Tag: Alawi Mahmud

  • Andra-Dimyati dan Helldy-Alawi Sapa Warga di Empat Kecamatan Kota Cilegon

    Andra-Dimyati dan Helldy-Alawi Sapa Warga di Empat Kecamatan Kota Cilegon

    CILEGON, BANPOS – Calon Gubernur Banten dan Calon Wakil Gubernur Banten Andra Soni-Achmad Dimyati Natakusumah dan Calon Walikota dan Calon Wakil Walikota Cilegon Helldy Agustian-Alawi Mahmud menyambangi warga Kecamatan Jombang, Purwakarta, Cibeber dan Cilegon, Selasa (15 Oktober 2024).

    Paslon jagoan Prabowo Subianto ini mendengarkan dan menyerap aspirasi masyarakat. Warga yang hadir begitu antusias dan rela berpanas-panasan mendengar orasi politik sambil dihibur oleh artis vokalis Setia Band, Charly Van Houten.

    “Saya bersama pak Dimyati dan pak Helldy menyapa warga, tentu kami membawa model kampanye riang gembira serta menyampaikan nilai-nilai yang kami perjuangkan seperti sekolah gratis dan sebagainya, ” ujar Andra Soni.

    Andra berjanji, jika terpilih akan melakukan pembangunan di Provinsi Banten agar lebih adil dan merata, serta tidak ada kesenjangan.

    “Provinsi Banten itu ada 4 kota dan 4 kabupaten. Tentu penanganan kota dan kabupaten itu berbeda. Tapi intinya adalah pembangunan di Banten itu bisa berkeadilan dan merata. Syarat dari semua itu bisa bilamana kita punya komitmen untuk tidak korupsi, ” terang politisi Partai Gerindra.

    Sementara itu, Calon Walikota Cilegon Helldy Agustian mengatakan bahwa saat ini Presiden RI terpilih Prabowo Subianto adalah Ketua Umum Partai Gerindra. Sedangkan Andra Soni dan dirinya adalah dua di antara kader terbaik Partai Gerindra.

    “Ini adalah momentum terbaik. Kalau Banten dan Kota Cilegon mau maju, pilihlah pemimpin yang linier, segaris dengan kepemimpinan nasional sehingga kalau Banten dan Cilegon butuh bantuan pusat tidak akan susah. Jadi kalau Banten dan Cilegon mau maju pilihkan nomor 2,” papar Helldy.

    Sementara itu, Charly Van Houten mengungkapkan pengalaman pertama kali dalam hidupnya selama bernyanyi adalah menyanyi dalam satu hari di 4 kecamatan berbeda. Di setiap kecamatan, mantan vokalis ST12 itu menyanyikan 2 lagu.

    “Baru kali ini saya menyanyi sampai kecamatan. Ini tentu demi membahagiakan masyarakat. Sebab, kepemimpinan Pak Andra dan Pak Helldy juga ingin membahagiakan masyarakat,” ucap Charly.

    Menurut Charly selain dirinya, sejumlah artis ibukota juga siap mendukung Andra-Dimyati dan juga Helldy-Alawi dalam kontestasi Pilkada. Seperti Raffi Ahmad, Dewa 19, Pasha Ungu dan beberapa artis lainnya.

    “Ini kami lakukan karena kami ingin masyarakat Banten dan juga Cilegon harus Bahagia Bersama Bang Andra Soni dan Pak Helldy” tutur Charly. (BAR)

  • Alawi Sambangi PSI Cilegon, Dengarkan Aspirasi Kader Milenial

    Alawi Sambangi PSI Cilegon, Dengarkan Aspirasi Kader Milenial

    CILEGON, BANPOS – Saat pengurus dan kader-kader milenial tengah mengadakan nonton bersama (nobar) pertandingan Tim Nasional (Timnas) Indonesia melawan Timnas Australia dalam babak Kualifikasi Piala Dunia putaran ketiga.

    Bakal Calon (Bacalon) Wakil Walikota Cilegon, Alawi Mahmud menyambangi Kesekretariatan DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Cilegon yang baru di wilayah Kecamatan Cibeber, Selasa (11/9/2024) malam.

    Dalam pertemuan itu usai nobar, terjalin diskusi antara Alawi dengan pengurus serta kader-kader muda PSI. Hadir dalam kesempatan tersebut Ketua DPD PSI Kota Cilegon, Diet Hendriyatna.

    Dalam diskusi, kader-kader muda terlihat tidak ragu menyampaikan aspirasinya kepada Alawi. Mereka tampak menyinggung permasalahan terkait lingkungan dan juga pendidikan yang terkait dengan zonasi PPDB.

    Usai pertemuan, Alawi Mahmud mengungkapkan, ia datang ke Sekretariat PSI Cilegon bertemu dengan pengurus dan kader sebagai bentuk konsolidasi koalisi. Karena PSI merupakan salah satu partai pengusul Bakal Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Cilegon, Helldy Agustian-Alawi Mahmud.

    “Sesama partai koalisi Pilkada periode 2024-2029, kami bersama-sama dengan PSI. Jadi saya memandang perlu untuk melakukan konsolidasi baik konsolidasi pemenangan maupun konsolidasi program jangka panjang,” ujarnya.

    “Jadi sejatinya memang semua pihak terlibat bersama-sama membangun Kota Cilegon. Karena PSI satu gerbong dengan kami maka sejak dini kami ajak bicara untuk mempersiapkan diri apabila Helldy-Alawi nanti dilantik Walikota dan Wakil Walikota, dimana di dalamnya ada PSI,” sambung Alawi.

    Kemudian Alawi menuturkan, kader-kader muda PSI pada diskusi turut menyampaikan aspirasi. Pihaknya sangat mengapresiasi hal itu.

    Saat ini, kata Alawi, kaum muda atau generasi milenial perlu mendapatkan pendidikan politik serta perlu mengetahui cara berdemokrasi dalam mewujudkan kedewasaan berpolitik.

    Alawi percaya PSI sebagai partai politik yang dikenal diisi anak-anak muda dapat memberikan pandangan politik kepada anak muda saat ini.

    “Isya Allah kalangan milenial itu akan berperan dalam lajunya program pemerintahan, khususnya yang akan datang,” terangnya.

    Di tempat yang sama, Ketua DPD PSI Kota Cilegon, Diet Hendriyatna mengatakan terima kasih kepada Alawi Mahmud yang dapat datang ke Sekretariat PSI Cilegon yang baru.

    Pihaknya mengapresiasi Alawi dapat mendengarkan langsung aspirasi kader. Menurutnya, hal ini menjadi energi untuk kader-kader muda PSI.

    “Aspirasi mereka tersampaikan langsung ke Pak Alawi. Mudah-mudahan terealisasi aap yang disampaikan ketika Pak Alawi nanti terpilih,” tuturnya.

    Diet menyampaikan, PSI satu komando dengan partai koalisi lainnya memenangkan Helldy-Alawi.

    Karena pasca SK rekomendasi PSI mengusul Helldy-Alawi maju di Pilkada Cilegon, Partai akan bekerja secara penuh untuk memenangkan Helldy-Alawi.

    Ia optimistis Helldy-Alawi dapat menang dalam kontestasi Pilkada ini.

    “Jadi intinya PSI Kota Cilegon all out untuk mengikuti garis komando Ketum, Mas Kaesang untuk memenangkan Helldy-Alawi di periode 2024-2029 dengan slogan dua periode, Cilegon maju dan bermartabat,” tandasnya. (LUK)

  • Sah, Helldy-Alawi Terima SK dari DPP PAN, Zulhas Bilang Begini

    Sah, Helldy-Alawi Terima SK dari DPP PAN, Zulhas Bilang Begini

    CILEGON, BANPOS – Pasangan Helldy Agustian-Alawi Mahmud resmi mendapatkan SK untuk maju di Pilkada Cilegon dari DPP Partai Amanat Nasional (PAN). DPP PAN telah resmi memberikan SK kepada Helldy Agustian dan Alawi Mahmud sebagai pasangan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Cilegon di Pilkada 2024. Penyerahan SK dilakukan langsung oleh Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan kepada Helldy-Alawi pada Rabu (17/7) malam.

    Saat dikonfirmasi, Sekretaris Tim Pemenangan Helldy-Alawi, Rahmatullah membenarkan informasi tersebut. “Sudah alhamdulillah,” ujarnya, Rabu (17/7).

    Kemudian Rahmatullah menuturkan, pihaknya bersama bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Cilegon Helldy-Alawi sudah menerima SK dari PAN sekitar pukul 20.00 WIB.

    Penyerahan SK itu diberikan langsung oleh Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan didampingi Wakil Ketua Umum DPP PAN Yandri Susanto di kediaman rumah dinas Zulhas di Jakarta. Rahmatullah menyebut, SK yang diberikan oleh PAN kepada pasangan Helldy-Alawi juga sebagai hadiah ulang tahun untuk Alawi.

    Di mana pada 18 Juli, kata dia, merupakan hari ulang tahun untuk Ketua DPD PAN Cilegon Alawi Mahmud. “Ini sebagai kado paling berharga, sekaligus kado kemenangan untuk dua periode,” ujarnya.

    Dengan diterimanya SK pasangan bakal calon walikota dan wakil walikota tersebut. Rahmatullah menyatakan pihaknya bersama tim pemenangan sudah siap mensosialisasikan pasangan Helldy-Alawi kepada masyarakat. Supaya bisa bersama-sama memberikan dukungan kepada Helldy Alawi untuk kemenangan dua periode. “Semoga dengan turunnya SK ini tim dan masyarakat serta media sudah tidak lagi meragukan pasangan Helldy-Alawi,” tuturnya.

    Rahmatullah juga menyampaikan bahwa dalam penyerahan SK tersebut, pasangan Helldy-Alawi beserta seluruh tim mendapatkan pesan dari Ketum PAN Zulhas. “Kami diminta untuk memenangkan Heldy-Alawi untuk dua periode dan beliau akan turun langsung ke Cilegon,” tandasnya. (LUK)

  • Akan Terima SK dari DPP PAN, Helldy Minta Didoakan Berjalan Baik dan Lancar

    Akan Terima SK dari DPP PAN, Helldy Minta Didoakan Berjalan Baik dan Lancar

    CILEGON, BANPOS – Pasangan Helldy Agustian-Alawi Mahmud direncanakan menerima SK Bakal Calon (Bacalon) Kepala Daerah dari DPP PAN yang diserahkan langsung Ketua Umum Zulkifli Hasan (Zulhas) di rumah dinasnya di Jakarta, Rabu(17/7) sekitar pukul 19.00 WIB.

    Saat dikonfirmasi mengenai kabar tersebut, Rabu (17/7) Walikota Cilegon Incumbent Helldy Agustian meminta didoakan agar semuanya berjalan lancar dan akan mengabarkan jika SK sudah diterima.

    “Kita lihat nanti lah, kalau sudah diterima kita kasih tahu sama wartawan. Mudah-mudahan berjalan dengan baik dan lancar,” kata Helldy usai membuka Sosialisasi Pelaksanaan BIAS (Bulan Imunisasi Anak Sekolah) Tahun 2024 Kota Cilegon di Aula Setda Kota Cilegon, Rabu (17/7).

    Helldy mengaku, SK yang bakal diterima sudah berpasangan. “SK nya iya sepasang. Masa sendiri-sendiri,” ujarnya.

    Setelah mendapatkan SK tersebut pihaknya belum akan deklarasi terkait pasang Helldy-Alawi yang akan maju di Pilkada Cilegon 2024. Ia meminta bersabar dan kalau sudah waktunya pasti dideklarasikan. “Belum, sabar. Nanti kalau sudah waktunya kita kabarin mau sederhana-sederhana saja,” tuturnya. (LUK)

  • Klaim PAN, Helldy-Alawi Jadi Duet di Pilkada Kota Cilegon

    Klaim PAN, Helldy-Alawi Jadi Duet di Pilkada Kota Cilegon

    CILEGON, BANPOS – Koalisi Gerindra-PAN di Pilkada Cilegon diisukan sudah deal atau sepakat. Dua partai politik tersebut akan memasangkan Helldy Agustian sebagai calon walikota dan Alawi Mahmud sebagai calon wakil walikota Cilegon.

    Kader internal DPD PAN Cilegon yang enggan disebutkan namanya mengatakan, duet antara Helldy-Alawi sudah mencapai 99 persen.

    “Kita memastikan seperti itu, karena beliau (Helldy-Alawi) sendiri yang sudah telepon saya langsung suruh menyiapkan tim dan lain-lain,” katanya kepada BANPOS, Kamis (4/7).

    “Perintah pertama, Pak Alawi dan Pak Helldy telepon saya. Saya orang pertama yang diberitahu sama mereka,” sambungnya.

    Menurutnya, dalam waktu dekat Gerindra-PAN akan mendeklarasikan pasangan Helldy-Alawi maju di Pilkada Cilegon 2024.

    “Dalam waktu dekat kita sedang mempersiapkan deklarasi (pasangan walikota dan wakil walikota) tapi sementara ini dari pihak internal PAN dulu melakukan persiapan, kita belum bicara lebih lanjut tim dari Gerindra,” tuturnya.

    Selain menyiapkan deklarasi walikota dan wakil walikota dalam waktu dekat ini, pihaknya juga meyakini minggu ini keluar rekomendasi dari partai masing-masing. “Dalam satu minggu sudah muncul lah. Saya yakin lah,” ujarnya.

    Ia juga sedang mempersiapkan tim antara Gerindra dan PAN. “Kita persiapkan tim dulu, antara tim internal PAN dan Gerindra. Mungkin akan disatukan dua tim itu,” tuturnya.

    Sementara itu, Bakal Calon Walikota Cilegon dari Partai Gerindra sekaligus Walikota Cilegon Incumbent, Helldy Agustian, masih irit bicara mengenai pendampingnya di Pilkada Kota Cilegon 2024 ini.

    “Minggu depan lah (diumumkan Pendamping di Pilkada Kota Cilegon 2024),” kata Helldy singkat usai membuka acara Gebyar Hardiknas di Halaman Rumah Dinas Walikota Cilegon, Kamis (4/7).

    Seperti diketahui sebelumnya, sinyal koalisi antara Partai Gerindra dan PAN untuk Pilkada Kota Cilegon semakin kuat. Hal ini terungkap setelah Ketua DPD PAN Cilegon sekaligus Bakal Calon (Bacalon) Walikota Cilegon Alawi Mahmud ikut menghadiri dan mendampingi Ketua DPC Gerindra Cilegon Helldy Agustian saat acara Partai Gerindra yaitu Pertemuan Bakal Calon Kepala Daerah se Provinsi Banten di Kota Tangerang Selatan, Minggu (30/6) lalu. (LUK)

  • Empat Politisi Berebut Kursi Ketua PAN Cilegon

    Empat Politisi Berebut Kursi Ketua PAN Cilegon

    CILEGON, BANPOS – Dalam waktu dekat Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Cilegon akan melakukan Musyawarah Daerah (Musda) dalam agenda pemilihan Ketua DPD PAN Kota Cilegon. Sejumlah nama muncul dalam perbutan menjadi Ketua DPD PAN Kota Cilegon.

    Diketahui beberapa nama yang muncul dalam persaingan menjadi Calon Ketua DPD PAN Kota Cilegon diantaranya Alawi Mahmud yang saat ini juga masih menjadi Ketua DPD PAN Kota Cilegon.

    Kemudian, ada nama Sekretaris DPD PAN Kota Cilegon Hasbudin, ada juga nama Anugrah Chaerullah yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua DPW PAN Banten, serta Iye Iman Rohiman yang beberapa waktu lalu diusung sebagai Calon Walikota Cilegon dari PAN.

    Menanggapi hal itu, Sekretaris DPD PAN Kota Cilegon Hasbudin menyatakan bahwa Musda PAN Kota Cilegon akan dilakukan bulan ini.

    “Malam ini (kemarin malam -red) kita baru akan membentuk kepanitiaan untuk Musda PAN Cilegon,” kata Hasbudin saat dikonfirmasi, Senin (4/1/2021).

    Lebih lanjut Hasbudin menjelaskan kepanitian Musda dibentuk untuk memilih empat formatur. Keempat formatur, nantinya yang memunyai hak untuk bermusyawarah menentukan Ketua DPD PAN Kota Cilegon.

    “Kalau di keempat formatur tidak ada kata sepakat, maka akan diserahkan ke DPP PAN,” katanya.

    Politikus PAN ini menjelaskan, Panitia Musda nantinya juga membuka pendaftaran bagi Calon Ketua DPD PAN Kota Cilegon. “Siapapun kader PAN Cilegon boleh mendaftarkan diri selama persyaratan memenuhi,” tuturnya.

    Saat disinggung terkait dirinya yang akan ikut dalam bursa Calon Ketua DPD PAN Kota Cilegon, Hasbudin tidak menampik hal itu. Ia mengaku akan ikut mendaftar sebagai Calon Ketua DPD PAN Kota Cilegon. “Ya saya juga mau ikut mendaftar,” kata pria yang saat ini menjabat sebagai anggota DPRD Kota Cilegon.

    Sementara itu, Ketua DPD PAN Kota Cilegon Alawi Mahmud juga mengaku akan ikut mendaftar dalam bursa Calon Ketua DPD PAN Kota Cilegon. Ia juga tidak memermasalahkan terkait dengan adanya kader PAN yang lain yang akan ikut mendaftar.

    “Yah, saya akan mendaftar. Kalau kader lain mendaftar juga tidak masalah karena kita demokrasi,” pungkasnya.

    Dibagian lain, Wakil Ketua DPW PAN Banten Anugrah Chaerullah juga mengaku siap untuk bertarung di Musda PAN Cilegon. Ia mengaku siap bersaing dengan kader lain untuk menjadi Ketua DPD PAN Kota Cilegon.

    “Saya siap, untuk maju untuk membesarkan PAN Cilegon,” tandasnya. (LUK)