati, walaupun dengan dinamika yang sangat luar biasa, bisa memahami keputusan yang saya ambil. Karena Partai Golkar dua tahun yang lalu, menugaskan saya dengan surat tugas untuk sosialisasi (untuk Pilgub) kepada masyarakat,” ucapnya sambil berkaca-kaca

    Airin mengatakan, sikap dirinya untuk tetap maju sebagai Calon Gubernur Banten bersama dengan Ade Sumardi, merupakan hasil dorongan dari masyarakat. Ia pun berharap Partai Golkar memaklumi keputusan itu.

    “Bapak Ibu tadi melihat banyak relawan, banyak orang yang membantu saya, sehingga perolehan sosialisasi terhadap masyarakat bisa di angka 70 persen. Itu kan bukan kerja saya sendiri,” tandasnya. (DZH)

  • Cerita Ahmad Basarah Terkait Lika-liku Koalisi PDIP-Golkar di Banten

    Cerita Ahmad Basarah Terkait Lika-liku Koalisi PDIP-Golkar di Banten

    TANGERANG, BANPOS – Ketua DPP PDIP, Ahmad Basarah, dalam deklarasi para pasangan Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah se-Provinsi Banten menceritakan, bagaimana lika-liku koalisi PDIP dengan Partai Golkar.

    Ia mengatakan, sebenarnya deklarasi yang dilaksanakan di ICE BSD pada Minggu (25/8) ini merupakan rencana deklarasi ketiga, yang akhirnya berhasil dilaksanakan untuk mengusung Airin Rachmi Diany – Ade Sumardi.

    Menurut dia, sudah dua kali rencana deklarasi Airin-Ade hendak digelar, namun gagal. Rencana pertama gagal lantaran konfigurasi pasangan di tingkat kota/kabupaten yang sedari awal memang ingin dilinierkan, yang belum selesai.

    “Deklarasi kedua, tiba-tiba ada nota dinas dari Sekretaris DPD PDIP Banten, pak Tubagus Asep Rahmatulloh, ‘bang ada permintaan deklarasi ditunda lagi, kelihatannya ada masalah di internal teman-teman Golkar’. Saya katakan, kita harus memahami dinamika setiap internal partai,” tuturnya.

    Lalu, pihaknya mendapatkan berbagai informasi bahwa akan ada perubahan dari Partai Golkar, dalam menyikapi Pilkada di Banten. Bahkan, Ahmad Basarah mengaku telah berpikir, apakah PDIP di Banten akan bernasib sama seperti PDIP di Jakarta, yang tidak mendapatkan mitra.

    “Tapi ternyata, Gusti Allah Boten Sare. Tuhan tidak tidur. Satyam eva jayate, kebenaranlah yang suatu saat akan menang. Keluarnya keputusan MK nomor 60, membuat PDIP dapat mengusung calon sendiri pada Pilkada tahun ini,” ungkapnya.

    Pada saat itu, Basarah mengatakan bahwa para pendukung Airin di Partai Golkar, sempat bertanya-tanya apakah PDIP dengan adanya putusan MK nomor 60, maka akan meninggalkan Airin sendiri. Namun, Basarah menepis hal tersebut.

    “Kami diajarkan oleh ibu Megawati dalam berpolitik, satu kata satu perbuatan. Perkataan di depan panggung, harus sama dengan di belakang panggung. Maka kami tetap mengusung ibu Airin, tanpa adanya negosiasi lain seperti mengubah konfigurasi siapa yang jadi Cagubnya,” tandas Ahmad Basarah. (DZH)

  • DPP Golkar Tarik Dukungan ke Airin Rachmi Diany di Pilgub Banten 2024

    DPP Golkar Tarik Dukungan ke Airin Rachmi Diany di Pilgub Banten 2024

    DPP Golkar tarik dukungan untuk Airin Rachmi Diany di Pilgub Banten 2024 dan mengikuti kesepakatan di Koalisi Indonesia Maju (KIM).

    Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Banten, Ratu Tatu Chasanah membenarkan bila Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, menarik dukungan pada Airin Rachmi Diany di pencalonannya sebagai Gubernur Banten 2024.

    Golkar di bawah kepemimpinan Bahlil Lahadalia bakal mengikuti keputusan Koalisi Indonesia Maju (KIM).

    Di mana, hal itu disampaikan Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia dan Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ace Hasan Syadzily, saat ia bersama Airin melakukan pertemuan.

    “Saya malam kemarin dengan bu Airin ke Ketum Bahlil, ada Pak Sekjen dan disampaikan bahwa rekomendasi, dengan berat hati, dan mohon maaf enggak bisa diberikan ke Bu Airin, SK belum diterima dengan pernyataan itu. Kami selaku kader harus memahami dan Ketum sampaikan ini buat keselamatan Partai Golkar,” kata Ratu Tatu Chasanah, Ketua DPD I Golkar Banten, saat menghadiri deklarasi Airin-Ade di ICE BSD, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten, Minggu, 25 Agustus 2024.

    Lanjut dia, hingga saat ini DPP Partai Golkar masih merumuskan pada pasangan calon yang akan bertarung di Pilkada Serentak 2024, baik itu wilayah Banten dan lainnya.

    “SK B1 KWK belum diterima dari DPP ke Provinsi, masih dirumuskan, nanti akan diserahkan dan saya akan ambil. Namun memang, yang pasti soal penarikan dukungan pada bu Airin, itu yang baru saya tahu,” ujarnya. (MPD)

  • LMND Aksi Bela Warga Kampung Tanah Merah Korban Depo Plumpang

    LMND Aksi Bela Warga Kampung Tanah Merah Korban Depo Plumpang

    JAKARTA, BANPOSLiga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND) bersama warga kampung tanah merah korban kebakaran meledaknya depo Plumpang milik PT. Pertamina Patra Niaga melakukan aksi demonstrasi di depan pengadilan negeri Jakarta Selatan.

    Unjuk rasa tersebut terkait dengan sidang gugatan hukum atas tragedi kebakaran akibat dari meledaknya depo Plumpang milik PT. Pertamina Patra Niaga pada 3 Maret 2023 lalu yang menelan 38 korban jiwa dan lebih dari 50 korban luka-luka.

    Julfikar selaku koordinator aksi saat orasi, ia menyampaikan, bahwa LMND secara kelembagaan telah 5 (lima) kali bersolidaritas bersama warga kampung tanah merah korban kebakaran meledaknya depo Plumpang milik PT. Pertamina Patra Niaga.

    “Persidangan bergulir sudah sebanyak 13 (empat belas) kali dan hari ini merupakan penyerahan berkas kesimpulan perkara Nomor 976 tentang perbuatan melawan hukum (PMH) oleh depo pertamina plumpang,” kata Fikar, Kamis (22/8/2024).

    Ia mengatakan, Kebakaran Depo Pertamina Plumpang bukan yang pertama kali ini terjadi, pernah terjadi pada Januari 2009 kejadian tersebut tidak menelan korban jiwa, akan tetapi Pertamina hanya meninggikan tembok batas depo pertamina dengan pemukiman warga, tanpa ada evaluasi, apalagi melakukan sosialisasi mitigasi yang melibatkan masyarakat kampung tanah merah sekitar depo Pertamina Plumpang.

    “Kasus ini merupakan kejahatan luar biasa serta mencederai nilai-nilai kemanusiaan yang terkandung dalam Pancasila dan UUD 1945 Pasal 28 tentang hak asasi manusia,” ujar Fikar.

    “Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan harus netral dan adil, seadil-adilnya dalam memutuskan Perkara Nomor 976 tentang perbuatan melawan hukum (PMH) sebagai wujud perlindungan dan keadilan untuk korban kebakaran meledaknya depo Plumpang milik PT. Pertamina Patra Niaga,” tandasnya.(PBN)

  • Rayakan Hari Jadi yang Pertama, KPJ Kota Serang Gelar Baksos untuk Masyarakat

    Rayakan Hari Jadi yang Pertama, KPJ Kota Serang Gelar Baksos untuk Masyarakat

    SERANG, BANPOS — Dalam rangka merayakan hari jadinya yang pertama, Komunitas Penyanyi Jalanan (KPJ) Kota Serang menggelar bakti sosial. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Kawasan Bogeg, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang pada Selasa (20/8).

    Mereka tidak sendiri, kegiatan bakti sosial itu juga turut mengundang KPJ Provinsi Banten serta masyarakat sekitar.

    Agenda bakti sosial yang dilaksanakan meliputi sunat massal gratis, santunan anak yatim, dan pembagian Al Quran.

    Ketua Pelaksana, Ahmad Amron, mengatakan kegiatan yang diselenggarakan kali ini merupakan bentuk rasa syukur KPJ Kota Serang zona Bogeg, karena mereka telah diterima baik oleh masyarakat.

    “Kita menyadari, kita hidup di jalanan. Akan tetapi kami tidak lupa untuk saling peduli ke lingkungan sekitar sebagai wujud terimakasih kami,” katanya.

    Roni, sapaan akrabnya, menyampaikan kegiatan bakti sosial yang diselenggarakan oleh KPJ Kota Serang bisa terlaksana berkat hasil swadaya tanpa adanya bantuan dari pihak manapun.

    “Alhamdulillah dana yang kami dapat dari swadaya anggota dan kerjasama anggota,” terangnya.

    Sementara itu Ketua KPJ Provinsi Banten, Opung, yang juga turut hadir dalam kegiatan tersebut memberikan apresiasi.

    Menurutnya, kegiatan bakti sosial bisa menjadi motivasi untuk seluruh KPJ yang tersebar di Banten untuk bisa menciptakan kegiatan serupa.

    “Kegiatan ini merupakan kegiatan positif, bisa menjadi model bagi KPJ lain,” tandasnya. (TQS)

  • KKM 24 Uniba Gelar Kegiatan Pemberdayaan Perempuan Kabupaten Serang

    KKM 24 Uniba Gelar Kegiatan Pemberdayaan Perempuan Kabupaten Serang

    SERANG, BANPOS – Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) kelompok 24 Universitas Bina Bangsa (Uniba) melaksanakan kegiatan pembuatan susu kedelai di Sekolah Perempuan dalam rangka pemberdayaan perempuan untuk meningkatkan ekonomi keluarga.

    Kegiatan yang bertema ‘Memberdayakan Perempuan Agar Dapat Membantu Ekonomi Keluarga’ tersebut dilaksanakan di Lembaga Sekolah Perempuan di Desa Sentul, Kabupaten Serang dan dihadiri oleh 20 orang yang terdiri dari Ketua Sekolah Perempuan dan anggotanya.

    Ketua kelompok KKM 24 Uniba, Ateng Subarjat mengatakan ibu rumah tangga sering di kabarkan kesehariannya hanya berkutat pada pekerjaan rumah seperti mengurus anak, suami dan bersosialisasi dan masyarakat sekitar.

    Namun, disamping pekerjaan rumah dan anak, ibu rumah tangga juga berperan sebagai pilar penting dalam ekonomi keluarga, membantu kesehatan keuangan keluarga dan mengatur belanja secara hemat dan efisien.

    “Makanya sasaran dari kegiatan ini adalah para perempuan atau ibu rumah tangga desa Sentul,” ujarnya, Minggu (4/8/2024).

    “Penyebab utama kenapa para perempuan atau ibu rumah tangga ikut serta dalam membantu ekonomi keluarga karena kebutuhan keluarga yang sangat besar tidak sebanding dengan penghasilan suami, di tambah sulitnya para laki-laki mencari pekerjaan. Sehingga mau tidak mau, para perempuan atau ibu rumah tangga harus ikut serta membantu perekonomian dalam keluarganya,” jelasnya.

    Ateng mengatakan, bahwa Mahasiswa KKM 24 berharap dengan adanya kegiatan pembekalan pemberdayaan perempuan dalam meningkatkan perekonomian keluarga tersebut dapat memberikan motivasi kepada masyarakat, khususnya para perempuan Desa Sentul.

    “Agar mampu membantu meningkatkan perekonomian keluarga,” katanya. (MPD)

  • Mahasiswa Kukerta 55 dan Warga Ciptakan Perlombaan Unik dan Menarik Meriahkan HUT RI

    Mahasiswa Kukerta 55 dan Warga Ciptakan Perlombaan Unik dan Menarik Meriahkan HUT RI

    MANDALAWANGI, BANPOS – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) Kelompok 55 Desa Sirnagalih Kecamatan Mandalawangi, Kabupaten Pandeglang Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten menyemarakkan HUT RI bersama para pemuda pemudi kp.tenjo dengan menggelar beberapa perlombaan yang unik dan menarik bagi para masyarakat kp.tenjo.

    Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 yang di selenggarakan di Kp. Tenjo berlangsung meriah dengan berbagai perlombaan yang diadakan di lapangan yang berada dibelakang pasar.

    Acara tersebut ramai diikuti dari berbagai kalangan masyarakat di kp. Tenjo, baik dari anak-anak hingga kalangan dewasa turut berpartisipasi dengan penuh semangat dan antusias dalam mengikuti serangkaian acara perlombaan yang diadakan.

    Perlombaan unik dan menarik yang telah di selenggarakan oleh mahasiswa Kukerta serta pemuda pemudi kp.tenjo berupa, balap karung dengan posisi duduk serta di lengkapi helm, putar gangsing, cerdas cermat, koin dalam tepung, kelereng sendok, makan biskuit, dan makan kerupuk. adapun lomba yang tak kalah unik dan menarik hadir juga di kalangan ibu-ibu dan remaja yaitu seperti joget jeruk, tarik tambang, panco, estafet sarung, estafet air, memasukan benang ke jarum, dll.

    Ketua Panitia, Radhen Syarif Hidayatullah Al- Bisriy’yi, dalam sambutannya mengatakan bahwa perlombaan ini bukan hanya sebagai hiburan melainkan untuk menjalin silaturahmi agar silaturahmi kita panjang dan erat.

    “Serta tujuan di adakan perlombaan ini kita bisa sama sama melihat suatu momentum yang sangat bersejarah di kalangan pemuda Kp.Tenjo atas dua kelompok yaitu pemuda-pemudi serta mahasiswa Kukerta bisa bersatu dalam menyemarakan HUT RI dengan menggelar suatu perlombaan yang unik dan menarik, dan tidak lupa pula terimakasih atas dorongan dan kerjasama kepada mahasiswa Kukerta UIN SMH Banten yang telah mensupport dan memberi tantangan bagi kami, agar pemuda-pemudi kp.Tenjo lebih semangat dan gigih dalam membuat acara seperti ini lagi,” ujarnya.

    Perlombaan tahun ini juga membuat semua warga Kp.Tenjo antusias sebab acara yang biasanya hanya di adakan oleh pemuda-pemudi Kp.tenjo tetapi kita mahasiswa Kukerta Kelompok 55 UIN SMH Banten pun ikut serta berpartisipasi membantu dan memeriahkan acara HUT RI yang ke 79 ini.

    Acara 17 Agustusan yang ke 79 ini pun di tutup dengan pembagian hadiah bagi para pemenang perlombaan yang pastinya telah di nanti nanti oleh masyarakat kp.tenjo. masyarakat yang telah berpartisipasi pun tampak bahagia dan senang dengan adanya perlombaan yang unik dan menarik tersebut.

    Semarak HUT RI yang telah mahasiswa Kukerta Kelompok 55 UIN SMH Banten bersama pemuda pemudi kp.tenjo pun Berakhir dengan penuh keceriaan dan kegembiraan, serta membawa semangat baru lagi untuk kedepannya agar acara seperti ini dapat terus terlaksana dan lebih baik lagi.

    Semoga dengan di adakannya perlombaan pada HUT RI yang ke 79 ini, kita bisa sama sama mengerti daya juang dan kerja keras serta sportivitas, tentunya semoga kegiatan ini juga bisa terus berlanjut untuk kedepannya. (RED)

  • Ajang APERSI Award 2024, Citra Swarna Group Diganjar Penghargaan

    Ajang APERSI Award 2024, Citra Swarna Group Diganjar Penghargaan

    JAKARTA, BANPOS – Citra Swarna Group kembali menorehkan prestasi dengan meraih dua penghargaan sekaligus dalam ajang bergengsi yaitu APERSI Award 2024. Penghargaan ini diberikan dalam serangkaian kegiatan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) APERSI 2024, dengan tajuk ‘Menjalin Silaturahmi Sesama Pengurus dan Anggota APERSI’ di Hotel Pullman Central Park, Jakarta Barat.

    Citra Swarna Group berhasil memenangkan dua kategori utama yaitu Lima KPR Komersil Terbanyak Tahun 2023 dan Kategori Developer Creative 2023. Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas dedikasi perusahaan dalam mengembangkan hunian berkualitas yang mampu menjawab kebutuhan pasar dengan inovasi yang kreatif.

    Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet), yang secara resmi membuka Rakernas APERSI. Dalam pidatonya, Bamsoet menegaskan bahwa APERSI siap mendukung dan menyukseskan program pembangunan 3 juta rumah bagi masyarakat pedesaan, pesisir, dan perkotaan.

    Capaian yang diraih Citra Swarna Grup juga diapresiasi oleh Bamsoet. Sebab, perusahaan pengembang properti ini turut berperan aktif dalam mewujudkan hunian yang layak bagi masyarakat luas.

    Perwakilan Direksi Citra Swarna Group, Irwan, mengungkapkan dengan pencapaian ini, Citra Swarna Group berupaya untuk semakin memperkuat strategi sebagai salah satu pengembang terkemuka di Indonesia. ia menyebut, Citra Swarna Group tidak hanya fokus pada pencapaian kuantitas melalui penjualan KPR, tetapi juga pada kualitas dan kreativitas dalam pengembangan perumahan yang inovatif.

    “Kami sangat bersyukur dan bangga atas penghargaan yang kami terima ini. Penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus berinovasi dan memberikan yang terbaik dalam setiap proyek yang kami kembangkan,” ujarnya. (MUF)

  • Wakili Indonesia, Siswi Asal Serang Raih Winner Miss Pre Teen Junior Model International 2024

    Wakili Indonesia, Siswi Asal Serang Raih Winner Miss Pre Teen Junior Model International 2024

    SERANG, BANPOS – Rasty Adelina Suherman, siswi Evfia Land School Serang secara resmi terpilih mewakili Indonesia sebagai Winner Miss PreTeen Junior Model Internasional 2024 yang diselenggarakan di Hotel Holiday INN Bangkok, Thailand Pada Tanggal 7-10 Agustus. Pada ajang tersebut, Rasty bersaing dengan puluhan peserta lainnya yang berasal dari 16 negara.

    “Saya bangga menjadi winner Junior Model Internasional 2024 dalam ajang internasional ini. Apalagi saya wakil Indonesia, untuk pesertanya juga berbagai negara ada dari Malaysia, India, Nepal, Bostwana dan banyak negara lainnya,” ungkapnya.

    Siswi kelas 6 ini menceritakan, untuk menjadi winner Junior Model Internasional di Bangkok Thailand, dirinya harus melewati berbagai penilaian yaitu Sesi Deep Interview, Sesi Talent Show, Sesi National Costume, Sesi Ballgown dan penilaian Skill Modelling. Selain itu, ada penilaian sehari-hari seperti performance setiap hari dari pagi sampai malam mulai dari attitude, makeup dan outfit Fashion yang dipakai setiap harinya.

    “Pastinya dari banyak aspek yang dinilai, dan dengan keyakinan serta pemaparan positif tentang potensi, akhirnya saya bisa meraih Winner From Pre Teen Catagory Junior Model Internasional 2024,” tandasnya.

    Meski masih berusia 11 tahun, ternyata minat gadis kecil yang lahir pada 27 Januari 2013 silam pada dunia modeling sudah terlihat. Jadi tak heran kalau Rasty Adelina Suherman bisa sampai go internasional di usianya yang masih belia.

    Selain menggeluti dunia modeling, Gadis berparas cantik dan mungil ini menggeluti dunia olahraga bela diri yaitu Taekwondo. Tak sedikit Rasty juga mendapatkan medali Gold pada ajang Kejuaran Taekwondo baik di dalam negeri maupun luar negeri.

    Ibunda Rasty, Lyli Choiriyah mengungkapkan awal mula puterinya mengikuti event modeling yang diselenggarakan oleh sahabat prestasi Indonesia di tingkat nasional. Dari situ lah kesempatan mengikuti event tingkat nasional ini terbuka dan puterinya dikirim mewakili Indonesia pada ajang Junior Modeling Internasional.

    “Kaget, tidak menyangka anak saya bisa mewakili Indonesia di event internasional. Saya bangga sekali anak saya bisa menjadi Winner Miss Pre Teen Junior Model Internasional 2024,” ujarnya. (MUF)

  • Rayakan HUT RI ke-79, KFBC Gelar Perlombaan Badminton untuk Orang Tua Atlet

    Rayakan HUT RI ke-79, KFBC Gelar Perlombaan Badminton untuk Orang Tua Atlet

    SERANG, BANPOS – Berbeda dengan yang lain, Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 dirayakan dengan cara yang unik dan penuh makna oleh Kurniawan Fortune Badminton Club (KFBC). Tepat pada 17 Agustus 2024, klub badminton yang dikenal dengan prestasi para atlet mudanya ini menggelar perlombaan badminton yang istimewa, di mana para orang tua atlet mengambil alih lapangan di Gor Alun-alun Kota Serang.

    Suasana di dalam GOR dipenuhi riuh suara suporter yang biasanya mendukung anak-anak mereka, namun berpindah menyemangati para orang tua. Sorak-sorai dan tawa mengiringi setiap smash dan drop shot yang dilakukan oleh para peserta, menciptakan kehangatan yang menyelimuti seluruh arena.

    Sosok dibalik KFBC, Iwan Kurniawan, menyampaikan acara ini dilaksanakan sebagai bentuk penghargaan kepada para orang tua yang telah setia mendampingi dan mendukung anak-anak mereka dalam dunia badminton.

    “Kami ingin mereka merasakan bagaimana atmosfer kompetisi yang selama ini hanya dirasakan oleh anak-anak mereka. Selain itu, ini juga menjadi momen istimewa untuk merayakan Hari Kemerdekaan bersama dalam suasana yang berbeda,” ungkapnya.

    Ia menjelaskan, acara ini tidak sekadar menjadi ajang perlombaan, tetapi juga sebagai sarana mempererat hubungan kekeluargaan di antara anggota KFBC. Iwan pun menuturkan semangat kebersamaan ini adalah fondasi yang kuat dalam komunitas tersebut.

    “KFBC bukan hanya tentang prestasi, tetapi juga tentang bagaimana kita bisa terus menjalin hubungan yang erat antara atlet, pelatih, dan orang tua,” katanya.

    Berbagai kategori yang dipertandingkan diantaranya ganda grup ibu-ibu, yang menjadi magnet perhatian. Biasanya berada di pinggir lapangan sebagai penonton setia, kali ini para ibu menjadi bintang utama, di mana setiap pukulan raket disambut dengan sorakan, gelak tawa, dan dukungan penuh semangat dari para penonton.

    Grup Melati akhirnya keluar sebagai juara, mengungguli grup Tulip yang menempati posisi kedua, sementara grup Mawar dan Anggrek berbagi tempat ketiga. Meskipun demikian, kemenangan bukanlah segalanya dalam perlombaan ini, karena kebersamaan dan keceriaan yang tercipta selama acara menjadi hadiah yang sesungguhnya.

    Momen penyerahan hadiah menjadi penutup yang manis untuk hari itu. Dengan wajah berseri, para pemenang menerima tropi dan penghargaan sambil diiringi tepuk tangan meriah dari para penonton. Semua yang hadir, baik sebagai peserta maupun penonton, pulang dengan hati yang penuh kebahagiaan dan kenangan indah.

    Iwan Kurniawan berharap kegiatan seperti ini bisa menjadi tradisi tahunan yang akan terus mempererat hubungan antar anggota keluarga besar KFBC dan menunjukkan bahwa olahraga bukan hanya tentang kompetisi, tetapi juga tentang membangun komunitas yang solid, penuh dengan dukungan, dan kebersamaan. Sebuah perayaan Hari Kemerdekaan yang tak terlupakan, tidak hanya bagi para atlet muda, tetapi juga bagi orang tua yang selama ini menjadi pilar utama dalam perjalanan mereka.

    “Melibatkan orang tua dalam kegiatan seperti ini tidak hanya memperkuat ikatan kekeluargaan, tetapi juga menunjukkan bahwa di balik setiap atlet muda yang hebat, ada orang tua yang luar biasa,” tutup Iwan dengan senyuman penuh haru. (MUF)