Tag: Rasmus Hojlund

  • Hojlund Pecahkan Rekor Transfer MU

    Hojlund Pecahkan Rekor Transfer MU

    JAKRTA,BANPOS – Kedatangan pemain Timnas Denmark, Rasmus Hojlund, ke klub Liga Inggris, Manchester United (MU), bakal menggegerkan bursa transfer musim ini.

    Pasalnya, pemain Atalanta ini menjadi pemain dengan lonjakan harga tertinggi. Harga Hojlund saat dibeli Atalanta pada Januari 2022 seharga Rp 32 miliar, kini jika terealisasi melonjak menjadi Rp 1,4 triliun.

    Hojlund yang baru bergabung dengan Atalanta pada musim panas lalu menujukkan kemampuanya sebagai pemain berbakat. Penyerang berusia 20 tahun itu telah menunjukkan potensi jangka panjang yang cukup dengan 10 gol dalam 34 penampilan.

    Hal itulah yang membuat Setan Merah – julukan MU membawanya ke Old Trafford dengan bayaran 65 juta pound (Rp 1,2 triliun) dan 8,5 juta pound (Rp 164 miliar) sebagai tambahan.

    Dengan demikian, totalnya menjadi sekitar Rp 1,4 triliun. Selain itu, Hojlund juga mulai bermain secara reguler bersama Timnas Denmark.

    Dari enam caps yang dimiliki, Hojlund mampu mencetak enam gol. Sebelumnya, Hojlund juga menjadi andalan pada level usia. Hojlund mendapat perhatian sejak promosi ke tim utama FC Copenhagen pada musim 2021/2022.

    Tak lama setelah promosi ke tim utama, Hojlund dilirik klub asal Austria yakni Sturm Graz. Pada bursa transfer Januari 2022, Strum Graz membeli Hojlund dengan harga 1,95 juta euro (sekitar Rp 32 miliar).

    Hojlund mencetak enam gol dari 13 laga yang dimainkan di Bundesliga Austria bersama Strum Graz. Dia memang hanya setengah musim berada di Austria. Dia lalu pindah ke Atalanta pada awal musim 2022/2023. (RMID)