Tag: Idul fitri 1444 H

  • Sambut Idul Fitri, Warga Ciktim-Malingping Gelar Kirab Pawai Obor Coleng

    Sambut Idul Fitri, Warga Ciktim-Malingping Gelar Kirab Pawai Obor Coleng

    MALINGPING, BANPOS – Kendati diselingi guyuran hujan, semarak menyambut malam Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah hampir terjadi di setiap pelosok wilayah Kabupaten Lebak, bagian selatan. Suara gemuruh lantunan kalimat takbir diiringi tetabuhan beduk membuat situasi malam lebaran teras semarak.

    Seperti, warga Kampung Cikeusik Timur (Ciktim) RT 005 RW002 Desa Malingping Selatan, Kecamatan Malingping, Lebak selatan (Baksel) terlihat beramai ramai menggelar pawai obor dan mengelilingi lintas desa, mulai Pukul 21.00 hingga 22.30 Wib, Jumat malam (21/04/2023).

    Giat dilaksanakan usai doa ngariung bersama di masjid dan mushola masing-masing untuk menyambut hari kemenangan, dan ini tradisi dalam mempererat tali silaturahmi antar warga.

    Terpantau, pawai berlangsung sangat meriah dengan kumandang pujian takbir yang terus disuarakan. Lautan warga itu mulai berjalan kaki dari Kampung Ciktim menuju Alun-alun Malingping, gemerlap liukan sinar api obor ‘coleng’ bambu yang dibawa masing-masing peserta membuat suasana terasa sangat semarak.

    Pawai obor tersebut juga dikuti bersama kampung lain, yakni Cikeusik Mesjid dan Cikeusik Lebak Lame masih desa setempat.

    “Syukur alhamdulillah, pawai obor pada tahun ini kita bisa melaksanakan kegiatan yang dua tahun sebelumnya sempat kosong karena pembatasan sosial Pandemi Covid,” ujar Ketua pelaksana pawai obor Randy.

    Sementara, pantauan di sejumlah titik desa lain juga terjadi arak-arakan takbir khidmat dengan tabuhan beduk dan petasan. Pihak kecamatan Malingping dalam hal ini pihak Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) Kecamatan Malingping juga menggelar pawai berkendaraan ke semua titik kecamatan. (WDO)

  • Bupati dan Wakil Bupati Lebak Takbiran Bareng Narapidana

    Bupati dan Wakil Bupati Lebak Takbiran Bareng Narapidana

    LEBAK, BANPOS – Menyambut hari lebaran Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah, Lapas Rangkasbitung kedatangan tamu istimewa, yakni Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya dan Wakil Bupati Ade Sumardi yang berkunjung ke Lapas. Kunjungan itu dalam rangka melaksanakan malam takbir bersama seluruh Narapidana (Napi) Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Rangkasbitung, bertempat di Masjid Attaubah Lapas, Jumat malam (21/04).

    Dalam kunjungan tersebut turut juga Forum komunikasi pimpinan daerah, diantaranya Kapolres Lebak, Dandim 0603 Lebak, Kejaksaan Negeri Lebak, Sekretariat Daerah Kabupaten Lebak, ketua Baznas Lebak, Ketua FSPP beserta unsur Kepala OPD lainnya.

    Kalapas Rangkasbitung, Suriyanta Leonardo Situmorang menyampaikan apresiasinya atas perhatian dari Bupati Lebak dan Rombongan Forkompinda berkunjung dalam malam Takbiran ke Lapas Rangkasbitung. Kalapas turut menyampaikan keadaan umum di Lapas tersebut.

    “Dukungan pemerintah daerah sangat menunjang pembinaan di Lapas Rangkasbitung. Seperti terselenggaranya PKBM, LPK dan kehadiran izin klinik. Besok (Hari ini, red) akan diberikan remisi kepada 110 orang untuk WBP yang berkelakuan baik dan memenuhi syarat dan selama hari raya juga diberikan layanan khusus kepada masyarakat,” ungkap Kalapas.

    Sementara, dalam sambutan Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya menyampaikan maksud kedatangan ke Lapas untuk turut memeriahkan takbiran bersama para Napi Lapas Rangkasbitung

    “Maksud kedatangan kami kesini untuk bersilaturahmi dan melaksanakan malam takbiran bersama, karena ini adalah tradisi yang sudah berjalan sebelumnya, dan saya berpesan untuk seluruh warga binaan untuk tetap sabar dan istiqomah menjadi pribadi yang lebih baik, insya Allah cepat kembali,” ujar Bupati.

    Bupati juga mengapresiasi program di Lapas seperti PKBM dan LPK yang bisa memberikan dampak positif bagi para Napi.

    “Di sini programnya sudah bagus, ada PKBM nanti para WBP bisa dapat ijazah, ada LPK nanti dapat keahlian dan sertifikat. Jadi nanti ga usah bingung lagi nyari kerja, udah bisa menciptakan lapangan kerja sendiri, jadi harus lebih baik lah ke depannya,” terang Iti.

    Pada kesempatan tersebut, Iti Octavia Jayabaya memberikan titipan zakat dari Baznas Kabupaten Lebak untuk seluruh Napi WBP yang secara simbolis diterima Kalapas.(WDO)