Tag: Bakal calon Gubernur Banten

  • Buruh Paving Block Rangkasbitung, Siap Menangkan Andra Soni Gubernur Banten

    Buruh Paving Block Rangkasbitung, Siap Menangkan Andra Soni Gubernur Banten

    LEBAK, BANPOS- Ketua DPRD Banten Andra Soni yang dikabarkan ditugaskan partai Gerindra untuk maju menjadi calon Gubernur Banten periode 2024-2029 kali ini mendapat dukungan dari buruh paving block di Rangkasbitung, Kabupaten Lebak.

    Menurut para buruh, mereka merasa terwakili dan bangga terhadap perjalanan hidup seorang Andra Soni yang ternyata dulunya pernah merasakan menjadi buruh.

    “Perjalan hidup Bang Andra Soni cukup menarik dibeberapa media massa dan media sosial yang muncul belakangan ini. Tentu pencalonan dia wajib kita dukung untuk menjadi Gubernur Banten. Seandainya dia terpilih dan menang, tentu kita sebagai buruh mempunyai kebanggaan serta motivasi kelak untuk anak-anak kami,” kata Fernando salah seorang buruh yang menfikuti diskusi tentang bagaimana sosok Andra Soni sebagai Gubernur Banten 2024-2029, Jum’at (1/6/2024)

    Selain jadi motivasi, lanjut Fernando, untuk keluarga juga Andra Soni disebut sangat focus memperjuangkan persoalan kesehatan untuk masyarakat dan pendidikan bagi anak yang berprestasi. Tentunya hal ini menjadi harapan besar bagi para buruh paving blok.

    “Tiga peristiwa yang sering kali dialami keluarga dari para pekerja saat ini yaitu pendidikan, kesehatan dan lapangan pekerjaan. Dari banyaknya berita di media, Bang Andra Soni selalu berbicara itu dan akan menjadi focusnya,” ungkapnya.

    Sementara itu, Koordinator Relawan Jokowi Bergerak Bersama Prabowo Provinsi Banten, Moh Jumri sangat senang dan berterima kasih kepada para buruh bongkar muat paving block yang telah bersedia mendukung Andra Soni menjadi Gubernur Banten. Kata Jumri, apa yang menjadi pembahasan dan masukan dari pekerja bongkar muat tersebut, akan disampaikan kepada Andra Soni agar bisa dirasakan saat menang di Pilgub nanti.

    “Masukan dan aspirasi dari kalangan gen z milenial, emak-emak, petani dan para buruh akan kita sampaikan ke calon Gubernur nanti. Bahkan, apabila ada yang bisa dilakukan sekarang, tentu beliau ikut membantunya,” kata Jumri.

    Menurutnya, Andra Soni juga tentunya sangat senang ketika dirinya bisa memberikan manfaat bagi orang banyak. Namun kebalikannya, dia merasa bersedih mana kala persoalan tersebut tidak bisa dibantu karena ada keterbatasan dirinya.

    “Jadi dari semua rangkaian obrolan agar Andra Soni menang Pilgub Banten di empat kabupaten dan empat kota. Mereka sangat berharap agar Andra Soni bisa menang sekali putaran,” ungkapnya.(DHE)

  • Jadi Inspirasi, Gen Z Milenial Pandeglang Dukung Andra Soni Jadi Gubernur Banten

    Jadi Inspirasi, Gen Z Milenial Pandeglang Dukung Andra Soni Jadi Gubernur Banten

    PANDEGLANG, BANPOS – Puluhan Gen Z Milenial Relawan Jokowi Bergerak Bersama Prabowo yang terdiri dari Tim 8-RJBBP, All Cipayung, Pos Raya dan Rumah Gibran Kabupaten Pandeglang ajak masyarakat dukung Andra Soni Calon Gubernur Banten 2024-2029 dengan gembira. Dukungan tersebut dilakukan Gen Z milenial setelah bermain futsal di Lapanga Futsal Kadubanen, Kelurahan Kabayan, Kecamatan Pandeglang.

    Pada saat menyatakan dukungan kepada Andra Soni sebagai Gubernur Banten periode 2024-2029, Gen Z milenial meminta masyarakat memilih Andra Soni dengan gembira dan bahagia.

    “Kita Gen Z milenial Pandeglang menyatakan dukungan agar Bang Andra Soni maju sebagai calon Gubernur Banten periode 2024-2029. Bang Andra yang tepat saat ini untuk memimpin Banten,” kata salah seorang pendukung milenial Relawan Jokowi Bergerak Bersama Prabowo Kabupaten Pandeglang Mohamad Fahmi usai bermain futsal, Jumat (1/6/2024)

    Fahmi sepakat bahwa track record dan jejak perjalanan seorang Andra Soni bisa menjadi motivasi bagi dirinya untuk menjadi orang yang bermanfaat. Kata Fahmi, atas dasar itulah dia akan mendukung dan memenangkan Bang Andra Soni sebagai Gubernur Banten sekali putaran.

    “Banyak teman-teman gen z milenial terinspirasi dengan perjalanan hidup bang Andra Soni untuk menjadi orang sukses harus berani menggapai mimpi. Kita membaca banyak di media sosial, beliau merubah keadaan hidupnya tidak mudah karena harus berjuang keras, sehingga bisa sampai sekarang ini,” ucapnya.

    Sementara itu, Koordinator Relawan Jokowi Bergerak Bersama Prabowo Kabupaten Pandeglang, Dede Ahmad Jaelani mengucapkan terimakasih atas patisipas gen z milenial yang telah menyatakan dukungan kepada bang Andra Soni. Kata Dede, dukungan ini sangat penting untuk menuju Banten Maju menuju Indonesia Emas tahun 2045.

    “Keterlibatan gen z milenial ini perlu diapresiasi dalam menyatakan dukungan ke bang Andra Soni agar maju sebagai Gubernur Banten periode 2024-2045. Karena gen z milenial harus peduli terhadap situasi dan perkembangan zaman yang bisa mempengaruhi kehidupannya sehari-hari,” kata Dede.

    Dede menyebut, pihaknya akan terus bergerak dan mensosialisasikan agar gen z milenial mengenli calon Gubernur yang diusung oleh partai Gerindra yaitu bang Andra Soni. Menurut Dede, seorang Andra Soni bisa seperti sekarang ini lantaran dia memiliki perjalanan hidup yang luar biasa dan perlu diikuti oleh generasi sekarang.

    “Sosialisasi dan gerakan-gerakan turun ke kampung-kampung akan terus kita lakukan, agar bagaimana masyarakat mengenal bang Andra Soni. Alhamdulilah masyarakat dan gen z milenial juga sudah mengenali kader dari partai Gerindra tersebut lewat masifnya pemberitaan di media sosial belakngan ini,” ungkapnya. (DHE)

  • Momen Silaturahmi dengan ATN, Airin Bicara Pengembangan Wisata Religi

    Momen Silaturahmi dengan ATN, Airin Bicara Pengembangan Wisata Religi

    SERANG, BANPOS – Bakal calon gubernur Banten Airin Rachmi Diany berkesempatan bersilaturahmi dan bertemu secara langsung dengan mantan Bupati Serang Ahmad Taufik Nuriman (ATN) pada Senin (12/6) malam.

    Salah satu gagasan yang disampaikan ATN kepada Airin adalah pengembangan wisata religi melalui pembangunan Masjid Terapung Banten (MTB).

    Diketahui, ATN saat ini dipercaya sebagai ketua pembangunan masjid yang akan dibangun di Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang tersebut.

    Pertemuan yang berlangsung di kediaman ATN ini berlangsung penuh hangat, dengan berbagai gagasan pembangunan dan cerita keluarga.

    “Saya ingin menggagas penyerahan aset MTB ini kepada Pemerintah Provinsi Banten. Konsep ini berkelanjutan, dan kalau ini terwujud bisa menciptakan wisata religi. Kami terus berupaya mewujudkan pembangunan masjid terapung ini,” ujar ATN.

    ATN mengatakan, jika ada kemauan, MTB akan bisa dibangun, seperti halnya Masjid Al Jabar di Provinsi Jawa Barat.

    “Banten ini terkenal dengan agamanya, keislamannya. Jadi jika Ibu Airin menjadi gubernur, saya ingin menyerahkan aset MTB ini. Saya berdoa semoga menjadi Gubernur Banten 2024,” ungkapnya.

    Gagasan tersebut langsung disambut baik Airin. Terlebih, Airin menilai lokasi MTB berada di jalur wisata pantai yaitu Anyer-Cinangka-Carita.

    “Masih banyak potensi yang bisa dikembangkan. Potensinya bisa dikembangkan seperti Bali, selain pantai, ada tujuan wisata yang lain. Kita bisa kembangkan Tahura, dan dikembangkan ada wisata religi,” kata Airin.

    Airin pun sependapat bahwa dengan kebersamaan, pembangunan masjid terapung bisa diwujudkan. Dimulai dengan masuk dalam rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD).

    “Kita bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Serang, Kabupaten Pandeglang, pengusaha, partisipasi masyarakat, dan CSR sehingga ada kolaborasi. Jadi rencana Pak Taufik ini sangat membantu,” jelasnya.

    Terpantau, perbincangan penuh ceria ini berlangsung sejak sekira pukul 19.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB. Banyak bertukar cerita hingga mengundang tawa bersama.

    ATN mengaku saat ini masih sibuk di berbagai organisasi, mulai dari PII, MUI, Kahmi, dewan dakwah, dan kegiatan sosial.

    Saat menjadi Bupati Serang, ATN mengaku saling berebut juara umum Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Provinsi Banten, bersama Airin yang saat itu menjadi Walikota Tangsel.

    Jurus ATN untuk mendapatkan juara umum, ditiru oleh Airin. Salah satunya berkeliling melihat langsung para kafilah yang sedang berlomba.

    Melihat Airin memakai kemeja Putih, ATN mengaku memakai warna tersebut setiap hari Jumat. Hingga ada temannya yang selalu bertemu di hari Jumat, menganggap ATN hanya punya kemeja koko warna putih, dan tidak berganti-ganti pakaian.

    ATN selalu terlihat rapi memakai pakaian, ternyata ia punya tips. Meski sudah disediakan yang bersih dan rapi, ia selalu menyetrika kembali pakaian yang akan dipakainya.

    Dan itu selalu dilakukannya sendiri. Bahkan jika akan menginap ke luar kota, ATN selalu membawa setrika. Dan kebiasaan ini ternyata diikuti oleh putranya, Eki Baihaki, yang kini menjadi Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Serang. (MUF)

  • Pada Momen Silaturahmi, Embay Doakan Airin

    Pada Momen Silaturahmi, Embay Doakan Airin

    SERANG, BANPOS – Bakal calon Gubernur Banten, Airin Rachmy Diany, berkesempatan bersilaturahmi dengan tokoh masyarakat Banten, KH. Embay Mulya Syarief, di Kota Serang, Senin malam (13/3/2023).

    Silaturahmi penuh kekeluargaan layaknya seorang kakak dan adik yang sudah lama tidak bertemu.

    Embay menyambut Airin di kediamanya dengan penuh ramah. Apalagi sejarah hidup Ketua Umum Matla’ul Anwar (MA) tidak lepas dari keluarga Tb Chasan Sochib yang tidak lain adalah mertua dari Airin.

    Chasan Sochib, menurut Embay, merupakan anak asuh dari ayahnya Syarif Hidayat. Tidak hanya itu, Embay dan Chasan Sochib merupakan sahabat.

    “Jadi kami ini sesungguhnya adalah keluarga. Hidup saya tidak lepas dari keluarga Bu Airin. Tentu rasa sayang dan doa akan selalu diberikan untuk keluarga. Doa agar selalu hidup maslahat untuk masyarakat,” kata Embay.

    Semasa muda, Embay mengaku seperti adik dan kakak dengan mantan Gubernur Ratu Atut Chosiyah dan Bupati Serang saat ini Ratu Tatu Chasanah.

    “Jadi istilahnya ketika Ibu Atut dan Bu Tatu kecil, saya salah satu yang mengasuh keduanya,” ujar Embay.

    Airin diberikan banyak petuah, dan diberi banyak pengetahuan tentang sejarah Banten maupun proses pembentukan provinsi. Menurut Embay, Banten adalah daerah kental akan toleransi di tengah keberagamaan agama dan budaya.

    “Sejarah telah memberikan pelajaran, masyarakat Banten jangan mudah diadu domba, jangan gampang dipecah belah,” kata Ketua Umum Pimpinan Pusat Matla’ul Anwar ini.

    Embay secara khusus mendoakan Airin agar diberi kemudahan oleh Allah SWT dalam cita-citanya menjadi Gubernur Banten. Tidak lupa, ia berpesan agar mantan walikota Tangerang Selatan ini bisa menjadi pemimpin yang berani dan tegas.

    “Insya Allah, yang pertama muncul dan datang, akan menjadi pemimpin Provinsi Banten,” ucap mantan pasangan Rano Karno saat pemilihan gubernur Banten tahun 2017 ini.

    Salah satu yang menjadi perhatian Embay adalah penanggulangan narkoba dan penguatan spiritual generasi muda. Ia mengaku sudah mewakafkan lahan 6 hektare untuk Balai Rehabilitasi Medis, Sosial, dan Spiritual di Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang.

    “Ini tugas bersama kita, Jadi nanti salah satu pekerjaan rumah Bu Airin yang insya Allah menjadi gubernur, merealisasikan pembangunan balai rehabilitasi ini,” ungkapnya.

    Pada kesempatan itu, Embay memberikan cenderamata kepada Airin berupa kumpulan tafsir singkat Alquran dan terjemahannya karya Dr As’Ad Mahmud Humad.

    “Buku ini mudah dipahami dan semoga Bu Airin terus istiqamah,” katanya.

    Silaturahmi ini terbilang cukup lama, sekira 3 jam. Airin seperti nyaman mendapat banyak nasehat dari sosok kakak.

    “Alhamdulillah, dan terima kasih atas segala nasehat dan catatan dari Bapak Haji Embay. Semua menjadi proses pembelajaran bagi saya pribadi,” tuturnya.

    Airin sependapat bahwa persoalan narkoba perlu ditangani serius. Apalagi saat ini, belum ada panti rehabilitasi narkoba di Provinsi Banten. Airin pun memberikan sejumlah cara untuk merealisasikan pembangunan panti rehabilitasi narkoba.

    “Tentu saya butuh bimbingan, nasehat, dan semoga apa yang saya lakukan bermanfaat untuk masyarakat,” tandasnya. (DZH)