Tag: Libur Panjang

  • Libur Panjang, Banten Lama Ramai Dikunjungi Wisatawan

    Libur Panjang, Banten Lama Ramai Dikunjungi Wisatawan

    SERANG,BANPOS- Sejumlah objek wisata yang ada di Kota Serang ramai dikunjungi para wisatawan dari berbagai daerah saat libur panjang tahun baru Islam 1 Muharam 1442 Hujriah.

    Salah satu objek wisata yang nampak ramai dikunjungi wisatawan yaitu Kawasan wisata religi Banten Lama, di Desa Banten Kecamatan Kasemen, Kota Serang. Di lokasi tersebut para wisatawan mulai ramai berdatangan dari pagi hingga sore.
    Mereka datang untuk mengisi liburan bersama keluarga dan berziarah ke makam Keluarha Sultan Maulana Hasanuddin.

    “Untuk liburan tahun baru Islam ini, dari mulai malem hingga hari Jumat peningkatan pengujung sangat luar biasa,” kata M Sabullah,salah satu pengurus objek wisata religi Banten Lama, Sabtu (22/8/2020).

    Ia mengatakan, dari hari pertama libur pada Kamis 20 Agustus 2020 hingga saat ini, jumlah wisatawan tersebut mencapai ribuan orang yang datang dari beberapa daerah seperti Bandung, Bogor dan Tangerang.

    “Sekitar 20.000 lebih yang datang kesini, itu juga dari beberapa daerah. Ada yang dari Bogor, Bandung, Tangerang. Sisanya dari pengunjung dari sekitar Banten,” ungkapnya.

    Untuk mengantisipasi terjadinya penumpukan wisatawan, dikatakan dia, pihaknya akan membuat sistem dengan dua jalur pintu masuk yang berbeda arah. Serta memperketat protokol kesehatan untuk mencegah terjadinya penularan COVID-19 di area lingkungan wisata.

    “Kita akan membuat dua jalur pintu masuk agar tidak terjadi penumpukan, dan juga akan memperketat lagi protokol kesehatanya, kalau ada pengunjung yang tidak memakai masker tidak akan diizinkan untuk masuk,” kata Sabullah.

    Selain di kawasan masjid Agung Banten Lama, masyarakat yang memanfaatkan momen liburan panjang akhir pekan juga nampak di objek wisata Pantai Goppe yang ada di kawasan Pelabuhan Karangantu, Kecamatan Kasemen, Kota Serang.

    Salah satunya Yasaro Nazara (23), wisatawan asal Kabupaten Nias, Provinsi Sumatra Utara ini mengaku, bahwa dirinya datang ke Kota Serang, Banten ini sengaja untuk liburan bersama keluarganya.

    “Yah, saya datang kesini untuk liburan bersama keluarga, sekalian nengok Kaka disini yang sudah lama ga ketemu,”jelasnya.

    Ia mengatakan, bahwa kunjunganya tersebut baru pertama kalinya datang ke wisata Pantai Gope, dengan tujuan hanya ingin sekedar berswafoto dan melihat sunset.

    “Yah, sekedar melihat sunset aja dan foto-foto bareng,” imbuhnya. (RUS)