Tag: Kabupaten Serang

  • Peduli Dunia Pendidikan, Kelompok KKM 24 Uniba Ikut Mengajar di SDN Kelapian 2

    Peduli Dunia Pendidikan, Kelompok KKM 24 Uniba Ikut Mengajar di SDN Kelapian 2

    SERANG, BANPOS – Untuk mendukung dan meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah terpencil, mahasiswa Universitas Bina Bangsa (Uniba) yang sedang melaksanakan program Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) kelompok 24 di Desa Kelapian, Kecamatan Pontang, Kabupaten Serang melakukan kegiatan mengajar.

    Kegiatan mengajar tersebut dilaksanakan di SD Negeri Kelapian 2 di Kampung Nambo, Desa Kelapian, Kecamatan Pontang, Kabupaten Serang, Sabtu (22/7).

    Kegiatan dimulai dengan semangat yang menggelora melalui sesi senam bersama, yang diikuti oleh seluruh siswa dan guru SD Negeri Kelapian 2. Senam bersama ini menjadi momen berharga di pagi hari, membawa tawa dan keceriaan di wajah setiap peserta, termasuk mahasiswa KKM kelompok 24 Universitas Bina Bangsa.

    Setelah semangat terbangun, mahasiswa dari Universitas Bina Bangsa, dengan semangat melanjutkan kegiatan dengan mengajar murid kelas 1. Para mahasiswa membawa semangat belajar yang menyala dan berbagi pengetahuan dengan metode pengajaran yang kreatif dan interaktif.

    Tidak ketinggalan, para mahasiswa dari Universitas Bina Bangsa juga turut aktif berperan serta dalam kegiatan pembelajaran. Dengan semangatnya, mereka menyampaikan materi pembelajaran dengan cerita-cerita menarik dan ilustrasi yang menarik perhatian para siswa. Hal ini berhasil menciptakan suasana belajar yang menyenangkan dan memotivasi para siswa untuk aktif berpartisipasi.

    “Kami dari Universitas Bina Bangsa berharap, melalui kegiatan KKM ini, kami dapat memberikan pengaruh positif dalam dunia pendidikan di desa ini. Semangat dan antusias anak-anak adalah sumber inspirasi bagi kami,” ungkap salah satu mahasiswa perwakilan dari Universitas Bina Bangsa, Lisa Ananda Fahreza, Sabtu (22/7/2023).

    Ditempat yang sama, Kepala Sekolah SD Negeri Kelapian 2, Muayanah mengapresiasi atas kehadiran para mahasiswa KKM dari Universitas Bina Bangsa di sekolahnya.

    “Kami sangat bersyukur dengan adanya program KKM ini. Semangat para mahasiswa dalam mengajar dan berinteraksi dengan anak-anak membuat proses pembelajaran menjadi lebih menyenangkan dan bermakna,” tuturnya.

    Dengan semangat yang membara, kata Muayanah kegiatan KKM di Desa Kelapian, Kecamatan Pontang, yang melibatkan mahasiswa dari Universitas Bina Bangsa, telah menciptakan dampak positif dalam dunia pendidikan di wilayah terpencil.

    “Semoga kolaborasi ini dapat terus berlanjut dan memberikan kontribusi yang lebih besar lagi bagi perkembangan pendidikan di Indonesia,” tandasnya. (LUK)

  • KKM 22 Desa Mekarjaya: Pemuda Peramai Desa

    KKM 22 Desa Mekarjaya: Pemuda Peramai Desa

    SERANG, BANPOS – Arus kemajuan teknologi informasi dan komunikasi tidak akan lepas dari pemuda, dalam hal ini termasuk mahasiswa sebagai agent of change and agent to change.

    Pemuda merupakan pemakai kemajuan dan perubahan suatu masa. Akan tetapi, dampak negatif dari suatu kemajuan teknologi adalah pemuda terlalu bergantung dengan hal tersebut dan kebudayaan guyub masyarakat menjadi berkurang.

    Oleh karena itu, selama Pendidikannya, mahasiswa mendapatkan pengalaman bermasyarakat melalui mata kuliah kerja mahasiswa agar mahasiswa belajar bermasyarakat.

    Sehari selang diterima oleh kecamatan Bojonegara, yakni oleh camat Bojonegara Sutikno dan kepala Desa Mekarjaya.

    KKM Kelompok 22 langsung ikut serta dalam kegiatan dakwah perayaan hari besar islam (PHBI), yaitu kegiatan menyabut tahun baru yang diadakan selama tiga hari berturut di desa Mekarjaya.

    Menurut Camat Bojonegara, Sutikno menyampaikan bahwa KKM tersebut difokuskan di dua desa, karena merupakan tempat yang tepat untuk para mahasiswa belajar bermasyarakat.

    “KKM di Kecamatan Bojonegara difokuskan di dua desa, yakni Desa Pakuncen dan Mekarjaya. Daerah tersebut merupakan dua wilayah desa yang memiliki kontur wilayah pegunungan dan sangat tepat untuk para mahasiswa belajar bermasyarakat,” ujarnya, Selasa (18/7).

    Ketua KKM 22 Desa Mekarjaya, Maliki Rizki mengatakan, dalam kegiatan KKM perlu adanya dukungan serta kerjasama antara pihaknya dengan masyarakat agar dalam kegiatan tersebut dapat terlaksanakan dengan sebaik mungkin.

    “Saya dan teman-teman yang ditempatkan di KKM 22 Desa Mekarjaya sangat membutuhkan support dari masyarakat untuk belajar dan berkegiatan bersama,” katanya.

    Dirinya juga mengungkapkan, dengan adanya kegiatan tersebut, semoga dapat memberikan sebuah pengalaman yang baik serta bermanfaat untuk dirinya dan seluruh anggota KKM 22 Desa Mekarjaya. Untuk nantinya diaplikasikan dalam kehidupan sehari-sehari dikemudian harinya.

    “Semoga selama 40 hari KKM ini, kami mendapatkan ilmu dan pengalaman yang akan kami manfaatkan selama menjadi mahasiswa dan untuk masyarakat,” ungkapnya.

    Selang sehari KKM di tempat tersebut, Rizki mengaku dirinya beserta teman-temannya langsung disambut baik oleh masyarakat. Bahkan langsung diajak menjadi panitia dalam kegiatan perayaan hari besar islam.

    “Alhamdulilah kita disambut baik oleh masyarakat terus juga diajak berpartisipasi menjadi panitia (PHBI) disana,” ujarnya.

    Dirinya juga berharap, kelompok KKM-nya ini dapat memberikan sebuah manfaat yang baik untuk masyarakat yang ada di desa tempatnya melaksanan kegiatan KKM.

    “Harapan kita, setelah selesai melaksanakan KKM di desa tersebut, dapat memberikan kesan positif dan dapat memberikan sebuah kenang-kenangan yang bisa dirasakan bahkan setelah kita sudah tidak lagi KKM disana,” tandasnya. (MG-02)

  • DKBP3A Kabupaten Serang Cari Akar Penyebab Prevalensi Stunting

    DKBP3A Kabupaten Serang Cari Akar Penyebab Prevalensi Stunting

    SERANG, BANPOS – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang melalui Dinas Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DKBP3A) terus berupaya untuk menurunkan angka stunting di Kabupaten Serang.

    Saat ini, upaya yang tengah dilakukan yakni dengan mencari permasalahan prevalensi atau jumlah keseluruhan kasus stunting pada 10 desa lokus.

    Plt. Kepala DKBP3A Kabupaten Serang, Agus Sukmayadi di sela Diseminasi Audit Kasus Stunting tingkat Kabupaten Serang Tahun 2023. Menerangkan, diseminasi adalah proses penyebaran inovasi yang direncanakan, diarahkan, dan dikelola.

    ”(Diseminasi) untuk mencari akar penyebab dari permasalahan prevalensi stunting yang ada di 10 desa lokus yang dilakukan, baik dari sisi kesehatan maupun sosial. Sehingga, audit kita dapat menyelesaikan permasalahan yang ada di keluarga yang mempunyai pencegahan stunting,” terangnya.

    Dirinya juga menjelaskan, bahwa diseminasi dengan mencari penyebab dari akar permasalahan terhadap keluarga. Kemudian pelayanan keluarga terhadap lokus stunting 2023 sehingga diperoleh tindak lanjut.

    ”Karena masalah stunting ini kan tidak hanya masalah kesehatan, sosial, ekonomi yang melibatkan keluarga tersebut mempunyai anak yang mengalami stunting,” jelasnya.

    Sementara Kepala Bidang (Kabid) KB pada DKBP3A Kabupaten Serang, Entin Hartini mengatakan, dengan digelarnya diseminasi dengan tujuan awal agar cara penanganan kasus stunting bertambah dan teratasi secara merata. Upaya itu terbukti pada Tahun 2022 kasus stunting dari 10 lokus terdapat 177 anak alami stunting.

    ”Tapi alhamdulillah begitu di Februari 2023 tinggal 89 anak lagi. Insya Allah di Tahun 2023 lokus stunting ada 10 kecamatan lagi itu akan kami laporkan kembali,” katanya.

    Sekadar diketahui 10 desa lokus penanganan stiunting Tahun 2023 yang tersebar di 8 kecamatan yakni Desa Petir dan Desa Mekarbaru Kecamatan Petir, Desa Pancanegara Kecamatan Pabuaran, Desa Rancasumur Kecamatan Kopo, Desa Panunggulan dan Desa Bojong Menteng Kecamatan Tunjung Teja, Desa Parakan Kecamatan Jawilan, Desa Mekarsari Kecamatan Carenang, Desa Argawana Kecamatan Puloampel, serta Desa Binuang Kecamatan Binuang.

    Sedangkan untuk desa lokus, penurunan stunting di Kabupaten Serang tahun 2024 meliputi Desa Banjarsari Kecamatan Anyar, Desa Lempuyang Kecamatan Tanara, Desa Sindangsari Kecamatan Pabuaran, Desa Lontar Kecamatan Tirtayasa, Desa Pabuaran Kecamatan Pabuaran, Desa Ujung tebu Kecamatan Ciomas, Cikande Permai Kecamatan Cikande, Desa Pejaten dan Desa Pelamunan Kecamatan Kramatwatu, dan Desa Panyabrangan Kecamatan Cikeusal. Ia mengaku dalma upaya kedepan akan galakan program Jumanting serta Dashat.

    ”Untuk selanjutnya di Tahun 2023 dan 2024 InsyaAllah kami akan melaksanakan program Jumanting (Jumat tangani Stunting) dan Dashat (Dapur Sehat),” ujarnya. (MG-02/AZM)

  • PT PCM Layani 2 Ribu Gerakan Kapal di Banten Utara

    PT PCM Layani 2 Ribu Gerakan Kapal di Banten Utara

    CILEGON, BANPOS – Sejak tahun 2022 ekspansi jasa pelayanan pandu dan tunda kapal tugboat di wilayah Banten bagian utara yang dibuka PT Pelabuhan Cilegon Mandiri (PCM) menunjukan tren yang positif.

    Hingga Juni 2023, BUMD Kota Cilegon ini telah melayani sekitar dua ribu gerakan kapal mulai dari wilayah Bojonegara hingga Pulo Ampel.

    Koordinator Pilot Station PT PCM Bojonegara, Andrianto mengatakan, jasa pelayanan pandu dan tunda kapal tugboat pada 2022 lalu tercatat sekitar 1.500 gerakan kapal. Pada tahun ini mulai Januari hingga Juni, jasa pandu dan tunda sekitar 2.200 gerakan kapal yang dilayani.

    “Rata-rata setiap bulan pada tahun ini, kita layani 400 sampai 500 gerakan kapal,” ungkap Andrianto, Minggu (16/7).

    Andrianto mengungkapkan, meningkatnya pelayanan jasa pandu dan tunda kapal tugboat seiring dengan tingginya kunjungan kapal di wilayah Bojonegara dan Pulo Ampel. Ini menunjukan potensi jasa pelayanan pandu dan tunda tugboat begitu besar.

    “Ada sekitar 21 TUKS yang kita layani mulai dari Bojonegara sampai Pulo Ampel,” tuturnya.

    Andrianto juga mengungkapkan, ekspansi bisnis yang meningkat ini juga tidak lepas berkat ide dan gagasan dari Walikota Cilegon, Helldy Agustian dan jajaran Direksi PCM yang berhasil membuka pasar baru di wilayah Banten bagian utara.

    “Keberhasilan ini berkat pimpinan kami, baik dari Pak Walikota (Helldy Agustian) dan Pak Willy (Direktur Utama) dan Pak Didik (Direktur Operasional) membaca peluang disini. Bahwa disini berpotensi besar, ada potensi yang digali,” terangnya.

    Andrianto mengungkapkan, pihaknya optimis target pelayanan pada tahun ini sekitar 4 ribu gerakan kapal dapat tercapai. Optimisme itu seiring dengan kunjungan kapal tinggi serta adanya upaya dari pemerintah atau regulator untuk memperluas wilayah wajib pandu.

    “Target kami 4 ribu gerakan kapal tahun ini, Insya Allah kita optimis. Kita optimis karena saat ini ada upaya dari regulator, KSOP untuk memperluas wilayah wajib pandu,” katanya.

    Saat ini, pihaknya terus menjalin pendekatan dengan berbagai stakeholder. Baik regulator, TUKS dan agen-agen pelayaran kapal. Itu dilakukan agar pelayanan dan keberlangsungan usaha (going concern) perusahaan tetap terjaga.

    “Insyaallah kita optimistis terus melakukan pendekatan bisnis. Kita selalu koordinasi dengan agen-agen, mendatangi jetty, tempat sandar dan selalu sosialisasi wajib pandu,” tandasnya.(LUK/PBN)

  • Kepulangan Ratusan Jamaah Haji di Kabupaten Serang Disambut Haru

    Kepulangan Ratusan Jamaah Haji di Kabupaten Serang Disambut Haru

    SERANG, BANPOS – Sebanyak 383 jamaah haji kloter pertama asal Kabupaten Serang atau kloter 18 nasional tiba di Halaman Pendopo Bupati Serang pada Selasa 11 Juli 2023 sekira pukul 10.15 WIB. Tangis haru air mata bahagia pun tidak terbendung dari para jamaah haji dan keluarga.

    Sebelum para jamaah haji turun dari bus yang mengantar kepulangan para jamaah haji, keluarga yang menyambut sudah memenuhi halaman Pendopo Bupati Serang. Bahkan para keluarga jamaah sampai rela menunggu berjam-jam dan memadati area parkir, baik kaum perempuan, laki-laki, anak-anak maupun orang dewasa.

    Para jamaah haji pun disambut oleh Asda I Kebupaten Serang, Nanang Supriatna, Asda II Kabupaten Serang, Hamdani, Staf Ahli Bupati Serang Sugihardono dan Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh (PHU) pada Kanwil Kemenag Kabupaten Serang Muhammad Amin.

    Asda I, Nanang Supriatna mengaku bersyukur dan berterima kasih kepada seluruh petugas yang sudah membimbing, mengarahkan para jamaah haji asal Kabupaten Serang sampai pulang dengan selamat. Terlebih, hingga tiba di kampung halaman dalam keadaan sehat dan selamat.

    ”Ibu Bupati Serang menyambut jamaah haji dengan penuh kegembiraan dan mudah-mudahan diberikan kesehatan semua, dan menjadi haji yang mabrur dan mabruroh,” ujarnya, Selasa (11/7).

    Nanang mengaku memastikan ratusan jamaah haji asal Kabupaten Serang ketika sampai di halaman parkir Pendopo Bupati Serang, diarahkan untuk langsung pulang ke rumahnya masing-masing.

    ”Kita mengarahkan langsung pulang untuk berkumpul dengan para keluarganya,” ucapnya.

    Senada dengan itu, Kasi PHU Kanwil Kemenag Kabupaten Serang, Muhammad Amin mengatakan, bahwa pihaknya bersyukur jamaah haji asal Kabupaten Serang kloter 18 sebanyak 383 yang diberangkatkan pulang dengan sehat dan selamat.

    ”Alhamdulillah, sesuai dengan jadwal landing pesawat, sesuai jadwal yang kita dapat dari Kanwil Kemenag Provinsi Banten, Jam 4.00 WIB landing lalu jamaah dibawa ke pondok gede sampai jam 7.00 WIB, dari Pondok Gede ke Kabupaten Serang. Alhamdulillah perjalanan lancar,” katanya.

    Lebih lanjut dirinya menerangkan, untuk jadwal kepulangan Jamaah Haji asal Kabupaten Serang berikutnya pada 17 Juli, 23 Juli, 25 Juli, 26 Juli, 28 Juli dan terakhir pada 1 Agustus 2023 mendatang.

    ”Total Jamaah Haji Kabupaten Serang sebanyak 1.142 dan dikurangi hari ini 383 orang, mudah-mudahan lancar sesuai jadwal yang telah dirilis Kanwil Kemenag Banten untuk kepulangannya,” tandasnya. (MG-02/AZM)

  • Permahi Soroti Truk Besar Lalu Lalang di Jalan Raya Serang-Rangkasbitung di luar Jam Operasional

    Permahi Soroti Truk Besar Lalu Lalang di Jalan Raya Serang-Rangkasbitung di luar Jam Operasional

    SERANG, BANPOS – Keberadaan truk besar bertonase yang kerap berlalu-lalang di Jalan Raya Serang-Rangkasbitung meskipun bukan jam operasional, disoroti oleh LKBH DPN Permahi.

    Hal tersebut telah melanggar aturan jam operasional truk bertonase besar yang hanya boleh beroperasional pada pukul 22.00 malam hingga pukul 05.00 pagi.

    Sekretaris Direktur LKBH DPN Permahi, Rizki Aulia Rohman, mengatakan bahwa pihaknya setelah mendapatkan informasi dari masyarakat, melakukan peninjauan langsung ke lapangan guna melihat fakta yang terjadi.

    “Fakta yang ditemukan masih saja ditemukan truk-truk yang nekat beroperasi di luar jam 10 malam sampai jam 5 pagi, yang seharusnya bisa tertib demi keselamatan berlalu lintas bagi masyarakat yang sedang berkaktifitas,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa (11/7).

    Pihaknya pun meminta kepada pemerintah, baik itu Pemkab Serang, Pemkab Lebak maupun Pemprov Banten, untuk segera menindak tegas truk-truk bertonase besar, yang beroperasi di luar jam operasional.

    “Kami mendorong pihak Dishub Pemkab serang dan Pemkab lebak serta Pemprov Banten untuk menindak tegas apabila masih di temukan truk truk besar yang melewati jalan raya serang rangkas bitung, dengan melakukan penertiban di titik titik tertentu, melakukan koordinasi dengan pihak aparat hukum dalam hal ini kepolisian setempat,” tegasnya.

    Menurutnya, hal itu sangat berkaitan dengan keselamatan masyarakat yang berkendara di sana. Apalagi dari temuan di lapangan, selain tidak tertibnya truk bertonase besar, kondisi jalan dan penerangan pun buruk.

    “Ini juga memberikan risiko yang tinggi penyebab kecelakaan. Kami berharap semua pihak bisa saling berkoordinasi dan menegakkan aturan, serta kesadaran dalam menggunakan jalan dengan memperhatikan hak hak bagi pengguna jalan lainnya,” tandasnya. (DZH)

  • Dukung Alam Lestari, Sahabat Nurani Lakukan Rehabilitasi Terumbu Karang

    Dukung Alam Lestari, Sahabat Nurani Lakukan Rehabilitasi Terumbu Karang

    PERISTIWA tsunami selat Sunda beberapa tahun silam menjadi titik balik bagi hadirnya kembali kesadaran holistik kolektif untuk semua warga di darat, pesisir maupun pelaku nelayan.

    Sebagai bagian dari sadar mitigasi maka sahabat nurani dan beberapa elemen masyarakat yang tergabung dalam forum pelestari terumbu karang.

    Direktur Sahabat Nurani, Ais Komarudin, mengungkapkan bahwa pihaknya berupaya untuk bersama-sama melakukan rehabilitasi dan penanaman kembali terumbu karang.

    Selain bentuk mitigasi ekonomi bagi hadirnya keberlimpahan hasil tangkapan laut karena biota laut yang terjaga, hal ini juga dilakukan sebagai upaya membangun kesadaran mitigasi struktural akan ancaman dari dampak tsunami.

    “Jika penanaman mangrove sering dilakukan untuk menjaga abrasi, maka penanaman terumbu karang menjadi penting,” ungkapnya.

    Menurutnya, keterlibatan para nelayan dan warga setempat dalam kegiatan ini menjadi bukti partisipasi warga dan kesadaran tentang pentingnya kembali menyelaraskan alam bawah laut dengan tumbuh dan terjaga nya kembali biota laut.

    “Pada giat kali ini telah tertanam 100 keranjang besi, di mana setiap besinya bisa mengikat terumbu sebanyak 15-20 terumbu karang,” tuturnya.

    Ais menyebut, Sahabat Nurani berkomitmen untuk terus hadir melakukan edukasi juga melakukan aksi nyata berupa rehabilitasi tranflantasi terumbu karang di beberapa wilayah di Pandeglang dan serang.

    Pada kesempatan tersebut, ia pun mengajak kepada semua agar tidak patah semangat dan terus memberikan kontribusi untuk keindahan laut yang lestari.

    “Insyallah Agustus dan September akan ada event gerakan bersama rehabilitasi terumbu karang semoga semua tergerak untuk hadir memassifkan ini menjadi gerakan kebaikan,” tandasnya. (MUF/AZM)

  • Lebak Diguyur Hujan, Berikut Informasi Prakiraan Cuaca Edisi Lebaran Idul Adha

    Lebak Diguyur Hujan, Berikut Informasi Prakiraan Cuaca Edisi Lebaran Idul Adha

    SERANG, BANPOS – Halo Ce’es Banpos, pada Hari Raya Idul Adha Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BBMKG) Wilayah II, merilis prakiraan cuaca yang berlaku pada Kamis 29 Juni 2003 hingga Jumat 30 Juni 2023.

    Seperti diketahui, hari ini merupakan hari raya Idul Adha 1444 Hijriah tepat tanggal 10 Dzulhijjah.

    Biasanya, setelah dilaksanakannya salat Idul Adha, masyarakat akan melanjutkan rangkaian kegiatan menyembelih hewan kurban baik di luar ruangan maupun di dalam ruangan.

    Untuk mengantisipasi cuaca yang tidak menentu, Yuk segera simak prakiraan cuaca pada hari ini.

    Secara keseluruhan, wilayah kota dan kabupaten se-Provinsi Banten pada pagi hari, diawali cuaca cerah berawan.

    Akan tetapi, khusus untuk wilayah Kabupaten Lebak harus berhati-hati nih.

    Karena BBMKG memprakirakan cuaca pada siang hari di wilayah tersebut akan diguyur hujan dengan intensitas sedang.

    Bergeser ke wilayah kabupaten Tangerang, Kabupaten Pandeglang, Kota Tangerang dan Kota Tangsel, BBMKG memprakirakan cuaca akan terjadi hujan ringan pada siang hari.

    Eits jangan khawatir, pada siang hari di Wilayah Kota dan Kabupaten Serang serta Kota Cilegon, cuaca di wilayah tersebut diprakirakan cerah berawan.

    Tenang Ce’es Banpos, berdasarkan prakiraan cuaca pada Hari Raya di malam hari, seluruh kabupaten kota di Provinsi Banten diperkirakan ada pada kondisi cuaca berawan.

    Sehingga Ce’es Banpos yang ingin berkegiatan di malam hari, tidak perlu was-was terjadi hujan secara tiba-tiba.

    Meski begitu, BBMKG Wilayah II memprakirakan cuaca khusus di Kota Tangerang akan mengalami hujan dengan intensitas ringan pada dini hari.

    Tapi bagi Ce’es Banpos yang berada selain di wilayah Kota Tangerang, diperkirakan cuaca tetap berawan. (MUF)

  • Lazismu dan Baznas Bagikan Subsidi Pendidikan untuk Siswa di Kabupaten Serang

    Lazismu dan Baznas Bagikan Subsidi Pendidikan untuk Siswa di Kabupaten Serang

    SERANG, BANPOS – Lazis Muhammadiyah (LazisMu) dan Baznas membagikan subsidi pendidikan kepada 100 siswa tidak mampu di Desa Domas, Kecamatan Pontang Kabupaten Serang, Minggu (13/11/2022).

    Hadir dalam penyerahan subsidi pendidikan ini antara lain Tim Program, Lazismu Kabupaten Serang, Pemerintah Desa Domas, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda Desa Domas.

    Wakil Ketua Lazismu Kabupaten Serang, Teguh Prasetyo, menjelaskan bahwa program kolaborasi kebajikan zakat antara Baznas dan Lazismu ini adalah program yang dirancang untuk menjawab dan berbagai permasalahan yang terjadi di wilayah dalam bingkai 3T atau Terluar, Terdepan, Terdalam, khususnya untuk wilayah Maluku, Banggai, dan Serang.

    Menurutnya, program ini juga dihadirkan sebagai upaya membantu pemerintah dalam percepatan pengurangan kemiskinan yang terjadi di wilayah Indonesia.

    “Untuk wilayah Kabupaten Serang, program ditempatkan di Desa Domas Kecamatan Pontang. Program ini akan berfokus pada peningkatan layanan umum pada bidang: Pendidikan, Kesehatan, Sosial, Dakwah dan Kemanusiaan. Program ini sudah berjalan sepuluh bulan di Desa Domas dan akan berakhir di bulan Desember,” ujarnya.

    Field Officer Program Lazismu-Baznas, Farid Supriadi, menyampaikan bahwa program yang sudah terealisasi yaitu renovasi mushola, insentif guru ngaji, penyuluhan kesehatan, pendampingan guru ngaji, pemberian makanan tambahan (PMT) untuk balita, pembentukan lembaga ekonomi syariah dan sekarang lagi persiapan untuk layanan kesehatan dan renovasi sekolah.

    “Sekarang masih proses renovasi Pembantu Puskesmas (Pustu) Desa Domas yang nantinya akan dijadikan pusat layanan kesehatan gratis untuk masyarakat Desa Domas,” ungkapnya.

    Kepala seksi Pemerintahan pada Desa Domas, Sanwani, yang juga mewakili masyarakat Desa Domas mengatakan bahwa pihaknya berterimakasih atas program yang sudah dihadirkan dalam rangka membantu dan meningkatkan kesejahteraan melalui pemberdayaan.

    “Kami menyampaikan ucapan terima kasih kepada Lazismu dan Baznas yang sudah menggelar banyak program pemberdayaan di Desa Domas. Dan tentu sangat bermanfaat guna peningkatan kesejahteraan masyarakat Desa Domas dan berharap program ini bisa berkesinambungan,” tandasnya. (MUF)

  • YouTuber Neng Mawar Meriahkan Tournamen Badminton Sembada Coal Cup II

    YouTuber Neng Mawar Meriahkan Tournamen Badminton Sembada Coal Cup II

    SERANG, BANPOS – Artis Youtube atau Youtuber Neng Mawar, seorang pembulutangkis yang viral di berbagai media sosial (Medsos) hadir memeriahkan pembukaan Open Tournamen Badminton Sembada Coal Cup II 2023 pada Sabtu, 10 Juni 2023.

    Selain kedatangan Neng Mawar, pembukaan Tournamen Badminton Sembada Coal Cup II 2023 itu juga dimeriahkan dengan musik angklung, dan juga kegiatan sosial dengan santunan anak yatim piatu.

    Hadir dalam kesempatan tersebut Direktur Utama PT Sembada Coal, Ngadiono, yang membuka langsung kegiatan tersebut yang dilaksanakan di Perum Bumi Ciruas Permai 1, Desa Ranjeng, Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang.

    Dalam kesempatannya, ia mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada seluruh masyarakat di Desa Ranjeng, Ciruas, dan para peserta yang ikut pada Tournamen Badminton Sembada Coal Cup II 2023.

    “Kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh para peserta club badminton yang ikut tournamen. Bahkan kepada Artis YouTuber Neng Mawar, yang sudah mau datang memeriahkan pembukaan malam ini,” ujar Ngadiono usai membuka Tournamen.

    Ngadiono mengaku, Tournamen Badminton Sembada Coal Cup II 2023 adalah untuk mempersatukan hobi hobi olahraga badminton.

    “Makanya para peserta dari pontang, baros, Cikande, Kota Serang, Cinangka sangatlah terimakasih yang sudah mau ikut menjadi peserta di open Tournamen Badminton Sembada Coal Cup II 2023,” jelasnya.

    Camat Ciruas, Eri Suhaeri, yang juga hadir dalam pembukaan itu mengaku bangga dengan Tournamen Badminton Sembada Coal Cup II 2023.

    Tak lupa ia pun menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Direktur Utama Sembada Coal, Ngadiono dan YouTuber, Neng Mawar.

    “Saya selaku Camat Ciruas sangat terimakasih kepada Pak Ngadiono dan juga Neng Mawar yang telah mengadakan kemeriahan di Desa Ranjeng, Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang,” katanya.

    Ia mengaku sangat mendukung dan mengapresiasi pada perhelatan Tournamen Badminton Sembada Coal Cup II 2023 yang dilaksanakan dengan sangat meriah dan luar biasa.

    “Di Kecamatan Ciruas 4 tahun, baru tahun ini ada Tournamen Badminton pada malam hari ini. Merasa bangga, atas nama camat mengapresiasi setinggi tingginya kepada Direktur Utama Sembada Coal Cup II 2023, dan seluruh peserta club badminton khusus ya di Kecamatan Ciruas,” tuturnya.

    Eri merasa senang, karena pada Tournamen Badminton Sembada Coal Cup II 2023 tidak ada muatan politik. Sehingga, seluruh panitia dan peserta menjunjung tinggi dunia olahraga, dengan tidak ada muatan politik.

    “Kita merasa bersyukur tidak ada muatan politik, dan semangat bertanding Badminton untuk para peserta. Di dalam tubuh sehat, terdapat jiwa kuat,” tegasnya.

    Ia pun mengaku termotivasi dengan adanya kegiatan Tournamen Badminton Sembada Coal Cup II 2023, terlebih jelang perayaan 17 Agustus tingkat Kecamatan akan diadakan di Desa Ranjeng.

    “Terutama hari H di desa ranjeng untuk acara perayaan 17 Agustus di 2023,” ucapnya.

    Diketahui, pada open Tournamen Badminton Sembada Coal Cup II 2023 Diikuti oleh 52 peserta, dengan hadiah uang pembinaan sebesar Rp 7 juta rupiah.

    Juara 1, Rp 3.000.000 + Trophy. Juara 2, Rp 2.000.000 + Trophy. Juara 3, Rp 1.250.000 + Trophy dan Juara 4, Rp 750.000 + Trophy. (MUF)