Tag: Jalan santai

  • Mak Ganjar Gelar Jalan Santai Bareng Warga Serang

    Mak Ganjar Gelar Jalan Santai Bareng Warga Serang

    SERANG, BANPOS – Sukarelawan Mak Ganjar Banten turut memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-78 dengan menggelar jalan santai bersama warga Kampung Bojong, Desa Pasauran, Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang, Banten, Minggu (20/8).

    Korwil Mak Ganjar Banten Siti Hani menjelaskan agenda ini dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-78 khususnya di wilayah Kabupaten Serang.

    “Hari ini Mak Ganjar Banten melakukan kegiatan bertemakan hari kemerdekaan Republik Indonesia dengan acara jalan santai,” kata Siti Hani seusai kegiatan.

    Tak hanya untuk memeriahkan HUT ke-78 Kemerdekaan RI, sambung Siti Hani, kegiatan yang dibuat Mak Ganjar ini bermaksud untuk mengenalkan sosok Ganjar Pranowo sebagai Capres 2024 kepada emak-emak di Desa Pasauran.

    “Supaya emak-emak di sini bisa lebih mengenal Bapak Ganjar dan kami menumbuhkan kekompakan warga Desa Pasauran ini supaya bisa mendukung bapak dan bisa sampai bapak berlanjut ke Presiden,” ucap Siti Hani.

    Kegiatan jalan santai yang dibuat oleh Mak Ganjar Banten mendapatkan respons positif dari emak-emak di Desa Pasauran. Walau di bawah teriknya matahari, terlihat ratusan emak-emak datang untuk memeriahkan acara itu.

    “Responsnya sangat baik, sangat antusias sekali walaupun tadi sangat terik (matahari) sekali, emak-emak sangat happy,” ungkap Siti Hani.

    Lebih jauh menurut Siti, emak-emak di Desa Pasauran, Banten sudah mengenal sosok Ganjar Pranowo dan siap mendukung sebagai Capres di Pilpres 2024.

    “Sangat baik, emak-emak sangat mendukung Bapak Ganjar,” ucapnya.

    Sementara, salah satu peserta jalan santai Mak Ganjar Banten yakni Tini (52) merasa senang dengan kegiatan yang dibuat oleh Mak Ganjar Banten.

    “Senang bahagia ramai lagi, semua teman-teman pada ikut,” ungkap Tini.

    Tini berharap kegiatan serupa dapat diselenggarakan secara rutin. Karena itulah dia berharap Ganjar Pranowo terpilih menjadi Presiden 2024, sehingga banyak kegiatan positif bisa terlaksana di Kampung Bojong, Desa Pasauran.

    “Semoga menang dan bagus memimpinnya. Insyallah semua mendukung pak Ganjar,” harap Tini. (RMID)

    Berita Ini Telah Terbit Di https://rm.id/baca-berita/nasional/184855/semarakkan-kemerdekaan-mak-ganjar-banten-gelar-jalan-santai-bareng-warga-serang

  • Ehm, Walikota Cilegon Ikut Bakar Semangat Kader Gerindra di Alun-alun Kota Serang

    Ehm, Walikota Cilegon Ikut Bakar Semangat Kader Gerindra di Alun-alun Kota Serang

    SERANG, BANPOS – Dalam rangka memperingati HUT ke-15 Partai Gerindra, DPD Partai Gerindra Banten menggelar sejumlah rangkaian kegiatan mulai dari senam sehat, hingga jalan santai dan bazar rakyat. Rangkaian tersebut secara resmi dibuka oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani, di Alun-alun Kota Serang, Minggu (19/2).

    Kegiatan tersebut dihadiri oleh berbagai tokoh penting dan petinggi Partai Gerindra di Banten, salah satunya Walikota Cilegon, Helldy Agustian. Helldy berdiri di panggung, ikut bersama dengan Muzani untuk membuka jalan santai.

    Diketahui, Helldy bukanlah kader Partai Gerindra. Ia merupakan Walikota yang diusung dari Partai Berkarya besutan Tomy Soeharto. Namun, Partai Berkarya diketahui tidak lolos sebagai peserta Pemilu.

    Informasi yang beredar, menggambarkan bahwa Helldy Agustian akan berlabuh ke Partai Gerindra. Kabar itu diawali dari unggahan Helldy pada akun Instagram miliknya, yang mengucapkan selamat HUT Partai Gerindra.

    Kabar kepindahan Helldy ke Gerindra juga diamini oleh berbagai pihak, salah satunya Sekretaris DPD Partai Gerindra Banten, Andra Soni. Ia mengakui apabila Helldy cukup intens berkomunikasi dengan pihaknya.

    Kegiatan gebyar HUT Partai Gerindra ke-15 ini diikuti oleh lebih dari 1.500 peserta, baik itu kader, simpatisan maupun masyarakat umum se-Banten. Rute jalan santai dimulai dari Alun-alun Kota Serang menuju Ciwaru, kediaman Ketua DPD Partai Gerindra Banten, Desmond J Mahesa.

    Senam sehat dan jalan sehat itupun, adalah acara gebyar HUT Gerindra ke 15 tahun dengan adanya undian ratusan hadiah. Mulai dari sepeda motor, barang-barang elektronik lainnya dan hadiah utama umroh.

    Dalam sambutannya, Ahmad Muzani mengatakan bahwa seluruh kader, anggota DPRD di Kabupaten dan Kota hingga masyarakat di Provinsi Banten ikut memeriahkan pesta rakyat HUT Gerindra ke-15 tahun.

    “Yang jalan santai jangan ngebut-ngebut, santai saja. Semoga semuanya dapat hadiah, dan dapat mendapatkan umroh,” kata Ahmad Muzani, saat membuka senam sehat dan jalan sehat.

    Ahmad Muzani mengakui, pada Hut ke-15 tahun, Gerindra ingin hadir ditengah tengah rakyat. Oleh sebab itu, Gerindra menggelar gebyar pesta rakyat.

    “Ini semua adalah HUT Gerindra ke-15 tahun, dan bukti kita hadir di tengah tengah rakyat,” tandas Muzani diakhir sambutannya. (MUF)