Tag: Komunitas Banten Ceria

  • Puluhan Yatim dan Dhuafa Liburan ke Pulau Merak Kecil bersama Komunitas Banten Ceria

    Puluhan Yatim dan Dhuafa Liburan ke Pulau Merak Kecil bersama Komunitas Banten Ceria

    SERANG, BANPOS – Komunitas Banten Ceria mengajak puluhan anak yatim dan Dhuafa liburan ke Pulau Merak Kecil, Kota Cilegon, pada Minggu (09/7).

    Kegiatan yang dibalut dengan konsep edukasi terhadap anak ini dirangkaikan dengan membaca bersama dan nonton film di lokasi wisata.

    Founder Komunitas Banten Ceria, Lulu Jamaludin, mengungkapkan bahwa rangkaian kegiatan ini dilakukan salah satunya agar dapat meningkatkan minat baca terhadap anak, serta mengisi waktu liburan yang berkualitas.

    “Bersama anak yatim dan dhuafa kita menggelar liburan bareng, anak-anak kita ajak membaca bareng agar dapat meningkatkan minat baca terhadap anak, khususnya anak-anak Banten,” ujarnya, usai memberikan arahan.

    Kegiatan ini diselenggarakan dengan peserta sebanyak 50 anak-anak yatim dan dhuafa di Kota Serang dan puluhan anak-anak wisatawan di lokasi.

    Kepala Bidang Perpustakaan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Banten, Evi Saefudin, menyampaikan bahwa dengan digelarnya kegiatan ini, selain mengisi waktu liburan anak-anak, Pemerintah Provinsi Banten juga hadir dalam memberikan pelayanan terhadap anak agar minat baca pada anak dapat meningkatkan.

    “Terimakasih kepada penyelenggara yang telah melibatkan Pemprov Banten, semoga kegiatan ini dapat meningkatkan minat baca terhadap anak-anak Banten,” ungkapnya.

    Di lokasi yang sama, Pendongeng Banten Susilawati, mengungkapkan anak-anak yang notabenenya memiliki orangtua yang tidak lengkap seperti yatim, piatu, atau yatim piatu dan anak-anak kaum dhuafa, berkekurangan dalam segi finansial, tentu hal ini menjadi sebuah kesedihan tersendiri karena mereka menikmati dan mengisi liburan dengan apa adanya dalam kesederhanaan.

    Maka dari itu, menurut Susi, kegiatan ini digelar dengan semangat kebersamaan agar anak-anak yatim dan dhuafa dapat merasakan kebahagiaan liburan sekolah menuju tahun ajaran baru 2023-2024.

    “Alhamdulillah dengan dilaksanakannya kegiatan ini anak-anak yatim dan dhuafa dapat merasakan liburan sekolah bareng yang berkualitas menuju tahun ajaran baru 2023-2024,” katanya.

    Kegiatan yang digelar dengan tema ‘Liburan bareng Yatim dan Dhuafa’ diisi selain membaca dan nonton film edukasi, terdapat juga Fun Games, Pantomim bersama Tim of Pantomim Serang (TOP), Dongeng bersama Kak Susi, Pertunjukan Freestyle bersama Kak Ade.

    Ada juga lomba Mewarnai dan menggambar pantai serta pertunjukan Badut bersama Fino Badut dan Santunan oleh Sinergi Senyum Sahabat (S3) Pandeglang. (MUF)

  • Ngabuburit Bareng Anak-anak, Laz Persis Gandeng Komunitas Banten Ceria

    Ngabuburit Bareng Anak-anak, Laz Persis Gandeng Komunitas Banten Ceria

    SERANG, BANPOS – Ngabuburit menjadi sebuah kegiatan yang biasa dilakukan sambil menunggu waktu berbuka puasa. Banyak masyarakat yang mengisi waktu luangnya dengan ngabuburit ke tempat-tempat tertentu seperti alun-alun kota atau tempat wisata kuliner.

    Dalam rangka mengisi kegiatan di Bulan Suci Ramadan 1444 H, Lembaga Amal Zakat Persatuan Islam (Laz Persis) perwakilan Banten bersama Komunitas Banten Ceria hibur anak-anak gelar kegiatan ngabuburit ceria di kawasan Alun-alun Timur Kota Serang.

    Berdasarkan pantauan BANPOS dilapangan, puluhan pengunjung mendatangi alun-alun dari berbagai kalangan menyambut antusias penampilan Dongeng anak bersama Susi Nawasena, Team Of Pantomim Serang (TOPS), dan ball freestyle oleh Ade.

    Pengunjung alun-alun Kota Serang, Astila (9) merasa senang dengan adanya kegiatan seperti ini, dengan adanya kegiatan ini menunggu waktu berbuka puasa menjadi tidak terasa lama.

    ”Senang sekali, menunggu berbuka puasanya menjadi tidak terasa,” ucapnya. Minggu (2/4)

    Selain itu, hal senada juga diungkapkan oleh Asih (32), ia mengatakan bahwa dirinya merasa senang dengan adanya kegiatan seperti ini.

    Karena dengan adanya kegiatan tersebut membuat anak-anak dapat menikmati waktu yang berkualitas dalam menunggu waktu berbuka puasa.

    ”Kegiatan seperti ini membuat waktu anak-anak menjadi berkualitas dalam menunggu waktu berbuka puasa,” katanya.

    Selain itu, dilokasi yang sama LAZ Persis PWK Banten juga membagikan takjil dan makanan gratis serta melaksanakan buka puasa bersama dengan para pengunjung di alun-alun Kota Serang. Dalam kegiatan tersebut LAZ Persis PWK Banten juga kampanye ‘Berbagi Tak Pernah Rugi’. (MG-02/AZM)