Tag: Cilegon

  • Ratusan Warga Link Gunung Asem, Lebak Denok Blokade Jalan Perlintasan Truk Angkutan Pasir

    Ratusan Warga Link Gunung Asem, Lebak Denok Blokade Jalan Perlintasan Truk Angkutan Pasir

    CILEGON, BANPOS – Kekesalan warga Linkungan Gunung Asem, Kelurahan Lebakdenok, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon kepada angkutan truk pasir yang melintas di wilayahnya memuncak. Puncak kekesalan warga diluapkan dengan membolakde jalan provinsi dan menyetop puluhan truk pengangkut pasir.

    Pantauan di lapangan, aksi blokade jalan jalan ini dilakukan mulai pukul 09.30 WIB dimana diikuti sekitar ratusan warga terdiri gabungan warga Link. Lebakkelapa, Pekaja wetan, Pekaja kulon, dan gunung Asem yang merupakan gabungan dari empat rukun tetangga (RT) yakni dari 07, 02, 08 dan 03.
    Aksi blokade jalan provinsi yang berbatasan antara wilayah Kecamatan Mancak, Kabupaten Serang dan wilayah Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon ini bukan juga diikuti sebagian warga Desa Batukuda, Kecamatan Mancak.

    Ketua pemuda Link.Gunung Asem Ade Rohmat yang ditemui wartawan di lokasi aksi menyatakan bahwa aksi blokade jalan ini dilakukan secara spontan dimana pada malam harinya terdapat ceceran pasir bercampur air limbah pasir yang berserakan di jalan provinsi yang mengganggu kenyamanan warga setempat.

    “Aksi blokade jalan dari warga Gunung Asem, Keluarahan Lebak Denok ini secara spontan karena kesal dengan debu dan polisi pasir yang setiap hari berceceran dari angkutan truk pasir di wilayah kami. Warga sudah sangat kesal dengan debu polusi pasir yang diakibatkan dari angkutan truk. Setiap hari setiap waktu siang dan malam warga kami harus menerima polusi debu pasir,” tandas Ade dengan nada kesal.

    Menurutnya, warga Link. Gunung Asem sebelumnya sudah beberakan kali melayangkan surat protes kepada pengusaha galian pasir dan truk pengangkut pasir agar tidak melakukan pencemaran lingkungan, akan tetapi tidak pernah ditanggapi.

    “Kita sudah sering bersurat ke penambang pasir di wilayah Batu Kuda, Mancak. Namun surat protes warga tidak diindahkan sehingga warga dirugikan dimana setiap harinya terdampak debu. Kesehatan warga terganggu dan lingkungan rumah juga terdampak debu pasir,” ujar Ade.

    Untuk diketahui, pada aksi blokade jalan ini dihadiri Camat Citangkil Ikhlasunufus, Lurah Lebakdenok Nurcholis, Kepala Desa Batukuda, Sabit, para anggota Babinsa dan Babinkamtibmas, Kaniit Iintel Polsek Mancak dan Kanit Intel Polsek Ciwandan dan Satuan Intel Polres Cilegon, serta ratusan warga Gunung Asem dan Batukuda.

    Namun sayang, saat aksi blokade berlangsung, tidak ada satupun perwakilan pemilik tambang pasir di wilayah Desa Batukuda yang datang menemui warga.

    Pada nota tuntutan yang disampaikan yang ditanda- tangani Camat Citangkil, Kades Batukuda dan diketahui aparat kepolisian, ratusan warga ini menyuarakan 12 tuntutan di antaranya agar truk pengangkutan pasir dialihkan ke jalan lain terhitung mulai hari ini.

    Selanjutnya mulai Sabtu (31 Agustus, red) tidak ada lagi truk angkutan pasir yang diperbolehkan melintas. Kemudian pihak penambang pasir diminta untuk membersihkan ceceran pasir yang menumpuk disepanjang jalan.

    Sementara itu Camat Citangkil Ikhlasunufus didampingi Kades Batukuda, Sabit dan Ketua Pemuda gunung Asem, Ade Rohmat mengungkapkan bahwa pihaknya akan segera mempertemukan warga dengan para pemilik penambang pasir pada Senin depan (2 September, red) yang akan difasilitasi oleh Satintel Polres Cilegon.

    Pertemuan itu, kata Ikhlasunufus agar aspirasi warga yang mendambakan hidup sehat dan nyaman serta bisa kembali menikmati udara segar tanpa debu pasir bisa kembali dinikmati warganya.

    Sementara itu salah seorang warga Link Gunung Asem Rohayati mengungkapkan kegetiranya dimana setiap hari dirinya dan para tetangga lainnya harus menderita akibat polusi debu pasir dan suara bising kendaraan truk yang melintas.

    Akibat polusi debu pasir tersebut, rumah dan halaman serta seluruh warga yang terdampak sangat menderita. Rumah dan halaman menjadi kotor serta dampak kesehatan tak jarang harus dia alami.

    Selain itu keselamatan warga Gunung Asem juga terancam, dimana setiap waktu baik siang dan malam hari para sopir angkutan truk sering ugal- ugalan saat melintas dijalanan padat penduduk.

    “Warga disini (Gunung Asem, red) sudah sangat lama menderita semenjak banyak truk angkutan pasir melintas yang menimbulkan polusi udara dan dampak lainnya. Tuntutan kami meminta agar angkutan truk pasir dipindah ke jalur lain. Warga disini ingin hidup sehat dan tenang seperti hari- hari sebelumnya,” ucap Nurhayati dengan nada sedih.

    Untuk diketahui, akibat aksi blokade jalan oleh warga, puluhan kendaraan truk tertahan beberapa jam. Aksi ini juga mendapat pengaman dari anggota Polsek Mancak, Polsek Ciwandan dan Polres Cilegon.

    Atas desakan warga, puluhan truk pengangkut pasir diputar balik dan dilarang melintas. Selain itu, aparat kepolisian juga mengambil surat- surat kendaraan truk pengangkut pasir.(BAR)

  • Warga Cilegon yang Tenggelam di Karian Berhasil Ditemukan, Korban Meninggal Dunia

    Warga Cilegon yang Tenggelam di Karian Berhasil Ditemukan, Korban Meninggal Dunia

    LEBAK, BANPOS – Tragedi menimpa Sindu Mulyono (60), pekerja dari Cilegon, yang ditemukan meninggal dunia setelah tenggelam dan tersedot di saluran pembuangan Bendungan Karian, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, pada Senin (15/7).

    Tim pencarian gabungan yang terdiri dari Basarnas Banten, TNI, Polri, dan BPBD berhasil mengevakuasi jasad Sindu dari saluran pembuangan pada Selasa (16/7).

    “Korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia sekitar pukul 13.15 WIB,” ujar Kepala Seksi Ops Basarnas Banten, Heru Amir kepada wartawan.

    Kejadian tragis ini terjadi saat Sindu tenggelam ketika melakukan pemasangan pipa di bendungan tersebut. Meskipun upaya pencarian dilakukan dengan menerjunkan perahu karet dan perlengkapan lain, Sindu ditemukan di dalam saluran pembuangan setelah terhanyut oleh derasnya arus sungai.

    “Jasad korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara,” tandasnya.

    Diberitakan sebelumnya, Terjadi Kecelakaan Sungai (Laka Sungai) di Bendungan Karian pada Senin (15/7) sekira pukul 14.30 WIB. Diketahui, dalam peristiwa tersebut seorang pekerja di bendungan tersebut menjadi korban dan hingga saat ini (19.00 WIB) masih belum ditemukan.

    Hal tersebut dibenarkan oleh Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak, Febby Rizki Pratama.

    “Iya benar, kecelakaan terjadi saat hendak memasang pipa bendungan,” kata Febby dalam keterangan yang diterima BANPOS.

    Febby menjelaskan, identitas korban bernama Sindu Mulyono warga Kota Cilegon berusia 60 tahun. Dalam kronologi yang ia terima, Awal pertama korban turun bersama tiga rekannya dari titik tali down line. Saat kedua rekannya masih di atas, korban telah lebih dulu turun mengikuti titik tali down line. (MYU/DZH)

  • Pastikan Kesiapan TPS Dalam Penjara, Ombudsman Banten Kunjungi Lapas Cilegon

    Pastikan Kesiapan TPS Dalam Penjara, Ombudsman Banten Kunjungi Lapas Cilegon

    CILEGON, BANPOS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Cilegon mendapat kunjungan dari Ombudsman Banten, Selasa (13/2).

    Kunjungan dilakukan untuk memastikan kesiapan sarana prasarana dan data pemilu dalam pelaksanaan pemilihan umum (Pemilu) 2024 oleh pihak Lapas bagi warga binaannya.

    Kehadiran Ketua Ombudsman Banten disambut langsung oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Cilegon, Yosafat Rizanto beserta jajaran, turut hadir Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kemenkumham Banten mendampingi rombongan.

    Ombudsman Banten beserta Kadivpas Banten langsung melakukan peninjauan terhadap kesiapan pemilihan umum (Pemilu) 2024 untuk warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA di Cilegon.

    Ketua Ombudsman Banten, Fadli Afriadi mengatakan langkah ini diambil untuk memastikan bahwa proses demokratisasi berjalan lancar dan adil, serta memberikan hak suara kepada semua warga negara, termasuk mereka yang sedang menjalani hukuman pidana.

    Pemeriksaan kesiapan Pemilu 2024 dilakukan dengan cermat, Ombudsman Banten yang di pimpin oleh Ketua Ombudsman Banten, Fadli Afriadi dan dari Kantor Wilayah Banten yang di wakili oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Banten, Jalu Yuswa Panjang.

    Mereka mencatat bahwa semua persiapan, mulai dari pemilihan, pelatihan petugas TPS, hingga pemantauan keamanan, telah dilakukan dengan baik dan terorganisir.

    “Apresiasi kami berikan kepada pihak Lapas Cilegon atas kesiapan sarana prasarana dan data pemilu TPS di Lapas Cilegon menjadi contoh yang patut dicontoh bagi wilayah lainnya,” ujarnya.

    Sementara itu, Kalapas Kelas IIA Cilegon, Yosafat Rizanto mengatakan kunjungan Ombudsman Banten ke Lapas Cilegon menjadi momentum penting dalam memastikan bahwa Pemilu 2024 dapat berjalan dengan lancar dan memberikan hasil yang mewakili aspirasi masyarakat.

    “Ini juga menunjukkan bahwa lembaga-lembaga pengawas seperti Ombudsman Banten memainkan peran krusial dalam menjaga integritas dan transparansi proses demokrasi di tingkat lokal maupun nasional,” tandasnya. (LUK)

  • KPU Cilegon Klaim Semua Parpol Sudah Laporkan Dana Awal Kampanye

    KPU Cilegon Klaim Semua Parpol Sudah Laporkan Dana Awal Kampanye

    CILEGON, BANPOS – Seluruh partai politik (Parpol) sebagai peserta Pemilu 2024 dipastikan telah melaporkan laporan awal dana kampanye (LADK). Hal ini diungkapkan Kepala Divisi Teknis Pencalonan KPU Kota Cilegon, Urip Haryantoni saat ditemui di kantornya, Jumat (12/1).

    Dimana diketahui partai politik diwajibkan untuk melaporkan LADK maksimal tanggal 7 Januari 2024. “Dari 18 partai politik, itu kita pastikan semuanya sudah menyampaikan LADK,” kata Urip.

    Urip menyebut dalam tahapan pemilu, ada beberapa kewajiban yang harus dilaporkan oleh peserta pemilu.

    Berdasarkan PKPU nomor 18 tahun 2023 tentang dana kampanye, ada beberapa tahapan yang harus dilaporkan partai politik sebagai peserta pemilu.

    Di antaranya, laporan awal dana kampanye (LADK), laporan pemberi sumbangan dana kampanye (LPSDK) dan laporan penerimaan dan pengeluaran dana kampanye (LPPDK).

    Tahapan penyusunan LADK dilakukan sampai dengan tanggal 6 Januari 2024 dan penyampaian dilakukan sampai tanggal 7 Januari 2024 pukul 23.59 WIB.

    Sampai dengan tanggal 7 Januari 2024 kemarin, Urip memastikan 18 partai politik di Cilegon telah menyampaikan LADK. “Kita pastikan semuanya sudah menyampaikan, karena kalau tidak menyampaikan di PKPU nomor 18 tahun 2023 terkait dana kampanye di pasal 118 dikatakan apabila tidak menyampaikan LADK maka dia diberikan sanksi pembatalan sebagai peserta pemilu di wilayahnya,” terangnya.

    Diakui Urip, dikarenakan ada beberapa yang masih perlu dilakukan perbaikan. Saat ini masih berlangsung masa perbaikan terhitung dari tanggal 8-12 Januari 2024. “Kemudian tanggal 13 Januari 2024 nanti, baru kita umumkan, berkenaan dengan LADK partai politik sebagai peserta pemilu, rinciannya nanti tanggal 13 kita umumkan,” ujarnya.

    Selama proses pelaporan LADK, Urip mengaku ada beberapa keluhan yang sempat dialami sejumlah partai politik.

    Namun sebelum berakhirnya batas waktu penyampaian LADK, sejumlah parpol telah selesai melaporkan LADK. “Karena pake sistem SIKADEKA, kemarin itu kita ada keluhan tapi hanya server saja, ada maintenance, tapi tanggal 7 Januari sampai pukul 12 malam kemarin, alhamdulillah tidak ada kendala semuanya, kita pun diawasi melekat oleh Bawaslu sampai pukul 12 malam dan selesai malam itu,” tandasnya. (LUK)

  • Realisasi Rendah, DPRD Cilegon Panggil Tiga OPD

    Realisasi Rendah, DPRD Cilegon Panggil Tiga OPD

    CILEGON, BANPOS – Serapan anggaran Kota Cilegon masih rendah, sehingga Komisi IV DPRD Kota Cilegon memanggil tiga organisasi perangkat daerah (OPD) Kota Cilegon. Ketiga OPD tersebut adalah Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang), Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR), serta Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kota Cilegon. Dalam rapat tersebut, Komisi IV bersama tiga OPD membahas mengenai minimnya realisasi anggaran yang berdampak pada minimnya pembangunan infrastruktur di Kota Cilegon yang seharusnya dirasakan oleh masyarakat.

    Selama dikonfirmasi, Ketua Komisi IV DPRD Kota Cilegon, Erik Airlangga Al Ghazali mempertanyakan alasan pemerintah mengenai minimnya realisasi infrastruktur tersebut. Lebih lanjut, sebagai seorang politisi dari Partai Golkar, Erik Airlangga Al Ghazali mengungkapkan bahwa pihaknya ingin mengetahui alasan pemerintah terkait minimnya serapan anggaran, karena anggota DPRD Kota Cilegon kerap ditegur oleh masyarakat. “Setiap kali reses, kami selalu ditanya, dan masyarakat pasti akan mempertanyakan hal itu kepada kami,” tutur Erik.

    Erik menegaskan ketidaknyamanan atas masalah yang sama berulang setiap tahun di mana realisasi pembangunan minim dan hal ini menumpuk di akhir tahun.

    “Kejadian seperti ini terjadi setiap tahun secara rutin. Seharusnya para pejabat belajar dari tahun sebelumnya. Jangan sampai pekerjaan yang dikerjakan hanya untuk menjaga diri sehingga mempengaruhi kualitas pekerjaan. Belum lagi pekerjaan yang gagal lelang kemungkinan berakhir menjadi Sisa Lebih Perhitungan Anggaran (SILPA) karena tidak mungkin dapat terkejar pada saat akhir tahun ini,” ungkapnya.

    Sementara itu, dalam kesempatan yang sama, anggota Komisi IV Baihaki Sulaiman menyinggung soal upaya pemerintah dalam merealisasikan pembangunan yang tercantum dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) yang seharusnya bersifat kontinyu dari program kepala daerah sebelumnya. Pria politisi dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu mengkritik kurang adanya kesinambungan dalam pembangunan pemerintah daerah, seperti dalam kasus pembangunan Jalan Lingkar Utara (JLU) dan Pelabuhan Warnasari.

    “Pada setiap pergantian pemerintah, tidak terlihat adanya kesinambungan pembangunan, sedangkan kami berharap pembangunan yang berkesinambungan. Bappeda, tolong ingatkan kepala daerah terkait hal ini, karena Cilegon memiliki renstra pembangunan,” tandasnya. (LUK/PBN)

  • Pengedar Sabu-Sabu 184,26 Gram Dibekuk

    Pengedar Sabu-Sabu 184,26 Gram Dibekuk

    CILEGON, BANPOS – Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Cilegon berhasil mengamankan dua pelaku pengedar dan kurir narkoba jenis sabu. Pelaku berinisial MF (42) dan SF (37). MF yang merupakan warga Kampung Nyamuk, Desa Margagiri, Kecamatan Bojonegara, Kabupaten Serang ditangkap polisi di pinggir jalan, tepatnya di Perumahan Pesona, Kecamatan Bojonegara pada Senin, 7 Agustus 2023 sekira pukul 15.30 WIB.

    Sementara SF ditangkap di kediamannya di Perumahan Bukit Cilegon Asri, Kelurahan Bagendung, Kota Cilegon pada Sabtu, 1 September 2023 sekira pukul 23.00 WIB.

    Wakapolres Cilegon, Kompol Rifki Seftirian Yusuf menerangkan saat penangkapan pelaku MF, polisi mendapati dari tangan pelaku 8 bungkus plastik bening berisikan kristal warna putih diduga narkotika jenis sabu-sabu seberat 3,36 gram, 3 bungkus plastik bening berisikan kristal warna putih diduga narkotika jenis sabu-sabu seberat 1,80 gram, dan 1 bungkus plastik bening berisikan berisikan kristal warna putih diduga narkotika jenis sabu-sabu seberat 4,32 gram.

    Selanjutnya, polisi melakukan pengembangan dengan menggeledah di rumah pelaku di Kampung Nyamuk, Desa Margagiri, Kecamatan Bojonegara, Kabupaten Serang dan mendapati 3 barang bukti yang sama seberat 27,86 gram, 5,62 gram, dan 20,14 gram. Tidak sampai di situ, polisi pun melanjutkan pengembangan ke rumah kedua dari tersangka MF dan mendapati 3 barang bukti yang sama juga seberat 100,84 gram, 10,16 gram, dan 10,16 gram.

    “Jadi dari proses penangkapan dan pengembangan tersebut, polisi berhasil mengamankan barang bukti narkotika diduga sabu-sabu dengan total berat 184,26 gram,” kata Rifki saat konferensi pers di Mapolres Cilegon, Rabu (20/9).

    Kompol Rifki mengatakan, penangkapan dua pelaku pengedar dan kurir tersebut berawal dari informasi yang didapat bahwa ada seseorang yang diduga mengedarkan narkotika jenis sabu-sabu di daerah Bojonegara.

    “Kemudian dilakukan penyelidikan yang dilakukan oleh Satresnarkoba dan pemantauan oleh Tim Resnarkoba Polres Cilegon,” katanya.

    Di tempat yang sama, Kasat Narkoba Polres Cilegon AKP Syamsul Bahri mengungkapkan bahwa motif pelaku mengedarkan barang haram tersebut dilatarbelakangi mencari keuntungan.

    “Motifnya adalah mencari keuntungan (uang). Jadi memang diedarkan untuk mencari keuntungan dari hasil penjualan,” ucapnya.

    Menurut Syamsul, kedua pelaku mendapat narkotika jenis sabu-sabu itu berasal dari seseorang dengan inisial A dan TM. Satu orang dengan inisial A saat ini tengah diproses di Polresta Bandar Lampung, sedangkan TM masih dalam proses pencarian dan telah masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO). (LUK/PBN)

  • Cilegon Kota Paling Maju Kelola Sampah, Iges Jepang Jajaki Kerjasama

    Cilegon Kota Paling Maju Kelola Sampah, Iges Jepang Jajaki Kerjasama

    CILEGON, BANPOS – Delegasi Institut for Global Environmental Strategis (IGES) of Japan berminat membangun kerjasama pengelolaan sampah dengan Pemerintah Kota Cilegon.

    Kedatangan para delegasi menilai bahwa Pemkot Cilegon dinilai kota paling maju dalam pengelolaan sampah menjadi menjadi Bahan Bakar Jumputan Padat (BBJP).

    Sampah menjadi BBJP ini memiliki nilai manfaat ekonomi sangat besar dimana saat ini hasil olahan sampah bisa digunakan sebagai bahan baku pendamping batu bara.

    Guna mewujudkan Kerjasama tersebut, para delegasi berkunjung langsung ke plant atau pabrik pengelolaan sampah di area Tempat Pembuangan Sampah Akhir (TPSA) Bagendung, Kota Cilegon, pada Sabtu (9 September 2023).

    Untuk diketahui, Pemkot Cilegon dan PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN secara resmi membangun Kerjasama pembangunan pabrik pengelolaan sampah BBJP pada Selasa (29 November 2022).

    Kota Cilegon merupakan wilayah pertama dan satu-satunya di Indonesia yang memiliki pabrik pengelolaan sampah BBJP.

    Pendirian pabrik bertujuan untuk mendaur ulang sampah kota menjadi hal yang lebih produktif. Pabrik BBJP TPSA Bagendung akan menyerap sekitar 30 ton sampah per hari.

    Sampah ini adiolah menjadi bahan bakar pendamping batu bara atau co-firing untuk Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Suralaya. Wali Kota Cilegon Helldy Agustian dalam sebuah kesempatan mengatakan, dengan dibangunnya pabrik pengolah sampah BBJP memiliki nilai manfaat banyak di antaranya menghasilkan sampah menjadi bahan bermanfaat dan keberadaan pabrik bisa menyerap tenaga kerja, khususnya bagi masyarakat sekitar.

    Sementara Salah seorang Perwakilan akademisi Negara Jepang tersebut melirik kerjasama pengelolaan sampah antara Pemerintahan Jepang dengan Kota Cilegon. Hal itu dilakukan, karena Kota Cilegon dianggap paling maju dalam mengelola sampah di Indonesia, sehingga dapat dimanfaatkan menjadi BBJP.

    “Kami datang ke Kota Cilegon untuk melihat pengelolaan sampah yang diolah dan dijadikan nilai manfaat dan memiliki nilai ekonomi tinggi. Kami melihat, Cilegon ini adalah kota yang paling maju untuk urusan BBJP di Indonesia,” ujar Programme Manager/Deputy Director for KUC Kitakyushu Urban Centre IGES Japan, mr Kohei Hibino disela kunjungannya.

    Menurut mr Kohei Hibino, langkah penelitian itu dilakukan sebagai upaya untuk melihat dan mengkaji pemanfaatan sampah di Kota Cilegon. “Tujuan jangka pendeknya, kami melihat kemungkinan adanya peluang kerjasama pengelolaan sampah dari industri di Jepang dan industry Kota Cilegon atau pengelolaan sampah di Indonesia,” terang mr Kohei.

    Untuk tujuan jangka panjang, kata mr Kohei, penelitian ini dilakukan dalam rangka memperbaiki sistem pengelolaan sampah yang ada di Indonesia dan untuk meningkatkan circularity atau ekonomi berdaur ulang.

    Hal senada dikatakan, Principal Policy Researcher/Research Manager City Taskforce IGES Sudarmanto Budi Nugroho.

    Menurutnya, saat ini Kota Cilegon merupakan kota yang memiliki konsep pengelolaan sampah menjadi BBJP paling maju di Indonesia.

    “Kota Cilegon ini salah satu yang paling maju untuk urusan BBJP di Indonesia. Makanya kami perlu berkunjung dan melihat secara langsung pengelolaan sampah di Cilegon,” terangnya. (adv)

  • Bacaleg Golkar Jangan Ada Gesekan

    Bacaleg Golkar Jangan Ada Gesekan

    CILEGON, BANPOS – Sekretaris DPD II Partai Golkar Kota Cilegon Isro Mi’raj meminta kepada bakal calon legislatif (Bacaleg) yang akan tarung di Pemilu 2024 agar tidak ada gesekan di internal partai.

    “Antar caleg harus saling berkomunikasi, tidak saling memanas di lapangan dan jangan ada gesekan yang terlalu tajam, antar caleg Golkar harus tetap solid dan kondusif,” kata Isro, Selasa (5/9).

    Kemudian dikatakan Isro, calon legislatif yang mengikuti Pemilu 2024, tentunya harus mampu mematuhi norma dan kaidah yang sudah diatur dalam aturan KPU (Komisi Pemilihan Umum) dan Bawaslu (Badan Pengawas Pemilu).

    “Bacaleg bisa paham dan memahami tentang aturan. Contoh, bagaimana memasang APK (titik yang dilarang), bahaya money politik, tahapan kampanye terbuka hingga jadwal-jadwal kampanye,” tuturnya.

    Dijelaskan Isro, saat ini hasil perekrutan bacaleg sudah sesuai dengan administrasi berjumlah 40 orang seluruh perwakilan dapil.

    “Dapil I sebanyak 10 orang, dapil II sebanyak 10 orang, Dapil III sebanyak 12 orang dan Dapil IV sebanyak 8 orang. Serta keterwakilan perempuan sudah mencapai lebih 30 persen,” terangnya.

    Isro yang juga sebagai Ketua DPRD Kota Cilegon ini berharap, seluruh caleg Partai Golkar bisa memberikan kontribusi yang tinggi untuk kemenangan Partai Golkar di Kota Cilegon. (LUK/PBN)

  • Meriahkan HUT PT KS ke-53, Periska Khitan 200 Anak

    Meriahkan HUT PT KS ke-53, Periska Khitan 200 Anak

    CILEGON, BANPOS – Serangkaian acara digelar dalam rangka Hari Jadi PT Krakatau Steel ke-53 tahun 2023. Salah satunya Khitanan Massal yang diinisiasi Persatuan Istri Karyawan Krakatau Steel (Periska). Sebanyak 200 anak se Kota Cilegon mengikuti Khitanan Massal yang bertempat di Komplek Krakatau Steel Santani, Cilegon, pada Rabu (30/8). Acara ini dihadiri oleh Istri Walikota Kota Cilegon Heny Seviatry Helldy Agustian, Direktur Utama Krakatau Steel Purwono Widodo, perwakilan Rumah Sunat dr Avenzoar Hanif dan dr. Eli Sugiana, Direksi Krakatau Steel Group, Ketua Periska Syafwita Purwono, dan jajaran Periska Krakatau Steel Group.

    “Khitanan Massal ini kami selenggarakan sebagai bagian dari rangkaian acara HUT Ke-53 Krakatau Steel. Dengan mengusung tema Giving Gratitude, kami bermaksud memberikan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Ketua Periska Syafwita Purwono.

    Syafwita mengungkapkan bahwa antusiasme masyarakat Cilegon terhadap penyelenggaraan Khitanan Massal ini sangat besar. Sedikitnya ada 200 anak yang terdaftar sebagai peserta.

    Dalam penyelenggaraan Khitanan Massal ini, Ketua Periska Krakatau Steel Syafwita Purwono menyampaikan bahwa Periska bekerja sama dengan Rumah Sunat dr. Eli Sugiana dalam tindakan dan penanganan medisnya.

    “Kegiatan Khitanan Massal ini dilakukan sebagai bentuk dari aksi sosial dan kepedulian Periska Krakatau Steel Group terhadap masyarakat sekitar,” ucap Syafita.

    Dalam beberapa penyelenggaraan Khitanan Massal, Periska Krakatau Steel selalu berusaha membantu masyarakat yang memang membutuhkan mulai dari kalangan menengah ke bawah, yatim piatu, maupun keluarga kurang mampu.

    Pada kesempatan tersebut, Syafwita berharap semoga semua peserta khitanan senang dan kami dapat berbagi kebahagiaan bersama PT KS Group. “Semoga kegiatan Khitanan Massal sebagai bagian dari sinergi maupun kolaborasi kegiatan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan bersama Krakatau Steel dapat dirasakan manfaatnya dan dapat terus terselenggara di masa-masa mendatang,” tutur Syafwita.

    Sementara salah seorang peserta khitan bernama Faidan (5) tercatat pemberani dan tidak menangis saat dilakukan proses khitanan.
    “Senang karena cepat selesainya dan tidak sakit sama sekali. Terima kasih Ibu-Ibu Periska dan Krakatau Steel,” ucap Faidan.(BAR/PBN)

  • Walikota Helldy Berikan Dukungan Peserta Ujian Pengembangan Guru Cilegon

    Walikota Helldy Berikan Dukungan Peserta Ujian Pengembangan Guru Cilegon

    CILEGON, BANPOS – Pemerintah Kota Cilegon dibawah kepemimpinan Wali Kota Helldy Agustian terus berkomitmen untuk memberikan dukungan dan semangat dalam pengembangan para guru.

    Hal itu terungkap pada acara Pembukaan Ujian Pengetahuan Pendidikan Profesi Guru dalam Jabatan Batch 3 dari Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Maulana Hasanudin (SMH) Banten di Aula Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Cilegon, Kamis 24 Agustus 2023.

    “Pemerintah Kota Cilegon akan terus men-support kepada para peserta yang akan melangsungkan ujian. Kami juga akan terus mendukung proses pengembangan para guru – guru di Kota Cilegon,” kata Wali Kota Cilegon Helldy Agustian sebagaimana dirilis Diskominfo Kota Cilegon, Kamis 24 Agustus 2023.

    Menurut Helldy, sejumlah program Pemerintah Kota Cilegon terus digulirkan dalam rangka memberikan dukungan terhadap proses pendidikan dan pengembangan kompetensi bagi para guru di Kota Cilegon.

    “Kami sudah menaikkan honor bagi guru – guru honorer. Bukan hanya itu, hibah kepada Kemenag (Kementerian Agama) juga sudah kita naikan, sehingga saya harap semua guru, baik dari lingkup Kemenag ataupun Pemda (Pemerintah Daerah) bisa merasakan, semua kami berikan untuk kesejahteraan masyarakat Cilegon,” tandas Helldy yang juga Ketua DPC Partai Gerindra Kota Cilegon dihadapan para guru peserta ujian.

    Pada momen tersebut, Helldy secara pribadi memberikan dukungan serta motivasi kepada para peserta ujian. Ia secara tegas mengingatkan tentang pentingnya semangat juang dan ketekunan dalam menghadapi tantangan ujian yang ada.

    “Tetap berjuang dan pertahankan semangat untuk meraih kesuksesan dalam ujian ini,” ucap Helldy.

    Helldy menegaskan bahwa ketidaklulusan bukanlah akhir dari segalanya. Ia meyakini bahwa setiap peserta memiliki potensi luar biasa, dan kegagalan dalam satu ujian tidak mewakili terhadap kemampuan seseorang. “Jangan berhenti mencoba jika menghadapi kegagalan atau tidak lulus dalam ujian nanti, karena kesuksesan itu memerlukan usaha dan ketekunan yang tak kenal lelah,” papar Helldy.

    Menurutnya, dalam menghadapi ujian yang akan berlangsung pada tanggal 9 September 2023 nanti, dirinya membagikan keyakinannya bahwa tekad yang kuat dan dedikasi yang tinggi dalam belajar akan membantu para peserta melewati ujian dengan sukses.

    “Saya percaya, dengan usaha sungguh-sungguh, kalian akan menghadapi ujian ini dengan baik dan meraih hasil yang gemilang. Saya juga berharap semoga semua peserta bisa lulus passing grade yang telah ditentukan,” tuturnya.

    Pada kesempatan tersebut, orang nomor satu di kota baja ini mengajak peserta ujian untuk tetap semangat dalam belajar dan memiliki niat yang baik sebelum melangsungkan ujian. Sebab, dengan niat yang lurus akan mendapatkan dukungan dan keberkahan dari Allah SWT.

    “Saya harap para peserta tetap semangat, luruskan niat ujian ini dengan sebaik mungkin, Insya Allah dengan niat yang baik dan lurus akan mendapatkan pertolongan dari Allah, sehingga kelulusan kalian nanti akan membawa keberkahan dan keridhoan dari Allah SWT,” tandasnya. (adv)