Kategori: PERISTIWA

  • 7 Motor dan 9 Diriken Tuak Diangkut Polisi Saat Berpatroli di Cikande

    7 Motor dan 9 Diriken Tuak Diangkut Polisi Saat Berpatroli di Cikande

    SERANG, BANPOS – Sebanyak 7 unit sepeda motor jenis Suzuki Satria tanpa disertai dokumen kendaraan diamankan personil Polres Serang dari komunitas Satria FU Jari-Jari (SFJJ) Cikande saat berkumpul tanpa protokol kesehatan (prokes) di sebuah warung pinggir Jalan Raya Serang – Jakarta, Desa/Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang.

    Operasi Pekat Maung dan patroli berskala besar yang dipimpin langsung Kapolres Serang AKBP Mariyono juga menyita 9 diriken berisi 260 minuman tuak dari 2 warung remang-remang milik Te alias Mami di Desa/Kecamatan Ciruas dan SS di Desa/Kecamatan Kibin.

    Dari warung milik SS, petugas juga mengamankan Honda Vario A 2128 FX dan Yamaha Fino A 2394 HH tanpa dilengkapi dokumen kendaraan. Sembilan unit motor serta 9 diriken minuman tuak selanjutnya diamankan di Mapolres Serang.

    “Untuk pemilik 2 minuman keras kami beri peringatan agar tidak lagi menjual dan 9 diriken tuak disita untuk dimusnahkan. Sedangkan 9 unit motor bisa diambil kembali dengan catatan pemilik menunjukan dokumen motor serta mengganti knalpot dengan yang standar,” ungkap Kapolres kepada awak media, Minggu (4/4/2021).

    Kapolres mengatakan operasi dan patroli dilakukan untuk memastikan tidak ada kerumunan masyarakat yang dapat menyebabkan penyebaran Covid-19, mengantisipasi terjadinya aksi kejahatan serta mencegah adanya aktifitas warga masyarakat yang melanggar hukum khususnya kepada geng motor.

    “Selain menjaga kamtibmas yang aman, nyaman dan sehat, operasi dan patroli yang digelar Sabtu (3/4) malam hingga Minggu dini hari juga untuk mengimbangi pengamanan pelaksanaan rangkaian perayaan Paskah oleh umat Kristian yang dilaksanakan di sejumlah gereja di wilayah Kabupaten Lebak dan Kota Serang,” terang Kapolres.

    Kapolres menegaskan, tugas menjaga kamtibmas yang aman dan nyaman penting dilakukan bersama-sama, juga pendisiplinan prokes sangat penting sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19.

    Oleh karena itu, Kapolres pun mengimbau masyarakat agar ikut berperan serta dalam menjaga kamtibmas serta dengan berprilaku hidup sehat untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 melalui gerakan 5M yaitu mencuci tangan pakai air yang mengalir, memakai masker, menjaga jarak, menghidari kerumunan dan menghindari mobilitas.

    “Saya mengimbau kepada masyarakat khususnya di wilayah hukum Polres Serang, untuk tetap disiplin menerapkan gerakan 5M protokol kesehatan. Serta bersama-sama kita menjaga kamtibmas agar suasana Kabupaten Serang tetap aman, nyaman dan sehat,” tandasnya. (MUF)

  • Mayat Tanpa Identitas Diketahui Penumpang Kapal KMP Batu Mandi

    Mayat Tanpa Identitas Diketahui Penumpang Kapal KMP Batu Mandi

    CILEGON, BANPOS – Setelah dilakukan identifikasi, mayat berjenis kelamin laki-laki yang ditemukan di perairan dekat kawasan pabrik kimia di Kecamatan Ciwandan, terkuak.

    Sosok mayat tersebut diketahui adalah Ahmad Riyanto (41) warga Jalan Ikan Sepat No 03 LK III RT/RW 045 Kelurahan Pesawahan, Kecamatan Teluk Betung Selatan Kota Lampung yang loncat dari Kapal Ferry KMP Bantu Mandi pada Minggu (28/3) dalam perjalanan dari Pelabuhan Bakauheni Lampung menuju Pelabuhan Merak.

    Humas Basarnas Banten Warsito mengatakan, setelah mendapatkan laporan tim Basarnas langsung melakukan evakuasi dan membawa jasad korban (Riyanto) yang tersangkut di tepi laut ke RSUD Cilegon untuk di identifikasi.

    Dijelaskannya, dari hasil identifikasi tim medis menemukan sejumlah tanda-tanda yang mengarah pada pria asal Kecamatan Teluk Betung Selatan Kota Lampung Ahmad Riyanto.

    “Pihak keluarga korban sudah melakukan identifikasi dan betul, itu keluarga korban atas nama Ahmad Riyanto dengan tanda-tanda ada uang di celananya Rp200 ribu dan handphone di saku celana,” jelasnya. (CR-01/RUL)

  • Jelang Hari Raya Paskah, Pemkot Tangerang Lakukan Monitoring

    Jelang Hari Raya Paskah, Pemkot Tangerang Lakukan Monitoring

    TANGERANG, BANPOS – Pemerintah Kota Tangerang melakukan peninjauan kegiatan peribadatan di sejumlah gereja di Kota Tangerang dalam pelaksanaan Ibadah Jumat Agung serta persiapan jelang perayaan Hari Raya Paskah yang jatuh pada pekan ini.

    Dalam kesempatan tersebut, sejumlah tempat ibadah yang dikunjungi tersebut di antaranya Gereja Katolik Hati Santa Perawan Maria Tak Bernoda dan Gereja Santo Agustinus di Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, untuk monitoring terkait keamanan serta penerapan protokol kesehatan sebagai pencegahan Covid-19.

    Wali Kota Tangerang Arief R, Wismansyah bersama Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol. Deonijiu De Fatima, unsur TNI, serta Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Turidi Susanto, Kasatpol PP Kota Tangerang Agus Hendra Fitrahyana dan Kepala Kesbangpol Kota Tangerang berkeliling bersama guna memastikan kegiatan ibadah Jumat Agung serta perayaan Paskah bagi umat Kristiani dan Katolik dapat berjalan aman kondusif dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ketat.

    “Kami lakukan monitoring terkait keamanan serta penerapan protokol kesehatan sebagai pencegahan Covid-19, sejauh ini pelaksanaannya berjalan dengan lancar,” ungkap Arief dalam tinjauannya di Gereja Santo Agustinus, Cibodas, Jumat 2 April 2021.

    Lanjut Arief, dirinya bersama jajaran juga mengapresiasi kesiapan para pengelola tempat ibadah dalam memfasilitasi kegiatan peribadatan di tengah pandemi bagi para jemaat.

    “Protokol kesehatannya sudah bagus, mulai dari cek suhu, tempat cuci tangan dan diberi tanda jarak, sebagian jamaat juga hadir secara daring. Semoga semua bisa melakukan ibadahnya dengan khidmat, aman dan kondusif,” pungkas Arief.

    Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol. Deonijiu De Fatima menegaskan jajaran kepolisian Polres Metro Tangerang Kota bersama TNI dan Satpol PP Kota Tangerang serta masyarakat siap mengamankan tempat ibadah demi terciptanya rasa aman bersama.

    Sementara itu Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang, Turidi Susanto berharap, Kota Tangerang tetap kondusif dan aman. Sesama anak bangsa kita perlu saling menjaga persatuan dan kesatuan.

    “Apalagi Kota Tangerang adalah kota Akhlaqul Kharimah, artinya akhlaq mulia, saling mengasihi dan menyayangi sesama umat beragama,” tutup Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Turidi Susanto. (SUG)

  • Cegah Cluster Covid, Pelamar PT Nikomas Gemilang Dibubarkan Polisi

    Cegah Cluster Covid, Pelamar PT Nikomas Gemilang Dibubarkan Polisi

    SERANG, BANPOS – Kerumunan pencari kerja di Kantor Pos Tambak, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang Serang dibubarkan aparat kepolisian Polres Serang, Sabtu (3/4/2021). Para pelamar yang berdesak-desakan dibubarkan karena tidak mematuhi protokol kesehatan Covid-19.

    Tidak hanya itu, polisi pun meminta Kantor Pos untuk menutup sementara penerimaan berkas karena dikhawatirkan para pencari tidak meninggalkan lokasi dan dikhawatirkan akan mengakibatkan cluster baru pandemi Covid-19.

    Wakapolres Serang Kompol Didid Imawan yang memimpin langsung pembubaran kerumunan massa menyayangkan pihak Kantor Pos yang tidak dapat mengantisipasi lonjakan dan mengatur proses penerimaan berkas lamaran PT. Nikomas Gemilang yang dititipkan di Kantor Pos sehingga menimbulkan kerumunan masyarakat.

    “Sangat disayangkan, dalam masa pandemi Covid-19 seharusnya tidak ada kegiatan yang menimbulkan kerumunan maupun melaksanakan kerumunan. Seharusnya ada pengaturan dalam proses penerimaan berkas lamaran yang dititipkan di Kantor Pos Tambak sehingga tidak menimbulkan kerumunan massa,” kata Kompol Didid Imawan.

    Sementara itu, Kapolsek Cikande Kompol Salahuddin mengatakan agar tidak terjadi kekecawaan para pencari kerja, pihaknya langsung melakukan koordinasi dengan menejemen PT. Nikomas Gemilang untuk membantu menyerahkan langsung berkas lamaran ke PT Nikomas Gemilang.

    “Kita bantu untuk menyerahkan langsung ke pihak PT Nikomas Gemilang. Adapun untuk kekurangan berkas dan lain lain akan di telpon/WhatsApp oleh pihak Nikomas sesuai dengan nomor yang tercantum di surat lamaran,” kata Kapolsek.

    Sonaji Darmawan (21) salah satu pelamar yang datang bersama temannya dari Kecamatan Kopo mengatakan berniat melamar ke PT Nikomas dan sudah mengantre sejak pukul 08.00 hingga pukul 10.00 pagi.

    “Pelamar lain sudah antre dari jam 6 pagi dan sudah ramai banget. Kalau saya datang dari jam 8 pagi, antreannya desak-desakan gak ada jarak sama sekali. Sebetulnya kata pihak kantor pos bisa di kantor yg lain juga, cuma pelamar milihnya di kantor pos Tambak. Pikirnya sih biar lebih cepat,” ujarnya.

    Dari info lowongan kerja yang didapat, PT Nikomas Gemilang membuka lowongan pekerjaan untuk operator produksi dan berkas lamaran dapat dikirimkan dari tanggal 1 April hingga 3 April 2021 melalui kantor pos terdekat dari alamat si pelamar dengan menggunakan layanan Pos Express.

    Namun, pada kenyataannya para pelamar memilih untuk mengirimkan berkas lamarannya di Kantor Pos Tambak dengan asumsi lamaran akan lebih cepat sampai di perusahaan. (MUF)

  • Libur Panjang Paskah, Trafik Tol Tangerang-Merak Meningkat

    Libur Panjang Paskah, Trafik Tol Tangerang-Merak Meningkat

    SERANG, BANPOS – ASTRA Tol Tangerang-Merak siap melayani pengguna jalan pada momen Libur Panjang paskah yang dimulai sejak Jumat, 2 April 2021. Momen ini diprediksi akan dimanfaatkan masyarakat untuk pulang kampung maupun berlibur.

    Astra Tol Tangerang-Merak sendiri memprediksi puncak arus lalu lintas terjadi pada Kamis, 1 April 2021. Pada puncak libur Panjang ini, lalu lintas Jalan Tol Tangerang-Merak di prediksi mengalami kenaikan trafik sebesar 13% atau sebesar 167 ribuan kendaraan dibanding rata-rata lalu lintas harian yang sebesar 146 ribu kendaraan.

    “Meski saat ini situasi masih belum lepas dari pandemi, namun kami memprediksi akan ada kenaikan trafik kendaraan pada libur Panjang paskah ini,” ungkap Kepala Departemen Manajemen CSR & Humas PT Marga Mandalasakti Uswatun Hasanah.

    Menghadapi keniakan trafik tersebut, sejumlah fasilitas dan layanan tetap dioptimalkan untuk melayani pengguna jalan. Seluruh gardu telah dioptimalkan dan didisinfektan secara berkala guna menjamin kebersihan serta upaya memutus penyebaran Covid-19. “Pada dasarnya baik libur Panjang atau kondisi normalpun, kami tetap akan memberikan pelayanan terbaik,” ungkap Uswah.

    Selain itu, untuk memutus penyebaran Covid-19, Uswatun juga mengimbau kepada pengguna jalan untuk senantiasa memperhatikan protokol Kesehatan. Ia berharap pengguna jalan harus menyiapkan kondisi ekstra, selain memperhatikan kondisi fisik dan kendaraan sebelum berkendara, protokol Kesehatan juga harus tetap dijalankan.

    Untuk pelayanan transaksi yang mengedepankan keamanan dan kemudahan pengguna jalan, ASTRA Tol Tangerang – Merak hanya akan menyediakan struk digital yang dapat diakses di astratol.co.id. Uswah menambahkan.

    ‘Pengguna jalan tidak perlu lagi menyentuh struk fisik sehingga terhindar dari potensi penyebaran Covid-19, dan struk tetap aman diunduh kapan saja, karena datanya akan tersimpan selama maksimal 30 hari di website” katanya.

    Layanan rest area juga tetap dioptimalkan untuk melayani pengguna jalan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. Uswah mengimbau kepada pengguna jalan untuk menggunakan rest area hanya melakukan aktivitas pengisian bahan bakar, ibadah dan atau menggunakan toilet, maupun membeli keperluan dengan tetap memperhatikan jaga jarak serta durasi waktu istirahat. (AZM)

  • Pengedar dan Pengguna Narkoba Dicokok Personil Satresnarkoba Polres Serang

    Pengedar dan Pengguna Narkoba Dicokok Personil Satresnarkoba Polres Serang

    SERANG, BANPOS – Genderang perang terhadap peredaran dan penggunaan terus ditabuh personil Satreskoba Polres Serang. Sebanyak 1 pengedar dan 2 pengguna berhasil diamankan di tiga lokasi berbeda di wilayah Kabupaten Serang dan Kota Serang.

    Ketiga tersangka yaitu MI (37) warga Kelurahan Kagungan, Kecamatan Serang, Kota Serang, ditangkap saat nongkrong di pinggir Kampung Cipete, Kelurahan Sumur Pecung, Kota Serang. Tersangka MRI (19) warga Kelurahan Unyur, Kota Serang diamankan di dalam rumah kontrakan tidak jauh dari rumahnya.

    Sementara tersangka RC (28) Desa/Kecamatan Kibin Kabupaten Serang ditangkap di pinggir Kampung Jempling, Desa Nambo Ilir, Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang. Tersangka RC diketahui mantan warga binaan Rutan Serang yang bebas dua tahun lalu dalam kasus yang sama.

    “Ketiganya berbeda jaringan dan berhasil diamankan di tiga lokasi berbeda di wilayah hukum kami dan Kota Serang pada Minggu dan Senin kemarin. Dari ketiganya juga diamankan barang bukti 3 paket shabu seberat 1,43 gram serta satu paket tembako gorila,” ungkap Kapolres Serang AKBP Mariyono kepada awak media, Jumat (2/4/2021).

    Kapolres menjelaskan, penangkapan terhadap pengedar shabu ini berawal dari informasi masyarakat. Tim Satresnarkoba yang dipimpin KBO Ipda Maulana T Ritonga berhasil mengamankan tersangka MI dan MRI pengguna shabu dan tembako gorila di wilayah Kota Serang, sedangkan tersangka RC ditangkap tim yang dipimpin Ipda Deni Hartanto.

    “Dalam penggeledahan, petugas berhasil menemukan paketan shabu dan tembako gorila yang dibungkus plastik bening dari dalam saku celana para tersangka,” terang Kapolres didampingi Kasatresnarkoba Iptu Michael Kharisma Tandayu.

    Dalam kesempatan ini, AKBP Mariyono menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada masyarakat yang telah membantu anggotanya dalam penangkapan pengedar maupun pengguna narkoba. Kapolres kembali menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen memerangi narkoba, mulai dari bandar, pengedar, kurir hingga pemakai.

    “Kami imbau masyarakat untuk menjauh narkoba. Karena kami berkomitmen akan menindak tegas segala bentuk penyalahgunaan narkoba, guna menjaga masyarakat Kabupaten Serang yang dikenal agamis,” tegas Kapolres.

    Sementara Kasatresnarkoba Iptu Michael Kharisma Tandayu menambahkan, tersangka RC merupakan residivis mantan warga binaan Rutan Serang yang bebas 2 tahun lalu. Dari pengakuan tersangka RC, karena tidak memiliki pekerjaan tetap, tersangka RC kembali menjalankan bisnis shabu.

    Dari pengakuan tersangka, bisnis shabu sudah dijalani sekitar satu tahun alasannya karena tidak punya prkerjaan dan untuk kebutuhan ekonomi. Shabu yang diamankan didapat dari seorang bandar yang mengaku warga Jakarta Barat.

    “Tersangka melakukan transaksi shabu tidak secara langsung melainkan lewat komunikasi telepon. Jadi antara tersangka dan bandar tidak saling mengenal lebih dalam dikarenakan transaksi dilakukan melalui telepon. Begitu juga dengan pengambilan barang dilakukan di lokasi yang sudah ditentukan oleh si bandar setelah AS melakukan pembayaran melalui transfer ATM,” tambah Michael. (AZM)

  • Peronil Kodim dan Polres Serang Gelar Patroli Berskala Besar di Malam Paskah

    Peronil Kodim dan Polres Serang Gelar Patroli Berskala Besar di Malam Paskah

    SERANG, BANPOS – Dalam rangka kegiatan rutin yang ditingkatkan, Polres Serang menggelar operasi dan patroli berskala besar yang melibatkan puluhan personil dari berbagai satuan fungsi, Kamis (1/4) hingga Jumat (2/4) dini hari.

    Operasi yang juga melibatkan personil Kodim 0602 Serang digelar untuk memastikan tidak ada kerumunan masyarakat yang dapat menyebabkan penyebaran Covid 19.

    “Operasi dan patroli dilakukan untuk memastikan tidak ada kerumunan masyarakat yang dapat menyebabkan penyebaran Covid-19, juga mencegah adanya aktifitas warga masyarakat yang melanggar hukum khususnya kepada geng motor,” tegas Kapolres Serang AKBP Mariyono kepada awak media, Jumat (2/4/2021).

    Selain menjaga kamtibmas yang aman, nyaman dan sehat, kata Kapolres, operasi dan patroli dilakukan mengimbangi pengamanan pelaksanaan rangkaian perayaan Paskah oleh umat Kristian mulai Kamis hingga Minggu yang dilaksanakan di gereja.

    “Mengingat di wilayah hukum Polres Serang tidak ada gereja maupun tempat ibadah non muslim lainnya, kita lakukan operasi serta patroli berskala besar untuk mengimbangi pengamanan perayaan Paskah yang ada di Kota Serang maupun Kabupaten Lebak,” terang Kapolres.

    Kata Kapolres, operasi gabungan TNI – Polri yang melibatkan juga dilakukan untuk mengantisipasi adanya balapan liar atau sepeda motor yang tidak menggunakan knalpot standar yang menimbulkan kebisingan.

    “Hasil dari operasi ini, petugas mengamankan 3 kendaraan roda dua, 2 diantaranya tidak menggunkan plat nomor polisi, sedangkan satu motor lainnya yang dimodif menyerupai motor yang biasa digunakan balapan liar,” kata Kapolres.

    Kapolres menambahkan, tugas menjaga kamtibmas yang aman dan nyaman penting dilakukan bersama-sama, juga pendisiplinan protokol kesehatan sangat penting sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19.

    Oleh karena itu, Kapolres pun mengimbau masyarakat agar ikut berperan serta dalam menjaga kamtibmas serta memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan disiplin menjalankan protokol kesehatan dengan berprilaku hidup baik dan sehat melalui gerakan 5M yaitu mencuci tangan pakai air yang mengalir, memakai masker, menjaga jarak, menghidari kerumunan dan menghindari mobilitas.

    “Saya mengimbau kepada masyarakat khususnya di wilayah hukum Polres Serang, untuk tetap disiplin menerapkan gerakan 5M protokol kesehatan. Serta bersama-sama kita menjaga kamtibmas agar suasana Kabupaten Serang tetap aman, nyaman dan sehat,” tandasnya. (AZM)

  • Sesosok Mayat Pria Tanpa Indentitas Ditemukan di Belakang Pabrik Chandra Asri

    Sesosok Mayat Pria Tanpa Indentitas Ditemukan di Belakang Pabrik Chandra Asri

    CILEGON, BANPOS – Sesosok mayat pria ditemukan di belakang pabrik kimia PT Chandra Asri, Cilegon. Belum diketahui identitas mayat tersebut.

    Mayat pria yang diduga terbawa arus dan tersangkut di pinggir laut tersebut mengenakan celana jins biru saat ditemukan. “Penemuan mayat di belakang perusahaan Chandra Asri,” kata Humas Basarnas Banten, Warsito kepada wartawan, Kamis (1/4).

    Setelah dievakuasi tim Basarnas Banten menurut Warsito, mayat tersebut dibawa ke RSUD Cilegon untuk proses identifikasi. “Untuk sementara penemuan (korban) ini kita bawa ke rumah sakit supaya diidentifikasi,” ungkapnya.

    Dikatakannya, Tim SAR belum bisa memastikan apakah mayat itu adalah korban yang jatuh dari kapal feri KMP Batu Mandi di Merak pada Senin (29/3) atau ABK KMP Mabuhay Nusantara pada Rabu (31/3) lalu.

    “Ini kita cuma evakuasi untuk penemuan. Kita nggak tau penemuan ini entar korban (jatuh di laut Merak) atau bukan, nanti kita tunggu keluarga korbannya,” jelasnya. (CR-01/RUL)

  • Pasca Penyerangan Mabes Polri, Polres Cilegon Perketat Keamanan

    Pasca Penyerangan Mabes Polri, Polres Cilegon Perketat Keamanan

    CILEGON, BANPOS – Polres Cilegon memperketat keamanan pasca adanya ancaman di Mabes Polri. Pengamanan itu berupa sterilisasi sekitar Mapolres dengan rekayasa lalu lintas menutup jalan Jenderal Sudirman sebagai pintu utama Mapolres Cilegon.

    Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono menyatakan, pihaknya menyiagakan 100 personil baik yang berseragam maupun pakaian preman untuk melakukan pantauan.

    Polres dan Polsek diperketat keamanan. “Pintu akses hanya menjadi satu di Jalan Yasin Beji. Diperketat dengan pengamanan penjagaan berseragam dan senjata lengkap, metal detektor. Disekitar juga kami sebar polisi tidak berseragam untuk pantauan,” katanya, Kamis (1/4).

    Sigit menjelaskan, warga tidak perlu takut dengan kondisi yang ada. Namun, tentunya masyarakat dan Polres sendiri harus tetap waspada.

    “Kami minta warga jangan takut. Namun demikian, warga dan kami sendiri tentu akan terus waspada,” jelasnya. (CR-01)

  • Libur Panjang Paskah, Trafik Tol Tangerang-Merak di Prediksi Meningkat

    Libur Panjang Paskah, Trafik Tol Tangerang-Merak di Prediksi Meningkat

    TANGERANG, BANPOS – ASTRA Tol Tangerang-Merak siap melayani pengguna jalan pada momen Libur Panjang paskah yang dimulai sejak Jumat, 2 April 2021. Momen ini diprediksi akan dimanfaatkan masyarakat untuk pulang kampung maupun berlibur.

    Astra Tol Tangerang-Merak sendiri memprediksi puncak arus lalu lintas terjadi pada Kamis, 1 April 2021. Pada puncak libur Panjang ini, lalu lintas Jalan Tol Tangerang-Merak di prediksi mengalami kenaikan trafik sebesar 13% atau sebesar 167 ribuan kendaraan dibanding rata-rata lalu lintas harian yang sebesar 146 ribu kendaraan.

    “Meski saat ini situasi masih belum lepas dari pandemi, namun kami memprediksi akan ada kenaikan trafik kendaraan pada libur Panjang paskah ini,” ungkap Kepala Departemen Manajemen CSR & Humas PT Marga Mandalasakti Uswatun Hasanah.

    Menghadapi keniakan trafik tersebut, sejumlah fasilitas dan layanan tetap dioptimalkan untuk melayani pengguna jalan. Seluruh gardu telah dioptimalkan dan didisinfektan secara berkala guna menjamin kebersihan serta upaya memutus penyebaran Covid-19. “Pada dasarnya baik libur Panjang atau kondisi normalpun, kami tetap akan memberikan pelayanan terbaik,” ungkap Uswah.

    Selain itu, untuk memutus penyebaran Covid-19, Uswatun juga mengimbau kepada pengguna jalan untuk senantiasa memperhatikan protokol Kesehatan. Ia berharap pengguna jalan harus menyiapkan kondisi ekstra, selain memperhatikan kondisi fisik dan kendaraan sebelum berkendara, protokol Kesehatan juga harus tetap dijalankan.

    Untuk pelayanan transaksi yang mengedepankan keamanan dan kemudahan pengguna jalan, ASTRA Tol Tangerang – Merak hanya akan menyediakan struk digital yang dapat diakses di astratol.co.id. Uswah menambahkan, “Pengguna jalan tidak perlu lagi menyentuh struk fisik sehingga terhindar dari potensi penyebaran Covid-19, dan struk tetap aman diunduh kapan saja, karena datanya akan tersimpan selama maksimal 30 hari di website”.

    Layanan rest area juga tetap dioptimalkan untuk melayani pengguna jalan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. Uswah mengimbau kepada pengguna jalan untuk menggunakan rest area hanya melakukan aktivitas pengisian bahan bakar, ibadah dan atau menggunakan toilet, maupun membeli keperluan dengan tetap memperhatikan jaga jarak serta durasi waktu istirahat.

    ASTRA Tol Tangerang-Merak juga senantiasa mengimbau untuk menyiapkan kecukupan saldo uang elektronik sebelum berkendara untuk kelancaran bertransaksi dan kenyamanan bersama. (RUL/RED)