Kategori: PERISTIWA

  • Safari Ramadan, Kapolres Serang Buka Puasa Bersama Emak-emak di Jawilan

    Safari Ramadan, Kapolres Serang Buka Puasa Bersama Emak-emak di Jawilan

    JAWILAN, BANPOS – Di pertengahan bulan suci Ramadan atau hari ke-15, Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko melakukan Safari Ramadan bersilaturahmi dengan emak-emak di halaman Mapolsek Jawilan, Selasa (26/3/2024).

    Selain buka puasa bersama, acara Safari Ramadan dengan warga lingkungan Mapolsek Jawilan ini juga diselingi dengan pemberian bingkisan sembako serta pemberian tas sekolah bagi murid sekolah dasar.

    “Alhamdulillah di pertengahan bulan suci Ramadan ini kami dapat bersilaturahmi sekaligus mengenalkan diri saya sebagai Kapolres Serang yang baru kepada masyarakat Jawilan,” ungkap Kapolres.

    Dikatakan Kapolres, selain memperkenalkan diri, silaturahmi juga untuk melanjutkan tradisi para Kapolres terdahulu memperat tali silaturahmi.

    Dalam kesempatan itu, Kapolres juga menyampaikan harapan doa agar diberikan kelancaran dalam mengemban tugas dan amanah yang diberikan pimpinan Polri dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

    “Dalam kesempatan ini tentunya saya berharap doa agar dalam menjalankan tugas melayani masyarakat selalu diberikan perlindungan dan kesehatan,” tandasnya.

    Selain bersilaturahmi, Kapolres juga ingin mengetahui kondisi masyarakat di sekitar mapolsek. Selain itu pertemuan dengan warganya ini, Kapolres bisa mengetahui aktivitas anggota dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat sekitar.

    “Tentunya kesempatan bersilaturahmi ini saya pergunakan juga untuk mengetahui seperti apa kondisi masyakarat sekitar, serta pelayanan yang diberikan anggota. Dengan program seperti ini,
    Insha Allah wilayah hukum Polres Serang aman terkendali,” tandasnya.

    Lebih lanjut Condro berharap bantuan sembako dan tas sekolah yang diberikan dapat dipergunakan sebaik mungkin dan bisa sedikit membantu mengurangi beban masyarakat.

    “Mudah-mudahan kehadiran kami dapat membantu dalam melayani masyarakat. Kepada anak-anak, saya berpesan untuk lebih baik lagi dalam menuntut ilmu, hindari kenakalan remaja seperti tawuran atau genk motor. Jadilah anak yang dapat membanggakan orangtua dan masyarakat,” ungkap Kapolres.

    Ristinah (55 tahun) salah satu warga menyampaikan rasa senang bisa berbuka puasa bersama Kapolres. Rostinah juga mengucapkan terimakasih kepada Kapolres yang telah memberikan bantuan sembako.

    “Alhamdulillah, senang bisa buka puasa bersama Kapolres. Apalagi pelayanan buka puasa bersama dirasa sangat istimewa. Saya mendoakan Kapolres selalu diberikan kesehatan dan rejeki,” ucap Rostinah. (RED)

  • Demi Rp300 Ribu, Cucu Sepak Maut Kakek-Nenek di Malingping

    Demi Rp300 Ribu, Cucu Sepak Maut Kakek-Nenek di Malingping

    LEBAK, BANPOS – Pria paruh baya, ZN (44), diamankan oleh Satreskrim Polres Lebak setelah ditetapkan sebagai tersangka kasus pembunuhan sepasang lansia di Kecamatan Malimping.

    Kepada wartawan, ZN mengaku dirinya merupakan cucu angkat dari korban yang telah diurus sejak 41 tahun lalu.
    “Saya cucu angkat, sudah diurus sejak usia tiga tahun,” kata ZN di Mapolres Lebak, Selasa (26/3).

    ZN menjelaskan, dirinya melakukan pembunuhan dengan cara menendang kaki dari neneknya dan pinggang kakenya yang menyebabkan keduanya tersungkur ke lantai hingga mengeluarkan darah.

    Hal keji itu ia lakukan lantaran dirinya tidak mendapatkan pinjaman uang yang ia minta sebesar Rp500 ribu dari kakeknya yang padahal menurutnya, kakeknya tersebut sudah mendapatkan uang THR pensiunan guru agama.

    “Karena kesal saya tendang,” jelasnya.
    Setelah korban tersungkur, ZN kemudian mengambil peci milik korban yang mana ia telah mengetahui bahwa korban selalu menyimpan uang disela peci tersebut.
    “Saya ambil dan dapat uang Rp300 ribu,” ujarnya.

    Ia mengaku tidak menyadari ketika korban tersungkur telah meinggal dunia. Namun ia mengaku melihat darah mengalir dari tubuh korban.

    Sementara itu, Kapolres Lebak, AKBP Suyono, mengatakan bahwa pihaknya menetapkan ZN sebagai pelaku pembunuhan dikarenakan pihak kepolisian telah mencurigai perilaku ZN sejak awal penyelidikan kasus tersebut.

    Selain itu, keterangan yang ia sampaikan juga bertolak belakang dengan para saksi lain.
    “ZN sempat menangis di TKP, namun saat di mintai keterangan di Polsek Malimping keterangannya berbeda dan tidak menangis lagi,” jelasnya.

    Karena perbuatannya tersebut, pelaku terancam dijerat dengan pasal 338 KUHP dan Pasal 365 Ayat 2 dengan ancamanan maksimal 15 tahun. (MYU/DZH)

  • Asyik Berenang Bersama, Dua Anak Hanyut Disungai Cisimeut Kabupaten Lebak

    Asyik Berenang Bersama, Dua Anak Hanyut Disungai Cisimeut Kabupaten Lebak

    LEBAK, BANPOS – Dua orang anak dinyatakan hilang saat berenang bersama teman-temannya di Sungai Cisimeut, Kampung Balepunah, Desa Margajaya, Kecamatan Cimarga pada Minggu (24/3) sekira pukul 13.00.

    Berdasarkan informasi yang dihimpun BANPOS dari warga sekitar, dua anak yang menjadi korban tersebut berusia enam dan tujuh tahun.

    Salah satu warga setempat, IisIis, mengatakan bahwa pada saat kajadian, korban sedang berenang bersama tiga anak lainnya sebelum dinyatakan hilang.

    “Iya tadinya sedang bermain sambil berenang di sungai berlima, ternyata yang dua hilang, hanyut,” kata Iis kepada BANPOS.

    Ia menejelaskan, saat ini masyarakat tengah terus melakukan pencarian namun belum ditemukan tanda-tanda ditemukannya korban tersebut.

    “Pihak SAR atau BPBD belom ada. Tadi kami telah menghubungi pihak SAR,” tandasnya.

    Hingga berita ini ditulis, informasi yang didapatkan BANPOS, masyarakat masih terus melakukan pencarian dengan alat bantu seadanya. (MYU)

  • Kapolres Buka Puasa Dengan Warga Domas dan Panti Jompo

    Kapolres Buka Puasa Dengan Warga Domas dan Panti Jompo

    PONTANG, BANPOS – Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko kembali menggelar Safari Ramadhan dengan bersilaturahmi sambil berbuka puasa bersama warga.

    Kali ini buka puasa bersama hari ke-13 dilakukan dengan warga nelayan yang mayoritas emak-emak dan anak yatim serta penghuni panti jompo di Kampung Cerocoh, Desa Domas, Kecamatan Pontang, Kabupaten Serang, Minggu (24/3/2024).

    Selain buka puasa bersama, acara Safari Ramadhan ini juga diselingi dengan pemberian bingkisan sembako serta pemberian tas sekolah bagi anak yatim yang masih duduk di bangku sekolah dasar.

    “Berbagi tali asih mempunyai makna penting terutama dalam menguatkan jalinan silaturahim dan sinergitas antara Polri dan masyarakat. Kesempatan ini saya khususkan juga untuk mengenalkan diri saya sebagai Kapolres Serang yang baru,” ungkap Kapolres.

    Dalam bersilaturahmi, Kapolres meminta kepada masyarakat untuk selalu menjaga keimanan diri di lingkungan selama Ramadhan dan Idul Fitri nanti, dengan tetap waspada melaksanakan ronda siskamling, agar tercipta situasi yang aman dan kondusif.

    “Tentunya kesempatan bersilaturahmi ini untuk mengetahui seperti apa kondisi masyakarat. Kami meminta dalam bulan Ramadhan ini tingkatkan terus keimanan serta tidak lupa tingkatkan juga keamanan lingkungan,” tandasnya.

    Kapolres mengimbau kepada warga yang hadir, agar selalu menjaga anak – anaknya, jangan sampai terlibat dalam kenakalan remaja, perang sarung, tawuran dan kejahatan lainnya yang dapat membahayakan diri sendiri atau orang lain.

    “Kepada warga saya minta awasi anak- anaknya agar tidak terlibat kejahatan. Selain itu jangan bermain petasan karena dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain,” imbaunya.

    Lebih lanjut Condro berharap bantuan sembako serta tas sekolah yang diberikan dapat dipergunakan sebaik mungkin dan bisa membantu mengurangi beban masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa Ramadhan.

    “Mudah-mudahan kehadiran kami dapat membantu dalam melayani masyarakat. Kepada anak-anak saya pesan rajin belajar agar menjadi anak pintar. Kami pun berharap doa dan dukungan agar selalu diberikan perlindungan dan kesehatan dalam melaksanakan tugas,” ungkap Kapolres.

    Salkah (50 tahun) warga setempat menyampaikan rasa senang bisa berbuka puasa bersama Kapolres. Dia juga mengucapkan terimakasih kepada Kapolres yang telah memberikan bantuan sembako dan tas sekolah untuk anaknya.

    “Alhamdulillah, senang bisa buka puasa bersama Kapolres. Terima kasih atas sembako dan tas sekolahnya. Saya mendoakan Kapolres selalu diberikan kesehatan dan rejeki,” ucap Ibu Salkah. (RED)

  • Sopir Tembak Asal Petir Dicokok Nyambi Jualan Sabu

    Sopir Tembak Asal Petir Dicokok Nyambi Jualan Sabu

    SERANG, BANPOS – Penghasilan tidak menentu, UJ (43 tahun) sopir tembak angkutan sayuran luar kota nekad pengedar narkoba.

    Baru 2 bulan berbisnis, warga Desa Cireundeu, Kecamatan Petir, Kabupaten Serang, dicokok Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Serang dibelakang rumahnya pada Kamis (21/3) sore.

    “Tersangka UJ ditangkap saat sedang packing sabu di belakang rumah sambil hisap sabu,” kata Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko didampingi Kasatresnarkoba AKP M Ikhsan, Jumat (22/3/2024).

    Kapolres menjelaskan penangkapan tersangka UJ ini merupakan tindaklanjut dari informasi masyarakat yang mencurigai sopir tembak ini nyambi berjualan narkoba.

    Berbekal dari informasi tersebut, Tim Opsnal yang dipimpin Ipda Ricky Handani dan Katim Aipda M Marziska bergerak untuk melakukan pendalaman informasi.

    “Sekitar pukul 15.30, dilakukan penangkapan dan tersangka berhasil diamankan. Dari lokasi, petugas mengamankan 30 paket sabu, timbangan digital serta 2 handphone,” terang Kapolres.

    Dari hasil pemeriksaan, tersangka UJ mengatakan bahwa sabu yang diamankan adalah milik AW (DPO) warga Jakarta Barat. Tersangka mengaku hanya diberi tugas menjual sabu di wilayah Kabupaten Serang.

    “Jadi sabu ini milik AW yang dititipkan ke tersangka UJ untuk diperjualbelikan. Bisnis haram ini diakui tersangka sudah berjalan 2 bulan,” jelasnya.

    Terkait motif, tersangka UJ terpaksa melakukan bisnis narkoba karena penghasilan dari sopir tembak tidak menentu. Selain mendapatkan uang tambahan, tersangka UJ juga mengaku bisa menggunakan sabu secara gratis.

    “Jadi selain mendapat keuntungan uang, tersangka juga bisa pakai sabu gratis. Biasanya tersangka menggunakan pada saat mengantar hasil pertanian ke luar kota,” kata M Ikhsan menambahkan.

    Atas perbuatannya, tersangka UJ dijerat Pasal 114 ayat (2) Jo 112 ayat (2) UU RI No 35 Th 2009 tentang narkotika dengan ancaman hukuman minimal 5 tahun penjara. (RED)

  • Dua Spesialis Curanmor Parkiran Dibedil Tim Resmob

    Dua Spesialis Curanmor Parkiran Dibedil Tim Resmob

    SERANG, BANPOS – Tiga pelaku pencurian spesialis motor parkiran yang merupakan Kelompok Lampung diringkus Tim Reserse Mobile (Resmob) Polres Serang sebuah rumah kontrakan di lingkungan Kaligandu, Kecamatan Serang, Kota Serang.

    Ketiga tersangka yang diringkus yaitu Andika Aliansyah (22 tahun) warga Desa Wana, Kecamatan Melinting, Lampung Timur, Solihin (38 tahun) warga Desa Negara Batin, Kecamatan Jabung, Lampung Timur dan Ridwan (44 tahun) warga Desa Palem Bapang, Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan.

    Tersangka Andika dan Solihin dilumpuhkan dengan timah panas lantaran melakukan penyerangan dan membahayakan petugas. Dari bandit asal Lampung ini diamankan barang bukti 7 unit motor berbagai jenis.

    “Ketiga tersangka ditangkap di rumah kontrakan di wilayah Kota Serang pada Rabu (20/3) sekira jam 20.30 WIB oleh Tim Resmob,” ungkap Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko, Jumat (22/3/2024).

    Kapolres menjelaskan pengungkapan kasus curanmor merupakan tindak lanjut dari laporan Yani Maryani yang melapor kehilangan motor Honda Beat di samping ruko perabotan rumah tangga di Desa Sentul, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang pada Selasa (19/3).

    “Peristiwa pencurian motor terjadi pada Rabu (20/3) namun korban melapor ke Mapolsek Kragilan sehari kemudian,” ungkap Kapolres didampingi Kasatreskim AKP Andi Kurniady ES.

    Berbekal dari laporan tersebut, Tim Resmob yang dipimpin Ipda Supendi dan Katim Bripka Sutrisno langsung bergerak melakukan penyelidikan. Tak butuh waktu lama, Tim Resmob berhasil mengetahui identitas pelaku.

    “Hanya dalam waktu kurang dari 24 jam setelah menerima laporan, ketiga tersangka berhasil ditangkap dan langsung diamankan ke Mapolres Serang. Namun dalam perjalanan, dua pelaku menyerang petugas. Karena dinilai membahayakan, keduanya terpaksa dilakukan tindakan tegas dan terukur,” ujar Alumnus Akpol 2005.

    Dalam pemeriksaan, ketiga pelaku yang merupakan buronan jajaran Polda Banten ini mengakui puluhan kali melakukan aksi pencurian motor di wilayah Kabupaten Serang, Kota Serang, Kota Cilegon dan Kabupaten Tangerang.

    Modus operandinya yaitu mencuri motor yang di parkir dengan menggunakan kunci leter T. Motor hasil kejahatan disembunyikan di rumah pelaku di wilayah Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang.

    Dalam penggeledahan di rumah tersangka di wilayah Kecamatan Kibin, petugas berhasil mengamankan 7 unit sepeda motor berbagai merk dan jenis. Turut diamankan kunci T serta dua buah mata kunci. (RED)

  • H-7 JLS Mulus, Rp800 juta Digelontorkan dari DPUPR Kota Cilegon

    H-7 JLS Mulus, Rp800 juta Digelontorkan dari DPUPR Kota Cilegon

    CILEGON, BANPOS – Masih adanya persoalan di Jalan Aat Rusli Jalur Lingkar Selatan (JLS) Kota Cilegon yang akan dilalui pemudik saat angkutan lebaran (Angleb) 2024, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Cilegon akan menggelontorkan anggaran sekitar Rp800 juta untuk perbaikan jalan tersebut.

    Kadis PUPR Kota Cilegon, Tb Dendi Rudiatna mengatakan, berdasarkan estimasi anggaran sementara untuk perbaikan atau tambal sulam JLS dibutuhkan sekitar Rp800 juta.

    Perbaikan JLS itu dilakukan, kata dia guna menyambut pemudik sepeda motor yang melintas JLS menuju Pelabuhan Pelindo yang ada di Kecamatan Ciwandan.

    “Kami estimasi dulu survei detail, secara kasar atau global dibutuhkan sekitar Rp800 juta untuk perbaikan JLS itu. Karena banyak yang harus diperbaiki,” kata Dendi saat ditemui di kantornya, Kamis (21/3).

    Lebih lanjut, Dendi menyatakan, selain menyiapkan anggaran ratusan juta, untuk menyambut pemudik itu, pihaknya juga berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Cilegon, untuk meminimalisir kendaraan truk tambang dan truk

    over dimension operasi load (ODOL) yang bisa menghambat arus lalu lintas menuju Pelabuhan Pelindo.

    “Tapi yang jelas untuk jangka pendeknya kita akan berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan, yang jelas H-7 lebaran agar bisa dilalui. Seperti meminimalisir kendaraan truk tambang atau truk ODOL (over dimension operasi load). Karena kami akan memperbaiki jalan yang bolong-bolong untuk sementara agar bisa dilalui pemudik,” terangnya.

    Dendi menyampaikan, berdasarkan pantauan di lokasi jalur JLS yang paling banyak kerusakan ditemukan jalur sebelah kanan dari arah pertigaan Ciwandan ke PCI.

    Dimana, terdapat lima titik jalan yang kondisinya harus diperbaiki akibat genangan air. Sedangkan, jalur kiri dari arah PCI ke pertigaan Ciwandan terdapat dua titik jalan yang rusak.

    “Kalau sebelah kanan dari sini (PCI) ada lima titik sampai ke pertigaan Ciwandan yang harus diperbaiki, tapi kita prioritaskan sebelah kiri karena itu yang menuju Pelabuhan Ciwandan,” tuturnya.

    Meski demikian, lanjut Dendi, untuk kelancaran arus mudik lebaran tahun 2024 di jalur JLS menuju Pelabuhan Pelindo di Ciwandan pihaknya akan memprioritaskan perbaikan jalur dari arah PCI ke Ciwandan.

    Dengan demikian, diharapkan H-7 sebelum lebaran jalan JLS sudah diperbaiki atau tambal sulam aspal agar arus mudik lebaran lancar.

    “Tapi kalau kiri itu relatif bagus, ada dua titik yang rusak karena genangan air. Kita perbaiki dengan aspal, itu namanya tindakan temporary sementara, yang penting arus mudik bisa lancar,” tandasnya.

    Sebelumnya, Walikota Cilegon Helldy Agustian melakukan peninjauan langsung ke jalur arus mudik Lebaran di Jalan Aat Rusli JLS Kota Cilegon, Selasa (19/3) lalu.

    Hal ini dilakukan sebagai langkah untuk merespon dan menindaklanjuti hasil Rapat Koordinasi (Rakor) Tingkat Menteri Persiapan Idul Fitri 2024 bersama Kementerian Koordinator (Kemenko) Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) di Jakarta, Senin (18/3). Tujuannya, untuk memastikan kenyamanan dan keamanan para pemudik.

    Menurut Helldy, berdasarkan hasil pemantauannya itu setidaknya ada 2 titik yang tergenang air dan menjadi perhatian untuk diperbaiki. Selain itu, tambah Helldy, keberadaan truk yang parkir sepanjang jalan arus mudik juga menjadi bagian penting yang perlu menjadi perhatian.

    Diketahui sebelumnya, Walikota Cilegon Helldy Agustian menjadi satu-satunya kepala daerah yang diundang dalam rakor dengan bahasan utama persiapan menghadapi arus mudik dan arus balik Lebaran 2024 di Ruang Rapat Lantai 8, Gedung Kemenko PMK, Jakarta Pusat Senin (18/3).

    Sebanyak 9 menteri menghadiri rakor yang diikuti Panglima TNI, Kapolri, Kepala BNPB, Kepala BMKD, ASDP, Angkasa Pura I dan II, PT KAI, PT Pelni, Badan Pengatur Jalan Tol, dan Jasa Marga.

    Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menegaskan, salah satu bahasan penting dalam rakor adalah terjaminnya kelancaran arus mudik maupun arus balik Lebaran tahun ini.

    Menurut Muhadjir, sejumlah langkah antisipasi patut dilakukan secara komprehensif oleh seluruh pihak terkait. Hal ini mengingat lonjakan arus mudik diprediksi mencapai 40 persen dari tahun lalu.

    “Jika tahun lalu jumlah pemudik sebanyak 123,8 juta, maka tahun ini diperkirakan mencapai 193,6 juta pemudik,” paparnya dalam konferensi pers usai rakor. (LUK)

  • Tingkatkan Sinergitas, Kapolres Gelar Buka Puasa Bersama Insan pers

    Tingkatkan Sinergitas, Kapolres Gelar Buka Puasa Bersama Insan pers

    SERANG, BANPOS – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan sinergitas, Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko melaksanakan buka puasa bersama dengan ratusan wartawan dari berbagai media baik cetak, online maupun televisi, Kamis (21/3/2024).

    Acara buka puasa bersama serta silaturahmi yang berlangsung di halaman Masjid As-Salam Polres Serang dihadiri Wakapolres Kompol Ali Rahman CP, Pejabat Utama Polres Serang, Pengurus Bhayangkari Serang serta Kapolsek jajaran.

    “Acara buka puasa bersama ini tiada lain untuk mempererat silaturahmi dan meningkatkan sinergitas kemitraan dengan insan jurnalis yang telah terjalin selama ini,” kata Condro Sasongko dalam sambutannya.

    Dalam kesempatan itu, Kapolres menyampaikan permohonan maaf jika dalam pelaksanaan buka bersama puasa terdapat banyak kekurangan atau penyambutan yang kurang berkenan.

    “Terima kasih atas kehadiran rekan-rekan jurnalis yang telah menyempatkan waktu berbuka puasa bersama dan kami minta dimaafkan jika terdapat banyak kekurangan,” kata Condro Sasongko.

    Sementara Ketua Pokja Wartawan Polres Serang H Rahmat, mewakili rekan-rekan jurnalis menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Kapolres dan jajaran yang telah menyediakan waktunya mengundang rekan jurnalis berbuka puasa bersama.

    “Alhamdulillah, disela-sela kesibukannya, Kapolres masih bisa menyempatkan waktunya mengundang kami berbuka puasa bersama. Kami menyampaikan ucapan terima kasih atas penerimaan dan jamuan yang sangat istimewa ini. Semoga tali silaturahmi dan sinergitas ini selalu terjaga,” ucap wartawan Poskota.

    Rangkaian acara, sambil menunggu waktu berbuka puasa, para jurnalis yang hadir disuguhi ceramah agama oleh tokoh agama Desa Kramatjati, Kecamatan Kragilan, Ustadz Komarudin.

    Setelah adzan magrib berkumandang, Kapolres mempersilahkan undangan yang hadir untuk menikmati menu buka bersama yang telah dihidangkan.

    Setelah berbuka puasa kemudian shalat maghrib berjamaah dilanjutkan makan bersama, shalat tarawih, kemudian nonton bareng pertandingan kualifikasi piala dunia Indonesia versus Vietnam. (RED)

  • Emak-emak di Cikande Senang Bukber Puasa Dengan Kapolres

    Emak-emak di Cikande Senang Bukber Puasa Dengan Kapolres

    CIKANDE, BANPOS – Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko kembali menggelar Safari Ramadhan dengan bersilaturahmi sambil berbuka puasa bersama emak-emak lanjut usia (lansia) dan warga disabilitas di halaman Mapolsek Cikande, Rabu (20/3/2024).

    Selain buka puasa bersama, acara Safari Ramadhan di hari ke-9 ini juga diselingi dengan pemberian bingkisan sembako serta pemberian tas sekolah bagi anak Yatim serta anak sekolah dasar lainnya.

    “Kesempatan bulan Ramadhan ini, saya khususkan untuk mengenalkan diri saya sebagai Kapolres Serang yang baru. Selain itu, menjaga tali silaturahmi yang sudah terjalin para pendahulu saya,” ungkap Kapolres.

    Selain bersilaturahmi, Kapolres juga mengatakan ingin mengetahui kondisi masyarakat di sekitar mapolsek. Selain itu juga bisa mengetahui aktivitas anggota dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

    “Tentunya kesempatan bersilaturahmi ini untuk mengetahui seperti apa kondisi masyakarat sekitar, serta pelayanan yang diberikan anggota. Dengan program seperti ini, insha Allah wilayah hukum Polres Serang akan selalu terjaga,” tandasnya.

    Lebih lanjut Condro berharap bantuan sembako serta tas sekolah yang diberikan dapat dipergunakan sebaik mungkin dan bisa membantu mengurangi beban masyarakat dalam ibadah puasa Ramadhan.

    “Mudah-mudahan kehadiran kami dapat membantu dalam melayani masyarakat. Kepada anak-anak saya pesan rajin belajar agar menjadi anak pintar. Kami pun berharap doa dan dukungan agar selalu diberikan perlindungan dan kesehatan dalam melaksanakan tugas,” ungkap Kapolres.

    Sementara salah seorang emak warga Desa Parigi, Sutirah (65 tahun) mengaku terima kasih telah diundang sangat senang bisa berbuka puasa bersama Kapolres.

    “Alhamdulillah, baru kali ini bisa buka puasa bareng ama bapak Kapolres,” ungkap Sutirah singkat.

    Pernyataan yang sama juga Rumsani (55 tahun) warga Parigi lainya menyampaikan rasa senang bisa berbuka puasa bersama Kapolres. Diapun juga mengucapkan terimakasih kepada Kapolres yang telah memberikan bantuan sembako dan tas sekolah untuk cucunya.

    “Alhamdulillah, senang bisa buka puasa bersama Kapolres. Terima kasih atas sembako dan tas sekolahnya. Saya mendoakan Kapolres selalu diberikan kesehatan dan rejeki,” ucap Ibu Rum. (RED)

  • Sandang Kota Santri, Cilegon Masih Marak Praktik Prostitusi

    Sandang Kota Santri, Cilegon Masih Marak Praktik Prostitusi

    CILEGON, BANPOS – Meski menyandang julukan Kota Santri, Kota Cilegon rupanya tak luput dari praktik prostitusi. Bahkan bisnis esek-esek di daerah ini beroperasi dengan tarif yang tergolong murah.

    Praktik prostitusi ini marak di sejumlah hotel dan kontrakan yang tersebar di wilayah Kota Cilegon.

    Masih adanya prostitusi di Cilegon bukan isapan jempol semata. Masih beroperasinya bisnis lendir terbukti dalam operasi yang digelar Kecamatan Cibeber, Satpol PP, Polisi, TNI dan instansi lainnya, Minggu (17/3/2024) dini hari.

    Petugas gabungan berhasil mengamankan sejumlah wanita yang diduga terlibat prostitusi di Trans Hotel Cilegon, Kelurahan Kalitimbang, Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon.

    Terbaru pada Selasa (19/3/2024) seorang pria paruh baya SUH (52) tewas di atas ranjang di Hotel Kalyana Mitta Cilegon diduga tengah kencan dengan wanita panggilan biasa disebut wanita Open BO (open booking out/open booking online).

    Peristiwa itu terjadi di kamar 04 Hotel Kalyana Mitta sekitar pukul 00.30 WIB. Sebelumnya pria tersebut mengalami kejang saat bercinta. Hotel Kalyana Mitta berada di Kelurahan Sukmajaya, Kecamatan Jombang, Kota Cilegon.

    Lebih mirisnya lagi kedua hotel yang jadi tempat prostitusi tersebut berdekatan dengan permukiman penduduk.

    Sumber BANPOS menyebut harga untuk memesan wanita Open BO paling murah Rp250 ribu dan paling mahal Rp750 ribu. Praktik prostitusi ada di sejumlah hotel bahkan kontrakan juga dijadikan tempat prostitusi.

    “Harganya sudah termasuk kamar hotel,” ujarnya kepada BANPOS, Selasa (19/3).

    Kabid Penegakan Perundang-undangan (Gakkum) pada Dinas Satpol PP Kota Cilegon Mamat Rahmat mengatakan pihaknya sudah berupaya menertibkan maraknya prostitusi di Kota Cilegon dengan patroli rutin.

    “Kalau untuk patroli tetap berjalan 3 shift di kita itu, dari jam 8 sampai jam 4 (sore). Dari jam 4 sampai jam 12 (malam). Dari jam 12 sampai pagi lagi,” katanya kepada BANPOS saat dihubungi melalui telepon WhatsApp, Selasa (19/3/2024).

    Mamat mengakui pada saat razia gabungan pekan lalu pihaknya mengamankan sejumlah wanita di Trans Hotel Cilegon yang diduga terlibat prostitusi. Namun untuk sanksinya diserahkan ke Dinas Sosial Kota Cilegon untuk dilakukan pembinaan.

    “Ada warga Cilegon ada warga dari yang lain juga dari Serang. Jadi kita bawa dulu ke kantor kecamatan dikasih pembinaan baru dibawa ke dinas sosial mungkin dari dinas sosial dikasih pembinaan juga, jangan mengulangi lagi seperti itu,” tuturnya.

    Terpisah, Kasatreskrim Polres Cilegon AKP Syamsul Bahri mengatakan terkait maraknya prostitusi di Kota Cilegon sejumlah ini pihaknya belum bisa menindak lantaran tidak adanya mucikari yang melakukan perdagangan orang dan menguntungkan diri sendiri.

    “Upaya Satreskrim kalau memang ada human trafficking (perdagangan orang) dibawah umur baru kita tindak lanjuti. Kalau sementara ini yang sudah terjadi karena dirinya sendiri untuk melakukan penawaran tidak ada mucikarinya, tidak ada anak dibawah umur jadi untuk upaya penegakan hukumnya nggak ada,” terangnya.

    Pihaknya selalu berkoordinasi dengan instansi terkait seperti Dinas Satpol PP, DP3AP2KB apabila ditemukan adalah prostitusi yang mengarah ke pidana.

    “Kedepan kita laksanakan penertiban kalau memang ada bentuk pidananya kita tindak lanjut kalau tidak ada kita koordinasikan dengan instansi terkait,” tandasnya. (LUK)