Tag: Neng Tika

  • Neng Tika Rayakan Hari Santri dengan Pembagian Al-Quran di Cimarga dan Leuwidamar

    Neng Tika Rayakan Hari Santri dengan Pembagian Al-Quran di Cimarga dan Leuwidamar

    LEBAK, BANPOS – Anggota DPRD Kabupaten Lebak dari Fraksi PDI Perjuangan, Tika Kartika Sari, memperingati Hari Santri Nasional pada 22 Oktober 2024 dengan membagikan Al-Quran kepada pondok pesantren di Kecamatan Leuwidamar dan Cimarga.

    Tika menekankan pentingnya peran santri dalam menjaga kerukunan dan persatuan, terutama menjelang Pilkada Serentak 2024.

    Ia mengingatkan bahwa santri memiliki sejarah yang tak terpisahkan dari perjuangan kemerdekaan Indonesia, ditandai dengan resolusi jihad yang dikeluarkan pada 22 Oktober 1945.

    “Santri harus menghidupkan semangat perjuangan untuk menjaga kemerdekaan dengan berkontribusi dalam kerukunan dan persatuan,” ujarnya dalam kesempatan tersebut.

    Ia menambahkan, peringatan Hari Santri Nasional setiap 22 Oktober menjadi pengingat akan peran penting santri dalam sejarah bangsa. Tika juga mencermati tema tahun ini, “Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan”, yang mengajak santri untuk terus melanjutkan warisan perjuangan dan berkontribusi untuk masa depan yang lebih baik.

    “Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan adalah pesan bagi santri untuk melanjutkan perjuangan para pendahulu dan berperan aktif dalam pembangunan bangsa,” jelasnya.

    Tika berharap pemahaman agama yang dimiliki santri dapat menjadi teladan dalam menjaga persatuan dan kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

    “Dengan pemahaman yang baik, santri diharapkan menjadi pionir dan teladan bagi masyarakat dalam menjaga persatuan serta mempersiapkan diri sebagai pemimpin masa depan,” tegasnya. (MYU)

     

  • Neng Tika Bagikan Buku Bacaan

    Neng Tika Bagikan Buku Bacaan

    LEBAK, BANPOS – Dalam upaya ikut serta meningkatkan kualitas literasi di Kabupaten Lebak, Tika Kartika Sari atau akrab disapa Neng Tika membagikan ratusan buku bacaan bagi anak-anak di Kecamatan Cimarga pada Senin (23/10).

    Calon DPRD Kabupaten Lebak daerah pemilihan 3 dari Partai PDI Perjuangan ini mengatakan, pemberian buku tersebut sebagai upaya memelihara budaya membaca buku di era yang telah termakan oleh teknologi.
    “Buku-buku tersebut diharapkan bisa bermanfaat dan meningkatkan anak-anak di desa untuk gemar membaca dibandingkan main HP ” kata Neng Tika kepada BANPOS.

    Neng Tika menjelaskan, terdapat keprihatinan yang mendalam atas kondisi anak-anak di Banten yang banyak putus sekolah.

    Bahkan, lanjut Neng Tika, di tempat kelahirannya itu tercatat data BPS 45,93 yang hanya lulusan SD.

    “Banyak yang belum mendapatkan akses pendidikan di Lebak, kebanyakan hanya lulusan SD dan itu sesuai dengan data BPS,” jelasnya.

    Neng Tika berharap, perhatian pemerintah daerah terhadap pendidikan harus lebih maksimal lagi, karena melalui pendidikan yang baik maka akan melahirkan anak-anak yang pintar dan calon pemimpin masa depan.
    Ia menegaskan, dirinya berjanji akan fokus pada pendidikan apabila nanti terpilih sebagai anggota Dewan di lebak.

    “Saya tidak mau lagi anak-anak Lebak ada yang putus sekolah hanya karena kendala orang tua tidak mampu, karena itu jika terpilih DPRD saya mau perjuangkan masalah akses pendidikan untuk semua anak-anak di Lebak. Kalau SDM nya berkualitas maka Lebak juga akan maju,” tandasnya. (MYU/PBN)