JAKARTA, BANPOS – Bakal Calon Presiden (Bacapres) PDI Perjuangan Ganjar Pranowo mengapresiasi relawan pendukung Jokowi yang kini melabuhkan dukungan untuknya.
Kendati begitu, Ganjar juga legowo kalau ada relawan pindah dukungan ke bacapres lain.
“Terima kasih sampai detik ini kepada relawan yang masih berada pada barisan yang sama. Kepada yang berbeda haluan, ikhlaskan, tidak perlu ditangisi,” kata Ganjar di hadapan relawan saat acara Silaturahmi 1 Muharram 1445 Hijriyah Relawan Pendukung Ganjar di Senayan, kemarin.
Gubernur Jawa Tengah ini mengatakan, dalam pesta demokrasi lima tahunan, selalu ada dinamika dan friksi. Karenanya, perbedaan pilihan Capres, bukan hal yang patut disesalkan.
Baca juga : Sarat Makna, Ganjar Ungkap Jokowi Sosok Yang Desain Baju Garis Hitam-Putih
“Sekali lagi, ikhlaskan jika ada bagian dari kita yang ke kamar sebelah. Anda harus memilih, mau hitam atau putih,” tuturnya lagi.
Ganjar meminta para relawan semakin merapatkan barisan, menyiapkan taktik dan strategi. Sebab, kemenangan tidak hanya dengan teriakan. Melainkan perlu kesungguhan, pemikiran, keseriusan dan eksekusi jitu di lapangan.
“Relawan harus semakin mencerdaskan, baca data, menganalisis, membuat strategi, menyiapkan taktik, sampai kebutuhan taktik itu bisa terpenuhi,” pesannya.
Acara yang digelar di Gedung Serbaguna Senayan, Jakarta ini, dihadiri ribuan pengurus dari sekitar 300 organisasi relawan. Dalam acara silaturahmi ini, digelar pula santunan Anak Yatim Piatu, pembacaan puisi oleh Christine Hakim serta pemutaran video pencapaian Ganjar.
Ketua Panitia Silaturahmi Relawan Ganjar Pranowo, Teddy Wibisana mengungkapkan, pendukung Ganjar kini mulai mengenakan baju berciri khusus. Yakni kemeja bercorak garis-garis hitam putih. Mereka menyebut sebagai ‘baju garis lurus’.
Secara simbolis, perwakilan relawan pendukung Ganjar mengambil kemeja dan mengenakannya secara bersama.
“Politik itu tidak bisa dilepaskan dari simbol. Kita akan bersama-sama serentak memakai baju garis-garis yang sudah kita terima. Ini menandakan satu sikap untuk lurus terhadap cita-cita politik kita. Setuju?” pekik Teddy disambut setuju para relawan pendukung Ganjar.
Sementara, Ketua Koordinator Rumah Besar Relawan Prabowo Subianto, Fauzi Baadilla mengklaim semakin banyak relawan yang akan bergabung mendukung jagoannya. Bahkan, tak sedikit relawan Presiden Jokowi yang ikut dalam gerbong Prabowo.
“Kita lihat saja nanti, yang jelas yang mau masuk banyak. Intinya, semua akan Prabowo pada waktunya,” yakin Fauzi usai acara deklarasi Relawan Barisan Relawan Indonesia Kuat (BRIK) di Jakarta, kemarin.
Dikatakan, Rumah Besar Relawan Prabowo 08 terus menampung dukungan dari berbagai macam elemen masyarakat,seperti emak-emak, petani, UMKM, kaum milenial hingga rohaniawan.
Sang aktor ini mengingatkan, pesan Prabowo kepada kader dan relawan dalam berkampanye di Pilpres 2024.
“Lakukan kampanye dengan cara santun dan damai. Yang lebih simpatik dan menyentuh hati masyarakat agar memilih Pak Prabowo,” pesannya.
Ketua Umum BRIK Restianti mengaku tulus dan ikhlas mendukung Prabowo Subianto. Alasannya, Menteri Pertahanan (Menhan) itu diyakini akan melanjutkan program Jokowi.
“Kami siap bekerja dengan tim yang sudah terbentuk untuk mendukung Pak Prabowo,” tandasnya.(PBN/RMID)