Kategori: PERISTIWA

  • Aklamasi, Brigjen Nunung Syaifuddin Resmi Pimpin Perbakin Banten

    Aklamasi, Brigjen Nunung Syaifuddin Resmi Pimpin Perbakin Banten

    SERANG, BANPOS – Dirtipiter Bareskrim Polri, Brigjen (Pol) Nunung Syaifuddin, resmi menahkodai Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) masa bakti 2024-2028 dalam Musyawarah Provinsi Perbakin 2024 yang digelar di salah satu hotel di Kota Serang, Minggu (4/2). Nunung yang sebelumnya menjabat sebagai Ketua Harian Perbakin Banten itu terpilih secara aklamasi.

    Ketua SC Musprov Perbakin Banten, Teguh Prinaryanto, mengungkapkan bahwa pihaknya hanya menerima satu pendaftar saat melakukan penjaringan calon Ketua Umum, sejak pengumuman pendaftaran dibuka. Ia pun menyampaikan, satu peserta yang mendaftar ini dinyatakan memenuhi syarat usai dilakukan verifikasi.

    “Yang mendaftar hanya Brigjen Nunung Syaifuddin, dan hasil verifikasi dinyatakan memenuhi syarat. Sehingga beliau dinyatakan terpilih secara aklamasi,” ujarnya.

    Ketua Bidang Organisasi, Hukum, Etika dan Disiplin Perbakin Banten ini menegaskan, walaupun pimpinan Perbakin Banten telah dinyatakan aklamasi, tetapi seluruh tahapan Musprov tetap dilanjutkan.

    Dalam sambutannya, Nunung Syaifuddin mengatakan bahwa dirinya akan melanjutkan program-program baik yang telah digulirkan oleh kepemimpinan sebelumnya. Oleh sebab itu, ia mengajak seluruh pengurus dan anggota Perbakin untuk bahu membahu membuat Perbakin lebih baik dari sebelumnya.

    “Tentunya sebagai ketua yang baru saya akan melanjutkan kebijakan-kebijakan dari ketua yang lama yang sudah baik, tentu belum ada suatu kesempurnaan. Tugas kita sebagai ketua yang baru, melakukan upaya-upaya kekosongan atau kekurangan yang ada,” ungkapnya.

    Nunung mengaku optimistis tentang target prestasi menjelang dilaksanakan PON XXI 2024 Aceh-Sumut. Ia menegaskan bahwa Perbakin Banten bisa kembali merebut medali emas.

    Kata dia, seluruh atlet yang ada dibawah Pengprov Banten akan didata kembali, sesuai kemampuan dan prestasi. Tujuannya adalah untuk melakukan pembinaan atlet menembak agar lebih baik lagi, salah satunya meraih dua emas di PON yang akan berlangsung pada September 2024, di Aceh dan Sumatera Utara.

    “Target untuk PON dua emas kita targetkan, untuk cabang menembak di kelas 10 meter women dan rifle,” tandasnya.

    Di tempat yang sama, Ketua Umum Perbakin masa bakti 2019-2024, Eki Baihaki mengatakan bahwa Ketum terpilih Brigjen Nunung Syaifuddin merupakan orang yang tepat untuk memimpin Perbakin Banten.

    “Beliau sebelumnya sebagai Ketua Harian, dan saya merasa optimis Perbakin akan lebih baik lagi ke depannya. Beliau adalah orang yang tepat,” ungkap Eki. (MUF)

  • Chandra Asri Group Serahkan Bantuan dan Buka Dapur Umum Untuk Korban Banjir

    Chandra Asri Group Serahkan Bantuan dan Buka Dapur Umum Untuk Korban Banjir

    CILEGON, BANPOS – Curah hujan tinggi yang terjadi Sabtu (3/2) pagi Kota Cilegon, mengakibatkan banjir di sejumlah wilayah termasuk di wilayah sekitar kawasan pabrik Chandra Asri Group.

    Menanggapi musibah tersebut, Chandra Asri Group memberikan bantuan gerak cepat berupa sembako 300 kg beras, 60 kardus mie instan dan 3 peti telur (50kg telur) kepada masyarakat.

    Bantuan dibagikan di sekitar kawasan pabrik Chandra Asri Group yang dipusatkan di 3 dapur umum, yaitu di Kp. Cilodan dan Kp. Gambiran, Kelurahan Gunung Sugih, Kecamatan Ciwandan, Kota Cilegon dan Kp. Sukajadi, Desa Anyar, Kecamatan Anyar, Kabupaten Serang.

    Corporate Shared Value Department Manager Chandra Asri Pacific, Wawan Mulyana menyampaikan keprihatinannya atas musibah banjir yang terjadi di sejumlah wilayah di Cilegon dan Anyar. Pihaknya berharap masyarakat dapat kembali beraktivitas seperti sedia kala.

    “Kami turut prihatin atas musibah banjir ini, kami berharap tidak ada korban baik material maupun jiwa akibat musibah ini dan semoga untuk wilayah yang masih terendam banjir cepat surut. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat meringankan bagi warga yang tertimpa musibah,” ujar Wawan.

    Selain paket sembako dan membuka dapur umum, Chandra Asri juga mengoperasikan alat penyedot air atau pompa air dan selangnya untuk pembersihan saluran yang tidak berfungsi/mampet. (LUK)

  • Cilegon Dikepung Banjir, Ratusan KK Terdampak

    Cilegon Dikepung Banjir, Ratusan KK Terdampak

    CILEGON, BANPOS – Intensitas hujan yang tinggi mengakibatkan sejumlah wilayah di Kota Cilegon terdampak banjir bandang, Sabtu (3/2).

    Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Cilegon, Suhendi, menyebut ada dua kecamatan yang terdampak banjir bandang.

    “Ada beberapa titik terjadi bencana banjir akibat bencana hidrometrologi. Terpantau yang saat ini terdampak, yaitu Kecamatan Gerogol dan Kecamatan Ciwandan,” katanya saat dikonfirmasi, Sabtu (3/2).

    Wilayah Kecamatan Grogol yang terdampak banjir yaitu di wilayah Kelurahan Kotasari, Rawa Arum, Gerem, dan kawasan industri Lotte.

    Di wilayah Kecamatan Ciwandan, berada di Kelurahan Gunung Sugih tepatnya di Lingkungan Cilodan RT 15 RW 05.

    “BPBD beserta tim gabungan, Tagana, Destana, PMI, beserta Dinsos sudah turun ke lapangan untuk menanggulangi bencana musibah ini,” tuturnya.

    Selain banjir di dua kecamatan, kata dia, ada juga bencana pohon tumbang terjadi di Kecamatan Purwakarta. Namun, pohon tumbang sudah selesai dievakuasi dan bencana banjir masih dalam proses penanganan.

    Dari beberapa titik lokasi yang ada, Suhendi menyebut lokasi banjir yang paling parah berada di Kecamatan Grogol.

    “Paling parah yang cukup dalam itu di Lingkungan Kruwuk, Grogol, Kotasari, dan Lotte. Paling tinggi hampir sebadan itu di Kruwuk,” terangnya.

    Warga yang terdampak akibat bencana banjir sebanyak 633 Kepala Keluarga (KK) 1.832 jiwa.
    Barang-barang milik warga belum terhitung berapa kerugiannya lantaran masih terendam banjir.

    Suhendi mengimbau kepada masyarakat Kota Cilegon agar tetap berhati-hati selama masih musim hujan.

    “Menurut informasi BMKG, Februari ini puncak musim hujan dengan intensitas tinggi. Jadi siap siaga apalagi tempat yang rawan banjir,” ujarnya.

    Ditempat berbeda, satu korban belum ditemukan yaitu karyawan PT JEL Subcon PT HEIN Global Utama terseret derasnya arus banjir di area parkir samping Gate Osaka kawasan proyek PT Lotte Chemical, Sabtu (3/2).

    Banjir bandang yang menerjang kawasan itu akibat meluapnya sodetan Sungai Tanjung Peni saat hujan deras. Ratusan Motor Parkir di Kawasan Pabrik PT Lotte Chemical Cilegon Tenggelam Diterjang Banjir Bandang

    Berdasarkan keterangan beberapa pekerja, karyawan PT JEL akan menyeberang ada dua orang yang terseret arus sungai.

    Satu orang bisa menyelamatkan diri dan yang satu atas nama Nurholis, mandor PT JEL terseret derasnya arus sungai. Hingga berita ini diterbitkan, korban masih belum ditemukan dan masih dalam pencarian.

    Seorang warga, Suhardi, mengatakan insiden itu terjadi sekitar pukul 08.00.

    “Kondisinya masih hujan rintik-rintik karyawan memaksakan ke sana, kejadian hanyut ini setelah datangnya air sekitar pukul 08.00,” ujarnya saat ditemui di lokasi. (LUK)

  • Kelompok KKM Tematik 32 Untirta Gelar Sosialisasi Pencegahan HIV/AIDS

    Kelompok KKM Tematik 32 Untirta Gelar Sosialisasi Pencegahan HIV/AIDS

    TANGERANG, BANPOS – Kelompok KKM tematik 32 Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) Desa Sukadiri, Kabupaten Tangerang, menggelar mengadakan acara Sosialisasi Pencegahan HIV/AIDS dengan tema ‘Satukan langkah cegah HIV, semua setara akhiri AIDS’, Kamis, (1/2). Bertempat di di SMAN 21 Kabupaten Tangerang, kegiatan ini merupakan kolaborasi antara kelompok KKM Tematik 32 Untirta dengan Puskesmas Sukadiri.

    Ketua KKM 32 Untirta, Aditia, mengungkapkan bahwa tujuan dilaksanakannya sosialisasi ini yaitu untuk meningkatkan pengetahuan serta pemahaman dari Siswa dan Siswi SMAN 21 Kabupaten Tangerang berkaitan dengan penyakit HIV/AIDS. Selain itu, sosialisasi ini juga ditujukan guna mencegah bertambahnya jumlah kasus dari penyakit HIV/AIDS dikalangan remaja.

    “Kegiatan ini terdiri dari penyampaian materi edukatif dan juga diskusi interaktif bersama dengan narasumber hebat yaitu dr. Budi Setiawan. Kegiatan sosialisasi ini juga melaksanakan pre test dan post test yang ditujukan untuk mengukur adanya peningkatan pengetahuan peserta mengenai penyakit HIV/AIDS,” ujarnya.

    Aditia menyampaikan, dalam kegiatan ini panitia telah menjalankan tugasnya dengan sangat baik. Menurutnya, hal ini tidak lepas dari dukungan pihak SMAN 21 Kabupaten Tangerang yang telah kooperatif sebagai fasilitator.

    “Tidak luput juga yang paling penting narasumber kita bapak dr. Budi Setiawan yang telah menyampaikan materi dengan metode yang begitu menarik, sehingga audience dapat mengikuti materi dengan baik. Harapannya kegiatan ini menjadi langkah awal remaja khsusnya Siswa-siswi SMAN 21 Kabupaten Tangerang untuk sadar akan bahaya HIV/AIDS,” tandasnya. (MUF)

  • HMI Lebak Boikot Kantor KPU Lebak

    HMI Lebak Boikot Kantor KPU Lebak

    LEBAK, BANPOS – Sejumlah kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Lebak memasang spanduk di depan Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebak yang bertuliskan Boikot Kantor KPU Lebak.

    Diketahui, hal tersebut dilakukan lantaran HMI menduga terdapat kejanggalan dan perekrutan anggota komisioner KPU Lebak penuh kepentingan.

    “Kabupaten Lebak tidak kekurangan SDM (sumberdaya manusia), masih banyak orang berkualitas disini. Tidak perlu ada import dari daerah lain,” kata Ketua HMI Lebak, Ratu Nisya Yulianti kepada wartawan, Jumat (2/1).

    Ratu menjelaskan, perekrutan anggota komisioner 2024-2029 dinilai tidak dapat dibenarkan lantaran banyak hal yang seharusnya menjadi tolak ukur penting dalam penilaian.

    “Orang yang bukan berdomisili di Lebak bisa menjadi anggota KPU Lebak. Bahkan, Orang-orang yang diputuskan bersalah oleh DKPP malah lolos juga,” tandasnya. (MYU)

  • Satresnarkoba Polres Serang Ringkus Pelaku Penyalahgunaan Pil Koplo

    Satresnarkoba Polres Serang Ringkus Pelaku Penyalahgunaan Pil Koplo

    SERANG, BANPOS – Sebanyak 18 pelaku penyalahgunaan narkoba jenis sabu dan obat keras (pil koplo) berhasil dibekuk Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Serang sepanjang bulan Januari 2024. Dari jumlah tersebut, 2 tersangka merupakan pengedar pil koplo dan sisanya merupakan kurir dan pengedar sabu.

    Dari para tersangka itu, polisi berhasil mengamankan barang bukti 401,16 gram narkoba jenis sabu dan 751 butir pil koplo jenis tramadol dan hexymer.

    Kapolres Serang AKBP, Candra Sasongko, menjelaskan bahwa para pelaku penyalahgunaan narkoba itu merupakan hasil pengungkapan sepanjang Januari 2024. Delapan kasus sudah dilimpahkan ke jaksa penuntut umum, sementara 5 lainnya masih dilakukan penyidikan dan pengembangan.

    “Pelaku diamankan di tempat dan waktu yang berbeda. Untuk lokasi penangkapan, selain di wilayah hukum Polres Serang, juga di wilayah Kota Serang dan Kabupaten Lebak,” ungkapnya, saat konferensi pers di Mapolres Serang, Kamis (1/2).

    Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres Kompol Ali Rahman, Kasatresnarkoba AKP M Ikhsan dan Kasihumas AKP Dedi Jumhaedi.

    Pada kesempatan tersebut, Candra Sasongko menjelaskan bahwa pelaku masuk dalam kategori kurir dan pengedar. Para pengedar mendapatkan narkoba dari wilayah Jakarta dan Tangerang.

    “Para tersangka merupakan kurir dan pengedar. Untuk transaksi, antara penjual dan pembeli tidak saling kenal karena transaksi dilakukan melalui telepon. Bahkan ada yang melakukan transaksi melalui media sosial WhatsApp atau Instagram,” jelasnya.

    Candra Sasongko mengatakan, untuk kasus sabu tersangka dijerat dengan Pasal 114 ayat (2) Jo Pasal 112 Ayat (2) Undang-Undang RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang narkotika dengan ancaman hukuman minimal 6 tahun dan maksimal hukuman mati.

    “Untuk pengedar obat keras, tersangka dijerat Pasal 435 Undang-Undang RI No 17 Th 2023 tentang kesehatan dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara dan denda Rp1,5 miliar,” tuturnya.

    Diakhir ia menegaskan, pihaknya berkomitmen memberantas peredaran narkoba namun polisi tidak dapat bekerja sendiri. Oleh karena itu, ia mengimbau kepada masyarakat untuk membantu dan tidak takut melapor jika melihat aktivitas yang mencurigakan.

    Dalam upaya memberantas narkoba, kata Kapolres, pihaknya telah mendirikan kampung narkoba yang fungsinya untuk memberikan pemahaman tentang bahaya narkoba serta hukuman bagi para pelaku.

    “Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk menghindari narkoba. Sesuai perintah pimpinan, siapapun yang terlibat, walaupun hanya sebatas pengguna akan kami tindak tegas sesuai hukum yang berlaku,” tandasnya. (MUF)

  • Rilis Film Pendek, Indosat Ooredoo Hutchison Ajak Masyarakat Jaga Lingkungan

    Rilis Film Pendek, Indosat Ooredoo Hutchison Ajak Masyarakat Jaga Lingkungan

    JAKARTA, BANPOS – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) menegaskan komitmennya terhadap pelestarian lingkungan lewat kampanye Tanam Oksigen. Kampanye yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan ancaman kerusakan lingkungan tersebut hadir melalui karya film pendek sains fiksi berjudul ‘Jaga Raya’.

    Melalui film pendek ini, Indosat mengambil langkah proaktif mengedukasi dan mengajak masyarakat untuk memahami peran penting mangrove sebagai biofilter polusi dan penghasil oksigen. Film pendek ini tayang secara eksklusif di saluran YouTube resmi Indosat Ooredoo Hutchison.

    SVP – Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo Hutchison, Steve Saerang, mengatakan bahwa kampanye Tanam Oksigen melalui film pendek sains fiksi Jaga Raya menjadi cerminan tanggung jawab Indosat Ooredoo Hutchison terhadap keberlanjutan lingkungan, melalui edukasi pentingnya keberadaan mangrove dalam ekosistem lingkungan.

    “Kami yakin kehadiran film pendek ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk terus berkontribusi dalam menjaga udara bersih secara berkelanjutan di bumi dengan kemasan yang menarik dan mudah diterima masyarakat,” ujarnya, Rabu (31/1).

    Ia menjelaskan, produksi film pendek ini berkolaborasi dengan Hatma Creative Agency dan Migunani Creative Cult, mengisahkan tentang keprihatinan seorang peneliti biologi bernama Raya. Di dunia multiverse, Raya menjadi salah satu korban dari kondisi lingkungan yang sudah buruk dan tercemar.

    Namun kegigihannya mengalahkan rasa sakit yang diderita dengan tetap meneliti benih mangrove untuk dibawa ke masa sekarang oleh kekasihnya bernama Jaga. Hal tersebut dilakukan dengan harapan dapat mencegah terjadinya situasi kerusakan lingkungan yang sedang terjadi di dunia paralel mereka.

    “Upaya Jaga dan Raya untuk mencegah kerusakan bumi di masa depan tidak dapat mereka lakukan berdua saja, melainkan harus menjadi kepedulian semua pihak,”ucapnya.

    Steve Saerang mengungkapkan, melalui program Tanam Oksigen, masyarakat juga dapat berpartisipasi langsung melalui ioh.co.id/tanamoksigen dengan melakukan pembelian bibit mangrove seharga Rp80.000 per pohon. Tanam Oksigen ini didedikasikan untuk mencegah punahnya udara bersih akibat masifnya emisi karbon dioksida, dengan cara mengembalikan dan melindungi ekosistem mangrove di hutan Indonesia yang keberadaannya semakin terancam.

    “Saat ini, Indonesia menjadi salah satu negara yang memiliki hutan mangrove seluas 3,36 juta, dan sebanyak 326 ribu hektare diantaranya berada di Kalimantan Utara,” katanya.

    Menurut data yang dilansir dari World Health Organization (WHO), menunjukkan bahwa setiap tahunnya 99 persen penduduk dunia menghirup udara berpolusi. Sementara emisi karbon dioksida telah mencapai rekor tertinggi pada tahun 2022 lalu.

    “Keberadaan udara bersih semakin langka, dan Indosat ingin mengajak masyarakat untuk berkontribusi dengan melakukan aksi nyata,” tandasnya.

    Saksikan film pendek sains fiksi Jaga Raya di kanal YouTube Indosat Ooredoo Hutchison dan bergabung bersama Indosat di ioh.co.id/TanamOksigen untuk berperan aktif dalam menjaga keberlanjutan ekosistem mangrove di Indonesia. (MUF)

  • Karyawati Apotek di Lebak Diduga Dilecehkan Atasan

    Karyawati Apotek di Lebak Diduga Dilecehkan Atasan

    LEBAK, BANPOS – Seorang Karyawati salah satu Apotek di Rangkasbitung diduga mengalami tindak pelecehan oleh atasannya yang merupakan pemilik apotek tersebut.

    Diketahui, korban berinisial T (17) ini melaporkan kejadian tersebut kepada pihak kepolisian.

    “Awalnya mau beli makan, terus diajak bapak (Pelaku) AR katanya naik mobil aja,” kata T kepada awak media, Rabu (31/1).

    Dikarena tidak adanya kecurigaan dari korban, ia kemudian mengikuti perintah dari pelaku yang kemudian kejadian asusila tersebut terjadi di dalam mobil.

    “Tangan saya dipegang ditarik, terus bapak nanya betah enggak kerja di sini. Dia nanya lagi mau enggak jalan sama bapak, tapi bilang ke orangtua jangan jalan, bilang aja lembur,” ujar T menirukan ucapan yang disampaikan AR kepadanya.

    Korban kemudian menolak dan ingin meninggalkan pelaku. Namun, ia dirangkul dan ditarik. Dikarenakan kalah tenaga, pelaku menarik tubuh korban mengarahkan ke bahunya.

    Ia mengaku dicium dan tangannya diarahkan kepada kemaluan pelaku.

    “Kata dia sini dong tangannya, saya jawab enggak ah. Di situ saya udah resah, terus dia nawarin ke saya mau apa, mau motor atau apa nanti dia penuhi asal nurut,” tandas T.

    Sementara itu, AR membantah tuduhan pelecehan seksual terhadap pegawainya itu.
    Kata dia, ia memang memanggil T untuk membicarakan soal data keuangan penjualan obat yang menurutnya ada yang janggal dan tidak benar.

    “Di dalam mobil saya tanya ke dia supaya terbuka, siapa ini pelakunya, coba terbuka. Kalau cium enggak ada itu, saya cuma bujuk dia kayak bapak ke anak, minta dia ngomong masalahnya apa. Saya curiga ini ada yang nunggangi,” kata AR.

    Terpisah, Kanit PPA Polres Lebak, IPDA Sutrisno membenarkan bahwa adanya laporan dari seorang pegawai Apotek di Jalan Bypass Rangkasbitung yang melaporkan bosnya atas dugaan kasus pelecehan seksual.

    “Iya sudah ada laporan masih kita Lidik. Itu antara Karyawan dengan bos nya,” kata Sutrisno.

    Ia menjelaskan, saat ini pihaknya tengah mendalami keterangan lapporan dugaan pelecehan seksual yang dilakukan AR terebut.

    “Kita baru periksa pelapor saja. Memang laporannya mengenai cabul dan TPKS,” tandasnya. (MYU/DZH)

  • Gelar Kampanye Unik, Haris Bawa Marawis Sebagai Identitas Bangsa

    Gelar Kampanye Unik, Haris Bawa Marawis Sebagai Identitas Bangsa

    SERANG, BANPOS – Calon legislatif (Caleg) DPR RI dari Partai Demokrat Muhamad Haris melakukan kampanye dengan cara yang unik. Dia bersama dengan relawan dan simpatisannya berkampanye dengan cara berkeliling kampung sembari memainkan alat musik tradisional gamelan dan rebana.

    Haris bersama dengan relawan dan simpatisan berkeliling Kampung Sempu Kelapa Endep, Kelurahan Cipare, Kota Serang pada Selasa (30/1).

    Dalam kegiatan tersebut nampak keriangan dari para relawan, simpatisan, dan juga masyarakat yang mengiringinya. Selain itu nampak pula sesekali Haris menyapa masyarakat sekitar.

    Bukan tanpa alasan Haris melakukan kampanye dengan cara seperti itu, menurut penuturannya, cara itu ia lakukan sebagai bentuk upaya pelestarian budaya Banten yang perlahan mulai pudar.

    “Hari ini saya bahagia sekali karena saya karena saya memang punya konsep bagaimana mengangkat budaya kita, budaya Banten baik itu dari marawis dan kependekarannya,” ucapnya.

    Dengan gaya kampanye seperti itu Haris merasa yakin, masyarakat akan bersimpati kepadanya dan memilihnya di Pemilihan Legislatif (Pileg) tahun ini.

    “Inilah budaya jangan kita hanya berpikir mencari suara untuk kemenangan. Kemenangan itu kita ikhtiar insyaallah tidak akan kemana-mana,” imbuhnya.

    Kemudian Haris juga mengatakan bahwa dalam kampanyenya kali ini, dia tidak ingin terlalu mengumbar janji kepada masyarakat.

    Sebab dia khawatir, jika terlalu banyak umbar janji, dia justru tidak bisa menepati janjinya. Dan karena itu ia tidak ingin dicap sebagai caleg pembohong.

    “Kalau menawarkan program yang berlebihan itu namanya membohongi masyarakat, memberdayakan masyarakat untuk kepentingan dirinya sendiri,” ujarnya.

    Namun bukan berarti ia hadir ke tengah masyarakat tidak membawa sebuah program dan gagasan.

    Sebagai caleg Dapil II Provinsi Banten tentunya Haris memiliki perhatian khusus terhadap suatu persoalan yang dihadapi oleh masyarakat.

    Haris mengatakan, dia akan mengupayakan semaksimal mungkin agar masalah pengangguran di Provinsi Banten, khususnya di Kota Serang dapat segera teratasi.

    Salah satu caranya adalah dengan mendorong terbukanya lapangan pekerjaan yang seluas-luasnya bagi masyarakat di Kota Serang.

    “Kalau saya terpilih duduk di Komisi III, saya bersama unsur hukum di disi, bersama para pabrik di sini untuk berpikir bagaimana supaya masyarakat dan ibu-ibu ini anaknya bisa bekerja, bukan jadi pengangguran,” tandasnya. (CR-02)

  • Target Naik Dua Kali Lipat, Masyarakat Kabupaten Serang Diminta Manfaatkan Program PTSL

    Target Naik Dua Kali Lipat, Masyarakat Kabupaten Serang Diminta Manfaatkan Program PTSL

    SERANG, BANPOS – Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Banten, Sudaryanto bersama Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah menyerahkan 70 sertipikat kegiatan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) dan Lintas Sektor Tahun Anggaran 2023 di Desa Gunung Sari, Kecamatan Gunung Sari, Kabupaten Serang, Banten, pada Rabu (31/1). Pada kesempatan tersebut, keduanya didampingi Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Serang, Yayat Ahadiyat Awaludin menyerahkan sertipikat secara simbolis kepada 7 penerima sertipikat.

    Dalam laporan yang disampaikan Plt Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Serang, di tahun 2024 Kabupaten Serang mendapatkan target Sertipikasi Hak atas Tanah sebanyak 46.500 bidang. Dimana target ini 2 kali lipat lebih besar dari target tahun sebelumnya 19.000 bidang.

    Dengan begitu, Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah mengatakan program PTSL patut disyukuri. Kemudian ia juga meminta agar masyarakat harus manfaatkan secara maksimal.

    “Ini adalah program pemerintah Jokowi yang diberikan kepada masyarakat agar masyarakat memiliki surat yang legal terhadap tanahnya,” ujar Tatu.

    Hadir dalam kegiatan ini jajaran Pemerintah Kabupaten Serang, Forkopimda Kabupaten Serang, Camat lokasi PTSL Kabupaten Serang Tahun Anggaran 2023 dan 2024, Kepala Desa atau Lurah Lokasi PTSL Tahun Anggaran 2023 dan 2023 serta tamu undangan lainnya.

    “Sertipikat ini merupakan Program Strategis Nasional yaitu PTSL dan Lintas Sektor dan disampaikan oleh Ibu Bupati program ini merupakan program unggulan dari pemerintah kita,” ujar Kantor Wilayah BPN Provinsi Banten, Sudaryanto.

    Pada kesempatan tersebut, ia menjelaskan bahwa jumlah bidang di seluruh Indonesia ada 126 juta bidang. Sebelum ada program PTSL, dalam 1 tahun hanya dianggarkan sertipikasi untuk 500.000 bidang, dan setelah adanya program sertipikasi melalui PTSL kurang lebih 10 juta bidang tanah disertipikatkan setiap tahunnya.

    “Jika tidak ada program PTSL, 126 juta bidang tanah di Indonesia akan terdaftar dalam kurun waktu 100 tahun. Namun dengan adanya PTSL, insyaallah 2025 seluruh bidang tanah di Indonesia terdaftar termasuk di Provinsi Banten, terdaftar semua,” jelasnya.

    Lebih jauh Sudaryanto mengungkapkan bahwa jumlah bidang di Provinsi Banten terdapat kurang lebih 9.970.000 bidang, sudah terdaftar 79 persen. Sementara, untuk sisanya yaitu 21 persen, akan disertipikasi di tahun 2024 dan tahun 2025.

    “Kita mengapresiasi Ibu Bupati Serang mendukung kegiatan PTSL, karena kegiatan PTSL jika tidak didukung oleh pemerintah daerah, kepala desa, camat dan jajaran, serta masyarakat maka tidak akan berjalan lancar,” tandasnya. (MUF)