Tag: babay karnawi

  • Jelang Persiapan, Perserang Gelar Seleksi Awal di Bandung

    Jelang Persiapan, Perserang Gelar Seleksi Awal di Bandung

    SERANG, BANPOS – Perserang akan melakukan seleksi tahap awal untuk menjalani Liga 2 musim 2023/2024. Seleksi dilakukan di lapangan UNI, Bandung pada Sabtu (17/6) hingga Minggu (18/6).

    Manajer Perserang, Babay Karnawi mengatakan, seleksi akan dipimpin oleh pelatih baru Perserang, Lukas Tumbuan. Seleksi ini merupakan tahap awal sebelum Laskar Singandaru menjalani persiapan di Kota Serang, mulai awal Juli mendatang.

    “Ini seleksi awal. Nanti hasil seleksi akan disatukan dengan pemain lama yang dipertahankan unutk menjalani persiapan di Serang,” kata Babay, Jumat (16/6).

    Manajer yang kerap disapa Jibay itu belum mau menyebutkan siapa saja pemain lama yang bertahan. Menurutnya, hal itu akan ia komunikasikan dulu dengan tim pelatih.

    “Yang pasti ada beberapa kita pertahankan. Tetapi nama-namanya nanti lah. Kita pastikan dulu dengan kebutuhan pelatih baru,” kata Jibay.

    Babay menambahkan, dengan rencana Liga 2 yang akan digulirkan pada September mendatang, Perserang punya waktu dua bulan lebih untuk melakukan persiapan. Menurutnya, waktu itu cukup untuk membangun tim Perserang yang siap bersaing di Liga 2 musim depan.

    Untuk diketahui, Liga 2 musim lalu dihentikan di tengah jalan menyusul kerusuhan berdarah di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur. Musim lalu Liga 2 menggunakan format tiga grup, dengan Perserang berada di Grup 1 bersama sejumlah klub Liga 2 asal Pulau Sumatera dan PSKC Cimahi.

    Musim ini belum ada informasi soal format pembagian grup yang akan digunakan. Tetapi Babay mengatakan Perserang akan siap mengarungi kompetisi dengan format apapun yang diputuskan PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator kompetisi.

    “Ya kita sih siap apapun formatnya. Yang pasti kita ingin lebih baik dari musim lalu lah,” kata Jibay.(ENK)

  • Empat Pemain Perserang Hengkang, Termasuk Bule

    Empat Pemain Perserang Hengkang, Termasuk Bule

    SERANG, BANPOS – Perserang resmi melepas empat pemain mereka yang tergabung musim lalu. Salah satunya adalah gelandang andalan Laskar Singandaru, Muhammad Ridwan.
    Diberitakan sebelumnya, Perserang akan memulai persiapan menjelang kompetisi Liga 2 tahun ini mulai Mei mendatang. Rencananya, skuad Laskar Singandaru akan diisi oleh pemain dan pelatih yang musim lalu memperkuat Perserang.

    Namun, kemarin manajemen Perserang mengkonfirmasi empat pemain yang resmi keluar dari Laskar Biru Langit. Mereka adalah Muhammad Ridwan alias Bule, Fahmi Nurcholis, M Fadil Redian dan Asep Saepul Mu’min.

    Fadil dan Asep baru bergabung musim lalu. Sementara, Bule dan Fahmi merupakan dua pemain muda potensial yang sudah beberapa musim berjersey biru langit. Keduanya juga punya banyak penggemar di kalangan pendukung Perserang.

    Manajer Perserang, Babay Karnawi menjelaskan, keempat pemain itu resmi keluar dari Perserang setelah meminta surat keluar yang akan digunakan sebagai persyaratan bergabung dengan klub lain. Namun, Babay mengaku tak mengetahui klub-klub mana yang bakal dituju oleh keempat pemain itu.

    “Ya kita memang inginnya semua pemain yang musim lalu di Perserang tetap bergabung. Tetapi mungkin pemain ingin mencari klub lain yang lebih baik, tentu kami tak bisa menghalang-halangi,” kata manajer yang populer disapa Jibay itu.

    Jibay juga mengaku telah berusaha mempertahankan keempat pemain itu agar tetap berseragam biru langit. Namun, pilihan akhir keempat pemain itu adalah memutuskan untuk tak lagi bergabung dengan Perserang, sehingga manajemen kemudian menerbitkan surat keluar untuk mereka.

    “Kami berterima kasih kepada keempat pemain itu pernah ikut berjuang membesarkan nama Perserang. Tentunya kami juga mendoakan agar mereka bisa meraih apa yang mereka harapkan,” punkas Jibay.
    Dihubungi sebelumnya, kapten Perserang musim lalu, Idang Novriza Ali membenarkan ada beberapa koleganya di Perserang yang memutuskan hengkang. Menurutnya, itu merupakan hak individu para pemain untuk mencari klub lain.

    Menurut Idang, para pemain yang bertahan tentu merupakan individu yang punya harapan untuk meraih prestasi dan kehidupan yang lebih baik dari sepak bola. Karena itu, ia yakin mereka yang bertahan akan bekerja keras untuk memberi yang terbaik bagi manajemen Perserang maupun pendunkungnya, Bala Singandaru.

    Selanjutnya, Idang berharap agar manajemen bisa mencari pengganti untuk empat pemain yang hengkang. Ia berharap, pemain yang baru nanti bisa cepat beradaptasi dengan para pemain Perserang lain agar bisa memberikan hasil maksimal saat kompetisi berjalan.

    “Tentu akan menjadi tugas manajemen untuk mencari pengganti yang lebih baik. Agar pemain yang baru bergabung bisa berkontribusi terhadap prestasi Perserang saat mengarungi kompetisi nanti,” kata palang pintu pertahanan Perserang itu.(ENK)

  • Perserang Latihan Normal Meski Kompetisi Dihentikan Sementara

    Perserang Latihan Normal Meski Kompetisi Dihentikan Sementara

    SERANG, BANPOS – Di tengah jeda kompetisi karena penyebaran virus korona, Perserang Serang tak meliburkan pemainnya. Muhammad Ridwan cs tetap menjalani latihan untuk memantapkan persiapan tim melanjutkan kompetisi Liga 2 musim ini.

    Seperti diketahui, Perserang telah melakoni laga perdana Liga 2 musim ini. Laskar Singandaru berhasil membuka kompetisi dengan catatan positif setelah memenangi laga derby kontra Cilegon Untied di Stadion Krakatau Steel, Minggu (15/3) lalu.

    Setelah itu, operator Liga2, Liga Inonesia Baru memutuskan menghentikan sementara Liga 1 dan Liga 2 selama dua pekan. Tujuannya adalah untuk mengantisipasi penyebaran virus korona di Indonesia yang makin masif.

    Pasca kemenangan di laga perdana, pelatih Perserang mengakui masih banyak kelemahan yang perlu diperbaiki oleh Idang Novriza Ali cs. Yang paling jadi sorotan adalah masih lemahnya transisi permainan antara bertahan ke menyerang.

    Untuk menutupi kelemahan itu, Perserang tak meliburkan pemain meski kompetisi dihentikan sementara selama dua pekan. Pemain tetap digenjot latihan normal, sehari dua kali dengan materi soal transisi permainan.

    “Memang kita sengaja tidak meliburkan pemain. Rehat kompetisi justru kita manfaatkan untuk meningkatkan organisasi permainan,” kata Manajer Perserang, Babay Karnawi.

    Pria yang kerap disapa Jibay itu menambahkan, selain soal organisasi permainan, soal fisik juga berusaha ditingkatkan dalam tempo dua pekan ini. Menurutnya, kompetisi musim ini cukup panjang sehingga kesiapan fisik pemain akan ikut menentukan posisi akhir Perserang di Liga 2 musim ini.

    “Tahun kemarin kita bagus di awal, tetapi menjelang akhir kompetisi stamina pemain terkuras karena padatnya jadwal. Tahun ini itu tidak boleh terrulang, sehingga daya tahan fisik pemain juga harus ditingkatkan,” imbuhnya.

    Soal antisipasi penyebaran Korona, Babay mengatakan, latihan juga digelar dengan tetap memperhatikan faktor kebersihan. Salah satunya para pemain diwajibkan mencuci tangan sebelum dan sesudah latihan.

    “Pemain juga tidak dibiarkan bebas keluar dari mess. Mereka harus menggunakan masker dan hanya keluar mess untuk keperluan yang benar-benar penting,” kata Jibay.
    Terpisah, Kapten Perserang, Idang Novriza Ali, mengaku tetap bersemangat mengikuti latihan dalam masa jeda kompetisi ini. Menurutnya, hasil di laga perdana meningkatkan motivasi pemain untuk terus meningkatkan kualitas individu maupun kekompakan tim.

    “Selagi kompetisi libur, kami berusaha meningkatkan aspek kerjasama tim, terutama soal transisi permainan yang sebelumnya kami rasa belum maksimal di laga perdana,” kata Idang.

    Idang juga optimis, dengan jeda selama dua pekan ini, Laskar Singandaru bakal lebih siap menghadapi lanjutan kompetisi Liga 2. Mengingat, sebelum kick off, waktu persiapan Perserang sangat mepet, karena baru menjalani latihan perdana hanya sebulan sebelum kompetisi dimulai.

    “Anggap saja ini waktu persiapan tambahan buat kami. Kami yakin hasilnya positif dan akan membuat kami lebih siap dan lebih percaya diri saat kompetisi dilanjutkan,” kata Idang.(ENK)

  • Perserang Resmi Dibesut Putut Wijanarko

    Perserang Resmi Dibesut Putut Wijanarko

    SERANG, BANPOS – Klub Liga 2 asal Kabupaten Serang, Perserang, dipastikan bakal dibesut oleh pelatih anyar saat mengarungi Liga 2 2020. Pasca ditinggal Jaya Hartono yang kembali ke PSCS Cilacap, kini Laskar Singandaru bakal mengandalkan racikan Putut Wijanarko.

    Hal itu disampaikan manajer Perserang, Babay Karnawi kepada BANPOS, Jumat (7/2). Menurutnya, Putut dipilih dari puluhan nama yang melamar ke manajemen Perserang.

    “Ada 21 pelatih yang melamar untuk melatih Perserang di Liga 2 2020 ini. Tetapi berdasarkan kesepakatan manajemen, maka kami memilih Putut Wijanarko,” kata manajer yang biasa disapa Jibay itu.

    Rencananya, kata Jibay, Putut bakal mulai memimpin latihan Muhammad Ridwan cs pada Rabu (12/2) mendatang. Namun, hingga saat ini Jibay mengaku belum memastikan tempat latihan bagi Skuad Biru langit.

    “Kita masih memiliki beberapa alternatif tempat latihan. Tetapi belum memilih, karena masih mempertimbangkan beberapa hal. Tetapi hari Rabu kita pastikan kita sudah memulai latihan,” kata Jibay.

    Soal target yang dibebankan kepada mantan pelatih Persigo Semeru FC itu, Jibay mengaku tak ingin muluk-muluk. Dengan persiapan yang mepet, dia berharap Perserang tetap bisa menjadi tim yang diperhitungkan di Liga 2.

    “Tentunya kami berharap Perserang bisa meraih prestasi yang membanggakan bagi masyarakat Serang meskipun persiapan mepet. Kami percaya coach Putut bisa membawa Perserang berbuat banyak di Liga 2 musim ini,” kata Jibay.(ENK)

  • Perserang Mulai Menggeliat, Pekan Depan Latihan Perdana

    Perserang Mulai Menggeliat, Pekan Depan Latihan Perdana

    SERANG, BANPOS – Perserang Serang mulai menggeliat untuk menghadapi Liga 2 musim 2020 yang rencananya mulai digelar Medio Maret mendatang. Meski bakal menjalani masa persiapan yang mepet, skuad Laskar Singandaru bertekad tetap menjadi tim yang diperhitungkan di kasta kedua sepakbola nasional itu.

    Manajer Perserang, Babay Karnawi mengatakan, timnya akan memulai persiapan pada pekan depan. Saat ini, dirinya tengah mengumpulkan sejumlah pemain yang dipertahankan dari musim lalu sambil mencari pemain pengganti untuk mengisi posisi yang ditinggal pemain lama.

    “Sebagian besar pemain lama memang hengkang. Tentunya kami harus melakukan sejumlah perekrutan untuk mengisi posisi yang ditinggalkan pemain,” kata manajer yang biasa disapa Jibay itu, kemarin.

    Meski tak punya banyak waktu, Jibay berjanji akan tetap selektif dalam memilih pemain baru. Kualitas tim yang dimiliki pada musim lalu, sebisa mungkin ditingkatkan, atau minimal dipertahankan agar tetap bisa bersaing dengan klub liga 2 lainnya.

    Tetapi kami akan tetap menyeleksi pemain baru untuk menjaga kualitas tim yang kami miliki musim lalu,” kata Jibay.
    Untuk urusan pelatih, Jibay mengatakan saat ini sedang finalisasi pemilihan pelatih. Sejumlah nama pelatih memang melamar untuk membesut Laskar Singandaru, kini manajemen sedang melakukan pendekatan dan negoisasi dengan pelatih yang dianggap cocok dengan kondisi manajemen Perserang.

    “Ya kami memang mencari pelatih yang bisa memahami karakter Perserang agar bisa membawa tim ini berprestasi walau dengan persiapan yang mepet,” kata Jibay.

    Untuk urusan pemain, Asisten Pelatih Perserang, Mustopa Aji mengungkapkan ada sebelas pemain yang masih setia berseragam biru langit. Meski demikian, ia yakin pemain yang masih memiliki loyalitas pada Perserang adalah pemain yang memang dibutuhkan oleh tim.

    Di sektor penjaga gawang, kata Mustopa, Tb Saprudin dan Arik bakal tetap di Perserang. Sementara di barisan pertahanan, Idang Novriza Ali yang musim lalu menjadi kapten Perserang, juga akan tetap menjadi andalan bersama Idris Afandi.

    “Untuk gelandang, ada Rastiawan, Sumarna, Muhamad Ridwan, Naskho Irul Ibad dan Fahmi Nurcholis. Sedangkan untuk barisan penyerang ada Ervin Rianto dan Agung Supriyanto,” kata Mustopa Aji.

    Untuk pemain baru, ada beberapa pemain yang bakal bergabung dengan Idang Novriza Ali cs. Diantaranya adalah Dwi Eka dan Ramadan Saputa yang musim lalu membela Cilegon United, Ivan Julyandhy dari PSGC Ciamis dan Ajid Saputra dari PSBL Langsa.

    Selain itu, ada beberapa pemain Banten yang musim lalu berlaga di Liga 3, seperti Abil dan Akbar yang musim lalu memperkuat Persikota dan tim Pra PON Banten, serta Egi dari Serang Jaya.(ENK)